Anda di halaman 1dari 18

YAYASAN ABDI KARYA (YADIKA)

SEKOLAH MENENGAH ATAS

SMA YADIKA LUBUKLINGGAU


TERAKREDITASI “A”
Jl. Yos Sudarso No. 90 RT. 01, Watervang - Lubuklinggau Timur I

Kota Lubuklinggau - Sumatera Selatan. Tlp. (0733) 325 015 Fax. (0733) 323 646

Email : smasmkyadikalubuklinggau@ymail.com

NASKAH SOAL SUMATIF AKHIR SEMESTER (SAS) GANJIL

SMA YADIKA LUBUKLINGGAU TP. 2023/2024

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Kelas : XI (Sebelas)

Guru Mata Pelajaran : Rossy Permatasari, M.Pd.

1. Perhatikan teks berita di bawah ini!

Pihak pengelola objek wisata Grojogan Sewu, Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa
Tengah telah melaksanakan simulasi bersifat terbatas mengenai operasionalnya tanpa ada
keterlibatan pengunjung, pada Minggu (6/7/2020). Simulasi ini memiliki tujuan untuk
mendapatkan izin resmi untuk operasional dari BKSDA (Badan Konservasi Sumber Daya Alam)
Provinsi Jawa Tengah. (Sumber: manapos.com, 6-7-2020).

Berdasarkan teks berita di atas, mengapa pihak pengelola melakukan simulasi terbatas?

a. Supaya mampu meningkatkan jumlah pengunjung


b. Supaya ekonomi masyarakat tumbuh lagi
c. Supaya dapat izin operasional dari BKSDA
d. Supaya objek wisata dikenal oleh masyarakat
e. supaya dapat pengunjung yang banyak

2. Bacalah penggalan teks berita berikut! Pemerintah Kabupaten Karanganyar melalui Dinas Kesehatan
(Dinkes) menyiapkan 20.000 dosis vaksin Covid-19 Sinovac untuk vaksinasi khusus pelajar. Pokok
masalah dalam teks berita tersebut adalah...

A. Dinas Kesehatan Karanganyar menerima 20.000 dosis vaksin COVID-19 Sinovac untuk diberikan
kepada pelajar.

B. Dinas Kesehatan Karanganyar sudah memberikan vaksin COVID-19 Sinovac kepada 20.000 pelajar.

C. Dinas Kesehatan Karanganyar berencana membeli 20.000 vaksin COVID-19 Sinovac untuk diberikan
kepada pelajar.
D. Dinas Kesehatan Karanganyar menyiapkan 20.000 dosis vaksin COVID-19 Sinovac yang akan diberikan
kepada pelajar.

E. . Dinas Kesehatan Karanganyar sudah memberikan vaksin COVID-19

3. Perhatikan teks berita di bawah ini!


Waduk Larangmati di kota A mengering. Hal tersebut terjadi karena sedimentasi dan adanya
jebol di tanggul Desa Larangidup yang masih dalam masa perbaikan. Menurut Zanudin warga
asli Larangmati yang ditemui manapos.com di tempat, Rabu (9/92020), keringnya air waduk
bukanlah hal asing. Menurutnya keringnya waduk terjadi karena air dari waduk tetap keluar
sehingga pada saat musim kemarau kekeringan terjadi. Selain itu, tentunya sedimentasi waduk
yang meninggi juga menjadi penyebabnya, tambahnya. (manapos.com, 6-7-2020).
Apa alasan waduk Larangmati mengering?

a. Musim kemarau yang terlalu panjang


b. Sedimentasi yang semakin hari semakin menurun
c. Sedimentasi dan tanggul yang jebol
d. Perbaikan tanggul
e. Musim hujan di waduk larangmati

4. Bacalah penggalan teks berita berikut! Bulus berukuran jumbo yang ditemukan warga di
sekitar lokasi terowongan kuno yang ditemukan di Dusun Samber, Desa Sabrang Lor,
Kecamatan Trucuk, Klaten, Jawa Tengah, diperkirakan berusia sekitar 100 tahun. Hal itu
diperkirakan berdasarkan ukuran hewan tersebut yang cukup besar dan beratnya sekitar 20 kg.
Pertanyaan yang jawabannya terdapat dalam isi penggalan teks berita di atas adalah...

