Anda di halaman 1dari 4

Kerangka Acuan Kelas Hipertensi

dan Diabetes Melitus


Nomor :7/C.1/Karcu/UPT.BLUD.PKM.NMD/I/2016
Terbit : 15 Januari 2016
No. Revisi :1
Mulai Berlaku : 13 Januari 2018
Halaman :1-3

KERANGKA ACUAN INOVASI : NADA CINTA DARI DIA


(Pemberdayaan Kader Dengan Telepon Seluler Penderita Darah Tinggi dan Diabetes
Untuk Datang ke Posbindu)
UPT BLUD PUSKESMAS NARMADA
DINAS KESEHATAN KABUPATEN LOMBOK BARAT
TAHUN 2019

I. PENDAHULUAN
Pada tahun 2016, sekitar 71 persen penyebab kematian di dunia adalah penyakit tidak menular
(PTM) yang membunuh 36 juta jiwa per tahun. Sekitar 80 persen kematian tersebut terjadi di negara
berpenghasilan menengah dan rendah, 73% kematian saat ini disebabkan oleh penyakit tidak
menular, 35% diantaranya karena penyakit jantung dan pembuluh darah, 12% oleh penyakit kanker,
6% oleh penyakit pernapasan kronis, 6% karena diabtes, dan 15% disebabkan oleh PTM lainnya
(data WHO, 2018)
Keprihatinan terhadap peningkatan prevalensi PTM telah mendorong lahirnya kesepakatan
terhadap strategi global dalam pencegahan dan pengendalian PTM, khususnya di negara
berkembang. PTM telah menjadi isu strategis dalam agenda SDGs20130 sehingga harus menjadi
prioritas pembangunan di setiap negara. Hal ini selaras dengan visi Puskesmas Narmada yaitu
terwujudnya masyarakat Narmada yang mandiri untuk hidup sehat serta sesuai dengan tata nilai yaitu
SATU HATI (Selaras, Akuntable, Totalitas, Unggul, Handal, Akses, Terpercaya, Integritas)

II. LATARBELAKANG
Penyakit tidak menular merupakan masalah kesehatan masyarakat di Indonesia dan
menimbulkan dampak sosial maupun ekonomi. Jumlah kasus yang dilaporkan cenderung meningkat
dan daerah penyebarannya bertambah luas. Kerugian sosial yang terjadi antara lain karena
menimbulkan kepanikan dalam keluarga, kecacatan, dan kematian anggota keluarga. Dampak
ekonomi langsung pada penderita adalah biaya pengobatan, sedangkan dampak ekonomi tidak
langsung adalah kehilangan waktu kerja, waktu sekolah dan biaya lain yang dikeluarkan selain untuk
pengobatan seperti transportasi dan akomodasi selama perawatan penderita.
Di UPT BLUD Puskesmas Narmada berdasarkan data PIS-PK Tahun 2018 di 11 desa
ditemukan sejumlah 3195 orang Penderita Hipertensi (berobat teratur sebanyak 1166 orang) dan 250
orang Penderita Diabetes Mellitus (berobat teratur sebanyak 227 orang), sehingga memerlukan
pengelolaan yang baik secara berkesinambungan agar tidak terjadi/ memperlambat terjadinya
komplikasi. Dalam Program Pencegahan dan pengendalian PTM dikenal istilah “PATUH” yang
penting dilaksanakan oleh setiap penderita HT dan DM. Dua diantaranya menyebutkan bahwa P =
Periksa Kesehatan secara Rutin dan ikuti anjuran dokter, A = Atasi Penyakit dengan pengobatan
yang tepat dan teratur. Disini peran kader kesehatan sangat diharapkan untuk menyambung
informasi dari petugas kesehatan kepada masyarakat terutama penderita HT dan DM untuk datang
ke Posbindu PTM setiap bulannya (sesuai jadwal yang telah ditentukan). Oleh karena itu, koordinasi
petugas kesehatan dengan kader kesehatan dapat dilakukan setiap saat dengan cepat melalui
16
Kerangka Acuan Kelas Hipertensi
dan Diabetes Melitus
Nomor :7/C.1/Karcu/UPT.BLUD.PKM.NMD/I/2016
Terbit : 15 Januari 2016
No. Revisi :1
Mulai Berlaku : 13 Januari 2018
Halaman :1-3

sarana telepon seluler yang sudah bisa menjangkau seluruh wilayah kerja Puskesmas Narmada.
Dengan demikian petugas dapat memantau tekanan darah dan gula darah penderita HT dan DM
serta memantau keteraturan pengobatannya.

