Anda di halaman 1dari 7

SOAL LATIHAN IPA

1. Sebuah mobil mengalami kebocoran pada oli mesinnya sehingga menetes dengan selang waktu tetap.Hasil pengamatan
tetesan oli tampak seperti pada gambar berikut.

Berdasarkan hasil pengamatan dapat disimpulkan bahwa mobil melakukan gerak....

2. Seorang pelari bergerak dengan kecepatan seperti pada tabel berikut.

Berdasarkan data pada tabel tersebut kelajuan rata-rata perjalanan adalah... m/s

3.Perhatikan gambar.
Hukum III Newton menyatakan bahwa ketika benda pertama mengerjakan
gaya (F aksi) pada benda kedua, maka benda kedua tersebut akan
memberikan gaya (F reaksi) yang sama besar ke benda pertama namun
berlawanan arah atau F aksi= - F reaksi .Jadi gaya aksi reaksi selalu bekerja pada
dua benda yang berbeda dengan besar yang sama. Gambar di samping
merupakan contoh dari penerapan hukum III Newton. Gaya aksi yang
arahnya ke belakang diberikan oleh air terhadap perenang sehingga
memunculkan gaya reaksi dari perenang untuk terdorong ke depan.
Dua kejadian yang sesuai dengan gambar di atas adalah...
 Pengereman mobil secara mendadak menyebabkan penumpang terlempar ke depan
 Dibutuhkan tenaga yang lebih besar untuk mendorong benda yang massanya lebih besar
 Mendayung ke belakang, perahu bergerak ke depan
 Dorongan gas pada roket akan menggerakkan benda dengan arah berlawanan

4.Perhatikan gambar tulang berikut!

Berdasarkan bentuknya, tulang manusia dibagi menjadi beberapa macam. Tulang seperti pada gambar di atas,
tergolong ke dalam tulang ….

5. Sistem gerak manusia terdiri dari tulang dan otot.Terdapat 3 macam otot yang masing-masing mempunyai
karakteristik dan fungsi yang tertentu.Otot polos berbeda dengan otot jantung, berbeda juga dengan otot lurik.
Pilih Benar atau Salah pada setiap pernyataan berikut!
Pernyataan Benar Salah
1. Otot polos berbentuk serabut dan bekerja secara tak sadar
2. Otot jantung berbentuk serabut bercabang dan bekerja secara tak
sadar
3. Otot polos berbentuk gelendong dan menyusun organ
pencernaan
4. Otot lurik berbentuk serabut bercabang dan melekat pada rangka

6. Perhatikan gambar berikut!

Pak Ali sedang berolah raga. Beliau melatih otot-ototnya dengan menggunakan barbel. Gerakan otot yang terjadi pada
saat mengangkat barbel adalah ….

7. Peristiwa yang ditunjukkan tanaman putri malu (Mimosa pudica)pada gambar di bawah ini adalah gerak....

8. Tentukan pasangan yang tepat antara ciri-ciri kelainan pada sistem gerak dengan nama kelainan pada sistem gerak
Ciri-ciri kelainan Nama kelainan
 kekurangan vitamin D  Osteoporosis
 kekurangan kalsium  Riketsia
 melengkungnya tulang belakang ke arah samping lordosis
 melengkungnya tulang belakang ke arah belakang yang berlebihan  Skoliosis
 Kifosis

9.Dua aktivitas yang menunjukkan tidak adanya usaha diantaranya....


 Mendorong mobil mogok, tetapi tidak kuat sehingga tetap diam
 Mendorong tembok sampai berkeringat, tetapi tidak roboh
 Mendorong meja belajar sehingga bergeser
 Mengayuh sepeda melalui tanjakan sehingga bergerak lambat

10. Anto dan Ali bermain tarik tambang. Ternyata mereka sama kuat. Usaha yang dilakukan Anto dan Ali bersama-sama
adalah...

11. Tentukan pasangan alat-alat di bawah ini dengan jenis-jenis pesawat sederhana yang sesuai!
Nama Alat No.

Jenis Pesawat Sederhana

2 A. Katrol

B. Bidang miring

C. Pengungkit jenis pertama


3
D. Pengungkit jenis kedua

E. Pengungkit jenis ketiga


4
1
0
0
N

12. Perhatikan gambar!


1 3 2
@
2

5 6
4

Dari gambar di atas yang termasuk bidang miring adalah nomor ….

