Anda di halaman 1dari 8

TATA IBADAH MINGGU

MINGGU XI SETELAH TRINITATIS

 Ev: Roma. 11 : 1 – 2a ; 29-32  Ep: Mazmur 67 : 1 - 8

TOPIK :

BANGSA-BANGSA BERSYUKUR
ATAS KEMURAHAN ALLAH

HURIA KRISTEN BATAK PROTESTAN

MINGGU, 20 AGUSTUS 2023


1. Bernyanyi BN HKBP No. 14 : 1 - 3 “TERPUJILAH TUHAN YANG
ESA”/”Puji hamu Jahowa tutu” BL 57

 Terpujilah, Tuhan yang Esa,


Yang Maha Murah, dan Maha Kasih s’lama-lamanya
Yang Maha Murah, Maha Kasih s’lamanya.
 Ingat s’lalu, hai roh jiwaku
Semua anug’rah yang diberikan Tuhan padamu
Semua anug’rah yang dib’rikan padamu.
----Musik----Berdiri------
 Tak satu pun penguasa penuh
Seperti Allah kekal kuasaNya tiada taranya
Kekal kuasaNya yang tiada taranya.

2. VOTUM – INTROITUS – DOA :


P : Di dalam Nama Allah Bapa, dan Nama AnakNya Tuhan Yesus
Kristus, dan Nama Roh Kudus yang menciptakan langit dan bumi.
Amin. Tuhan itu baik: Ia adalah tempat pengungsian pada waktu
kesusahan; Ia mengenal orang-orang yang berlindung kepadaNya.
Haleluya!
J : (Menyanyikan): BN. HKBP No. 852 : 1 HALELUYA HKBP (3x)
BL 852
Haleluya, Haleluya, Haleluya!
P : Marilah kita berdoa! Ya Tuhan Allah yang Mahakuasa, Bapa kami
yang di surga. Kami mengucapkan terima kasih kepadaMu, karena
Engkau telah mengutus AnakMu yang Tunggal itu, membebaskan
kami dari kuasa iblis, kami memohon kepadaMu: Peliharalah kami di
dalam FirmanMu, agar kami kuat pada waktu kesesakan dan
penderitaan. Ampunilah dosa dan pelanggaran kami terhadap
FirmanMu yang Kudus. Bukalah hati kami dengan RohMu yang
Kudus dan terimalah kami masuk ke dalam hidup yang kekal supaya
di sana kami memuji namaMu sampai selama-lamanya, di dalam
Tuhan Yesus Kristus, Tuhan kami. A m i n. (Duduk )

1
3. Bernyanyi BN. HKBP No. 190 : 1 + 3 “SUNGGUH GIRANG HATIKU”/
“Las rohangku situtu” BL 69
 Sungguh girang hatiku, pada Yesus Tuhanku
Yang mencari manusia, melepaskan dari dosa
Manusia yang sesat, akan dis’lamatkan-Nya.
 Sungguh girang hatiku, kar’na janji Allahku
Mewariskan harta Surga, bagi orang yang setia
Dan berbakti selalu pada Yesus Penebus.

4. HUKUM TUHAN :
P : Hukum Tuhan yang ditentukan pada ibadah Minggu hari ini yaitu
Titah ke dua dan maksudnya: “Jangan perbuat bagimu patung yang
menyerupai apapun, yang ada di langit, atau yang ada di dalam air di
bawah bumi, untuk disembah atau dituruti”.

J : Maksudnya adalah: Kita harus takut serta kasih kepada Allah,


sebab itu jangan bersembah sujud kepada allah lain atau
meminta kehidupan dari padanya, dan jangan memanggil roh-
roh atau berkeyakinan kepada tenungan-tenungan dukun, dan
jangan yakin kepada benda-benda bernama (sakti).
P : Demikian Hukum Tuhan, marilah kita Bersama-sama memohon
kekuatan dari Tuhan kita!
P+J: Ya Tuhan Allah, kuatkanlah kami untuk melakukan yang sesuai
dengan hukumMu. Amin.
5. Bernyanyi BN.HKBP No. 686 : 1 - 2 “KU BERCELA DI DEPANMU”/
”Ramun do au” (BL 686)
 Ku bercela di depan-Mu, namun Kau panggil diriku
Ku dikuduskan darah-Mu, ya, Anak Domba Allahku.
-----Berdiri-------
 Kini ku datang pada-Mu dengan banyaknya dosaku
Darah-Mu t’lah membasuhku ya, Anak Domba Allahku.