A. Mengapa bulus jumbo tersebut bisa berusia 100 tahun?

B. Kapan warga menemukan bulus jumbo?

C. Siapa yang memperkirakan berat bulus jumbo?

D. Siapa yang menemukan bulus jumbo?

E. Bagaimana bulus tumbuh menjadi jumbo?

6. Fungsi fakta dalam berita . . .

a. Untuk menguatkan kebenaran informasi dalam berita

b. Untuk menunjukan kinerja para wartawan pembuat berita

c. Untuk memengaruhi pembaca agar percaya pada isi berita

d. Untuk penguatkan dokumentasi yang termuat dalam berita

e. Untuk bukti otentik keabsahan berita

7. Usaha manajemen Sriwijaya FC (SFC) untuk mendapatkan striker Budi Sudarsono tinggal selangkah
lagi. Kesepakatan harga sudah dicapai, tinggal menunggu tanda tangan kontrak. Budi akan dikontrak
selama setengah musim atau hingga putaran kedua Liga Super berakhir. Meskipun demikian,
manajemen SFC tidak akan melakukan pencoretan pemain lama. Informasi yang merupakan isi teks
berita tersebut adalah …
a. Manajemen SFC mendapatkan Budi Sudarsono.

b. Harga kontrak tidak disepakati SFC dan Budi Sudarsono.

c. Budi Sudarsono akan dikontrak SFC setengah musim.

d. Budi Sudarsono telah menandatangani kontrak dengan SFC.

e. Budi Sudarsono pemain SFC.

8. Perhatikan kedua teks berita di bawah ini

Teks A

Pesawat jenis PAC 750 XL milik PT. Komala Indonesia mengalami kecelakaan saat lepas landas
di Bandara Perintis Ninia di Distrik Ninia, Kabupaten Yahukimo, Papua. Kecelakaan terjadi
sekitar pukul 08.45, Rabu (11/8/2015). Tidak ada korban jiwa, namun sebanyak lima orang
terluka dalam musibah tersebut. Pesawat mengalami masalah saat lepas landas sehingga
menabrak rumah warga yang berada di ujung landasan. “Pesawat menabrak rumah warga,” kata
Kepala Bidang Humas Polda Papua, Kombes Polisi Patridge Renwarin. Sebanyak empat orang
mengalami luka ringan, sedangkan pilot Hermantiono mengalami pingsan. Para korban segera
dievakuasi ke RS Wamena dengan menggunakan pesawat Dimoni.

Teks B

Jet tempur F-16 milik TNI AU mengalami kecelakaan di Landasan Udara (Lanud) Iswahyudi
Madiun, Rabu (24/6/2015). Kecelakaan disebabkan masalah teknis. Badan pesawat mengalami
lecet-lecet sehingga masih bisa digunakan. “Hanya emergency saja. Saat mau mendarat sudah
normal. Sudah berhenti tapi roda masuk lagi,” ujar Kadispenau Marsma Dwi Badarmanto.
Peristiwa tersebut berawal saat pilot sedang menggelar latihan rutin.

Pilot berangkat selepas subuh dan hendak mendarat sekitar pukul 06.30 WIB. Tidak ada korban
jiwa dalam musibah ini. Pilot pun dalam kondisi baik. Setelah menyentuh landasan, tiba-tiba
roda masuk kembali ke dalam badan pesawat.

Perbedaan di antara kedua teks berita di atas adalah sebagai berikut, kecuali ..

a. Teks A : kecelakaan pesawat sipil, Teks B : kecelakaan pesawat militer

b. Teks A : terdapat korban luka, Teks B : tidak terdapat korban luka

c. Teks A : terjadi di Pulau Papua, Teks B : terjadi di Pulau Jawa

d. Teks A : kecelakaan terjadi siang hari, Teks B : kecelakaan terjadi pagi hari

e. Teks A : pilot tidak sadarkan diri, Teks B : pilot sadarkan diri

9. Bacalah teks berita berikut ini !


Tanah longsor di bulan Maret 2016 dengan nilai kerugian hampir seratus miliar rupiah menjadi
bahan perdebatan di antara para warga. Pemerintah kota menyalahkan alam, sementara warga
menilai sebagai kesalahan pemerintah kota dalam menjaga lingkungan dan tata ruang kota.
Siapa yang diberitakan dalam teks berita diatas …
a. warga korban tanah longsor
b. nilai kerugian akibat longsor
c. bencana alam tanah longsor
d. tanah longsor dibulan maret 2016
e. Kerugian tanah longsor

10. Pertambahan penduduk dan perekembangan industri di wilayah perkotaan memengaruhi


permintaan lahan yang kian meningkat. Disisi lain, diperlukan lahan kosong yang dapat dimanfaatkan
sebagai daerah resapan untuk menghindari banjir serta penyediaan hutan kota. Hal ini menyebabkan
ketidakseimbangan antara luas lahan tersisa dengan kebutuhan. Dengan demikian, kesejahteraan
masyarakat akan sulit tercapai.

