Anda di halaman 1dari 8

1. Seni rupa dapat berfungsi sebagai sarana keagamaan.

Berikut ini karya seni rupa


dua dimensi yang memiliki fungsi sebagai sarana keagamaan adalah….
a. Kaligrafi
b. Masjid
c. Pura
d. Candi
e. Bedug

2. Zaman peralihan antara kurun pertengahan ke kurun modern, yang berlangsung


pada akhir kurun ke-15 sampai ke-16, yang ditandai dengan perkembangan seni
rupa, sastra. Musik, serta ilmu pengetahuan disebut….
a. Zaman renaissance
b. Zaman barok
c. Zaman rokoko
d. Zaman modern
e. Zaman posmodern

3. Seni rupa prasejarah di Indonesia terdiri dari lima fase berikut ini, kecuali…..
a. Paleolitikum
b. Mesolitikum
c. Neolitikum
d. Megalitikum
e. Zaman hindu

4. Perhatikan beberapa hal berikut :


1) Garis
2) Warna
3) Bidang
4) Titik
5) Tekstur
Yang merupakan unsur-unsur bentuk dalam karya seni rupa ditunjukkan nomor….
a. 2,3,4,5
b. 1,3,4,5
c. 1,2,4,5
d. 1,2,3,4
e. 1,2,3,4

5. Unsur fisik seni rupa yang merupakan gabungan titik-titik yang bersambung,
yaitu….
a. Warna
b. Garis
c. Volume
d. Tekstur
e. Bidang

6. Perhatikan pernyataan berikut!


(1) Mampu dinikmati dari segala arah mata memandang, atas-bawah, kiri-kanan,
depan-belakang
(2) Memiliki koordinat X dan Y
(3) Memiliki 3 ukuran, yaitu panjang, lebar dan tinggi
(4) Tidak ada efek dari cahaya
(5) Frame memiliki layar yang terbatas
Berikut yang termasuk ciri karya seni rupa dua dimensi adalah….
a. 1,2,5
b. 2,4,5
c. 2,3,5
d. 1,3,5
e. 1,3,4

7. Cara merespon sebuah karya seni dengan mengacu pada asosiasi-asosiasi pada
karya seni atau pada citra-citra di dalamnya merupakan cara merespon pada
tingkat….
a. Emosional
b. Fisik
c. Asosiatif
d. Intelektual
e. Interpretasi
8. Langkah pengamatan terhadap karya seni rupa dengan mengidentifikasi karya
dengan mengenai judulnya, seniman penciptanya, dan kapan karya tersebut
diciptakan, serta bahan dan media apa yang digunakan untuk mencipta karya
disebut….
a. Deskripsi
b. Analisis
c. Interpretasi
d. Penilaian
e. Penghargaan

9. Bahan yang umumnya digunakan dalam karya seni lukis adalah….


a. Kain
b. Tanah
c. Pasir
d. Kanvas
e. Tembok

10. Tempat khusus yang berfungsi untuk menyajikan dan memamerkan benda atau
karya seni untuk dikomunikasikan kepada masyarakat luas disebut….
a. Museum
b. Ruang publik
c. Galeri
d. Ruang virtual
e. Ruang alternatif

11. Aspek penilaian terhadap sebuah karya seni dengan pertimbangan bahwa sebuah
karya adalah karya perseorangan, ia lahir dari cita, visi dan interpretasi individual
seorang seniman disebut….
a. Aspek gaya atau corak
b. Aspek wujud
c. Aspek selera
d. Aspek kreativitas
e. Aspek kegunaan
12. Nilai estetis yang memandang keindahan ditentukan oleh selera penikmatnya atau
orang yang melihatnya dinamakan nilai estetis….
a. Subjektif
b. Estetis
c. Relatif
d. Objektif
e. Persepsi

13. Berikut yang termasuk peralatan seni lukis adalah….


a. Cat minyak
b. Kayu
c. Canting
d. Kaca
e. Kain

14. Teknik menempel benda tiga dimensi sehingga membentuk lukisan disebut
teknik….
a. Plakat
b. Transparan
c. Kolase
d. 3M
e. Mozaik

15. Berikut ini merupakan teknik yang dapat digunakan untuk membuat seni batik,
kecuali….
a. Butsir
b. Tulis
c. Cap
d. Cetak
e. Celup