6. DOA KEAMPUNAN DOSA DAN JANJI TUHAN :

2
P : Marilah kita mengaku dosa kita, kita berdoa :Ya Tuhan Allah yang
Mahakuasa dan Maha benar, Pengasih dan Penyayang. Bermurah
hatilah Engkau ya Tuhan terhadap kami. Kiranya Tuhan berkenan
mengampuni segala dosa dan kejahatan kami. Tiada yang lain yang
dapat menjadi pelindung dan penyelamat bagi kami selain dari kasih
sayang dan pembenaranMu yang tunggal. Karena itu karuniakanlah
kami ketenangan dan penghiburan di dalam pengorbanan AnakMu,
Tuhan Yesus Kristus Juruselamat kami. A m i n.
Janji Tuhan akan keampunan dosa kita: Tuhan adalah Penyayang
dan Pengasih, panjang sabar dan berlimpah kasih setia. Tidak
dilakukanNya kepada kita setimpal dengan dosa kita dan tidak
dibalasNya kepada kita setimpal dengan kesalahan kita. Seperti bapak
sayang kepada anak-anaknya, demikian Tuhan sayang kepada orang-
orang yang takut akan Dia. Kemuliaan bagi Allah di tempat yang
Maha tinggi!

P + J : Amin (Duduk)
7. Bernyanyi BN HKBP No 210 : 4 - 5 “YA TUHAN, KAULAH SUMBER”/
O Tuhan na marasi roha” BL 109
 Hatiku penuh rasa syukur atas segala janji-Mu
Sungguh kasih-Mu tiada tara kekal selama-lamanya
Binasa pun segalanya janji setia-Mu tetap.
 Baik hidup maupun kematian, sengsara dan derita pun
Tak akan dapat memisahkan hidupku dari kasih-Mu
Di dalam Yesus Tuhanku, kar’na kasih dan rahmat-Mu.
8. E P I S T E L:
P : Firman Tuhan yang ditetapkan menjadi Epistel pada ibadah Minggu
hari ini tertulis pada kitab Mazmur 67 : 1 - 8, Untuk pemimpin
biduan. Dengan permainan kecapi. Mazmur. Nyanyian.
J : Kiranya Allah mengasihani kita dan memberkati kita, kiranya Ia
menyinari kita  dengan wajah-Nya,
P : Supaya jalan-Mu dikenal di bumi, dan keselamatan-Mu   di antara
segala bangsa.  
J : Kiranya bangsa-bangsa bersyukur kepada-Mu, ya Allah; kiranya
bangsa-bangsa semuanya bersyukur kepada-Mu. 
3
P : Kiranya suku-suku bangsa bersukacita dan bersorak-sorai,  sebab
Engkau memerintah bangsa-bangsa dengan adil,   dan menuntun suku-
suku bangsa di atas bumi. 
J : Kiranya bangsa-bangsa bersyukur kepada-Mu, ya Allah, kiranya
bangsa-bangsa semuanya bersyukur kepada-Mu. 
P : Tanah telah memberi hasilnya;   Allah, Allah kita, memberkati kita. 
J : Allah memberkati kita; kiranya segala ujung bumi   takut akan
Dia! 
P : Demikian Firman Tuhan. Berbahagialah orang yang mendengarkan
Firman Tuhan serta memeliharanya. Amin
9. Bernyanyi BN HKBP No. 361 : 1 + 5 “OH, ALANGKAH BAIKNYA”/
Na denggan situtu do (BL 157)

 Oh, alangkah baiknya, memuji nama-Nya


Dengan kidung pujian mashurkan kasih-Nya
Mazmurkan nama Allah, di pagi merekah
Dan malam menyanyikan kasih setia-Nya.
-----berdiri-----
 Musuh-Mu sungguh jahat ya, Tuhan Allahku
Semuanya ‘kan binasa tak tinggal satu pun
Tetapi Kau tinggikan semua umat-Mu
Kau b’rikan kekuatan, memuliakan-Mu.
10. PENGAKUAN IMAN
P : Marilah kita bersama-sama mengaku iman kepercayaan kita,
sebagaimana teman-teman seiman di seluruh dunia. Kita bersama-
sama mengucapkannya!
P+J : Aku percaya kepada Allah, Bapa.... dst.
(Jemaat Duduk Kembali)
11. Warta Jemaat :
12. Bernyanyi BN HKBP No. 467 : 1… “KU MEMUJI
ANUGERAHMU”/ Asi ni rohaM hupuji” (BL 315)
(Persembahan Ia, Ib)

