Anda di halaman 1dari 9

Badan Pemeriksa Keuangan KodelK 01/2022

Perwakilan Provinsi OKI Jakarta Revisi Ke -


Subbagian Hubungan Masyarakat
INSTRUKSI KERJA(IK) TanggalTerbit 28 Desember 2022
Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan Halaman Hall dari 9

I. Tujuan
Memberikan acuan/rincian prosedur bagi Subbagian Hubungan Masyarakat (Humas) dalam melaksanakan
pengelolaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) bagi mahasiswa/siswa, mulai dari persyaratan, jangka waktu
pelaksanaan, ruang lingkup pelaksanaan, permohonan pengajuan, pelaksanaan, tata tertib, hak dan
kewajiban, mekanisme kelulusan sampai dengan pemantauan dan evaluasi.

II. Instruksi Kerja


A. Persyaratan
Peserta PKLadalah pelajar, mahasiswa, yang memenuhi persyaratan sebagai berikut :
1. Jenjang Pendidikan : SMK/03/04/S1/S2
2. Tingkat Pendidikan : siswa SMK minimal kelas XI, dan mahasiswa minimal Semester 6
3. Bidang Studi :
• Mahasiswa: Ekonomi (Manajemen, Akuntansi, Ilmu Ekonomi, Keuangan), Matematika, Statistika,
Teknik Informatika, Ilmu Komputer, Sistem Informasi, Hukum, Administrasi Bisnis/ Niaga, Psikologi,
Ilmu Komunikasi dan Bidang studi lainnya sesuai kebutuhan.
• Siswa: Semua Jurusan
4. Keahlian khusus : menguasai microsoft office (word, excel, power point); desain grafis; komputer
jaringan, multimedia, dll.

B. Jangka Waktu Pelaksanaan


Jangkawaktu pelaksanaan PKLyakni 1 bulan, 2 bulan, atau 3 bulan, dan dapat diperpanjang paling lama 3
bulan sesuai dengan kebutuhan BPK Perwakilan Provinsi OKIJakarta. Peserta PKLwajib mencantumkan
periode pelaksanaan PKLpada saat mengajukan permohonan PKL.Jangka waktu penerimaan peserta PKL
memperhatikan pemerataan kesempatan bagi mahasiswa/siswa lainnya

C. Ruang Lingkup Pelaksanaan


1. Tugasyang diberikan kepada mahasiswa PKLsekurang-kurangnya dapat menambah/ mengembangkan
kemampuan peserta PKLdalam menganalisis atau memperoleh pengalaman praktik kerja, menangani
project, atau tugas yang bersifat kerja tim (team work).
2. Tugas untuk siswa PKLmencakup tugas-tugas yang bersifat administratif atau kearsipan.
3. Mahasiswa / Siswa menyampaikan laporan akhir mencakup hal yang sudah dikerjakan, masukan dan
usulan inovatif
4. Persetujuan PKL dilakukan berdasarkan kelengkapan administrasi, kesesuaian bidang studi dan
kapasitas penerimaan di masing-masing unit kerja.

D. Permohonan Pengajuan
1. Mahasiswa/siswa sebagai pemohon PKL mengisi formulir pada link
https:!!bit.ly!PengajuanPKLMagangBPKPerwakilanProvinsiOKlJakarta serta mengunggah dokumen
permohonan PKLyang ditujukan kepada Kepala Perwakilan BPKProvinsi OKIJakarta yang terdiri atas
surat permohonan PKL dari perguruan tinggi atau sekolah, transkrip nilai, daftar riwayat hidup /
curriculum vitae, dan proposal PKL.
..
Badan Pemeriksa Keuangan KodelK 01/2022
Perwakilan Provinsi OKIJakarta RevisiKe -
Subbagian Hubungan Masyarakat
INSTRUKSI KERJA(IK) TanggalTerbit 28 Desember 2022
Pelaksanaan Praktik Kerja lapangan Halaman Hal2 dari 9