Simpulan teks berita tersebut adalah …

a. Kesejahteraan masyarakat sulit tercapai apabila pemerintah tidak hendak memenuhi kebutuhan
terhadapa lahan.

b. Ketidakseimbangan persediaan dan kebutuhan lahan menyebabkan ketimpangan sosial masyarakat


diwilayah perkotaan

c. Kesejahteraan masyarakat dipengaruhi keseimbangan persediaan lahan dengan kebutuhan lahan


diberbagai sektor

d. Kebutuhan lahan dalam sektor kependudukan dan industri semakin mempersempit persediaan lahan
dalam sektor pertanian.

e. Kesejahteraan masyarakat tidak dipengaruhi keseimbangan persediaan lahan dengan kebutuhan


lahan diberbagai sector

11. Perhatikan “langkah-langkah menulis teks berita” yang tersusun secara acak berikut !

1. Mengembangkan pokok informasi


2. Menentukan topik
3. Mendatangi sumber informasi
4. Mencatat pokok informasi

Urutan langkah-langkah menulis teks berita yang tepat adalah….

a. 1-2-3-4

b. 2-3-4-1

c. 2-3-1-4

d. 4-3-2-1

e. 3-1-4-2

12. Cermatilah teks berikut!

Gmpa yang mengguncang Dompu ini terjadi sedikitnya empat kali. Gempa pertama pukul 00.02
WITA berkekuatan 6,7 SR pada kedalaman 50 km. disusul gempa kedua pukul 00.52 WITA
berkekuatan 4,9 SR pada kedalaman 6,6 km dan berpusat di selatan Dompu.

Kutipan berita di atas dalam struktur berita merupakan bagian ….


a. judul

b. lead

c. tubuh

d. tanggal

e. teras

13. Perhatikan kutipan berita berikut ini!

Gempa berkekuatan 6,8 SR mengguncang Kab. Dompu, Nusa Tenggara Barat (NTB). Ratusan rumah
mengalami kerusakan dan enam warga dilaporkan meninggal.

Unsur berita yang tidak terdapat pada kutipan di atas adalah ….

a. apa

b. siapa

c. di mana

d. bagaimana

e. kapan

14. Perhatikan langkah-langkah berikut!

1) Temukan peristiwa atau kejadian


2) Pencatatan informasi penting
3) Pelaksanaan wawancara
4) Pencarian sumber berita
5) Penyusunan berita
Urutan langkah-langkah penyusunan berita yang tepat adalah ….

a. 1) – 2) – 3) – 4) – 5)

b. 1) – 3) – 2) – 4) – 5)

c. 1) – 4) – 2) – 3) – 5)

d. 1) – 4) – 3) – 2) – 5)

e. 4) – 1) – 3) – 2) – 5)

15. Indonesia berada dalam status darurat narkoba. Menurut data yang dirilis Badan Narkotika Nasional
(BNN) ada lebih dari lima juga pencandu narkoba di negeri ini. Angka yang memprihatinkan. Terlebih
mayoritas pengguna narkoba di Indonesia adalah remaja.

Pernyataan yang sesuai untuk teks berita diatas adalah….

a. Indonesia adalah negara yang mayoritas penduduknya mengonsumsi narkoba.

b. Narkoba adalah sesuatu yang biasa bagi warga Indonesia.

c. Mayoritas pengguna narkoba di Indonesia adalah remaja


d. Pencandu narkoba di Indonesia mencapai seratus juta jiwa

e. Narkoba adalah makanan sehari-hari bagi kaum remaja

16. Baca dan cermati teks berita di bawah ini!

Teks I

Kasat Lalu Lintas Polres Bogor mengimbau kepada pengendara, baik roda dua maupun roda empat dari
Jabodetabek yang hendak berkunjung ke Puncak menjelang tahun baru agar berada di tempat tujuan
sebelum pukul 13.00. Hal ini berkaitan dengan rencana penutupan jalur menuju Puncak sejak pukul
13.00. Imbauan ini, sebelumnya sudah disosialisasikan ke sejumlah hotel, penginapan, dan warga
setempat.

Teks II

Guna menghindari kemacetan di jalur wisata Puncak, Polisi sudah menyediakan jalur alternatif. Kasat
Lalu Lintas Polres Bogor mengharapkan para pelancong dengan tujuan Puncak Cisarua agar
mengusahakan tiba di tujuan sebelum pukul 13.00 WIB. Ini berkaitan dengan rencana pemberlakuan
arus lalu lintas satu jalur. Kesamaan informasi kedua teks berita tersebut adalah ...

A. Imbauan Kasat Lalu Lintas agar wisatawan datang ke Puncak.

B. Imbauan Kasat Lalu Lintas tentang rencana penutupan jalur Puncak sore hari.

C. Imbauan Kasat Lalu Lintas kepada para pengendara roda dua dan roda empat.

D. Imbauan Kasat Lalu Lintas agar pengunjung Puncak tiba sebelum pukul 13.00.

E. Imbauan Kasat Lalu Lintas kepada para wisatawan

17. Cermati kutipan teks berita berikut!


18. (1) Pemkot Depok telah menertibkan 700 Pedagang Kaki Lima (PKL) yang menggelar dagangannya di
pinggir jalan. (2) Hal ini dinilai sebagai penyebab kemacetan. (3) Di samping itu, keberadaan PKL juga
dianggap menimbulkan kesan semrawut. (4) Penertiban yang berlangsung tanggal 26 Desember itu
disambut dengan senang oleh para pengguna jalan. Dua kalimat pendapat pada teks tersebut ditandai
dengan nomor ....