13.Perhatikan gambar!

Gaya yang diperlukan untuk mendorong beban 800 N mendaki bidang miring adalah ... .

4m
1,5 m

14. Perhatikan fungsi-fungsi organ tumbuhan berikut:


1. menyimpan cadangan makanan 800N 3. melakukan fotosintesis 5. menyerap air,garam mineral
2. membantu pernapasan 4.alat perkembangbiakan 6. penguat berdirinya tumbuhan
Fungsi akar bagi tumbuhan dapat ditunjukan pada data nomor. .

15.Perhatikan gambar penampang batang berikut !


Fungsi bagian yang ditunjuk oleh nomor 3 adalah ....

16.Perhatikan gambar berikut ini!


Bagian yang berfungsi sebagai alat perkembangbiakan betina dan jantan
ditunjuk dengan nomor . . ..

17. Perhatikan gambar anatomi organ daun berikut ini!

Daun adalah salah satu organ tumbuhan yang tersusun atas berbagai macam jaringan yang masing-masing memiliki
fungsi tertentu.
Pilih Benar atau Salah pada setiap pernyataan berikut!
Pernyataan Bena Salah
r
1) a adalah jaringan palisade yang berperan dalam proses fotosintesis
2) b adalah jaringan epidermis yang berperan dalam penyimpanan zat hasil
fotosintesis
3) c adalah jaringan pengangkut yang berfungsi dalam pengangkutan zat
4) e adalah sel penutup stomata yang berperan dalam pengaturan keluar masuknya
udara
3
@
18.Perhatikan gambar percobaan di bawah ini!

Perlakuan ke-3 bertujuan untuk...

19. Pada permukaan tumbuhan terdapat lapisan bersifat anti air yang mengkilap berfungsi untuk mencegah penguapan
berlebihan. Terinspirasi dengan struktur tersebut, manusia membuat produk yang dapat mempertahankan agar
permukaan mobil ataupun sepatu kulit dapat mengkilap dan lebih tahan terhadap air serta kotoran. Struktur
tumbuhan yang dimaksud adalah … .

20. Bahan makanan yang dikonsumsi setiap hari harus mengandung sejumlah besar bahan ….

21. Struktur dan fungsi sistem pencernaan manusia terdiri dari organ pencernaan utama dan organ pencernaan tambahan.
Tiga organ pencernaan tambahan adalah ….

22. Kelompok peseta didik di kelas 8 melakukan percobaan uji makanan dengan hasil sebagai berikut:
Jenis Ditambahkan
No.
makanan Biuret Benedict setelah di panaskan Lugol
1 Ubi Biru tua Biru muda Biru kehitaman
2 Tahu Ungu Biru muda Coklat
3 Jus jeruk Kuning kebiruan Kuning kebiruan Coklat
4 Air gula Biru tua Merah bata Coklat
Dari hasil pengamatan pada tebel di atas, peserta didik menyimpulkan hasil percobaan.
Ada 4 kesimpulan peserta didik berdasarkan percobaan yaitu:
1. Jenis makanan yang mengandung protein adalah tahu, karena saat tahu ditambahkan biuret warnanya berubah
menjadi ungu. Bahan makanan yang berubah menjadi ungu saat ditambahkan biuret adalah bahan makanan yang
mengadung protein.
2. Jenis makanan jus jeruk mengandung glukosa, karena saat jus jeruk ditambahkan benedict jus jeruk berubah
warnanya menjadi kuning kebiruan apabila suatu bahan makanan ditambahkan benedict dan berubah warnanya
tidak seperti warna aslinya, maka bahan makanan tersebut mengandung glukosa.
3. Jenis makanan yang mengandung pati adalah ubi, karena saat ubi ditambahkan lugol warnanya berubah menjadi
biru kehitaman. Bahan makanan yang ditambahkan lugol mengalami perubahan warna menjadi biru kehitaman
adalah bahan makanan yang mengandung pati.
4. Jenis makanan yang mengadung glukosa adalah air gula, karena air gula mengalami perubahan warna saat
ditambahkan lugol. Apabila bahan makanan ditambahakan lugol dan mengalami perubahan tidak seperti aslinya,
maka bahan makanan tersebut mengandung glukosa.