2. Proposal PKL sebagaimana dimaksud pada poin 1 diajukan dengan menggunakan contoh format
terlampir.
3. Subbagian Humas menindaklanjuti proposal PKLsebagaimana dimaksud pada poin 2 dengan:
a. melakukan pengecekan kelengkapan dokumen; dan
b. menyampaikan nota dinas penawaran dan proposal PKLkepada unit kerja tujuan pemohon PKL.
4. Unit kerja tujuan pemohon PKLmelakukan reviu atas penawaran dan proposal PKLdan menyampaikan
nota dinas tanggapan, berupa persetujuan atau penolakan atas penawaran PKL kepada Subbagian
Humas.
5. Subbagian Humas melakukan analisis terhadap tanggapan sebagaimana dimaksud pada poin 4 dan
melakukan kompilasi tanggapan permohonan PKLmasing-masing unit kerja.
6. Berdasarkan nota dinas tanggapan permohonan PKL dari unit kerja, Subbagian Humas melakukan
evaluasi dan membuat serta menyampaikan nota dinas hasil analisis dan kompilasi tanggapan
permohonan PKLmasing-masing unit kerja kepada KepalaSekretariat Perwakilan untuk mendapatkan
persetujuan.
7. Berdasarkan persetujuan atau penolakan dari Kepala Sekretariat Perwakilan, Subbagian Humas
menyusun konsep surat keluar Kepala Perwakilan perihal tanggapan berupa persetujuan atau
penolakan dengan disertai dokumen pendukung yang diperlukan dan menyampaikannya kepada
Kepala Perwakilan untuk ditanda tangan serta disampaikan kepada pemohon PKL.

E. Pelaksanaan PKl
Kegiatan PKLdilakukan di unit kerja penempatan yang telah ditunjuk oleh Kepala Sekretariat Perwakilan
untuk menerima peserta PKL berdasarkan hasil koordinasi yang telah dilakukan dengan masing-masing
kepala unit kerja, diselenggarakan dengan ketentuan sebagai berikut:
1. Peserta PKLwajib sudah divaksinasi Covid-19 dosis kedua serta memperhatikan protokol kesehatan
BPK Perwakilan Provinsi OKI Jakarta (melakukan pemeriksaan suhu di pintu masuk, menggunakan
masker, melakukan physical distancing)
2. Kepala Unit Kerja bertanggung jawab dalam pelaksanaan PKLdi unit kerjanya.
3. Kepala Unit Kerja menetapkan pegawai di Unit Kerjanya yang akan menjadi supervisor atau mentor
peserta PKLselama pelaksanaan PKL.
4. Jumlah peserta PKLyang dapat melaksanakan PKLmemperhatikan ketersediaan ruangan dan sarana
kerja.
5. PKLdilaksanakan berdasarkan kebijakan Kepala Unit Kerja, dengan memperhatikan antara lain:
a. Keberlangsungan penyelesaian pekerjaan;
b. Jenis pekerjaan yang dilakukan oleh peserta; dan/atau
c. Kondisi kesehatan;
6. Peserta PKL menandatangani pakta integritas sebelum pelaksanaan PKL dengan contoh format
terlampir.
7. Peserta PKL melaksanakan PKL sesuai dengan rencana program sebagaimana tercantum dalam
proposal program dan mematuhi seluruh ketentuan mengenai PKLyang berlaku di unit tujuan.
8. Peserta PKLmemulai PKLpada tanggal dan di unit kerja yang telah disetujui sampai dengan periode
PKLselesai.
9. Waktu penyelenggaraan PKLsesuaidengan ketentuan hari dan jam kerja pada BPKPerwakilan Provinsi
OKIJakarta.
Badan Pemeriksa Keuangan KodelK 01/2022
Perwakilan Provinsi DKI Jakarta Revisi Ke -
Subbagian Hubungan Masyarakat
INSTRUKSI KERJA (IK) TanggalTerbit 28 Desember 2022
Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan Halaman Hal3 dari 9

F. Tata Tertib Pelaksanaan PKL


1. Pakaian
• Pakaian kerja yang sopan dan rapi.
• Menggunakan celana/rok bahan panjang warna hitam (tidak boleh bahan kaos/jeans)
• Menggunakan sepatu
• Pakaian untuk Hari Senin - Kamis:
o Mahasiswa : Kemeja lengan panjang /pendek polos warna putih
o Mahasiswi : Kemeja lengan panjang atau minimal % warna putih
o Siswa/i : Seragam putih, bawahan rok/celana seragam sekolah
• Pakaian khusus untuk Hari Jum'at:
o Mahasiswa : Batik lengan panjang / pendek
o Mahasiswi : Batik lengan panjang atau minimal %
o Siswa/i : Seragam batik, bawahan rok / celana seragam sekolah
2. Waktu Kerja
• Hari Kerja : Senin s.d. Jumat
• Jam Kerja : 08.00 WIB s.d. 16.00 WIB.
• Jam Istirahat
o Senin s.d. Kamis : 12.00 WIB - 13.00 WIB
o Jumat : 11.30 WIB -13.00 WIB

PelaksanaanPKLharus dapat full time, setiap hari kerja (Senin s.d. Jum'at), tertib, sopan santun, proaktif,
mengikuti sesuai dengan ketentuan dan tata tertib BPKPerwakilan Provinsi DKIJakarta.

