Anda di halaman 1dari 6

Sabtu, 07 Januari 2023

“Diajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah Ilmu Biomedik Dasar”


Dosen pengampu : Hidayati Ismail, S.Kep, M.Kes

Nama : Miftah Magfirah


NIM : 2202019
Prodi : DIII Keperawatan

Tugas
1. Jelaskan istilah-istilah yang berhubungan dengan indera penglihatan !
a. Myopia
b. Diplopia
c. Presbyopia
d. Rabun dekat
e. Rabun jauh
2. Jelaskan istilah-istilah yang berhubungan dengan indera penciuman !
3. Jelaskan istilah-istilah yang berhubungan dengan indera pendengaran !
a. Tuli konduktif
b. Tuli sensori neural
c. Atore
4. Carilah istilah-istilah yang berhubungan dengan indera peraba !
5. Sebutkan dan jelaskan penyakit yang berhubungan dengan sistem pengindraan
(5 indera) !

Jawaban
1. a) Myopia adalah kondisi mata yang menyebabkan objek yang letaknya dekat
terlihat jelas, sementara objek yang letaknya jauh terlihat kabur.
b) Diplopia atau disebut juga penglihatan ganda adalah gangguan penglihatan
di mana seseorang melihat 2 gambar dari satu objek yang berdekatan.
c) Presbyopia atau mata tua merupakan kondisi di mana mata secara perlahan
kehilangan kemampuan untuk fokus dengan cepat pada objek yang dekat.
Sabtu, 07 Januari 2023

d) Rabun dekat juga dikenal dengan istilah Hyperopia, adalah kondisi


penglihatan yang membuat menurunnya kemampuan penglihatan dalam
melihat atau fokus pada objek jarak dekat
e) Rabun jauh miopi adalah kondisi mata yang menyebabkan objek yang
letaknya dekat terlihat jelas, sementara objek yang letaknya jauh terlihat
kabur. Kondisi ini juga disebut dengan istilah myopia.
f) Astigmatisme yaitu tidak sesuainya lengkung vertikal dengan lengkung
horizontal bola mata. Fisiologisnya terdapat pada semua orang namun hal
ini tidak mengganggu penglihatan. Koreksi untuk orang astigmatisme
adalah menggunakan lensa silindris.

2. a) Hiposmia adalah menurunnya kemampuan untuk mendeteksi bau


b) Anosmia adalah kondisi ketika indra penciuman kehilangan kemampuannya
untuk mencium bau secara total
c) Parosmia adalah kondisi saat indra penciuman mengalami perubahan
persepsi tentang bau, misalnya parfum yang berbau wangi bisa berubah
menjadi sesuatu yang berbau busuk
d) Phantosmia adalah kondisi saat seseorang mencium aroma tertentu yang
sebenarnya tidak ada. Biasanya hal ini disebabkan oleh halusinasi
e) Hyperosmia adalah daya penciuman yang berlebih daripada orang normal.
Ini dapat terjadi pada keadaan histeria serta tumor otak yang menyebabkan
tekanan intro cranial meninggi.

3. a) Tuli Konduktif (tuli Perifer) ialah penderita tuli terhadap suara dengan
frekuensi rendah oleh karena itu konduksi disebut juga tuli bas. Pada orang
normal kehilangan pendengaran sebesar 15 desibel masih dianggap normal.
b. Tuli sensori neural adalah adalah gangguan pendengaran yang paling fatal
karena kondisi ini menyebabkan tuli permanen. Seseorang yang
mengalami tuli permanen tidak dapat diobati dengan obat-obatan, berbagai
tes fisik, atau pembedahan.
c) Otore adalah sekret atau cairan yang keluar dari liang telinga. Cairan yang
keluar dari telinga harus diperhatikan sifat-sifatnya karena dapat
Sabtu, 07 Januari 2023

mendukung diagnosis, misal jernih atau purulen, mengandung darah atau


tidak, berbau, pulsatil atau non-pulsasi.