A. (1) dan (2)

B. (1) dan (4)

C. (2) dan (3)

D. (3) dan (4)


E. (1) dan (3)

19. Tidur merupakan salah satu cara menjaga tubuh agar tetap sehat. Orang yang tidur 8 jam per
malam, bisa dipastikan lebih sehat dibandingkan orang yang sering bangun sepanjang malam. Tidur yang
baik memulihkan sistem imun. Ketika tidur pulas di malam hari, kadar melatonik meningkat dan
memperbaiki imunitas.

Simpulan paragraf tersebut yang tepat adalah ...

A. Tidur yang cukup sebaiknya kurang dari 8 jam sehari.

B. Tidur yang cukup dapat meningkatkan imunitas diri.

C. Tidur dengan waktu cukup dan berkualitas dapat melindungi diri dari penyakit.

D. Tidur yang cukup adalah tidur yang tidak bangun-bangun sepanjang malam.

E. Waktu tidur yang lebih banyak

20. Karya-karya Deddy Mizwar yang muncul dalam layar kaca selalu menjadi tontonan yang laris dipilih
pemirsa. Seperti, Para Pencari Tuhan, sinetron yang ditayangkan salah satu televisi swasta menempati
rating tertinggi. Film Naga Bonar Jadi Dua, juga telah menyedot animo masyarakat untuk menonton film
tersebut di gedung bioskop. Informasi yang merupakan isi teks berita tersebut adalah ...

A. Karya-karya Deddy Mizwar muncul dalam layar kaca.

B. Para Pencari Tuhan menempati rating tertinggi.

C. Karya Deddy Mizwar selalu mendapat kritikan masyarakat.

D. Animo masyarakat untuk menonton film di gedung bioskop tidak banyak.

E. Berbagai karya deddy Mizwar

21.

388 Bonsai Dipamerkan di Karanganyar

Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (Indonesia Bonsai Community) Cabang


Karanganyar melaksanakan pameran bonsai selama 4 hari, Sabtu-Selasa (6/9/11/2021). Kegiatan
itu berlokasi di Galeri Bonsai Asem Grendel, di Jl. Solo-Tawangmangu, Gayamdompo,
Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Karanganyar.

Di pameran itu ada 388 berbagai jenis pohon bonsai milik pebonsai Soloraya dan sekitarnya.
Bonsai yang dipamerkan di antaranya pohon lamtoro, loa, asam jawa, serut, J. kinkit, bucida,
hokianti, kimeng, serbin, dan beringin silver. Bonsai-bonsai tersebut mempunyai keunggulan
dari segi bentuk hingga kematangan.
Sebagian bonsai dijual dengan harga bervariasi mulai jutaan rupiah hingga ratusan juta
rupiah. Untuk lebih pastinya, peminat dapat bernegosiasi langsung dengan pemilik bonsai. Ketua
panitia pameran, Tukiman, dapat menghubungkan peminat dengan pemilik bonsai. “Kalau ada
yang berminat membeli , panitia bisa menghubungkannya dengan pemilik bonsai dan bisa
bernegosiasi sendiri,” ujarnya di sela-sela pembukaan pameran.

Tukiman mengatakan pameran itu diadakan untuk meningkatkan popularitas bonsai


Karanganyar. Selain itu, pameran juga bertujuan mendorong pebonsai-pebonsai muda untuk
meningkatkan eksistensi mereka.

Salah satu pengunjung pameran dari Sukoharjo, Hartanto, mengatakan bahwa banyak bonsai
yang bagus yang dipamerkan sehingga memberinya inspirasi. “Di sini bagus-bagus dan menarik.
Saya masih awam jadi ke sini cari inspirasi untuk bikin bonsai sendiri di rumah. Karena bonsai
dibuat dengan sesuai dengan pola pikir dan imajinasi,” tuturnya.

Ringkasan teks berita di atas adalah ….

a.Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia cabang Karanganyar melaksanakan pameran


bonsai selama empat hari di Galeri Bonsai Asem Grendel dengan tujuan untuk meningkatkan
popularitas bonsai Karanganyar.

b.Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia cabang Jawa Tengah melaksanakan pameran


bonsai selama empat hari dengan tujuan untuk meningkatkan eksistensi para pebonsai

c.388 Bonsai dipamerkan oleh Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia cabang Karanganyar
di Galeri Bonsai Asem Grendel selama bulan November 2021.

d.Pebonsai Soloraya melaksanakan pameran bonsai selama empat hari di Galeri Bonsai Asem
Grendel dengan tujuan untuk meningkatkan popularitas bonsai Karanganyar.

e. Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia cabang Jawa Tengah

22. (1) Raihan satu poin membuat Persib terpuruk di peringkat ke-17. (2) Hanya Persis Solo
yang memiliki hasil lebih buruk daripada Persib karena selalu kalah dari tiga laga. (3)
Selanjutnya, Persib akan menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-4 Liga 1, Sabtu
(13/8/2022). (4) Laga ini diharapkan bisa menjadi momen kebangkitan bagi Persib.

