Anda di halaman 1dari 7

Lomba Sholawat

A. Peraturan Lomba:
1. Peserta terdiri dari 7 siswa pada setiap kelasnya.
2. Peserta wajib menggunakan baju busana muslim, memakai songkok bagi laki-laki,
memakai kerudung bagi perempuan.
3. Peserta diperbolehkan bersholawat dengan diiringi musik, youtube, atau banjari.
4. Peserta membawa peralatan sendiri.
5. Peserta wajib ada 15 menit sebelum lomba dimulai.
6. Masing-masing tim membawakan 1 lagu pilihan dengan durasi maksimal 10 menit.
7. Juara ditentukan berdasarkan hasil keputusan penilaian dewan juri
8. Keputusan dewan juri tidak bisa diganggu gugat.

B. Penilaian:
1. Vocal : Keutuhan suara, keindahan suara, kesesuaian vocal dengan backing vocal.
2. Adab dan Syar’i : Peformance, Ekspresi dan penghayatan.
3. Music : Vaiasi, keserasian musik dengan lagu.
Lomba Kaligrafi

A. Teknis dan Ketentuan Lomba Kaligrafi


1. Lomba Kaligrafi yaitu menulis indah ayat Al-Qur’an yang menekankan
kebenaran dan keindahan tulisan menurut kaidah khat yang berlaku.
Golongan yang dilombakan adalah golongan dekorasi.
2. Lomba bersifat individual dan tidak diperkenankan mendapat bantuan dari
siapapun.
3. Selain peserta, juri dan panitia, tidak diperkenankan masuk ke lokasi
perlombaan.
4. Setiap peserta bertanggungjawab atas kebersihan tempatnya.
5. Majelis Hakim (Juri) menentukan nilai berdasarkan urutan karya terbaik.
6. Peserta boleh membawa alat gambar sendiri (pensil dan pewarna)
7. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

B. Lafadz atau tulisan yang ditentukan panitia pada pelaksanaan lomba


meliputi :
1. Takbir
2. Tahmid
3. Pemilihan Lafahz Oleh Siswa Sendiri
Lomba Mobile Legend

A. KETENTUAN PESERTA
1. Satu tim beranggotakan 5 pemain inti (wajib) dan 1 pemain cadangan (opsional).
2. Apabila salah seorang pemain dari TIM berhalangan dan tidak bisa mengikuti
pertandingan maka bisa digantikan oleh pemain cadangan, dengan melakukan
Konfirmasi kepada Panitia
3. Menunjuk 1 orang untuk menjadi kapten tim dan kapten bertanggungjawab untuk
melakukan pendaftaran.
4. Pemain WAJIB terdiri dari setiap kelas masing-masing.
5. Satu tim yang didaftarkan tidak dapat diubah (roster lock).
6. Peserta setuju untuk peraturan lomba yang ditentukan oleh panitia yang akan
disampaikan pada technical Meeting.

B. PERATURAN LOMBA
1. Perwakilan peserta wajib mengikuti technical meeting, yang akan dilaksanakan.
2. Peserta melakukan konfirmasi ulang kepada panitia minimal 10 menit sebelum
pertandingan dimulai, jika peserta tidak hadir maksimal 15 menit setelah jadwal
pertandingan maka akan didiskualifikasi.
3. Dilarang melakukan kecurangan dalam bentuk apapun.
4. Panitia tidak bertanggung jawab terhadap bug moonton, disconnect, PING 120 ms, dan
gadget tidak berfungsi sebagaimana mestinya.
5. Tidak ada pause pada pertandingan Online
6. Dilarang berkata kasar baik kepata tim lawan maupun tim sendiri apabila terjadi akan
didiskualifikasi.
7. Tidak diperbolehkan menggunakan chat all, skin on/off, sticker/emot, dan semua hero.
8. Setiap peserta harus menaati peraturan yang ditentukan panitia.
9. Peraturan lain akan disampaikan pada saat Technical Meeting.
C. PELAKSANAAN LOMBA
1. Pelaksanaan lomba terdiri dari :
Penyisihan = SMK PGRI 2 JOMBANG
Final = SMK PGRI 2 JOMBANG
2. Babak Penyisihan dilakukan dengan sistem gugur dan tim akan di undi secara acak.
3. Pertandingan diadakan setiap hari mulai jam 08.00 WIB.
4. Pada setiap pertandingan akan dilakukan dengan BO3, dan tim yang menang akan
masuk ke babak berikutnya. 2 tim yang akan bertanding merebutkan juara 1 dan 2, 2
tim yang kalah pada babak semifinal akan bertanding merebutkan juara 3.
5. Panitia berhak merubah peraturan dan ketentuan sewaktu-waktu bila dirasa perlu dan
mendadak.
6. Pemenang terdiri dari juara 1, 2, dan 3.
Lomba Jalan di atas Balok