3. Kartu Akses Pengunjung


Peserta PKLwajib untuk mendaftarkan diri ke Subbagian Umum dan TI untuk mendapatkan Kartu Akses
Pengunjung yang diperlukan untuk mengakses pintu / lift pada BPKPerwakilan Provinsi DKIJakarta selama
pelaksanaan PKL.
Kartu Akses Pengunjung wajib untuk dikembalikan ke Subbagian Umum dan TI pada akhir pelaksanaanPKL.

G. Hak dan Kewajiban Unit Kerja Penempatan PKL


Hak Unit Kerja Penempatan PKL:
1. Memanfaatkan hasil kerja peserta PKL;dan
2. Menghentikan pelaksanaan PKLpeserta apabila diketahui melanggar ketentuan yang telah ditetapkan,
dan melaporkan secaratertulis kepada Subbagian Humas

Kewajiban Unit Kerja Penempatan PKL:


1. Membimbing peserta PKLsesuai dengan program yang ditetapkan;
2. Menunjuk 1 (satu) orang pegawai yang akan bertindak sebagaisupervisor atau mentor peserta PKL;
3. Memberikan pembekalan mengenai peran dan tugas BPKPerwakilan Provinsi DKIJakarta, serta ruang
lingkup tugas di unit kerja terkait;
4. Memenuhi hak peserta PKLsesuai dengan ketentuan pelaksanaan PKL;
Badan Pemeriksa Keuangan KodelK 01/2022
Perwakilan Provinsi OKI Jakarta Revisi Ke -
Subbagian Hubungan Masyarakat
INSTRUKSI KERJA (IK) TanggalTerbit 28 Desember 2022
Pelaksanaan Praktik Kerja lapangan Halaman Hal4 dari 9

S. Memonitor dan mengevaluasi peserta PKLdengan mengisi Formulir Penilaian Hasil PKL pada akhir
periode PKL,dan menyerahkannya kepada Subbagian Humas.

H. Hak dan Kewajiban Peserta PKl


Hak Peserta PKL:
1. Memperoleh pengumuman penerimaan /penolakan pelaksanaan PKL;
2. Oalam hal jumlah peserta PKLtelah melewati kuota yang telah ditetapkan, maka peserta yang ditolak
akan menjadi kandidat PKLcadangan dan akan menjadi prioritas utama pada pelaksanaan PKLperiode
selanjutnya;
3. Memperoleh penjelasan tentang peran dan tugas BPKPerwakilan Provinsi OKIJakarta, serta ruang
lingkup tugas di unit kerja terkait;
4. Memperoleh bimbingan dalam pelaksanaan praktik kerja;
S. Memperoleh Sertifikat dan/atau Surat Keterangan PKLsetelah peserta PKLmemenuhi syarat untuk
dinyatakan lulus PKL.

Kewajiban Peserta PKL


1. Peserta wajib mematuhi peraturan dan memelihara tata tertib Pelaksanaan PKL selama berada di
lingkungan BPKPerwakilan Provinsi OKIJakarta;
2. Mengenakan pakaian kerja rapi dan sopan serta sepatu sesuai ketentuan yang berlaku selama
pelaksanaan PKL;
3. Waktu PelaksanaanPKLmengikuti ketentuan hari dan waktu kerja pegawai BPKPerwakilan Provinsi OKI
Jakarta, selama minimall bulan (20 hari kerja) maksimal 3 bulan;
4. Menandatangani Pakta Integritas Peserta PKL;
S. Menjaga kerahasiaan data BPKPerwakilan Provinsi OKIJakarta;
6. Mengikuti peraturan disiplin dan kode etik yang berlaku di BPKPerwakilan Provinsi DKIJakarta;
7. Tidak meninggalkan tempat PKLselamajam kerja tanpa izin;
8. Dalam hal terdapat kepentingan mendesak untuk memenuhi kebutuhan esensial antara lain kesehatan
sehingga perlu meninggalkan tempat PKLselama jam kerja, peserta PKLwajib meminta izin kepada
supervisor atau mentor yang ditunjuk;
9. Mengisi logbook setiap hari kerja untuk mencatat jam masuk, jam pulang dan aktivitas harian pada link
https:!!bit.ly!LogbookPraktekKerjaLapanganBPKPerwakilanProvinsiOKlJakarta.