Penggunaan konjungsi temporal terdapat di kalimat nomor ….

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

e. Semua salah

23. Membuktikan kebenaran secara logis termasuk … dari teks argumentasi. Kata yang tepat untuk
melengkapi titik-titik di atas ialah?

a. Ciri
b. Struktur
c. Tujuan
d. Pembuatan
e. Pengertian

24. Bacalah penggalan berita berikut secara saksama!

Tiga pendaki Gunung Lawu mengalami masalah kesehatan setelah memaksakan mendaki di
cuaca ekstrim pada Minggu (7/11/2021). Akhirnya, mereka diefakuasi Tim SAR Kabupaten
Karanganyar Senin (8/11/2021) dini hari WIB.

Kata tidak baku yang terdapat dalam teks berita di atas adalah ….

a.mendaki, ekstrim

b.ekstrim, akhirnya

c.ekstrim, diefakuasi

d.akhirnya, diefakuasi

e. Tim, Ekstrim

25. Perhatikan paragraf berikut!

Kebakaran hutan biasanya memiliki dampak positif dan negatif, tetapi memang lebih banyak memiliki
dampak negatif. Selain polusi udara, tentunya ekosistem pun menjadi terancam. Penyebab dari
kebakaran hutan pun ada dua macam, yaitu faktor alam dan ulah manusia.

Dari paragraf di atas bisa masuk ke dalam jenis teks argumentasi …

a. Teks argumentasi persamaan


b. Teks argumentasi perbandingan
c. Teks argumentasi sebab-akibat
d. Teks argumentasi akibat-sebab
e. Teks argumentasi penjelasan

26. Apa saja langkah-langkah dalam menulis teks argumentasi …

a. Menentukan topik – menyusun argumen atau alasan – menyimpulkan

b. Menentukan topik – menyusun argumen atau alasan – melakukan observasi lapangan

c. Menyusun argumen – menentukan topik – melakukan observasi lapangan

d. Menyusun topik – membuat kesimpulan – memasukkan data

e. Memasukkkan data-menetukan topic-menyusun argument

27. Berikut ini yang merupakan tujuan dari penulisan teks argumentasi, kecuali …

a. Mengungkapkan pendirian
b. Menarik perhatian
c. Mempengaruhi tingkah laku
d. Hanya mengemukakan pendapat

e. Memberikan penjelasan
28. Bandingkan kedua teks berikut!

Teks 1
Pukul 02.05 WIB kemarin, sebuah anjungan tunai mandiri (ATM) dibakar. Pelakunya tidak
dikenali. Akibat aksi tersebut, gerai ATM meledak hingga terpental sejauh 10 meter.

Teks 2
Seorang laki-laki nekat membakar anjungan tunai mandiri (ATM). Kejadian itu tepat pukul
02.05 WIB dini hari. Akibatnya gerai ATM meledak, namun tidak ada korban jiwa.
Berikut ini persamaan kedua teks tersebut, kecuali ….

A. Sama-sama menyajikan objek yang dibakar, yakni ATM


B. Sama-sama berposisi sebagai kepala/lead dan menyajikan informasi pokok
C. Sama-sama menggunakan kata keterangan waktu
D. Sama-sama tidak memiliki kata kerja mental
E. Sama-sama diawali dengan unsur siapa

29. Berikut adalah hal yang menjadi prinsip dalam memilih isu berita oleh seorang wartawan,
kecuali..

A. Aktual atau kekinian, peristiwa yang baru saja terjadi.


B. Penting, kejadian yang menyangkut kepentingan masyarakat.
C. Kedekatan lokasi, berita yang terjadi di wilayah pembaca akan lebih menarik daripada
kejadian di tempat yang jauh.
D. Ekspresi emosional (human interest), dapat memancing atau mengaduk-aduk emosi pembaca
E. Tokoh menarik dan idola wartawan itu sendiri

30. Bacalah penggalan teks berita berikut! Bulus berukuran jumbo yang ditemukan warga di
sekitar lokasi terowongan kuno di Dusun Samber, Desa Sabrang Lor, Kecamatan Trucuk, Klaten,
Jawa Tengah, diperkirakan berusia sekitar 100 tahun. Hal itu diperkirakan berdasarkan ukuran
hewan tersebut yang cukup besar dan beratnya sekitar 20 kg.. Topik teks berita di atas adalah...