4
 Ku memuji anug’rah-Mu yang telah menebusku
Dan sucikanlah hatiku rumah kediaman-Mu
Tinggallah dalam hatiku Roh-Mu memenuhiku
Pergunakanlah hidupku untuk melayani-Mu.
 Peliharalah hidupku dan penuhi hatiku
Dan mengalirlah berkat-Mu melalui diriku
Tinggallah dalam hatiku Roh-Mu memenuhiku
Pergunakanlah hidupku untuk melayani-Mu.
----Musik----
 Kami akan menyaksikan karya kes’lamatan-Mu
Agar orang yang berdosa beriman kepada-Mu
Tinggallah dalam hatiku Roh-Mu memenuhiku
Pergunakanlah hidupku untuk melayani-Mu.
 Kuduskanlah hidup kami agar taat pada-Mu
HikmatMu penuhi kami menyaksikan nama-Mu
Tinggallah dalam hatiku Roh-Mu memenuhiku
Pergunakanlah hidupku untuk melayani-Mu.

13. KHOTBAH : ROMA 11 : 1 – 2a ; 29 - 32


14. Bernyanyi BN. HKBP No. 183 : 1 . . . ”TELAH ‘KU
TEMUKAN” /”Na Jumpang au “ BL 105 (Persembahan
II)
 T’lah kutemukan Raja Kasih, bagiku orang yang sesat
Dialah Yesus Maha Kasih, bagiku yang hilang penat
Sekarang aku mengenal, Tuhan Pengasih yang kekal
Tuhan Pengasih yang kekal.
 Kar’na dosaku sangat banyak, nerakalah hukumanku
Tetapi Yesus mendamaikan, ‘ku dengan Allah Bapaku
Dengan darah-Nya yang kudus, ‘ku damai dengan Allah t’rus
‘Ku damai dengan Allah t’rus.
-----Musik-----
 Maka yang dapat ‘ku andalkan, hanyalah pengasihan-Nya
Segala puji bagi Tuhan yang melimpahkan rahmat-Nya
Aku bersyukur bertemu, memuji kasih Tuhanku
5
Memuji kasih Tuhanku.

 Kasih-Nya tak ‘kan tergoyahkan oleh siapa pun juga


Itu yang s’lalu ‘ku andalkan di dalam doa dan kerja
Walau di saat ajalku ‘ku yakin akan kasih-Mu
‘Ku yakin akan kasih-Mu.
-----Musik-----
 Tuhan dengarkanlah doaku jangan undurkan kasih-Mu
Bawalah aku ke rumah-Mu di saat tiba ajalku
Di sana girang hatiku, kekal memuji kasih-Mu
Kekal memuji kasih-Mu.

15. Doa Persembahan (Jemaat Berdiri)


P : Marilah kita berdoa untuk menyerahkan persembahan kita kepada
Tuhan! Ya Allah Bapa kami yang di surga. Kami mengaku bahwa
Tuhan adalah sumber dari segala karunia yang melimpah dalam
kehidupan kami masing-masing. Sebahagian daripada karunia itu,
kami serahkan kembali sebagai persembahan kepada Tuhan.
Terimalah dan berkatilah persembahan umatMu ini, agar dapat kami
pergunakan untuk pekerjaan dan pelayanan Kerajaan Tuhan di dunia
ini. Bukalah hati kami untuk mengenal betapa banyak berkat dan
karunia yang kami peroleh dari Tuhan, supaya kami senantiasa
bersyukur kepadaMu di dalam Nama Yesus Kristus, Tuhan kami.
Amin.
J : (Menyanyikan) BN. HKBP No. 204 : 2 “KU SETIA PADAMU”/
“Ndang tadinghononHu ho” BL 73
 Tuhan karunia-Mu, roh dan jiwaku semua
Nyawa juga hidupku, harta milikku semua
‘Ku serahkan pada-Mu untuk s’lama-lamanya.
P : Bapa kami yang di surga, dikuduskanlah nama-Mu datanglah
kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di surga.
Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya. Dan
ampunilah kami akan kesalahan kami seperti kami juga telah
mengampuni orang yang bersalah kepada kami. Dan janganlah

6
membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami
daripada yang jahat.
J : (Menyanyikan): BN. HKBP No. 841: 1 “KAR’NA ENGKAU
PUNYA KERAJAAN / “Ai Ho do nampuna harajaon” BL. 841
 Kar’na Engkau punya Kerajaan dan Kekuasaan
Dan Kemuliaan sampai s’lama-lamanya, Amin.
P : Doa Berkat
J : (Menyanyikan ) BN HKBP No. 845 : 1 “AMIN, AMIN, AMIN
HKBP” BL. 845 (Amen (3x) HKBP)
Amin, Amin, Amin.

Anda mungkin juga menyukai