Anda di halaman 1dari 7

Bravura Prima Taqwa, S.Pd.

[DASAR DESAIN GRAFIS_ KELAS X_ SEMESTER 1]

FORMAT GAMBAR
KD 3.4 Mendiskusikan Berbagai Format Gambar

Tujuan Pembelajaran
1. Pesserta didik dapat menganalisis jenis format gambar yang diterapkan pada sebuah desain
dengan tepat.
2. Peserta didik dapat mengidentifikasi fungsi dan manfaat format gambar yang diterapkan
pada sebuah desain dengan benar.

A. FORMAT FILE GAMBAR


Setelah membuat desain menggunakan aplikasi pengolah grafis seperti
CorelDRAW, Adobe Illustrator, dan Photoshop, langkah selanjutnya adalah mengekspor
dalam bentuk format gambar yang dapat dibuka dan di-preview pada komputer lain.
Beberapa format gambar yang sering digunakan yaitu sebagai berikut.
1. JPEG/JPG (Joint Photographic experts Assemble)

Joint Photographic Experts Group (JPEG) adalah format gambar yang


mengkompres data gambar dengan cara mengurangi bagian-bagian dari gambar untuk
memblok pixel dalam gambar tersebut dengan mengggunakan skema kompresi file
bitmap. Awalnya, file yang menyimpan hasil foto digital memiliki ukuran yang besar
sehingga tidak praktis. Dengan format baru ini, hasil foto yang semula berukuran
besar berhasil dikompresi (dimampatkan) sehingga ukurannya kecil.
➢ Kelebihan
Sudah digunakan menjadi standar gambar di internet
Jenis data yang bisa dikirim dan dilihat secara bebas
Memudahkan dalam mengunduh foto
➢ Kekurangan
Tidak begitu baik untuk menyimpan gambar pajangan atau artistic.
Tidak ideal untuk penggunaan typography, crips line, atau bahkan hasil fotografi
dengansudut yang tajam, karena objek itu kadang menjadi sama/blur
Media penyimpanan terbatas

SMK NEGERI 1 LEMAHABANG Page 1


Bravura Prima Taqwa, S.Pd. [DASAR DESAIN GRAFIS_ KELAS X_ SEMESTER 1]

2. GIF (Graphics Interchange Format)

Pengertian format gambar GIF merupakan singkatan dari Graphics Intercharge


Format yang merupakan format gambar dengan 8 bit warna. GIF memiliki kombinasi
warna yang lebih sedikit jika dibandingkan dengan JPEG. Namun GIF mampu
menyimpan grafis dengan latar belakang transparan atau dalam bentuk animasi
sederhana. Perbedaan format GIF dengan format gambar lainnya adalah penggunaan
metode Lossless Compression yang berfungsi melakukan kompresi tanpa mengurangi
kualitas gambar yang dihasilkan. Lossless Compression ini juga berfungsi
memperkecil besarnya jumlah file tanpa menyertakan penghilangan data. Oleh karena
itu format gambar GIF ini sangat cocok digunakan untuk gambar-gambar yang
memiliki jumlah warna sedikit dan gambar yang memerlukan perbedaan warna yang
tegas. Selain itu gambar-gambar seperti animasi pada banner iklan juga sangat cocok
menggunakan format gambar GIF. Umumnya format gambar GIF ini digunakan untuk
gambar animasi dan dapat memproduksi gambar 8 bit yang kecil.
GIF hanya memiliki maksimal 256 warna atau 8 bit per pixel. GIF lebih baik
digunakan untuk membuat logo atau gambar kecil lainnya yang komposisi warnanya
lebih sedikit. Namun format gambar GIF tidak cocok digunakan pada gambar yang
memiliki banyak warna, seperti pemandangan dan gambar yang memuat warna
gradien berupa perpindahan warna satu yang perlahan berubah menjadi warna lain.
Jenis-jenis gambar seperti inilah yang wajib menghindari penggunaan format GIF.
Karena bila tetap digunakan akan membuat gambar GIF akan menjadi pecah pixel
warnanya.
➢ Kelebihan
Mendukung animasi sederhana
Dapat menerapkan background transparan
Menerapkan kompresi tanpa mengurangi kualitas gambar yang dihasilkan
➢ Kekurangan
Tidak cocok digunakan dalam fotografi modern yang memiliki banyak warna
Penyimpanan data gambar terbatas
Gambar GIF berukuran lebih kecil dari pada JPG

SMK NEGERI 1 LEMAHABANG Page 2


Bravura Prima Taqwa, S.Pd. [DASAR DESAIN GRAFIS_ KELAS X_ SEMESTER 1]