III. TUJUAN
A. Umum
Melakukan evaluasi kepatuhan/ keteraturan minum obat bagi penderita HT dan DM.

B. Khusus
1. Tekanan darah dan atau gula darah penderita HT dan DM terkontrol.
2. Meningkatkan kepatuhan/ keteraturan pengobatan penderita HT dan DM

IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN

N Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan


o
1 NADA CINTA DARI DIA  Melakukan inventaris nomor telepon seluler kader.
(Pemberdayaan Kader Dengan  Mendistribusikan Jadwal Kegiatan Posbindu PTM.
Telepon Selular Penderita  Menyiapkan nama penderita HT dan DM sesuai dengan wilayah Posbindu
Darah Tinggi dan Diabetes saat itu
Datang Ke Posbindu)  Mengecek jadwal Posbindu PTM
 Berkoordinasi dengan kader melalui telepon seluler terkait penderita HT dan
DM di wilayahnya.pada H-1 Posbindu.

V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


No Kegiatan Pokok Pelaksanaan Kegiatan Lintas program terkait Lintas sektor terkait Ket
1 NADA CINTA  Mengecek jadwal Program integrasi 1. Kepala Dusun bersama
DARI DIA kegiatan posbindu. (PIS-PK), kader posbindu dalam
(Pemberdayaan  Menyiapkan nama-nama memberikan informasi menyampaikan
Kader Dengan penderita HT dan DM tentang data informasi pelaksanaan
Telepon Selular sesuai dengan wilayah penderita Hipertensi posbindu PTM kepada
Penderita Darah posbindu saat itu. dan Diabetes Mellitus penderita HT dan DM
Tinggi dan  Menghubungi kader yang terdata di di wilayahnya.
Diabetes Datang posbindu melalui telepon masing-masing
Ke Posbindu) seluler. wilayah
 Berkoordinasi dengan
lintas sektor terkait
(Kepala Dusun)
 Melaksanakan kegiatan
 Melakukan evaluasi
kegiatan
 Membuat laporan
kegiatan

VI. SASARAN

17
Kerangka Acuan Kelas Hipertensi
dan Diabetes Melitus
Nomor :7/C.1/Karcu/UPT.BLUD.PKM.NMD/I/2016
Terbit : 15 Januari 2016
No. Revisi :1
Mulai Berlaku : 13 Januari 2018
Halaman :1-3

Sasaran kegiatan ini adalah kader Posbindu PTM di Wilayah Kerja UPT BLUD Puskesmas
Narmada

VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


Kegiatan ini dilakukan sesuai dengan jadwal sebagai berikut:

2019
No Kegiatan
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des
Pemberdayaan
Kader Dengan
Telepon Seluler
1 Penderita Darah X X X X X X X X
Tinggi dan Diabetes
Untuk Datang ke
Posbindu

VIII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN.


Evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dilakukan tiap bulan sesuai dengan jadwal kegiatan
posbindu untuk melihat kepatuhan minum obat serta memantau tekanan darah dan atau gula darah
pada penderita Hipertensi dan Diabetes Mellitus. Dengan demikian dapat dievaluasi peserta yang
memiliki masalah, baik dalam kepatuhan minum obatnya maupun Tekanan Darah dan atau Gula
darahnya sehingga dapat diberikan tindak lanjut sesuai kebutuhan. Kegiatan ini dilakukan oleh
pengelola program PTM dan hasil kegiatan dicatat dalam bentuk laporan kegiatan.

IX. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


Pencatatan dan pelaporan dengan menggunakan format yang telah dibuat sesuai dengan
kebutuhan dan laporan selanjutnya dievaluasi dan hasilnya diserahkan kepada Penanggung Jawab
UKM Pengembangan dan Pemimpin UPT BLUD Puskesmas Narmada.

PEMIMPIN UPT BLUD PUSKESMAS NARMADA

Dr. I DEWA GEDE NGURAH AGUNG


Pembina Tk I IV/b

18
Kerangka Acuan Kelas Hipertensi
dan Diabetes Melitus
Nomor :7/C.1/Karcu/UPT.BLUD.PKM.NMD/I/2016
Terbit : 15 Januari 2016
No. Revisi :1
Mulai Berlaku : 13 Januari 2018
Halaman :1-3

NIP. 19650428 199603 1 003

INDIKATOR LASSEGAR MANIS :


1. Tekanan darah dan Gula darah penderita terkontrol.(50% penderita terdaftar).

19

Anda mungkin juga menyukai