Anda di halaman 1dari 4

Nomor : 1671/VIII-02/0823 Balikpapan, 24 Agustus 2023

Lampiran : Satu Berkas


Hal : Penyampaian Desain Media Informasi
Akses Portal QR di Fasilitas Kesehatan

Yth.
1. Pimpinan Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama
2. Direktur/Kepala/Pimpinan Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan
Mitra Kerja BPJS Kesehatan Cabang Balikpapan
di
Tempat

Kami ucapkan terima kasih kepada Ibu/Bapak Pimpinan Fasilitas Kesehatan beserta
jajarannya yang telah memberikan pelayanan dengan baik kepada peserta Jaminan
Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).
Dalam rangka meningkatkan kualitas layanan kepada peserta BPJS Kesehatan di
Fasilitas Kesehatan melalui digitalisasi askes informasi yang mudah dan cepat, bersama ini
disampaikan beberapa hal sebagai berikut:
1. Menindaklanjuti surat Kepala BPJS Kesehatan Cabang Balikpapan Nomor 1590/VIII-
02/0823 tanggal 08 Agustus 2023 perihal Pelaksanaan KESSAN di Fasilitas Kesehatan,
BPJS Kesehatan telah menyusun template desain media informasi portal QR di Fasilitas
Kesehatan yang dapat dijadikan acuan (desain terlampir).
2. Portal QR BPJS Kesehatan di Fasilitas Kesehatan merupakan simplifikasi dari beberapa
QR Code yang ada di Fasilitas Kesehatan dan bertujuan untuk memudahkan peserta
dalam mengakses informasi saat mendapatkan pelayanan kesehatan di fasilitas
kesehatan. Menu informasi yang tersedia pada portal QR adalah:
a. KESSAN (Kesan dan Pesan Setelah Pelayanan)
b. SIPP (Informasi dan Pengaduan Peserta)
c. Antrean (Pendaftaran dan Check in antrean)
d. Web Skrining (Skrining Riwayat Kesehatan)
3. Selanjutnya, atas pelaksanaan KESSAN di Fasilitas Kesehatan, dimohon perkenan
Ibu/Bapak Pimpinan Fasilitas Kesehatan agar dapat:
a. Mencetak Media Informasi Portal QR dalam bentuk banner, poster dan/atau pamflet
sesuai dengan kebutuhan
b. QR Code dapat diunduh pada Aplikasi HFIS melalui menu profil masing-masing
Fasilitas Kesehatan (QR Code merupakan identitas masing-masing faskes, sehingga
tidak boleh tertukar antar faskes satu dan lainnya)
c. Memastikan QR Code yang telah diunduh diletakkan di bagian “kotak QR” pada
desain media informasi terlampir
d. Memastikan kesesuaian nama dan logo faskes telah sesuai dengan QR code yang
telah diunduh
e. Melakukan pemasangan Media Informasi Portal QR tersebut pada lokasi yang dapat
diakses dengan mudah oleh peserta BPJS Kesehatan yang mendapatkan pelayanan
kesehatan Fasilitas Kesehatan paling lambat di Tanggal 31 Agustus 2023
f. Melaporkan pemasangan Media Informasi Portal QR tersebut melalui link berikut
https://forms.gle/RNasGrjLYvWqCDQU8

Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerja sama yang baik, diucapkan terima kasih.

Kepala

$$

Apt. Sarman Pali’padang, S.Farm., M.Kes., AAAK

Tembusan :
1. Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan
2. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Penajam Paser Utara
3. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Paser
4. Kepala Dinas Kesehatan kabupaten Berau
5. Kepala Kabupaten se-Wilayah Kerja BPJS Kesehatan Cabang Balikpapan

RE/am/PK.01.02
Lampiran Surat No : 1671/VIII-02/0823

Desain Media Informasi Portal QR BPJS Kesehatan

TAMPILAN BANNER
TAMPILAN PAMFLET/POSTER

Anda mungkin juga menyukai