I. Mekanisme Kelulusan
Peserta PKLdinyatakan lulus apabila memenuhi syarat berikut:
1. Menjalankan kewajiban sebagai peserta PKL;
2. Menyelesaikan PKLsesuaidengan jangka waktu yang telah disetujui;
3. Menyusun laporan akhir PKLdengan terlebih dahulu berdiskusi dengan supervisor atau mentor peserta
PKL,sesuai dengan format terlampir dan menyampaikannya kepada Subbagian Humas;
4. Mengembalikan Kartu Akses Pengunjung kepada Subbagian Umum dan TI serta properti lainnya milik
BPKPerwakilan Provinsi OKIJakarta yang pernah dipinjamkan kepada peserta PKL;
5. Peserta PKLyang telah dinyatakan lulus diberikan sertifikat dan/atau surat keterangan PKL.
Badan Pemeriksa Keuangan KodelK 01/2022
Perwakilan Provinsi DKI Jakarta Revisi Ke -
Subbagian Hubungan Masyarakat
INSTRUKSI KERJA (IK) Tanggal Terbit 28 Desember 2022
Pelaksanaan Praktik Kerja lapangan Halaman Hal 5 dari 9

J. Pemantauan dan Evaluasi


1. Supervisor atau Mentor peserta PKL pada unit kerja wajib mengisi Form Penilaian PKL pada akhir
periode PKL,dan menyerahkannya kepada Subbagian Humas.
2. Subbagian Humas melakukan pemantauan dan evaluasi dengan menyusun laporan akhir PKLsetiap
akhir periode/tahun sebagaievaluasi pada periode selanjutnya.

III Kolom Pengesahan

Dibuat Oleh Direviu Oleh Disetujui Oleh


Kepala Subbagian Humas Kepala Sekretariat Kepala Perwakilan

~,--- C
-'\.
,/_
CX d. I. k
Kautsar A Itya Wlca sana
NIP. 198311302006031001
Dandy Handoza
NIP. 198111142007081001
Ayub Amali
NIP. 196903211996031002
Badan Pemeriksa Keuangan KodelK 01/2022


Perwakilan Provinsi DKI Jakarta Revisi Ke -
Subbagian Hubungan Masyarakat
INSTRUKSI KERJA (IK) Tanggal Terbit 28 Desember 2022
Pelaksanaan Praktik Kerja lapangan Halaman Hal6 dari 9

IV LAMPIRAN

A. Format Proposal PKl

(KOP PERGURUAN TINGGI)

PROPOSAL PKl

I. Pendahuluan

Latar Belakang Pelaksanaan PKL

II. Teknis Pelaksanaan

2.1 Nama Kegiatan

2.2 Tujuan

2.3 Manfaat

2.3.1. Bagi mahasiswa / siswa

2.3.2. Bagi Universitas / sekolah :

2.4 Rencana Program:

Diisi rencana kegiatan yang akan dilakukan saat menjadi peserta PKL.

2.5 Data Diri Peserta PKL

Diisi nama, tempat tanggallahir, alamat, NIK dan riwayat pendidikan

2.6 Penyelenggaraan

Diisi waktu Pelaksanaan PKL : .... s.d .....

III. Penutup

Harapan Calon Peserta PKL

(Kota), (tanggal) (bulan) (tahun)


Mengetahui,

(pemohon PKL)
Badan Pemeriksa Keuangan KodelK 01/2022
Perwakilan Provinsi DKI Jakarta Revisi Ke -
Subbagian Hubungan Masyarakat
INSTRUKSI KERJA(IK) Tanggal Terbit 28 Desember 2022
Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan Halaman Hal 7 dari 9

B. Format Pakta Integritas PKL

PAKTA INTEGRITAS
Yang bertandatangan di bawah ini :

NAMA

ALAMAT

ASALUNIVERSITAS
/ SEKOLAH
NOMOR INDUKMAHASISWA

Sebagai Peserta Praktik Kerja Lapangandi lingkungan BPKPerwakilan Provinsi DKIJakarta dalam rangka

membantu pelaksanaan tugas/pekerjaan unit kerja, dengan ini menyatakan bahwa :

