Anda di halaman 1dari 1

5

LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN

Persiapan yang dilakukan sebelum pembelajaran dimulai:


✔ Membaca materi pembelajaran
✔ Menyiapkan lembar kerja peserta didik
✔ Menyiapkan alat dan bahan yang digunakan dalam pembelajaran

Pertemuan-1 (6 JP = 270 menit)

Materi : Pemanasan global dan perubahan iklim


Strategi: Peserta didik melaksanakan pembelajaran melalui studi literasi dan diskusi

1. Kegiatan awal
• Guru mengucapkan salam
• Peserta didik dan guru berdoa sebelum memulai pembelajaran
• Guru mengecek presensi kehadiran peserta didik
• Guru menjelaskan tujuan pembelajaran yang akan dicapai
• Peserta didik dan guru menjalin kesepakatan untuk melaksanakan aktifitas yang
sesuai dengan materi
• Peserta didik menjawab pertanyaan pemantik dari guru, seperti:
- Apakah kalian pernah mendengar tentang pemanasan global?
- Apakah musim yang tidak menentu saat ini merupakan efek dari pemanasan
global?
• Peserta didik melaksanakan asesmen awal

Asesmen Awal
Pembelajaran diawali dengan tanya jawab/pemberian kuisioner untuk mengecek
sejauh mana pemahaman/pengalaman peserta didik dalam pemanasan global dan
perubahan iklim

1. Jelaskan tentang pemanasan global!


2. Jelaskan tentang perubahan iklim!
3. Jelaskan dampak pemanasan global dan perubahan iklim!

Asesmen awal ini dapat dilakukan secara lisan atau tertulis


• Guru bersama peserta didik mendiskusikan hasil jawaban asesmen awal

Anda mungkin juga menyukai