Anda di halaman 1dari 4

TALI TEMALI

A. Definisi
Tali adalah jalinan serat alami atau buatan yang diulin atau dianyam agar bergabung
menjadi kesatuan yang lebih kuat. Tali merupakan alat yang sangat penting dalam
banyak bidang, seperti bidang kontruksi, pelayaran, penjelajahan, olahraga,
pertunjukan dan Komunikasi. Untuk menggunakan tali dalam berbagai
penggunaannya, telah dikembangkan berbagai macam simpul tali. Selain itu, dalam
pemanfaatannya, tali juga dikembangkan dengan berbagai teknik ikat.
Dalam tali temali, kita sering mencampur adukan antar tali, simpul dan ikatan. Hal
ini sebenarnya berbeda sekali. Berikut perbedaannya:
• TALI = Bendanya
• SIMPUL = Antara tali dengan tali
• IKATAN = Tali dengan benda lain (umpamanya dengan kayu dan sebagainya).

B. Jenis-Jenis Tali Temali


1. Simpul, ialah ikatan pada tali.
a. Simpul Ujung Tali: digunakan untuk menjaga agar ujung tali tidak terurai.
b. Simpul Mati: digunakan untuk menyambung dua tali yang sama besar.

c. Simpul Pangkal: digunakan untuk mengawali dan mengakhiri suatu simpul


lainnya.
d. Simpul Jangkar: digunakan untuk membuat tandu darurat atau untuk mengikat
ember.

2. Ikatan, ialah hubungan antara tali dengan benda lain. Adapun jenis-jenisnya
sebagai berikut:
a. Ikatan Palang
Ikatan yang membentuk palang yang bersudut 90 derajat.
b. Ikatan Silang
Ikatan yang membentuk tongkat bersilangan dan talinya membentuk diagonal.

c. Ikatan Canggah
Ikatan untuk menyambung tongkat dengan tali secara sejajar. Ikatan ini biasa
dikenal ikatan sambung tongkat.

Anda mungkin juga menyukai