4. a) Epidermis merupakan salah satu lapisan terluar yang ada pada kulit.
Epidermis memiliki beberapa bagian yaitu kulit ari dan lapisan malpigi.
Kulit ari merupakan sel – sel mati yang fungsinya mencegah masuk bakteri
dari penguapan air di dalam tubuh. Lapisan malpigi merupakan sel – sel
yang aktif dan masih melakukan pembelahan yang berfungsi untuk
menggantikan kulit ari yang telah mati dan mengelupas
b) Dermis adalah lapisan yang memiliki ketebalan hingga 2,5 mm yang lebih
tebal dari epidermis. Lapisan dermis memiliki beberapa bagian yaitu
fibrolas, makrofag, dan adiposit. Fibrolas memiliki fungsi sebagai
penyintesis kolagen dan matriks ekstraseluler. Makrofag berfungsi sebagai
jaringan sel darah putih (leukosit). Dan, adiposit memiliki fungsi sebagai sel
penyimpanan lemak dan sel penghantar areolar.
c) Hipodermis adalah lapisan yang dikenal banyak menyimpan lemak dan
merupakan cadangan makanan. Hipodermis memiliki fungsi sebagai
pelindung bagian tubuh apabila mengalami kecelakaan yang menyebabkan
benturan keras.Pada lapisan hipodermis, pembuluh darah, limfa, dan saraf –
saraf yang ada pada manusia berada di dalamnya. Oleh sebab itu,
hipodermis merupakan lapisan kulit yang sangat harus terlindungi. Selain
itu, hipodermis berfungsi sebagai pemberi bentuk tubuh yang dimana
berdasarkan dengan intensitas lemak yang tertanam di dalamnya.
Sabtu, 07 Januari 2023

5. a) Indera Penglihatan
 Buta warna merupakan suatu keadaan di mana seseorang tidak dapat
melihat spektrum warna tertentu
 Rabun jauh atau miopia, maka segala sesuatu yang berada pada jarak
tertentu atau jauh akan terlihat kabur
 Presbiopia Kesulitan membaca tulisan merupakan salah satu tanda
penuaan
 Glaukoma dapat membuat Anda kehilangan penglihatan Anda dengan
merusak saraf optik di dalam mata Anda. Penderita mungkin tidak akan
mengalami gejala apapun
 Degenerasi makula terkait usia akan merusak dan menghancurkan
penglihatan pusat, yang akan membuat Anda sulit untuk membaca atau
mengemudi kendaraan bermotor.

b) Indera Penciuman
 Hiposmia, yaitu menurunnya kemampuan untuk mendeteksi bau
 Anosmia, yakni kondisi ketika indra penciuman kehilangan
kemampuannya untuk mencium bau secara total
 Parosmia, yaitu kondisi saat indra penciuman mengalami perubahan
persepsi tentang bau, misalnya parfum yang berbau wangi bisa berubah
menjadi sesuatu yang berbau busuk
 Phantosmia, yaitu saat seseorang mencium aroma tertentu yang
sebenarnya tidak ada. Biasanya hal ini disebabkan oleh halusinasi
 Rhinitis adalah penyakit pada hidung yang ditandai dengan hidung meler,
bersin, hidung tersumbat, serta kelelahan.

c) Indera Pendengaran
 Tuli Sejak Lahir (Tuli Kongenital)
 Sumbatan Serumen (Kotoran Telinga)
 Otitis Media Supuratif Kronik (OMSK/Congek)
 Gangguan Pendengaran Akibat Bising (GPAB)
 Tuli karena usia lanjut (Presbikusis)
Sabtu, 07 Januari 2023

d) Indera Perasa
 Sariawan adalah luka kecil di lidah atau dalam mulut. Penyebabnya
adalah kekurangan vitamin C dan daya tahan tubuh yang lemah.
 Kandidiasis adalah penyakit lidah yang disebabkan infeksi jamur
Candida albicans. Kondisi ini ditandai dengan munculnya bercak putih
di lidah dan bagian dalam mulut.
 Lichen planus merupakan penyakit lidah yang disebabkan gangguan
sistem kekebalan tubuh yang ditandai dengan munculnya bercak serta
garis-garis putih di lidah dan mulut.
 Glossitis adalah peradangan lidah yang membuat lidah menjadi
bengkak dan kemerahan. Penyakit ini menyebabkan penderitanya
susah makan dan bicara

e) Indera Peraba
 Panu disebabkan oleh infeksi jamur yang menyerang pada bagian pigmen
kulit. Infeksi panu ditandai dengan munculnya bercak putih pada
permukaan kulit.
 Eksim adalah benjolan kecil yang akan berkembang menjadi ruam. Pada
tahap yang lebih parah, eksim bisa menyebabkan infeksi. Penyebabnya
adalah reaksi alergi, tekanan, dan stress.
 Herpes disebabkan oleh virus varicella. Penderita herpes akan mengalami
kulit ruam yang terasa perih dan gatal hingga menyebabkan demam.
 Kudis adalah penyakit kulit yang disebabkan serangan tungau atau kutu
kecil. Kudis akan menyebabkan bercak kemerahan pada bagian kulit
tertentu.
Sabtu, 07 Januari 2023