A. Alasan ditemukannya bulus jumbo di sekitar lokasi terowongan kuno Dusun Samber, Sabrang
Lor, Trucuk, Klaten.

B. Penemu bulus jumbo di sekitar lokasi terowongan kuno Dusun Samber, Sabrang Lor, Trucuk,
Klaten.

C. Umur bulus jumbo yang ditemukan di sekitar lokasi terowongan kuno Dusun Samber,
Sabrang Lor, Trucuk, Klaten.

D. Penyebab bulus jumbo yang ditemukan di sekitar lokasi terowongan kuno Dusun Samber,
Sabrang Lor, Trucuk, Klaten bisa berumur 100 tahun.

E. Penemu bulus jumbo berumur 100 tahun.

31. Bacalah teks berikut untuk menjawab soal di bawah!

Daun pepaya dapat dijadikan jamu penambah nafsu makan. Daun pepaya juga dapat dijadikan
sayuran yang lezat. Bunga pepaya juga dapat dimasak menjadi oseng-oseng yang
membangkitkan selera makan. Apalagi buahnya, sangat manis dan bisa membantu melancarkan
pencernaan. Saat masih muda, buah pepaya juga dapat dijadikan bahan makanan. Tidak hanya
itu, biji buah pepaya juga mengandung suatu zat yang dapat mengobati cacingan pada anak-anak.
Ternyata di balik manisnya buah pepaya, terkandung banyak manfaat di beberapa bagian dari
tanaman pepaya.

Ide pokok paragraf di atas adalah …

a. Manfaat buah pepaya


b. Daun pepaya sebagai penambah nafsu makan
c. Olahan daun pepaya
d. Berbagai manfaat tanaman pepaya
e. Khasiat daun pepaya

32. Pahami teks berikut untuk menjawab soal!

Penggunaan gadget pada anak sekolah menuai banyak pendapat. Saat ini, hampir semua anak
sekolah memiliki gadget masing-masing. Penggunaan gadget pada anak memiliki beragam
pandangan. Sebagian orang berpendapat bahwa gadget pada anak sekolah dapat memiliki
manfaat begitu banyak. (….) tidak sedikit juga yang menyayangkan karena dianggap
memengaruhi semangat belajar

Kata yang tepat untuk mengisi bagian yang rumpang pada teks di atas adalah …

a. Sedangkan
b. Bahkan
c. Kemudian
d. Namun
e. Selain itu

33. pahami teks berikut untuk menjawab soal!

Penggunaan gadget pada anak sekolah menuai banyak pendapat. Saat ini, hampir semua anak
sekolah memiliki gadget masing-masing. Penggunaan gadget pada anak memiliki beragam
pandangan. Sebagian orang berpendapat bahwa gadget pada anak sekolah dapat memiliki
manfaat begitu banyak. (….) tidak sedikit juga yang menyayangkan karena dianggap
memengaruhi semangat belajar

Teks di atas dikembangkan dengan pola ...

a. Khusus-umum
b. Umum-khusus
c. Khusus-khusus
d. Umum-umum
e. Khusus-umum-khusus

34. Bacalah teks berikut dengan saksama!

1) Transportasi kereta api mempunyai keunggulan dibandingkan dengan transportasi darat yang
lain. 2) Keunggulan itu antara lain hemat energi dan dampak lingkungan yang ditimbulkan kecil.
3) Selain itu kereta api merupakan sarana angkutan yang lebih ekonomis baik bagi penumpang
maupun barang untuk jarak jauh. 4) Hal ini diungkapkan oleh kepala PJKA dalam Harian Ibu
Kota.

Kalimat yang berisi opini adalah kalimat ...

a. Pertama
b. Ketiga
c. Kedua
d. Kedua dan keempat
e. Semua Fakta

35. Apa perbedaan antara fakta dan opini, seperti yang dijelaskan dalam teks?
a) Fakta dapat dibuktikan, sementara opini adalah keyakinan pribadi

b) Opini dapat dibuktikan, sementara fakta adalah keyakinan pribadi

c) Fakta dan opini adalah hal yang sama

d) Fakta dan opini tidak pernah digunakan dalam penulisan argumentasi

e) Fakta itu kenyataan, sementara opini adalah kenyataan sebenarnya

36. Apa peran pernyataan tesis dalam sebuah teks argumentasi?


a) Merangkum poin-poin utama dari esai tersebut

b) Memperkenalkan topik dan menarik perhatian pembaca

c) Menyajikan argumen utama atau klaim

d) Memberikan bukti untuk klaim-klaim yang diajukan dalam esai

e) Merangkum isi teks

37. Indonesia merupakan negara besar yang sedang giat meningkatkan perekonomian dan
kesejahteraan warganya. Untuk meningkatkan perekonomian tersebut, Indonesia giat
meningkatkan kegiatan produksi di segala sektor, khususnya sektor pangan. Pemerintah
didukung oleh masyarakat sedang berusaha memenuhi kebutuhan pangan bagi lebih dari 270
juta penduduk Indonesia. Kebutuhan pangan bagi penduduk Indonesia yang jumlahnya sangat
besar tersebut diharapkan bisa dipenuhi dari produk pangan lokal. Produk pangan lokal akan
dipasok oleh petani-petani Indonesia yang mengolah lahan pertanian dengan cara modern dan
menggunakan teknologi terbaik. Tugas pemerintah kemudian adalah membantu para petani
dalam upaya meningkatkan hasil produksi pangan dari setiap musim panen.

