Anda di halaman 1dari 5

Nama : FAQIH NURUL HAYAT

NIM : 048804066
Program Studi : Ilmu Pemerintahan
Tugas Tuton : Ilmu Sosial dan Budaya Dasar
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang sosial budaya memberikan dampak
yang besar bagi masyarakat. Ilmu pengetahun dan teknologi telah mengubah cara kita
berinteraksi, komunikasi, dan berpatisipasi dalam kehidupan sosial dan budaya.
Dengan pesatnya perkembangan IPTEKS yang terjadi saat ini yang dapat membuat beberapa
pekerjaan seseorang menjadi lebih mudah dan cepat tetapi adapun dampak negatif terhadap
berkembangnya teknologi yang terjadi di Indonesia

Dampak positif dari IPTEKS :


• Dalam bidang ekonomi
Dalam bidang ekonomi, teknologi berkembang sangat pesat. Dari kemajuan teknologi
tersebut dapat kita rasakan manfaat positifnya, antara lain:
a. Pertumbuhan ekonomi yang semakin tinggi di semua daerah atau wilayah Negara
Kesatuan Republik Indonesia.
b. Terjadinya industri alisasi di beberapa wilayah yang memiliki sumber daya alam
sehingga menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat sekitar.
c. Produktifitas dunia industri semakin meningkat.
d. Persaingan dalam dunia kerja sehingga para pekerja menuntut untuk selalu
menambah skill dan pengetahuan yang dimiliki
e. Peningkatan kreatifitas masyarakat setempat dalam memproduksi hasil unggulan
daerah
• Dalam bidang sosial dan budaya
a. Mempermudah komunikasi dan memperoleh informasi
Seperti yang telah terjadi sekarang dengan banyaknya social media yang muncul di
dunia maya agar mempermudah manusia dalam hal komunikasi tidak harus
memikirkan waktu dan tempat bahkan tidak membedakan antar suku, agama, dan
budaya untuk berkomunikasi di dunia maya
b. Membantu kebutuhan hidup
Seperti yang kita ketahui dengan berkembangnya IPTEKS dapat memudahkan kita
agar mendaptakan kebutuhan hidup sehari-hari kita misalnya memesan makanan,
belanja pakaian, belanja keperluan rumah hingga memesan tranportasi.
c. Meningkatkan potensi daerah setempat

Teknologi merupakan peluang bagi masyarakat lokal untuk memanfaatkan potensi


daerah. Misalnya, kami memperkenalkan produk pertanian lokal, tarian dan alat
musik lokal, dan keindahan alam ke dalam inovasi masyarakat daerah kami.
Sehingga kehadiran teknologi ini menawarkan peluang untuk meningkatkan tidak
hanya perekonomian saja tetapi juga sektor pariwisata.

d. Membantu sistem tata kelola pemerintahan

Dengan adanya teknologi pemerintah melakukan perubahan untuk memberikan


pelayanan terbaik, transparansi dan cepat dalam hal pengurusan administrasi bagi
masyarakat.

Dampak negatif dari IPTEKS :


Meskipun demikian kemajuan teknologi akan berpengaruh negatif pada aspek sosial
danbudaya, seperti:
• Kemerosotan moral di kalangan warga masyarakat, khususnya di kalanganremajadan
pelajar.
• Kenakalan dan tindakan menyimpang di kalangan remaja semakin meningkat, semakin
lemahnya kewibawaan tradisi-tradisi yang ada di masyarakat, seperti gotongroyong dan
tolong-menolong, yang telah melemahkan kekuatan-kekuatan sentripetal yang berperan
penting dalam menciptakan kesatuan sosial.
• Banyaknya penyebaran berita hoax
• Maraknya konten pornografi, perjudian, penipuan, tayangan kekerasan.
• Adanya kesenjangan sosial.
• Memudarkan nilai-nilai asli bangsa
• Masyarakat cenderung bersifat individualis
CONTOH KASUS DARI DAMPAK POSITIF DAN NEGATIF DARI
PERKEMBANGAN IPTEKS
Contoh dampak positif
1. Pengembangan teknologi medis: Ipteks telah membawa banyak inovasi di bidang medis,
seperti pengembangan alat diagnostik yang lebih canggih, perangkat medis non-invasif,
terapi gen, dan terapi sel.
https://rsudza.acehprov.go.id/tabloid/2017/08/08/alat-medis-makin-canggih-pelayanan-kian-
optimal/
2. Komunikasi dan konektivitas: Perkembangan ipteks dalam bidang komunikasi telah
memungkinkan kita untuk terhubung dengan orang lain di seluruh dunia secara instan.
Telepon genggam, internet, dan media sosial adalah contoh perkembangan ipteks yang
telah mengubah cara kita berkomunikasi, berbagi informasi, dan bekerja.