Daftar Pustaka

 https://www.google.com/search?
q=myopia+adalah&oq=myopia+adalah&aqs=chrome..69i57j0i512j0i22i30l8.4953j0j7&sou
rceid=chrome&ie=UTF-8
 https://www.alomedika.com/penyakit/oftalmologi/diplopia
 https://www.google.com/search?
q=presbyopia&oq=presbyopia&aqs=chrome..69i57j0i512l6j0i10i512j0i512l2.3747j0j4&so
urceid=chrome&ie=UTF-8
 https://www.google.com/search?
q=diplopia&oq=diplip&aqs=chrome.1.69i57j0i10i433i512j0i10i512l8.6445j0j9&sourceid=
chrome&ie=UTF-8
 https://www.google.com/search?
q=rabun+jauh&sxsrf=AJOqlzW9E9XTTbzN6gdNBD0D8aOXCYe9Kw
%3A1673101382178&ei=RoC5Y8jDCt3hz7sP-
s29iAY&ved=0ahUKEwjI_rqs1LX8AhXd8HMBHfpmD2EQ4dUDCA4&uact=5&oq=rab
un+jauh&gs_lcp=Cgxnd3Mtd2l6LXNlcnAQAzIICAAQgAQQsQMyBQgAEIAEMgUIAB
CABDIFCAAQgAQyBQgAEIAEMgUIABCABDIFCAAQgAQyBQgAEIAEMgUIABCA
BDIFCAAQgAQ6CggAEEcQ1gQQsAM6BAgjECc6BwgjEOoCECc6BAgAEEM6BwgA
ELEDEEM6CggAEIAEELEDEA06BwgAEIAEEA1KBAhBGABKBAhGGABQpwdY0R
1gwCFoAnABeASAAfYDiAHdIZIBCzAuNS4yLjMuMy4xmAEAoAEBsAEKyAEIwAE
B&sclient=gws-wiz-serp
 https://www.alodokter.com/mengenal-phantosmia-gangguan-halusinasi-penciuman
 http://repository.unp.ac.id/20541/1/BUKU%20Anatomi,%20Fisiologi%20dan%20Genetika
%20edit.pdf
 https://www.google.com/search?
q=tuli+sensori+neural+adalah&oq=tuli+sensori+neural+adalah&aqs=chrome..69i57j0i10i5
12.5092j0j7&sourceid=chrome&ie=UTF-8
 https://www.google.com/search?
q=+otore+adalah&sxsrf=AJOqlzW9SYhMtJpy1PpfkCflc_frhdsOlg
%3A1673102882830&ei=Ioa5Y5eqMo-pz7sP8q-
m4A4&ved=0ahUKEwiXw4P42bX8AhWP1HMBHfKXCewQ4dUDCA4&uact=5&oq=+o
tore+adalah&gs_lcp=Cgxnd3Mtd2l6LXNlcnAQAzIFCAAQgAQyCAgAEAcQHhAPMggI
ABAHEB4QDzIGCAAQCBAeSgQIQRgASgQIRhgAUABYAGDFA2gAcAF4AIABnQK
IAZ0CkgEDMi0xmAEAoAEBwAEB&sclient=gws-wiz-serp
 https://mayapadahospital.com/news/berbagai-jenis-gangguan-mata-yang-sering-ditemukan
 https://hellosehat.com/tht/hidung/penyakit-pada-hidung/
 https://p2ptm.kemkes.go.id/infographic-p2ptm/gangguan-indera/apa-saja-jenis-gangguan-
pendengaran

 https://www.kompas.com/skola/read/2022/06/28/200000969/gangguan-alat-indera-
manusia?page=all.
https://www.kompas.com/skola/read/2022/06/28/200000969/gangguan-alat-indera-
manusia?page=all.

Anda mungkin juga menyukai