Pola pengambangan paragraf di atas berjenis...

A. Induksi
B. Deduksi
C. Campuran
D. Tidak ada pola
E. Kronologis

38. Yang bukan termasuk kalimat fakta di bawah ini adalah...

A. Salah satu daerah penghasil beras terbesar di Pulau Jawa adalah Jawa Barat.
B. Sekitar 70% penduduk Indonesia mengkonsumsi beras sebagai sumber makanan pokok.
C. Sagu dikonsumsi oleh masyarakat di wilayah Papua dan sebagian Maluku
D. Warga Papua sepertinya banyak yang menempuh pendidikan di luar pulaunya
E. BPS (2021) menyebut telah terjadi 5.787 korban bunuh diri maupun percobaan bunuh diri

39. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!


Produksi padi tahun 2005 diperkirakan mencapai 53,01 juta ton gabah kering giling atau turun
dua persen dibandingkan dengan produksi tahun sebelumnya. Hal ini disebabkan adanya
penurunan luas panen padi sawah akibat bencana banjir dan kekeringan, serta pergeseran waktu
tanam pada empat bulan pertama di tahun 2005.
Gagasan utama paragraf di atas adalah...
a. Produksi padi tahun 2005 lebih jelek dibandingkan tahun sebelumnya.
b. Produksi padi tahun 2005 diperkirakan mencapai 53,01 juta ton gabah kering atau turun dua
persen dari sebelumnya.
c. Adanya penyebab turunnya produksi padi, yaitu banjir dan kekeringan.
d. Produksi padi tahun 2005 diperkirakan menurun.
e. Produksi padi terkena banjir.

40. Fungsi fakta dalam berita . . .

a. Untuk menguatkan kebenaran informasi dalam berita

b. Untuk menunjukan kinerja para wartawan pembuat berita

c. Untuk memengaruhi pembaca agar percaya pada isi berita

d. Untuk penguatkan dokumentasi yang termuat dalam berita

e. Untuk bukti otentik keabsahan berita

41. Striker Flamengo yang juga mantan bintang Inter Milan, Adriano, mengaku bahwa ia masih
terus mendapat tawaran kembali berlaga di Eropa. Andriano kembali memiliki karier yang
gemilang di lapangan hijau setelah terpuruk di Inter dengan mengantar Flamengo menjadi juara
Liga Brasil akhir pekan lalu. Penampilan gemilang si Kaisar itu membuatnya kembali dilirik
sejumlah klub di benua biru. “Saya tak menyangkal mendapat banyak tawaran, tetapi yang
terpenting adalah kebahagiaan dan bukan uang. Sebelum mengambil keputusan, saya akan
berpikir panjang dan membicarakannya dengan beberapa teman, “ ungkapnya.

Pernyataan yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah …

a. Saat ini Adriano tetap menjadi pemain di Inter Milan.


b. Adriano dikenal kembali setelah kemenangan Flamengo di Liga Brasil.

c. Adriano langsung menerima tawaran dari sejumlah klub di Eropa.

d. Flamengo telah beberapa kali memenangkan kejuaraan di Eropa dan Amerika.

e. Adriano dikenal kembali

42. Cermatilah!

(1) Berbagai pihak mulai sibuk menyongsong Ujian Nasional SMP 2010.
(2) Salah satunya adalah kesibukan Direktorat Pembinaan SMP menyelenggarakan kegiatan Pendalaman
Materi UN bagi Tim Pengembang Kurikulum.
(3) Dinas Pendidikan di daerah-daerah juga sibuk melakukan sosialisasi ke satuan pendidikan tentang
pelaksanaan UN yang akan dilaksanakan akhir Maret
(4) Begitu juga, sekolah-sekolah mulai giat mengadakan kegiatan belajar tambahan untuk siswa kelas IX.

