Anda di halaman 1dari 2

UPTD RSUD

ASIH HUSADA PENCEGAHAN INFEKSI INTRAOPERATIF


LANGENSARI
NOMOR DOKUMEN NOMOR REVISI HALAMAN

/keprwt- /RSAH/2023 - 1/2

DISAHKAN OLEH DIREKTUR


TANGGAL TERBIT
STANDAR
PROSEDUR
OPERASIONAL Wiwik Nursanti, dr., MMKes
NIP. 19690816 200701 2 016
PENGERTIAN Menurunkan risiko terpapar organisme patogenik pada periode
intraoperatif
TUJUAN SPO ini di susun sebagai acuan dalam Pencegahan Infeksi
Intraoperatif di lingkungan UPTD RSUD Asih Husada Langensari Kota
Banjar
KEBIJAKAN Kebijakan Direktur Nomor 440/Kpts. 027/RSAH/IX/2020 tentang
Kebijakan Pelayanan Keperawatan UPTD RSUD Asih Husada
Langensari
PROSEDUR 1. Identifikasi pasien menggunakan minimal dua identitas (nama
lengkap, tanggal lahir, dan/atau nomor rekam medis)
2. Jelaskan tujuan dan langkah-langkah prosedur
3. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan :
a. Sarung tangan bersih
b. Handrub atau handsoap
c. Handtowel atau tisu
d. Alat pelindung diri sesuai kebutuhan (seperti masker, sarung
tangan, pelindung wajah, pelindung mata, apron, sepatu
boot sesuai model transmisi mikroorganisme)
e. Tempat sampah
4. Lakukan kebersihan tangan 6 langkah
5. Pasang sarung tangan
6. Periksa sirkulasi udara di kamar operasi, sesuai protokol
7. Periksa alat-alat atau instrumen yang akan disterilisasi bersih dari
kotoran (seperti darah atau cairan tubuh lainnya, bebas dari karat,
ketajaman)
8. Periksa kelayakan alat steril yang akan digunakan untuk
pembedahan (seperti tanggal sterilisasi/tanggal kadaluarsa,
kelayakan pembungkus instrumen)
9. Periksa kelayakan sistem laminar airflow ventilator
10. Periksa kelayakan panel oksigen dan peralatan penunjang lainnya
UPTD RSUD
ASIH HUSADA PENCEGAHAN INFEKSI INTRAOPERATIF
LANGENSARI
NOMOR DOKUMEN NOMOR REVISI HALAMAN

/keprwt- /RSAH/2023 - 2/2

11. Terapkan kewaspadaan umum (seperti cuci tangan aseptik,


gunakan alat pelindung diri seperti masker, sarung tangan,
pelindung wajah, pelindung mata, apron, sepatu boot sesuai
model transmisi mikroorganisme)
12. Pertahankan suhu tubuh dalam rentang normal
13. Desinfeksi kulit dengan klorheksidin 2% atau sesuai protokol
14. Kolaborasi dengan medis untuk pemberian antibiotik profilaksis,
sesuai indikasi
15. Gunakan baju, laken, alas, drape dan pelindung luka sekali pakai
(disposibel)
16. Lakukan irigasi luka dengan cairan steril atau cairan pencuci luka
17. Gunakan hepafilter pada area khusus
18. Berikan penanda khusus pada pasien dengan penyakit menular
19. Lepaskan sarung tangan
20. Lakukan kebersihan tangan 6 langkah
21. Dokumentasikan prosedur yang telah dilakukan dan respon
pasien
UNIT TERKAIT 1. Instalasi Rawat Inap
2. Instalasi Gawat Darurat
3. PONEK
4. Instalasi Bedah Sentral
5. ICU (Intensive Care Unite)
6. PICU / NICU
7. Ruang Isolasi Khusus
REKAMAN
HISTORIS
PERUBAHAN

Anda mungkin juga menyukai