Anda di halaman 1dari 3

PENILAIAN TENGAH SEMESTER (PTS) GANJIL

SMP PGRI 8 KOTA BOGOR


TAHUN PELAJARAN 2020/2021
Mata Pelajaran : Pend. Pancasila dan Kewarganegara an
Kelas : 7 (Tujuh)
Guru Mata Pelajaran : Doddy Supriyadi, S.Pd
Pelaksanaan :

I. Pilihlah jawaban yang paling tepat dan hitamkan pada lembar jawaban!

1. Perumusan Pancasila sebagai dasar negara tidak bisa lepas dari ...
a. bantuan negara-negara asing
b. tekanan penjajah
c. peran para raja
d. perjuangan bangsa Indonesia
2. Sidang BPUPKI pertama bertujuan untuk...
a. merumuskan dasar negara Indonesia
b. mempersiapkan naskah proklamasi
c. memilih presiden dan wakil presiden
d. menentukan langkah Indonesia
3. Perhatikan rumusan rancangan dasar negara beriku :
1) Peri Kebangsaan
2) Peri Kemanusiaan
3) Peri Ketuhanan
4) Peri Kerakyatan
5) Peri Kesejahteraan Rakyat
Rumusan dasar negara tersebut merupakan konsepsi dari ....
a. Moh. Yamin
b. Mr. Soepomo
c. Ir. Soekarno
d. Piagam Jakarta
4. Norma agama bersifat abadi dan universal berarti berlaku untuk ....
a. semua umat beragama
b. seluruh warga negara
c. anggota masyarakat
d. diri sendiri
5. Berikut ini anggota PPKI yang tidak diundang ke Dalat, Voetnam oleh Jendera Terauchi adalah...
a. Ir. Soekarno
b. Mr. Soepomo
c. Moh. Hatta
d. DR. Radjiman Widyodiningrat
6. Perhatikan rumusan rancangan dasar negara berikut :
1) Kebangsaan Indonesia
2) Internasioanlime atau Perikemanusiaan
3) Mufakat atau Demokrasi
4) Ketuhanan Yang Maha Esa
Rumusan dasar negara tersebut merupaan konsepsi dari...
a. Moh. Yamin
b. Mr. Soepomo
c. Ir. Soekarno
d. Pigam Jakarta
7. Berikut ini yang merupakan para pembicara dalam sidang pertama BPUPKI, yaitu...
a. Ir. Soekarno-Drs. Moh. Hatta-Mr. Ahmad Soebardjo
b. Mr. Mohammad Yamin-Ir. Soekarno-Drs. Moh. Hatta
c. Prof. Dr. Soepomo-Ir. Soekarno-Mr. Mohammad Yamin
d. Mr. Ahmad Soebardjo-Dr. Moh. Hatta-Ir. Soekarno
8. Hasil paling penting dalam sidang BPUPKI adalah...
a. keputusan untuk mengikuti petunjuk penjajah Jepang
b. keputusan untuk menunda Proklamasi Kemerdekaan
c. perumusan lima sila sebagai dasar negara Indonesia
d. penunjukan Ir. Soekarno sebagai Presiden Indonesia pertama
Ujian Penilaian Tengah Semester (PTS Ganjil Tahun Pelajaran 2020/2021)
9. Sebagai kaidah, ketentuan atau petunjuk hidup, norma mengikat pada setiap...
a. kehidupan
b. masyarakat
c. aturan
d. ketentuan
10. Rumusan Pancasila dalam Piagam Jakarta yang pada waktu pengesahan UUD NRI Tahun 1945
terdapat perubahan, yaitu...
a. Ketuhanan dengan kewajiban manjalankan syariat Islam bagi pemeluk-pemeluknya
b. Persatuan Indonesia
c. Ketuhanan Yang Maha Esa
d. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan
11. Makna kesadaran diri dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, berarti ada
kesadaran diri untuk menaruh kepedulian terhadap gerak dinamika masyarakat, bangsa dan
negara, misalnya...
a. menjadi bangsa yang cerdas
b. mendukung kepentingan masyarakat
c. bangga sebagai bangsa Indonesia
d. menyesuaikan dengan masyarakat dengan baik
12. Rumusan Pancasila yang digunakan sampai sekarang tercantum dalam...
a. Piagam Jakarta
b. Dekrit Presiden
c. Pidato Ir. Soekarno
d. Pembukaan UUD NRI Tahun 1945
13. Alasan diubahnya butir pertama dalam Piagam Jakarta adalah....
a. demi menuruti keinginan ketua BPUPKI
b. demi memenuhi keginginan Mohammad Hatta
c. demi menjaga hubungan baik dengan pemerintah Jepang
d. demi menjaga persatuan dan kesatuan bangsa yang baru dirintis
14. Kesadaran setiap warga negara untuk membayar pajak mempunyai arti penting, yaitu...
a. membayar utang luar negeri
b. menutup defisit anggaran belanja
c. melatih rakyat taat pada pertauran
d. menunjang pembangunan
15. Semangat juang ’45 yang dapat dicontoh ketika merumuskan Pancasila adalah...
a. mengutamakan kepentingan golongan
b. mengutamakan kepentingan kelompok
c. mementingkan kebutuhan daerah/wilayah
d. mengutamakan kepentingan bangsa dan negara
16. Peraturan negara yang memuat ketentuan-ketentuan pokok penyelenggaraan pemerintahan
perundang-perundangan lain yang kemudian dikeluarkan oleh negara tersebut, yaitu...
a. hukum
b. UUD
c. adat
d. ketentuan
17. Perumusan dasar negara Pancasila mempunyai kaitan erat dan merupakan satu rangkaian
proses dengan perumusan....
a. UUD NRI Tahun 1945
b. Peraturan Pemerintah
c. Peraturan Menteri
d. Peraturan Daerah
18. dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, norma agama sangat diperlukan,
hal ini karena....
a. semua agama mengajarkan sikap saling menghormati dan bekerja sama sesama umat
beragama
b. semua agama mengajarkan sikap saling meghormati sesama agamanya saja
c. semua agama adalah baik dan cukup benar
d. semua mengajarkan untuk hidup sendiri
19. Perwujudan seseorang yang biasa hidup disiplin akan membentuk perilaku...
a. senantiasa tertib
b. rela berkorban untuk sesama
c. cenderung mempunyai nasionalisme tinggi
d. mampu mengendalikan diri

Ujian Penilaian Tengah Semester (PTS Ganjil Tahun Pelajaran 2020/2021)


20. Panitia sembilan yang dibentuk BPUPKI pada tanggal 22 Juni 1945 berhasil merumuskan :
1) Pancasila
2) Pembukaan UUD NRI Tahun 1945
3) Piagam Jakarta
4) Rancangan UUD NRI Tahun 1945
Rumusan yang berhasil dirumuskan BPUPKI adalah,,,,
a. 1, 2 dan 3
b. 1, 3 dan 4
c. 1, 2 dan 4
d. 2, 3 dan 4

II. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan tepat dan benar !

21. Norma yang diterapkan dalam penyelenggaraan negara adalah ?

22. Presiden dan Wakil Presiden untuk pertama kalinya dipilih oleh ?

23. Perilaku yang tidak sesuai dengan norma kesopanan dan kesusilaan adalah ?

24. Daerah kekuasaan suatu negara dalam menjalankan kedaulatannya disebut ?

25. Presiden dan Wakil Presiden pertama Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah...

Ujian Penilaian Tengah Semester (PTS Ganjil Tahun Pelajaran 2020/2021)

Anda mungkin juga menyukai