1. Segaladata dan informasi yang menyangkut teknis operasional BPKPerwakilan Provinsi DKIJakarta

yang diberikan kepada saya dan segala sesuatu yang berkenaan dengan kewajiban, termasuk hasil

kewajiban, merupakan data dan/atau informasi yang bersifat rahasia;

2. Sanggup untuk menjaga kerahasiaan atas data dan/atau informasi yang dinyatakan sebagai rahasia

yang diperoleh dari BPKPerwakilan Provinsi DKIJakarta;

3. Tidak akan memperbanyak, menyebarluaskan, atau mereproduksi informasi rahasia dan hanya akan
mempergunakan informasi rahasia tersebut khusus untuk hal-hal yang berkaitan dengan Praktik Kerja

Lapangan;

4. Tidak akan memberikan informasi rahasia kepada pihak ketiga dan/atau pihak lainnya, baik selama
pelaksanaan Praktik Kerja Lapanganmaupun setelah berakhirnya Praktik Kerja Lapangandi BPK

Perwakilan Provinsi DKIJakarta;


5. Apabila saya melakukan perbuatan-perbuatan yang bertentangan dengan pernyataan sayadi atas,

saya bersedia diberikan sanksi sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya tanpa tekanan dari pihak manapun dan penuh rasa
tanggung jawab.

(Kota), (tanggal) (bulan) (tahun)

Yang membuat pernyataan,

Catatan: Wajib diserahkan saat memulai PKL


Badan Pemeriksa Keuangan KodelK 01/2022
Perwakilan Provinsi DKI Jakarta Revisi Ke -
Subbagian Hubungan Masyarakat
INSTRUKSI KERJA (IK) TanggalTerbit 28 Desember 2022
Pelaksanaan Praktik Kerja lapangan Halaman Hal8 dari 9

C. Format Form Penilaian Praktik Kerja lapangan

FORM PENILAIAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

Sayayang bertanda tangan di bawah ini :


Nama
NIP
Jabatan
Selaku Mentor / Supervisor
PKLpada Unit Kerja

Setelah memperhatikan, mengamati, serta mengevaluasi mahasiswa/siswa PKLyang namanya


tercantum di bawah ini :
Nama
NPM
Universitas / Sekolah
Program Studi / Jurusan
Alamat

Untuk pelaksanaan PKLdari tanggal sampai

Bagi mahasiswa/i yang bersangkutan diberikan penilaian sebagai berikut:

Kriteria Penilaian Nilai yang Diberikan (antara 0 -100)


Kehadiran dan kedisiplinan
Keaktifan dan tanggung jawab
Kreativitas dan inisiatif
Kepatuhan dan loyalitas
Kepribadian dan tingkah laku
Jumlah
Rata-rata

Demikian penilaian ini diberikan atas dasar keadaan yang sebenarnya dan agar dapat dipergunakan
sebagaimana mestinya, serta akan ditinjau kembali jika ada kekeliruan dikemudian hari.

(Kota), (tanggal) (bulan) (tahun)

( supervisor / mentor PKL)

Catatan:
Mohon hasil penilaian diberikan kepada Subbagian Humas setelah kegiatan PKLberakhir
-e
Badan Pemeriksa Keuangan KodelK 01/2022
Perwakilan Provinsi DKIJakarta Revis;Ke -
Subbagian Hubungan Masyarakat
INSTRUKSI KERJA(IK) TanggalTerbit 28 Desember 2022
Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan Halaman Hal9 dari 9

D. Format Laporan Akhir PKL

LAPORAN AKHIR PKL

DATADIRI

Nama

NIM

Universitas

Jurusan

lSI LAPORANAKHIR
i. Hal - Hal yang sudah dikerjakan

2. Masalah yang ditemukan

3. Masukan dan Usulan

Ketentuan:

i. Kertas ukuran A4

2. Margin atas : 4cm

3. Margin bawah : 3cm

4. Margin kiri : 4cm

S. Margin kanan : 3cm

6. SpasiParagraf : 1,5
7. Jenis Huruf : Times New Roman
8. Ukuran huruf paragraph: 12px
9. Ukuran huruf Judul : 14px, bold

10. Jumlah halaman maksimal 3 halaman

Catatan: Laporan Akhir disampaikan melalui email humas.dki@bpk.go.id dengan format Pdf.

Anda mungkin juga menyukai