16. Teknik melukis dengan menggunakan cat air sebagai bahannya ialah teknik….
a. Plakat
b. Transparan
c. Kolase
d. 3M
e. Mozaik

17. Unsur seni rupa yang dapat berfungsi untuk menggambar benda seolah benda
tersebut memiliki volume (3 dimensi) dalam karya seni rupa dua dimensi adalah….
a. Bentuk
b. Tekstur
c. Gelap terang
d. Garis
e. Bidang

18. Teknik membatik dengan menggunakan alat yang disebut canting disebut….
a. Teknik celup
b. Teknik ikat
c. Teknik cetak
d. Teknik canting tulis
e. Teknik cap

19. Jika kita mencampurkan warna biru dan merah dengan perbandingan sama, maka
akan muncul warna….
a. Hijau
b. Oranye
c. Ungu
d. Abu-abu
e. Putih

20. Hasil transparan dan tembus pandang dengan menggunakan cat air dapat
dilakukan dengan menggunakan teknik….
a. Komposisi
b. Al-secco
c. Cetak
d. Proporsi
e. Akuarel
21. Vika ingin membuat sebuah karya, ia membeli cat minyak atau cat akrilik. Vika
menggunakan cat minyak agar mendapatkan hasil yang pekat dan padat.
Berdasarkan penjelasan tersebut, Vika menggunakan teknik melukis….
a. Plakat
b. Transparan
c. Kolase
d. 3M
e. Mozaik

22. Perhatikan warna-warna berikut!


(1) Merah
(2) Kuning
(3) Biru
(4) Ungu
(5) Oranye
(6) Jingga
Warna-warna tersebut yang termasuk warna primer adalah….
a. 1,2,3
b. 1,3,5
c. 2,5,6
d. 3,4,5
e. 4,5,6

23. Bentuk permukaan suatu benda ada yang halus dan ada yang kasar, bentuk
permukaan tersebut dinamakan….
a. Bidang
b. Tekstur
c. Warna
d. Nada gelap-terang
e. Ruang

24. Istilah untuk menyatakan cerah atau suramnya warna, kualitas atau kekuatan
warna disebut….
a. Hue
b. Value
c. Intensity
d. Ertier
e. Intermediate

25. Sebuah karya seni dapat merekam suatu peristiwa tertentu yang menyentuh dan
bermakna karena tujuan penciptaan karya seni sebagai….
a. Objek ekonomi
b. Rekaman peristiwa
c. Alat komunikasi
d. Terapi kejiwaan
e. Memperluas wawasan

26. Langkah pertama membuat karya seni rupa dua dimensi adalah….
a. Membuat sketsa objek
b. Mencampur warna
c. Menggoreskan warna
d. Memberi efek gelap terang
e. Finishing sentuhan akhir

27. Proses menggambar yang paling awal atau rancangan gambar disebut….
a. Gambar
b. Menyulam
c. Batik
d. Sketsa
e. Mewarnai

28. Perhatikan pernyataan berikut!


(1) Ekspresi pribadi
(2) Aktualisasi diri
(3) Pembaruan nilai keindahan
(4) Ajang pamer
(5) Pasaran
Berikut yang termasuk tujuan penciptaan karya seni lukis adalah….
a. 1,2,3
b. 1,3,5
c. 2,3,4
d. 1,4,5
e. 3,4,5

29. Melukis merupakan uangkapan emosional terdalam yang diwujudkan dalam


simbol-simbol keindahan, karena tujuannya adalah….
a. Ekspresi pribadi
b. Aktualisasi diri
c. Eksperimentasi
d. Pembaruan nilai keindahan
e. Objek ekonomi

30. Proses kreatif seseorang seniman dalam menciptakan sebuah karya berawal dari
gagasan dan berakhir pada….
a. Konsep
b. Sketsa
c. Karya
d. Pameran
e. Presentasi

Essay!
1. Sebutkan fungsi seni rupa dalam kehidupan manusia!
2. Sebutkan langkah-langkah mengamati sebuah karya!
3. Apa yang dimaksud dengan medium dalam karya seni rupa?
4. Sebutkan elemen seni rupa yang dapat digunakan dalam eksperimen seni rupa!
5. Apa manfaat yang diperoleh dengan mengadakan pamerah?

Anda mungkin juga menyukai