Anda di halaman 1dari 3

KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

DAERAH PAPUA
RESOR BIAK NUMFOR
Jalan Diponegoro 3 Biak 98112

LAPORAN HASIL KEGIATAN BHABINKAMTIBMAS


KAMPUNG ASARKIR WILAYAH HUKUM POLSEK BIAK BARAT
DAN ADMINISTRASI PERWABKU
BULAN MEI TA. 2017

A. PENDAHULUAN

1. Umum

Proses Reformasi yang telah dan sedang berlangsung untuk menuju masyarakat sipil
yang demokratis membawa berbagai perubahan di dalam sendi-sendi kehidupan berbangsa dan
bernegara. Polri yang saat ini sedang melaksanakan proses reformasi untuk menjadi Kepolisian
Sipil, harus dapat menyesuaikan masyarakat dengan cara merubah paradigma yang menitik
beratkan pada pendekatan yang reaktif dan konvensional (kekuasaan) menuju pendekatan yang
proaktif dan mendapat dukungan masyarakat dengan mengedepankan kemitraan dalam rangka
pemecahan permasalahan-permasalahan sosial. Model penyelenggaraan Kepolisian tersebut
dikenal dengan sebutan perpolisian masyarakat dimana Bhabinkamtibmas sebagai petugasnya
di desa/Kelurahan.

2. Khusus

Dalam rangka mewujudkan reformasi Kepolisian untuk menjadi Kepolisian Sipil yang
menitik beratkan kepada kemitraan dengan masyarakat, maka Polres Biak Numfor
menempatkan BHABINKAMTIBMAS di Kampung Asarkir Distrik Biak Barat yang merupakan
wilayah hukum Polsek Biak Barat. Kehadiran BHABINKAMTIBMAS di Kampung Asarkir untuk
membatu menyelesaikan segala bentuk permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat dan
mencegah terjadinya suatu permasalahan di tengah-tengah masyarakat, serta menggalang
masyarakat untuk menjadikan Kampung Asarkir sebagai Kampung yang aman dan tertib hukum.

3. Dasar

a. Undang – Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia.
b. Keputusan Kapolda Papua Nomor : KEP / 95 /III / 2012 tanggal 10 Maret 2012 tentang
Penetapan Pilot Project Penggelaran Bhabinkamtibmas Polda Papua Tahun 2012.
c. Surat Keputusan Kapolres Biak Numfor Nomor : SKEP / 02 / I / 2017, tanggal 1 Januari
2017 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Bhabinkamtibmas dan Petugas
Polmas dilingkungan Polres Biak Numfor.

4. Maksud dan Tujuan

a. Laporan ini dibuat dengan maksud sebagai pertanggung jawaban pelaksanaan tugas
Bhabinkamtibmas di kampung / desa Asarkir selama 1 (satu) bulan.

b. Adapun tujuan Laporan hasil kegiatan ini untuk memberikan gambaran dalam pelaksanaan
tugas-tugas Bhabinkatibmas di lapangan dan sebagai bahan masukan serta analisa
Pimpinan (Kapolres Biak Numfor) cq Kasat Binmas guna mengambil keputusan dan
kebijakan kedepan.
-2-

5. Ruang Lingkup

a. Pelaksanaan tugas
b. Hasil yang di capai
c. Analisa dan evaluasi

B. PELAKSANAAN

1. Tahap Persiapan

a. Petugas Bhabinkamtibmas Kampung / desa Asarkir membuat Rencana Kegiatan (Ren giat)
dengan jumlah dukungan sarana kontak yang diperlukan.

b. Petugas Bhabinkamtibmas memenuhi sarana kontak yang diperlukan guna mendukung


kelancaran kegiatan Bhabinkamtibmas kampung / desa Asarkir.

2. Pelaksanaan

a. Petugas Bhabinkamtibmas membangun mitra kerja dengan Kepala Kampung Asarkir dan
segenap jajarannya.

b. Petugas Bhabinkamtibmas membangun mitra kerja dengan Tokoh Agama, Tokoh Adat,
Tokoh Perempuan, dan Tokoh Pemuda di kampung / desa Asarkir.

c. Petugas Bhabinkamtibmas melakukan kordinasi, Sambang / Kunjungan, Patroli, dan tatap


muka dengan masyarakat kampung / desa Asarkir.

d. Petugas Bhabinkamtibmas memberikan dukungan sarana kontak sesuai dengan kegiatan


yang berlangsung di masyarakat kampung / desa Asarkir.

e. Petugas Bhabinkamtibmas membuat laporan hasil kegiatan selama 1 (satu) bulan sebagai
pertanggung jawaban kepada pimpinan (Kapolres Biak Numfor) cq Kasat Binmas Polres
Biak Numfor.

C. HASIL YANG DICAPAI

Selama 1 (satu) bulan kegiatan Sambang / kunjungan, ceramah / penyuluhan, patroli,


koordinasi, dan tatap muka serta memberikan dukungan sarana kontak kepada masyarakat
kampung / desa Asarkir, petugas Bhabinkamtimbmas mendapat apresiasi dari masyarakat dan
kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat sangat dirasakan sehingga situasi Kamtibmas di
kampung / desa Asarkir selama 1 (satu) bulan aman dan tertib.

D. SARAN

Memperhatikan hasil yang di capai oleh petugas Bhabinkamtibmas selama 1 (satu) bulan di
kampung / desa Asarkir, maka disarankan sebagai berikut :
1. Jumlah penduduk Kampung Asarkir sekitar 70 KK / 245 Jiwa yang terdiri dari 2 dusun yaitu
dusun Kabidon dan dusun Warder, dengan berbagai latar belakang pendidikan yang berbedah-
bedah serta pada umumnya bermata pencarian petani dan nelayan maka diharapakan Pimpinan
(Kapolres Biak Numfor) dapat meningkatkan SDM petugas Bhabinkamtibmas yang profesional
dengan cara mengikuti kejuruan-kejuruan dibidang Kepolisian.

2. Luas wilayah Kampung / desa Asarkir yang luas yang terdiri dari dusun Kabidon / dusun I, dan
dusun Warder / dusun II, maka diharapakan Pimpinan (Kapolres Biak Numfor) dapat hadir
bersama petugas Bhabinkamtibmas pada saat dilakukan pertemuan masyarakat dengan kepala
desa untuk memberikan pemahaman hukum serta dapat menigkatkan suasana kekeluargaan
dengan masyarakat setempat.
-3-

E. PENUTUP

Demikian laporan hasil kegiatan ini di buat sebagai pertanggung jawaban petugas
Bhabinkamtibmas di kampung / desa Asarkir wilayah hukum Polsek Biak Barat.

Biak, 31 Mei 2017

PETUGAS BHABINKAMTIBMAS

SURIADI
AIPTU NRP 71010397

Anda mungkin juga menyukai