Anda di halaman 1dari 5

INSTEK FESS Functional Endoscopic Sinus Surgery

Identitas 1. Tanggal Operasi : 25 Juli 2023


Pasien 2. Nama Pasien : Ny. T
3. Umur : 38 Tahun
4. Diagnosa Medis : Polip / Sinusitis
Kasus Instek FESS / Functional Endoscopic Sinus Surgery
Definisi Merupakan tindakan operasi berupa penggunaan kamera dan instrumen
Tindakan endoskopik untuk memperbaiki anatomi tulang pada cavum sinus serta
untuk mengoptimalkan drainase sinonasal dan menghilangkan penyakit
inflamasi yang sulit ditangani dalam manajemen medis. Gangguan
struktural tambahan yang secara langsung menghalangi aliran udara
hidung, seperti concha bullosa atau poliposis hidung juga dapat
diperbaiki selama FESS (Kim & Mohaved, 2021).
Tujuan Untuk mendapatkan akses ke saluran keluar dan ostia sinus
dengan menggunakan gunakan teknik bedah atraumatik dengan
mempertahankan mukosa untuk meningkatkan ventilasi sinus dan
pembersihan mukosiliar. Berdasarkan 3 prinsip utama.
1. Tempat patogenesis pada sinusitis adalah kompleks ostiomeatal
2. Pembersihan mukosiliar sinus selalu diarahkan ke ostium alami
3. Patologi mukosa pada sinus kembali normal setelah ventilasi
sinus dan pembersihan
mukosiliar membaik dengan patologi pembersihan pada kompleks
ostiomeatal (George, 2016).
Anatomi
Berikut merupakan gambar beberapa bagian polip yang dapat
terjadi pada bagian anatomi di hitung mulai dari Superior turbinate,
Middle turbinate serta Inferior turbinate.
Persiapan Persiapan Pasien :
Pasien 1. Memindahkan pasien dari ruang transfer ke ruang premed
2. Memindahkan pasien dari premed ke ruangan operasi
3. Memindahkan pasien dari bed transfer ke meja operasi
4. Mencocokkan marking area yang akan dioperasi
5. Memposisikan pasien posisi supine
6. Memposisikan kepala
Persiapan alat Persiapan alat non steril
/ penunjang 1 Buah Esu, 1 Suction
Persiapan Instrumen Dasar
1. 5 Duk Clamp
2. 1 Sponge Forcep
3. 1 Needle Holder
4. 1 Pinset Anatomis / Bayonet
5. 1 Medzembum
6. 1 Gunting benang
7. Handle Mess / Scalpel ukuran 3
8. Mess / Scalpel ukuran 15
9. 1 Bengkok
10. 2 Cucing
Persiapan Instrumen tambahan / Linen
1. 1 Kerrison
2. 1 Back Biter
3. 1 Bone Crusher
4. 1 Blaksley
5. Tower Karl Storz
6. Kamera
7. Optik 0o dan 30o
8. Light Source
9. Bipolar Esu Forcep
10. Suction Stainless / Pipih / bentuk J
Linen
1. 1 Linen Besar
2. 3 Linen Kecil
Bahan Habis 1. Spuit 10cc
pakai 2. Spuit 20cc
3. 5 Ampul Lidocain 2ml
4. 1 Iliadin spray 0,05% 10ml
5. 20 Kassa Biasa
6. Nasal Packing / Anscare tampon hidung 2 pcs
7. Alkohol
8. Nacl
9. 1 Buah underpad bersih
10. 1 Buah underpad steril
11. Handscoon Steril (Sesuai Tim Bedah)

Penatalaksana 1. Memposisikan pasien supine


an Instek 2. Memposisikan kepala pasien dan memastikan tidak miring kanan
atau kiri
3. Menyiapkan Sponge forcep, cucing berisi alkohol dan kasa untuk
disinfeksi bagian hidung pasien
4. Melakukan drapping dengan 1 buah kain drapping besar pada
bagian tubuh hingga ke dada. Pada bagian meja diberi drapping 1
kain kecil dan diberi 1 buah underpad steril lalu diberi 1 buah
kain drapping lagi. 3 kain drapping dibagian kiri dan kanan kepala
diberikan hingga sejajar dengan wajah pasien namun tidak sampai
menutupi area mata dan mulut.
5. Memberikan duk klamp untuk menjepit klamp di masing –
masing sisi drapping.
6. Mencuci Lensa yang sebelumnya sudah direndam dengan cydex
dengan alkohol dan kasa
7. Mencuci Light source , dan kamera dengan kassa dan alkohol
8. Memasang kamera dengan optik 0o dan lightsource
9. Memasangkan kamera pada tower dan menghidupkan tower serta
mengatur tower sesuai arahan dari operator
10. Memotong Nassal Packing menjadi 8 bagian dan dimasukkan
kedalam cucing berisi lidocain.
11. Memasang ujung esu dengan bipolar forceps dan mengatur
tegangan sesuai arahan operator
12. Mengganti selang suction dengan suction stainless
13. Memberikan kamera untuk melihat kedalam cavum nasal
14. Memberikan medzembum untuk membersihkan silia / bulu
hidung
15. Memberikan nasal packing untuk anastesi lokal dan menahan
perdarahan yang ada di cavum nasal.
16. Memberikan pinset atau bayonet untuk menaruh nasal packing /
tampon
17. Memberikan Blaksley untuk mulai mendiseksi polip kecil
18. Memberikan Back bitter untuk memotong polip ada bagian
pinggiran
19. Memberikan Nacl 20cc untuk mencuci hidung saat perdarahan
20. Memberikan suction dengan ujung stainless untuk menyedot
perdarahan yang terjadi
21. Memberikan esu dengan ujung bipolar forcep untuk membendung
perdarahan
22. Memberikan Mess / Scalpel ukuran 15 untuk menginsisi sebagian
polip yang panjang
23. Memberikan suction dengan mengganti ujung dengan yang pipih
untuk menyedot perdarahan bekas insisi mess
24. Memberikan Bone crusher untuk memotong polip yang lebih
panjang
25. Memberikan Kerrison untuk memotong polip yang berukuran
lebih panjang.
26. Memberikan Blaksley untuk mengambil yang terpotong.
27. Memberikan Nacl 20cc untuk mencuci perdarahan.
28. Memberikan suction untuk menyedot perdarahan dan nacl
29. Memberikan Esu untuk menahan perdarahan
30. Memberikan pinset atau bayonet untuk mengambil tampon yang
sudah merah untuk dicuci dengan nacl lalu dimasukkan lagi untuk
menghambat perdarahan
31. Memotong tampon menjadi 2 bagian sama besar yang 1 dengan
membiarkan tali dan 1 tidak
32. Memasukkan tampon pada nacl dan lidocain pada cucing
33. Memberikan Pinset dan tampon untuk mengisi cavum nasal
34. Memberikan dressing pada tali tampon yang keluar dari hidung
diatas hidung dengan plester.

DAFTAR PUSTAKA
George, S. (2016). Smart Study Series ENT E-Book (3rd ed.). New Delhi: Elsevier.
Kim, K. B., & Mohaved, R. (2021). Management of Obstructive Sleep Apnea. Springer
Nature Switzerland AG 2021.

Anda mungkin juga menyukai