Anda di halaman 1dari 5

BUPATI TEBO

PROVINSI JAMBI
KEPUTUSAN BUPATI TEBO

NOMOR TAHUN 2023

TENTANG

PEMBENTUKAN SEKRETARIAT TIM PENYUSUNAN RDTR


KABUPATEN TEBO

BUPATI TEBO,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka pelaksanaan pembangunan di


daerah diperlukan kebijakan dan langkah-langkah
penataan yang terpadu dalam penataan ruang, untuk itu
perlu dibentuk Sekretariat Tim Penyusunan RDTR
Kabupaten Tebo;
b. bahwa untuk memenuhi maksud pada huruf a perlu
ditetapkan dengan Keputusan Bupati Tebo;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 54 Tahun 1999 tentang


Pembentukan Kabupaten Sarolangun, Kabupaten Tebo,
Kabupaten Muaro Jambi dan Kabupaten Tanjung Jabung
Timur (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999
Nomor 182, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 3903), sebagaimana telah diubah dengan
Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2000 tentang
Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 54 Tahun 1999
tentang Pembentukan Kabupaten Sarolangun, Kabupaten
Tebo, Kabupaten Muaro Jambi dan Kabupaten Tanjung
Jabung Timur (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2000 Nomor 81, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 3969);
2. Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan
Ruang (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007
Nomor 68, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 4725);
3. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang
Pembentukan Peraturan Perundang-undangan (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 82,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
5234) sebagaimana telah beberapa kali terakhir diubah
dengan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2022 tentang
Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 12 Tahun
2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-
Undangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2022 Nomor 143, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 6801);
4. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5587) sebagimana
telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-
Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua
Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5679);
5. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang
Pembagian Urusan Pemerintahan Antara Pemerintah,
Pemerintahan Daerah Provinsi dan Pemerintahan Daerah
Kabupaten/Kota (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2007 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 4737);
6. Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang
Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 48, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4833)
sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah
Nomor 13 Tahun 2017 tentang Perubahan Atas Peraturan
Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang Rencana Tata
Ruang Wilayah Nasional (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2017 Nomor 77, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia nomor 6042);
7. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 116 Tahun 2017
tentang Koordinasi Penataan Ruang Daerah (Berita Negara
Republik Indonesia Tahun 2017 Nomor 1854);
8. Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan
Pertanahan Nasional Republik Indonesia Nomor 11 Tahun
2021 tentang Tata Cara Penyusunan, Peninjauan Kembali,
Revisi, dan Penerbitan Persetujuan Substansi Rencana
Tata Ruang Wilayah Provinsi, Kabupaten, Kota, dan
Rencana Detail Tata Ruang;
9. Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan
Pertanahan Nasional Republik Indonesia Nomor 14 Tahun
2021 tentang Pedoman Penyusunan Basis Data dan
Penyajian Peta Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi,
Kabupaten, dan Kota serta Peta Rencana Detail Tata
Ruang Kabupaten/Kota;
10. Peraturan Daerah Kabupaten Tebo Nomor 6 Tahun 2013
tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Tebo
2013-2033 (Lembaran Daerah Kabupaten Tebo Tahun
2013 Nomor 6);
11. Peraturan Daerah Kabupaten Tebo Nomor 8 Tahun 2016
tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah
(Lembaran Daerah Kabupaten Tebo Tahun 2016 Nomor 8),
sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan
Peraturan Daerah Kabupaten Tebo Nomor 18 Tahun 2021
tentang Perubahan Ketiga Atas Peraturan Daerah
Kabupaten Tebo Nomor 8 Tahun 2016 tentang
Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah (Lembaran
Daerah Kabupaten Tebo Tahun 2021 Nomor 18);
12. Peraturan Daerah Nomor 13 Tahun 2022 tentang
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun
Anggaran 2023 (Lembaran Daerah Kabupaten Tebo Tahun
2022 Nomor 13);

MEMUTUSKAN :

Menetapkan :

KESATU : Membentuk Sekretariat Tim Penyusunan RDTR Kabupaten


Tebo Tahun Anggaran 2023 dengan susunan keanggotaan
sebagaimana tercantum dalam lampiran keputusan ini.