3. Di lansir oleh gaikindo.or.id bahwa indonesia pada tahun 2040 akan mengganti
kendaraan berbahan bakar minyak di gantikan oleh kendaraan listrik.
untuk selengkapnya bisa di akses di
https://www.gaikindo.or.id/tahun-2040-indonesia-stop-mobil-berbahan-bakar-minyak/

4. Penerapan Platform Merdeka Mengajar (PMM) untuk mempermudah proses pembelajaran


jarak jauh di kala pandemic covid 19. untuk selengkapnya bisa di akses di
https://ditpsd.kemdikbud.go.id/artikel/detail/platform-merdeka-mengajar-yang
memerdekakan

Contoh dampak negatif


• Pembobolan salah satu e-commerce yang mengakibatkan 91 juta data akun di jual belikan di
darkweb. untuk ulasan lengkapnya di
https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20200503153210-185-499553/kronologi-lengkap-
91-juta-akun-tokopedia-bocor-dan-dijual
• Dilansir oleh bbc.com dalam artikel yang bertajuk “Hacker di Indonesia bobol puluhan ribu
data pemohon bansos AS, raup hampir setengah miliar rupiah”.
Kepolisian Daerah Jawa Timur membekuk dua tersangka pembuat scampage atau website
palsu yang menyerupai laman resmi pemerintah Amerika Serikat. Untuk selengkapnya bisa
di akses melalui artikel berikut : https://www.bbc.com/indonesia/majalah-56769387
Referensi :
I Gede Ratnaya.(2011). Dampak Negatif Perkembangan Teknologi Informatika Dan
Komunikasi Dan Cara Antisifasinya.8(1),17-
28.https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JPTK/article/view/2890
Silvia Trianasari.(2023, 14 Mei).Dampak positif IPTEK dalam Bidang Sosial Budaya.Diakses
dari https://www.konteks.co.id/wiki/63663/dampak-positif-iptek-dalam-bidang-sosial-budaya/
RSUD dr. Zainoel Abidin.(2017, 08 Agustus). Alat Medis Makin Canggih, Pelayanan Kian
Optimal.Diakses dari https://rsudza.acehprov.go.id/tabloid/2017/08/08/alat-medis-makin-
canggih-pelayanan-kian-optimal/
https://www.gaikindo.or.id/tahun-2040-indonesia-stop-mobil-berbahan-bakar-minyak/
Muhammad Fajri.(2023, 06 Februari). Platform Merdeka Mengajar yang
Memerdekakan.Diakses dari https://ditpsd.kemdikbud.go.id/artikel/detail/platform-merdeka-
mengajar-yang-memerdekakan
CNN Indonesia.(2020, 03 Mei). Kronologi Lengkap 91 Juta Akun Tokopedia Bocor dan
Dijual.Diakses dari https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20200503153210-185-
499553/kronologi-lengkap-91-juta-akun-tokopedia-bocor-dan-dijual
BBC News.(2021, 16 April). Hacker di Indonesia bobol puluhan ribu data pemohon bansos AS,
raup hampir setengah miliar rupiah.Diakses dari https://www.bbc.com/indonesia/majalah-
56769387

Anda mungkin juga menyukai