Anda di halaman 1dari 4

1. Apakah yang dimaksud dengan Hardware, Software,dan Brainware?

Berikan
contohnya!

-Pengertian Hardware
Hardware atau dalam bahasa indonesia berarti perangkat keras adalah seluruh komponen-
komponen yang ada pada komputer dan terlihat oleh mata. Hardware menyangkut sifat fisika
dari komputer seperti dari segi mekanis dan listrik, terutama mesinnya.
Contoh hardware :
Contoh perangkat keras (hardware) adalah antara lain sebagai berikut :
1. Main memory.
2. Keyboard.
3. Display monitor.
4. Speakers.
5. Disk drive.
6. Mouse.
7. Printer.
Bagian-bagian komputer
Komputer umumnya terbagi menjadi 5 bagian yaitu antara lain sebagai berikut :
1. Input
Input berfungsi untuk menerima pemasukan data.
2. Memory
Memory berfungsi untuk menyiapkan bahan keterangan, perintah yang harus dikerjakan oleh
komputer.
3. Control (pengendalian)
Control berfungsi untuk mengendalikan atau mengawasi apakah tugas-tugas telah dikerjakan
sesuai dengan instruksi.
4. Aritmetic (perhitungan)
Aritmetic berfungsi untuk melakukan perhitungan-perhitungan.
5. Output (pengeluaran)
Output berfungsi untuk mengeluarkan hasil pengolahan

-Pengertian Software
Pengertian software
Software atau dalam bahasa indonesia berarti perangkat lunak adalah sarana komunikasi atau
bahasa komputer disebut dengan bahasa program (programming language) yang digunakan
untuk menerjemahkan instruksi atau perintah dalam bentuk aplikasi. Penyusunan instruksi
harus tepat yaitu logis, lengkap, berurutan, singkat dan jelas.
Contoh software
Adapun contoh perangkat lunak (software) adalah antara lain seperti berikut :
1. Microsoft office (word, excel, power point dan lain sebagainya).
2. Aplikasi game.
3. Aplikasi edit foto dan video.
4. Aplikasi browser.
5. Aplikasi antivirus.
6. Aplikasi desain rumah.
7. Aplikasi check grammar bahasa inggris.
Fungsi software
Fungsi perangkat lunak (software) adalah antara lain sebagai berikut :
1. Mengidentifikasikan program.
2. Menyiapkan aplikasi program sehingga kerja seluruh peralatan komputer terkontrol.
3. Mengatur dan membuat pekerjaan menjadi efisien
-Pengertian Brainware
Brainware atau dalam bahasa indonesia berarti perangkat otak adalah manusia yang
menjalankan sebuah perangkat komputer atau laptop (yang menjadi otak dalam
mengoperasikan atau menggunakan komputer). Dengan kata lain bahwa brainware tersebut
manusia itu sendiri, karena tanpa manusia, perangkat komputer atau laptop tidak lebih dari
benda mati biasa dan tidak berarti.
Untuk memakai perangkat komputer atau laptop tersebut, manusia harus bisa berkomunikasi
dengan komputer. Manusia sebagai pengoperasi komputer harus mempelajari dan mengerti
akan bahasa yang dimiliki oleh komputer, inilah mengapa manusia dapat disebut
sebagai operator komputer.
Contoh brainware
Contoh-contoh yang termasuk dalam brainware adalah antara lain sebagai berikut :
1. System analyst
System analyst adalah orang yang bertugas untuk mempelajari dan mendesain suatu proyek
dari pembuatan komputer.
2. Programmer
Programmer adalah orang yang bertugas mempersiapkan lebih detail tentang data yang telah
digambarkan oleh sistem analyst seperti menggambarkan persoalan komputer untuk mencari
cara penyelesaiannya.
3. Operator
Operator adalah orang yang mengoprasikan atau yang menjalankan program komputer (user).