KEDUA : Tim sebagaimana dimaksud pada Diktum KESATU Keputusan


ini mempunyai tugas :
1. Tim Pengarah :
a. memberikan pengarahan kepada Tim Pelaksanaan
dalam pelaksanaan Penyusunan RDTR Kabupaten
Tebo;
b. memberikan saran dan evaluasi terhadap hasil kerja
Tim Pelaksanaan; dan
c. menyampaikan laporan dan bertanggung jawab
kepada Bupati Kabupaten Tebo.
2. Tim Pelaksana :
a. menyiapkan materi penyusunan RDTR Wilayah
Kabupaten Tebo;
b. melakukan penyusunan dan perumusan rekomendasi
RDTR Wilayah Kabupaten Tebo;
c. melakukan pembahasan hasil perumusan Bersama
Tim Pengarah dan Narasumber;
d. melakukan koordinasi dengan berbagai pihak dalam
seluruh rangkaian kegiatan penyusunan RDTR
Wilayah Kabupaten Tebo;
e. menyampaikan laporan pelaksanaan tugasnya dan
bertanggung jawab kepada Bupati Tebo.
3. Narasumber bertugas memberikan masukan profesional
sesuai bidang keahliannya.

KETIGA : Tim Penyusunan RDTR Kabupaten Tebo menyelenggarakan


pertemuan minimal 1 (satu) kali dalam 1 (satu) bulan.

KEEMPAT : Segala biaya yang timbul akibat ditetapkannya Keputusan ini


dibebankan kepada Anggaran Pendapatan dan Belanja
Daerah Kabupaten Tebo Tahun Anggaran 2023 dan sumber-
sumber lain yang tidak mengikat.

KELIMA : Keputusan Bupati ini mulai berlaku sejak tanggal 2 Januari


2023.

Ditetapkan di Muara Tebo


pada tanggalFebruari 2023

Pj. BUPATI TEBO,

ASPAN
LAMPIRAN : KEPUTUSAN BUPATI TEBO
NOMOR : TAHUN 2023
TANGGAL : 8 2023

SUSUNAN PERSONALIA
SEKRETARIAT TIM PENYUSUNAN RENCANA DETAIL TATA RUANG (RDTR)
KABUPATEN TEBO

NO NAMA/JABATAN KEDUDUKAN
DALAM RDTR
1 2 3
1. Bupati Tebo Pengarah
2. Sekretaris Daerah Kabupaten Tebo Ketua
3. Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Wakil Ketua
Daerah Kabupaten Tebo
4. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Sekretaris
Kabupaten Tebo
5. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Anggota
Penelitian, Pengembangan Kabupaten Tebo
6. Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Anggota
Rakyat Kabupaten Tebo
7. Kabid Tata Ruang dan Jasa Kontruksi Dinas Pekerjaan Anggota
Umum dan Perumahan Rakyat Kabupaten Tebo
8. Kabid Prasarana dan Sarana Wilayah Badan Anggota
Perencanaan Pembangunan Daerah dan Penelitian,
Pengembangan Kabupaten Tebo
9. Kabid Penyelenggaraan Perizinan dan Non Perizinan Anggota
Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu
Pintu, Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten
Tebo
10. Kabid Penataan dan Penaatan Perlindungan dan Anggota
Pengelolaan Lingkungan Hidup Dinas Lingkungan
Hidup dan Perhubungan Kabupaten Tebo
11. Yulia Lisna, S.T/ Penata Ruang Ahli Muda Bidang Tata Anggota
Ruang dan Jasa Konstruksi Dinas Pekerjaan Umum
dan Perumahan Rakyat Kabupaten Tebo
12. Heri Dwiyanto, S.T/ Fungsional Perencana Muda Anggota
Bidang Prasarana dan Sarana Wilayah Badan
Perencanaan Pembangunan Daerah dan Penelitian,
Pengembangan Kabupaten Tebo
13. M. Sidra Khadafi, S.H/ Analis Kebijakan Ahli Muda Anggota
Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten
Tebo
14. Sukma Dewi, A. Md/ Pengelola Tata Ruang dan Tata Anggota
Guna Bangunan Bidang Tata Ruang dan Jasa
Konstruksi Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan
Rakyat Kabupaten Tebo

Pj. BUPATI TEBO,

ASPAN

Anda mungkin juga menyukai