3. PNG (Portable Network Grapics)

Pengertian format gambar Portable Network Graphics (PNG) adalah format


gambar yang merupakan gabungan dari format JPG dan GIF. PNG memiliki faktor
kompresi sekitar 5%-25% yang lebih baik dari GIF, namun PNG memiliki ukuran file
yang lebih besar dari JPG. Tipe file PNG merupakan solusi kompresi yang penuh
dengan warna. Perbedaan format gambar PNG dengan format lainnya adalah sifat
transparannya yang tidak pecah-pecah.
PNG juga bisa mengkompres gambar tanpa banyak mengurangi kualitas
gambar yang diambil karena kompresi yang digunakan tidak bersifat menghilangkan
data. Sifatnya yang transparan, penuh warna dan tidak pecah, maka format gambar
PNG ini paling cocok digunakan untuk screenshot yang memiliki banyak warna.
Format PNG ini juga cocok digunakan untuk gambar yang perlu diedit ulang karena
sifatnya yang tidak menurunkan kualitas gambar.
Format gambar PNG ini juga sangat cocok digunakan pada dokumen online
atau capturing text seperti memblok halaman pencarian di menu navigasi karena
gambar yang dihasilkan akan lebih jelas dengan ukuran file yang tetap kecil.

4. BMP (Bitmap)

Pengertian format gambar Bitmap atau BMP merupakan representasi citra


grafis yang terdiri dari susunan titik (Pixel) yang tersimpan di memori komputer. Nilai
setiap titik diawali oleh satu bit data atau lebih. Kerapatan titik tersebut biasa disebut
resolusi yang berfungsi menunjukkan tingkat ketajaman gambar yang ditampilkan.
Ciri utama gambar Bitmap adalah sifatnya yang sangat bergantung pada
resolusi. Jika resolusi gambar diperbesar, maka gambar yang dihasilkan akan pecah
dan tidak halus. Selain itu ukuran gambar Bitmap juga bergantung pada resolusi.
Semakin besar resolusi yang digunakan, maka akan semakin besar pula ukuran file
Bitmap. Beberapa contoh software yang berbasis Bitmap adalah Photoshop, Paint,
Corel Photo Paint dan lain-lain.

SMK NEGERI 1 LEMAHABANG Page 3


Bravura Prima Taqwa, S.Pd. [DASAR DESAIN GRAFIS_ KELAS X_ SEMESTER 1]

5. TIFF (Tagged Image Format File)

TIFF merupakan kependekan dari Tagged Image Format File. Pengertian


format gambar Tagged Image Format File adalah format gambar yang terbaik karena
kemampuannya untuk menjamin semua data maupun informasi seperti misalnya data
RGB, data CMYK dan data-data lainnya untuk dikoreksi ataupun manipulasi terhadap
gambar sehingga tidak hilang.
Perbedaan format gambar TIFF dengan format gambar lainnya adalah ukuran
gambar yang sangat besar karena tidak melalui teknik kompresi. Kualitas gambar yang
dihasilkan juga sangat tinggi yang mencapai 32 bit. Format gambar TIFF (Tagged
Image Format File) ini cocok untuk pertukaran platform seperti PC, Silicom Graphic,
dan Macintosh.

6. HEIF (High Efficincy Image File Format)

High Efficincy Image File Format atau HEIF adalah salah satu format gambar
yang dulunya hanya didukung oleh sistem operasi iOS. HEIF juga kadang dikenal
dengan nama HEIC yang merupakan singkatan dari High Efficienty Image
Coding [.heic]. Format ini menggunakan teknik kompresi modern, yang
memungkinkan foto tersimpan dalam ukuran kecil namun kualitasnya jauh lebih tinggi
ketimbang format lain, JPEG misalnya. Kode HEIC sebenarnya disadur dari HEVC
[High efficiency video compression] atau yang lazim dikenal dengan nama format
H.265. HEIC dikembangkan oleh MPEG grup dan mulai oleh Apple di produk iOS 11.
Pengembang ini jugalah yang berjasa mengembangkan format AAC yang hanya ada
di gambar thumbnail iTunes.

SMK NEGERI 1 LEMAHABANG Page 4


Bravura Prima Taqwa, S.Pd. [DASAR DESAIN GRAFIS_ KELAS X_ SEMESTER 1]

7. WeBP

WeBP adalah salah satu format gambar mutual yang dikembangkan oleh
Google untuk meningkatkan waktu tunggu atau loading situs yang sering terhambat
akibat waktu download gambar format lain yang lumayan lama. Format ini tersimpan
dalam raster, yang memungkinkan file dapat dikompresi dengan mudah tapi dengan
kualitas yang lebih tinggi. Format ini juga mendukung kompresi lossy dan lossless,
mirip dengan PNG. Namun hanya dapat di baca oleh browser, Chrome misalnya, dan
tidak oleh perangkat lain.