A. Teknis Perlombaan
Setiap tim mempunyai 4 anggota yang nanti nya akan dibagi menjadi 4 kubu yaitu kubu
A, B, C, dan D Masing masing kubu akan di tempatkan di garis finish dan garis start. Untuk
garis start akan ditentukan oleh panitia, pada awal dimulai nya pertandingan kubu A satu
siswa akan mengawali untuk jalan di atas balok sampai ujung garis finish lalu akan di sambut
oleh salah satu siswa di kubu B untuk melanjutkan Kembali ke garis start dengan cara yang
sama yaitu jalan di atas balok, setelah sampai di ujung garis start akan di sambung lagi oleh
kubu C yang belum melakukannya untuk melanjutkan misi Kembali ke garis finish dan salah
satu siswa dari kubu D sudah menunggu di garis finish Ketika sudah sampai garis finish
siswa tersebut akan menyelesaikan misi terakhir yaitu berlari di atas balok sampai garis start
akhir untuk memenangkan perlombaan tersebut.

B. Peraturan Perlombaan
NO Peraturan Perlombaan Toleransi
1 Salah satu balok dari pemain tidak kluar dari garis batas lintasan 1 kali
pada saat pertukaran pemain atau seluruh balok tidak keluar dari
lintasan pada saat garis finish
2 Anggota tubuh menyentu tanah 2 kali
3 Menginjak lintasan atau keluar lintasan 1 kali
4 Penentuan kemenangan tim yang menyelesaikan misi lebih dulu
dengan semua balok yang sudah melewati garis lintasan dan di
pijak
Lomba Oper Bola dengan Tali

A. Peraturan Permainan :
1. Peserta harus hadir 5 menit sebelum lomba dimulai.
2. Peserta menempati posisi lomba setelah mendapat panggilan dari panitia.
3. Terdiri dari 4 peserta dalam 1 regu.
4. Susunan barisan bebas.
5. Waktu dalam permainan menyesuaikan waktu yang ditentukan panitia.
6. Peserta yang melanggar peraturan dianggap gugur.
7. Apabila panitia memanggil lebih dari 5x peserta tidak hadir dinyatakan gugur.
8. Pemenang adalah peserta yang berhasil membawa bola lebih cepat dari start ke
finish tanpa jatuh ke tanah.
Lomba Penjinak Bom

A. Peraturan Permainan :
1. Peserta harus hadir 5 menit sebelum lomba dimulai.
2. Peserta menempati posisi lomba setelah mendapat panggilan dari panitia.
3. Terdiri dari 5 peserta dalam 1 regu.
4. Susunan barisan bebas.
5. Waktu dalam permainan menyesuaikan waktu yang ditentukan panitia.
6. Peserta yang melanggar peraturan dianggap gugur.
7. Apabila panitia memanggil lebih dari 5x peserta tidak hadir dinyatakan gugur.
8. Pemenang adalah peserta yang berhasil memenuhi air dalam ember dan bola keluar
dari ember dengan keadaan air penuh

Anda mungkin juga menyukai