Dari kesimpulan peserta didik, yang menyimpulkan hasil percobaan dengan tepat adalah kelompok …

23.Ikan Asin
Ikan asin adalah bahan makanan yang terbuat dari daging ikan yang
diawetkan dengan menambahkan banyak garam. Garam akan me
nghambat pertumbuhan mikroorganisme dengan menarik air keluar
dari sel mikroba melalui osmosis. Konsentrasi garam hingga 20%
diperlukan untuk membunuh sebagian besar spesies bakteri yang tidak
diinginkan.Penggaraman digunakan karena sebagian besar bakteri,
jamur, dan organisme patogen potensial lainnya tidak dapat bertahan
hidup di lingkungan yang sangat asin, karena sifat garam yang
hipertonik. Setiap sel hidup dalam lingkungan seperti itu

4
@
akanmengalami dehidrasi melalui osmosis dan mati atau menjadi tidak
aktif untuk sementara.
Selain garam sinar matahari juga dibutuhkan dalam pengawetan ikan asin untuk mempercepat pengeringan serta
mencegah agar ikan tidak menjadi busuk.Dengan metode pengawetan ini daging ikan yang biasanya membusuk dalam
waktu singkat dapat disimpan di suhu kamar untuk jangka waktu berbulan-bulan, walaupun biasanya harus ditutup
rapat. Selain itu daging ikan yang diasinkan akan bertahan lebih lama dan terhindar dari kerusakan fisik akibat infestasi
serangga, ulat lalat dan beberapa jasad renik perusak lainnya.

23.Berdasarkan informasi dalam teks di atas, teknik pengawetan ikan asin pada dasarnya menggunakan prinsip....

24. Hemofilia

Hemofilia adalah penyakit keturunan yang mengganggu proses pembekuan darah. Gejala utama hemofilia adalah
perdarahan yang berlangsung lebih lama.Penyakit ini lebih sering terjadi pada pria.
Hemofilia terjadi ketika darah kekurangan protein pembentuk faktor pembekuan.Akibatnya, darah penderita hemofilia
sukar membeku.Meski kondisi ini belum bisa disembuhkan, penderitanya dapat hidup normal dengan mencegah
terjadinya luka dan melakukan kontrol rutin ke dokter.
Gejala utama hemofilia adalah darah yang sukar membeku sehingga menyebabkan perdarahan sulit berhenti atau
berlangsung lebih lama. Selain itu, penderita hemofilia bisa mengalami keluhan berupa:

 Perdarahan yang sulit berhenti, misalnya pada mimisan atau luka gores
 Perdarahan pada gusi
 Perdarahan yang sulit berhenti setelah operasi, misalnya setelah sunat (sirkumsisi)
 Darah pada urine dan tinja
 Mudah mengalami memar
 Perdarahan pada sendi yang ditandai dengan nyeri dan bengkak pada sendi siku dan lutut

Jika Anda menderita hemofilia, ada beberapa upaya yang bisa mencegah terjadinya luka dan cedera, yaitu:

 Menghindari kegiatan yang berisiko menyebabkan cedera


 Menggunakan pelindung, seperti helm, pelindung lutut, dan pelindung siku, jika harus melakukan aktivitas yang
berisiko
 Memeriksakan diri ke dokter secara rutin untuk memantau kondisi hemofilia dan kadar faktor pembekuan yang
dimiliki
 Tidak meminum obat yang dapat memengaruhi proses pembekuan darah, seperti aspirin, tanpa resep dokter
 Menjaga kebersihan serta kesehatan gigi dan mulut, termasuk rutin melakukan pemeriksaan ke dokter gigi

Proses pembekuan darah seperti dibawah ini!

Berdasarkan infografis di atas, berilah tanda centang (√ ¿pada pilihan “ya” atau “tidak” pada pernyataan-pernyataan berikut:
Pernyataan Ya Tidak
1. Hemofilia adalah penyakit keturunan yang sering terjadi pada wanita
2. Saat penderita cedera, darah sukar membeku
5
@
3. Memperbanyak konsumsi vitamin K
4. Mengonsumsi aspirin saat sakit

25.

Pak Beni berusia 70 tahun, dia menderita sakit jantung dan strok. Penyakit tersebut sudah diderita selama 6 bulan.
Berdasarkan infografis di atas, saran yang paling tepat diberikan kepada pak Beni adalah... ( Pilihasn ganda komplek )

 banyak mengonsumsi alpukat


 banyak mengonsumsi tomat
 mengikuti yoga secara teratur
 bersepeda setiap minggu

6
@
7
@

Anda mungkin juga menyukai