8. SVG (Scalable Vector Graphics)

Scalable Vector Graphics atau yang lazim disebut SVG adalah format gambar
vektor yang dibangun dari basis pemograman XML untuk membentuk gambar dua
dimensi. Format ini dapat di tata, diskalakan kembali atau untuk dirubah kembali
resolusinya. Format ini juga memungkinkan seseorang melihat gambar secara terpisah,
satu atau dicampur adukan dengan format lain. Intinya, SVG mendukung perubahan
dinamis, karena script yang membentuknya cukup interaktif dan unik. SVG adalah
format standar untuk W3C. Yang berarti ia dapat dioperasikan dengan mudah dignakan
untuk mendukung bahasa pemograman seperti JavaScript, DOM, CSS, dan HTML.

SMK NEGERI 1 LEMAHABANG Page 5


Bravura Prima Taqwa, S.Pd. [DASAR DESAIN GRAFIS_ KELAS X_ SEMESTER 1]

9. EPS (Encapsulated Postscript)

EPS merupakan kepanjangan dari Encapsulated Postscript. EPS adalah jenis


file dengan format vector yang telah dirancang sedemikian rupa untuk menghasilkan
grafik dengan resolusi tinggi. Hampir sebagian besar aplikasi pengeditan gambar dapat
membaca format EPS ini. Format ini merupakan tipe file universal seperti juga PDF
Yang dapat digunakan untuk membuat desain seperti gambar vector di aplikasi
manapun dan tidak terbatas pada produk Adobe saja. File perlindungannya dapat
ditrasfer ke aplikasi lain, yang mungkin belum menggunakan produk Adobe, sehingga
pengguna aplikasi seperti Corel Draw atau Quark bisa menggunakannya.

10. RAW

RAW Merupakan kepanjangan dari RAW Images Format. RAW berarti


mentah, yang menunjukan format awal sebuah gambar pasca-processing. Misalnya,
saat anda mengambil foto dengan kamera anda, foto tersebut akan tersimpan sebagai
gambar mentah dengan format RAW. Namun saat anda memindahkan foto tersebut ke
Laptop atau media lain, secara otomatis formatnya akan berubah dan biasanya akan
berubah dalam format JPEG atau format lain sesuai dengan jenis kamera yang
digunakan. Salah satu keunggulan menggunakan format ini adalah karena format
RAW dapat membuat gambar lebih detail dengan visual yang menarik.
Karena merupakan format gambar mentah, ada juga beberapa bagian format gambar
mentah seperti RAW, antara lain :
a. CR2
Merupakan ekstensi gambar yang merupakan singkatan dari Canon RAW 2 yang
dibuat oleh salah satu perusahan pembuat kamera yakni Cannon. CR2 sebenarnya
merupakan file jenis gambar TIF namun dalam bentuk gambar mentah. Ini
bertujuan untuk menjaga kualitas foto yang diambil.
b. CRW
Merupakan ekstensi gambar yang juga dibuat oleh Cannon. Bedanya, ini adalah
versi sebelumnya dari CR2
c. NEF
Merupakan ekstensi gambar yang merupakan singkatan dari Nikon Electric
Format dan merupakan jenis file Raw yang dibuat oleh Nikon. Dengan format
NEF, memungkinkan gambar untuk di edit secara ekstensif tanpa mengubah jenis
file, asalkan pengeditan berlangsung menggunakan perangat Nikon atau plugin
Nikon yang tersedia di Photoshop.
d. PEF
Merupakan salah satu ekstensi gambar mentah yang merupakan singkatan
dari Pentax Electronic Format. Ini merupakan salah satu ekstensi gambar jenis
RAW yang dibuat oleh Pentax Digital Cameras.

SMK NEGERI 1 LEMAHABANG Page 6


Bravura Prima Taqwa, S.Pd. [DASAR DESAIN GRAFIS_ KELAS X_ SEMESTER 1]

TUGAS 1 (UJI PENGETAHUAN)


Jawablah pertanyaan berikut dengan benar. Tulis jawaban pada buku tulis kemudia foto dan
upload pada akun google classroom masing-masing!

1. Jelaskan kelebihan dan kekurangaan menyimpan desain menggunakan format PSD!


2. Jelaskan kelebihan dan kekurangaan menyimpan desain menggunakan format PDF!
3. Jelaskan kelebihan dan kekurangaan menyimpan desain menggunakan format Ai!
4. Jelaskan kelebihan dan kekurangaan menyimpan desain menggunakan format GEM!
5. Jelaskan kelebihan dan kekurangaan menyimpan desain menggunakan format CDR!

Format gambar pada pertanyaan di atas merupakan format gambar yang belum di ulas pada
materi, silahkan gunakan berbagai sumber mulai dari media online maupun offline untuk
menemukan jawabannya.

SMK NEGERI 1 LEMAHABANG Page 7

Anda mungkin juga menyukai