2. Apa yang di maksud dengan Sistem Operasi? Jelaskan jenis-jenisnya!

Pengertian Sistem Operasi – Sistem operasi komputer menerapkan sistem operasi khusus
yang dirancang sedemikian rupa. Secara umum, sistem operasi merupakan perangkat lunak
pada lapisan pertama yang ditempatkan pada memori komputer pada saat komputer
dinyalakan booting.
-jenis system operasi
1. Sitem Operasi Stand Alone
Pada sistem stand alone dapat digunakan oleh single user ataupun multi user. Sistem oeprasi
ini memiliki fitur-fitur yang cukup lengkap dan mampu berdiri sendiri. Sebagai coontoh,
sistem operasi ini adalah Microsoft windows, linux, dan Mac OS.
2. Sistem Operasi Live CD
Sistem operasi live CD hanya membutuhkan perangkat CD/DVD room tanpa perlu
menginstal secara permanen di komputer untuk dapat menjalankannya. Sistem operasi ini
tentu sangat ringan karena ukurannya cukup kecil.
Namun, sistem operasi live CD tidak memiliki banyak fitur dibandingkan dengan sistem
operasi stand alone. Sebagai contoh sistem operasi ini di antaranya Knoppix, Centos, Linux
Mint, Win XP live CD, dan lain sebagainya.
3. Sistem Operasi Embedded
Sistem operasi embedded menerapkan sistem langsung di tanam di komputer adna tidak dapat
berdiri sendiri. Ia memiliki fungsi dan spesifikasi khusus. Misalnya, eCOS, LynxOS, JavaOS
dan Embedded Linux.
4. Sistem Operasi Jaringan
Sistem operasi jaringan dibuat untuk menangani keperluan jaringan komputer. Beberapa
layanan yang dijalankan oleh sistem ini di antaranya TTP Service, DNS Service, Sharing
Printer, Proxy Server, dan sebagainya. Beberapa contoh sistem operasi jaringan ini
adalah Red Hat, Centos Server, Cloud Linux, dan lain sebagainya.
Dalam kehidupan sehari-hari, ada lima jenis utama sistem operasi yang populer dan sering
digunakan. Ekosistem dari sistem operasi akan bertahan jika sering digunakan. Sistem operasi
yang sering digunakan oleh masyarakat.
1. Windows
Microsoft Windows menjadi salah satu jenis sistem operasi OS yang banyak dimuat di
sebagian besar sistem operasi baru di komputer. Sistem operasi ini telah ada sejak tahun
1980-an. Windows sendiri memiliki beberapa versi dan pembaruan di antaranya Windows 95,
Windows Vista, Windows 7/8/10 dan sebagainya.
Pembaruan Microsoft terus dilakukan sebagai upaya meningkatkan pengalaman pengguna
agar lebih mudah diakses dan digunakan. Sistem operasi Windows sendiri berisi panel
kontrol, desktop, asisten desktop, dan lainnya.
Sistem ini banyak digunakan karena dirasa lebih kompatibel dengan berbagai
jenis software lainnya. Namun, Grameds perlu hati-hati jika menggunakan sistem ini karena
rentan terkena virus.
2. Apple MacOS
Sistem operasi MacOS hanya disediakan untuk komputer dari perusahaan Apple. Sistem ini
terkenal dengan kecepatan pemrosesan yang singkat, UI yang desktop-nya sederhana, dan
tidak rentan terkena virus atau malware.
Sistem ini memiliki sisi kelemahan di bagian kemudahan menjalankan sistemnya. Ia dinilai
lebih sulit dijalankan daripada sistem operasi Windows dan Linux.
3. Linux
Linux juga menjadi salah satu primadona sistem operasi yang banyak digunakan. Alasannya
cukup sederhana, karena kemudahan penyesuaian dan menawarkan berbagai ragam untuk
dapat dimodifikasi. Kemudahan untuk dimodifikasi sesuai kebutuhan menjadi kelebihan dari
Linux.
Namun, hal ini dapat dilakukan oleh seseorang yang lebih paham mengenai teknologi. Linux
juga memiliki kelemahan, yakni cara menginstalnya yang lebih sulit dibandingkan Windows.
4. Apple iOS
Sistem iOS merupakan sistem operasi seluler yang dikembangkan oleh Apple Inc. Sistem ini
sendiri memberdayakan banyak perangkat seluler seperti iPod Touch dan iPhone. Sistem ini
banyak digunakan setelah sistem operasi Android.
5. Google Android
Sistem operasi Google Android sering kali digunakan untuk menjalankan smartphone dan
tabled android. Sistem operasi ini berbasis Linux. Sistem ini dirilis secara resmi pada tahun
2007.