Kalimat utama paragraf tersebut ditandai dengan nomor ….

a. (1)

b. (3)

c. (3) dan (4)

d. (2)

e. (2) dan (4)

43. Perbedaan penyajian kedua kutipan berita tersebut adalah …

a. Teks berita I diawali dengan apa, sedangkan berita II diawali dengan di mana

b. Teks berita I diawali dengan apa, sedangkan berita II diawali dengan kapan

c. Teks berita I diawali dengan kapan, sedangkan berita II diawali dengan siapa

d. Teks berita I diawali dengan kapan, sedangkan berita II diawali dengan apa

e. Teks berita I diawali dengan dimana, sedangkan berita II diawali dengan apa

44. Musim kemarau yang cukup panjang tahun ini mulai membawa dampak. Para peternak sapi potong
mulai resah karena kesulitan untuk memperoleh rumput. Rumput sulit didapatkan karena kekurangan
air yang menyebabkan rumput meranggas. Kekurangan ladang rumput tersebut menjadi penyebab
minimnya jumlah populasi sapi potong di Jawa Tengah. Unsur apa yang disampaikan dalam teks berita di
atas adalah ….

a. Musim kemarau yang cukup panjang terjadi di tahun ini.

b. Para peternak sapi potong mulai resah karena kesulitan memperoleh rumput.

c. Kekurangan air menyebabkan rumput meranggas.

d. Jumlah populasi sapi potong semakin menurun.

e. Ladang rumput semakin berkurang karena kekurangan air.

45. Tanggapan yang tepat terhadap masalah kutipan berita di atas adalah …

a. Siswa takut menghadapi UN disebabkan banyak faktor, terutama tuntutan untuk mendapat nilai
bagus.

b. Jika siswa mencapai nilai UN rendah pihak sekolah akan mendapat peringatan dari dinas pendidikan
terkait.

c. UN tidak penting bagi siswa SMA karena nilai UN tidak bisa digunakan untuk mendaftar ke perguruan
tinggi.

d. Berita UN bukan penentu kelulusan memberi angin segar bagi siswa yang malas belajar.

e. Beban sekolah semakin berat karena harus memutuskan kelulusan dan ketidaklulusan siswanya.

46. Cermatilah teks berikut!

Gmpa yang mengguncang Dompu ini terjadi sedikitnya empat kali. Gempa pertama pukul 00.02 WITA
berkekuatan 6,7 SR pada kedalaman 50 km. disusul gempa kedua pukul 00.52 WITA berkekuatan 4,9 SR
pada kedalaman 6,6 km dan berpusat di selatan Dompu.

Kutipan berita di atas dalam struktur berita merupakan bagian ….

a. judul

b. lead

c. tubuh

d. tanggal

e. teras

47. Pembacaan naskah berita yang tidak tepat adalah . . .

a. Pengunaan mimik yang berlebihan

b. Menggunakan tekanan yang tepat.

c. Membaca naskah berita dengan jelas

d. Tatapan mata lurus kedepan

e. Sikap duduk tegap saat membaca

48. Teks berita sebaiknya ditulis secara …


a. panjang, lebar, dan jelas

b. jelas dan singkat

c. padat dan singkat

d. jelas, padat, dan singkat

e. Jelas dan singkat

49. Bandingkan kedua teks berikut!

Teks 1

Pukul 02.05 WIB kemarin, sebuah anjungan tunai mandiri (ATM) dibakar. Pelakunya tidak
dikenali. Akibat aksi tersebut, gerai ATM meledak hingga terpental sejauh 10 meter.

Teks 2

Seorang laki-laki nekat membakar anjungan tunai mandiri (ATM). Kejadian itu tepat pukul
02.05 WIB dini hari. Akibatnya gerai ATM meledak, namun tidak ada korban jiwa.

Berikut ini persamaan kedua teks tersebut, kecuali ….

a. Sama-sama menyajikan objek yang dibakar, yakni ATM

b. Sama-sama berposisi sebagai kepala/lead dan menyajikan informasi pokok

c. Sama-sama menggunakan kata keterangan waktu

d. Sama-sama tidak memiliki kata kerja mental

e. Sama-sama diawali dengan unsur siapa

50. Perhatikan kalimat berikut!

“Tujuan perubahan UN adalah membentuk generasi pembelajar yang berintegritas,” ujar Anies
di Kantor Kemendikbud, Jumat (23/1/2015).

Bentuk kalimat tidak langsung berdasarkan kalimat langsung di atas adalah …

a. Tujuan perubahan UN adalah membentuk generasi pembelajar yang berintegritas, ujar Anies
di Kantor Kemendikbud, Jumat (23/1/2015).

b. Menurut Mendikbud, Anies Baswedan, tujuan perubahan UN adalah membentuk generasi


pembelajar yang berintegritas.

c. Tujuan perubahan UN adalah membentuk generasi pembelajar yang berintegritas. “ujar Anies
di Kantor Kemendikbud, Jumat (23/1/2015)”.

d. Menurut Anies, “Tujuan perubahan UN adalah membentuk generasi pembelajar yang


berintegritas,” ujar Anies di Kantor Kemendikbud, Jumat (23/1/2015).

e. Anies berujar bahwa Tujuan perubahan UN adalah membentuk generasi pembelajar yang
berintegritas, di Kantor Kemendikbud, Jumat (23/1/2015).
.

Anda mungkin juga menyukai