Anda di halaman 1dari 2

RANGKUMAN SBDP

LEVEL IV SEMESTER 1

TEMA 5

Notasi musik adalah seperangkat atau sistem lambang yang menggambarkan nada.

Nada memiliki 4 sifat, yaitu :


1. Keras lembutnya nada
2. Tinggi rendah nada
3. Panjang pendek nada
4. Warna nada

Lagu “Maju Tak Gentar” diciptakan oleh C. Simanjuntak.


Simbol nada dasar lagu tersebut adalah Do=bes.
4
Birama lagu “Maju Tak Gentar” adalah .
4
Simbol tempo lagu “Maju Tak Gentar” adalah di marcia artinya lagu “Maju Tak Gentar” tersebut bertempo
sedang.
Nada diartikan sebagai bunyi yang teratur. Nada memiliki tingkatan bunyi rendah maupun tinggi. Nada
dapat ditulis dalam notasi balok. Di dalam notasi balok, tiap nada disimbolkan dengan bulatan hitam beserta
tiang. Simbol tersebut terdapat di atas garis–garis yang bernama paranada. Tinggi rendahnya suatu nada
dalam notasi balok sesuai dengan letak bulatan hitam tersebut di garis paranada. Semakin tinggi letak
bulatan hitam, maka semakin tinggi pula suatu nada, dan sebaliknya.

Tempo adalah cepat lambatnya ketukan lagu saat dinyanyikan. Tanda tempo berada di sebelah kiri atas
dalam lagu. Tempo dibedakan menjadi tiga, yaitu tempo cepat, tempo sedang dan tempo lambat. Tempo
lagu berhubungan dengan syair lagunya. Lagu bertempo cepat biasanya menunjukkan suasana gembira
dan memacu semangat. Lagu bertempo sedang menunjukkan suasana dan kemegahan. Lagu bertempo
lambat menunjukkan suasana sedih dan khidmat. Alat untuk mengukur tempo lagu disebut metronome.

Tempo biasanya ditulis dengan tanda tempo. Tanda tempo ditulis dengan istilah sebagai berikut:
1. Alegro, nesto dan vivate untuk tempo cepat.
Lagu bertempo cepat contohnya adalah “Indonesia Merdeka”.
2. Moderato, andante dan andantino untuk tempo sedang.
Lagu bertempo sedang contohnya adalah “Maju Tak gentar”.
3. Adagio, largo dan lento untuk tempo lambat.
Lagu bertempo lambat contohnya “Tanah Airku”.

Intonasi merupakan ketepatan bunyi nada.


Latihan intonasi merupakan dasar utama dalam menyanyi.
Intonasi yang tidak tepat akan menjadikan suara sumbang dan tidak enak untuk didengar.

Teknik vokal adalah cara memproduksi suara dengan baik dan benar agar suara dihasilkan terdengar jelas
dan nyaring.
Unsur – unsur teknik vokal , yaitu:
1. Artikulasi (cara pengucapan)
2. Pernapasan (menghirup dan mengeluarkan udara dengan baik)
3. Sikap badan (tegak, rileks, kaki lurus)
4. Intonasi (tinggi rendah nada)

Anda mungkin juga menyukai