3. Sebutkan spesifikasi minimal untuk menginstal sistem operasi Windows XP!

Spesifikasi minimum untuk Windows XP, Vista dan Seven. Intel Pentium / celeron Family /
AMD K6 / athlon / Duron family atau processor yang kompatibel. 233-MHz minimum yang
diperlukan untuk processornya. RAM 128 MB. Bisa juga dengan RAM 64 MB tapi
kemungkinan kinerja dan beberapa fitur terbatasi. 1,5 GB Ruang Hard disk.

4. Jelaskan kelebihan dan kelemahan media penyimpanan hardisk!


Kelebihan Harddisk (HDD)
 Harga Murah
Kelebihan yang pertama adalah harga yang murah, HDD memiliki harga yang bisa
dibilang murah karena dengan uang 300 ribuan sudah mendapatkan kapasitas yang
500GB dan dengan uang yang lebih besar lagi kamu bisa mendapatkan kapasitas lebih
besar lagi.
 Kapasitas Besar
Yup, setau admin kapasitas paling kecil daripada HDD yang digunakan di perangkat
komputer ataupun laptop sekarang berukuran 500GB dan terkadang ada yang
menggunakannya lebih dari itu yaitu 1TB, yang pasti menggunakan HDD dapat menekan
budget.
 Umur Lebih Lama
Harddisk sendiri memiliki umur yang lebih lama apabila kamu menjaganya dengan baik
karena Harddisk sendiri bisa bertahan lebih dari 5 Tahun apabila tidak sering terbentur,
karena hal paling riskan di Harddisk adalah terbentur.
Kelemahan Harddisk (HDD)
Setiap perangkat pastinya memiliki kekurangan termasuk Harddisk ini pastinya memiliki
beberapa kekurangan yang dapat kamu masukkan kedalam pertimbangan apabila ingin
menggunakan Harddisk, berikut ini kekurangan Harddisk :
 Suara Berisik
Kelemahan dari Harddisk pertama yang sering kamu temui apabila menggunakan
Harddisk adalah suaranya yang cukup berisik apabila sedang aktif, karena Harddisk
sendiri menggunakan sebuah piringan apabila piringan tersebut bergerak maka akan
menimbulkan suara.
 Mudah Rusak
HDD memiliki kelemahan yaitu apabila kita sering membuatnya terguncang maka disk
atau piringan yang ada di dalam Harddisk akan mengalami kerusakan yang membuatnya
tidak bisa terpakai lagi dan kita harus menggantinya dengan yang baru.
 Boros Listrik
Harddisk apabila sedang bekerja akan memunculkan sebuah suara yang cukup bising
yang membuatnya akan menggunakan listrik yang cukup banyak yang menyebabkan
aliran watt cukup besar, untuk itu HDD boros dengan listrik berbanding terbalik dengan
SSD yang hemat listrik.

5. Mengapa BIOS disimpan di dalam ROM? Jelaskan?


Mengapa disimpan di dalam ROM, adalah agar BIOS dapat dieksekusi pada waktu komputer
dinyalakan, tanpa harus menunggu untuk menyalakan perangkat media penyipanan terlebih
dahulu (yang memakan waktu lama).

Nama : Royanudin
Kelas : Teknik Elektro
Nim : 221571327
Tugas Dasar Komputer 1

Anda mungkin juga menyukai