Anda di halaman 1dari 25

SOAL

1. Dalam sebuah kandang terdapat 50 ekor ayam. Terdiri dari 27 ekor ayam jantan yang 18 di antaranya
berwarna hitam. Jika yang berwarna hitam di kandang tersebut ada 35 ekor, maka banyaknya ayam
betina yang tidak berwama hitam adalah ...
A. 6
B. 7
C. 8
D. 10
E. 12

2. Sebuah tabung penuh berisi air, tinggi dan diameter tabung adalah 18 cm dan 6 cm. Kemudian ke
dalam tabung dimasukkan 3 bola pejal yang kongruen sehingga setiap sisi bola tersebut tepat
menyinggung sisi tabung dan sebagian air dalam tabung tumpah. Tentukan sisa air dalam tabung!
A. 51π cm3
B. 52π cm3
C. 53π cm3
D. 54π cm3
E. 55π cm3

3. Jika harga BBM naik dari Rp 6.500 menjadi Rp 7.300 per liter, berapa kenaikan tarif bus kota untuk
menutup kenaikan ini jika satu hari bus pulang-pergi sebanyak 4 kali dan membutuhkan 200 liter BBM
serta rata-rata penumpang sekali angkut 50 orang?
A. 300
B. 350
C. 400
D. 500
E. 1000

4. Sebuah keluarga memiliki 5 orang anak. Salah satu berumur x tahun dan ada anak yang berumur 2
tahun. 3 anak lainnya berumur x + 2, x + 4, 2x - 3 tahun. Jika rata-rata hitung umur mereka 16 tahun.
Berapa umur anak tertua?
A. 11 tahun
B. 15 tahun
C. 19 tahun
D. 22 tahun
E. 27 tahun

5. Sejumlah uang terdiri dari koin pecahan 500-an, 300-an, dan 200-an dengan nilai nominal Rp
110.000,00. Jika nilai nominal pecahan 500-an setengah dari nilai nominal 300-an, tapi satu setengah
kali nilai nominal pecahan 200-an maka berapa keping semua koin pecahan itu?
A. 300 keping
B. 360 keping
C. 460 keping
D. 500 keping
E. 560 keping

6. Sebuah kantor memiliki 8 bagian, masing-masing dengan 10 – 16 seksi. Setiap seksi sedikitnya ada 40
pegawai tetapi tidak lebih dari 60 pegawai. Jika 10% pegawai pada setiap seksi adalah juru tulis,
berapakah miminum jumlah juru tulis di satu bagian?
A. 40
B. 60
C. 65
D. 96
E. 100

7. Adi dan Toni mengikuti ujian. Adi selesai lebih dulu dan langsung pulang pada pukul 13.36. Toni pulang
pukul 13.46 searah dengan Adi. Adi berjalan dengan kecepatan 12 km/jam dan Toni berjalan dengan
kecepatan 18 km/jam. Jarak rumah Adi dan Toni dari sekolah masing-masing 9 dan 10 km. Pukul berapa
Toni menyusul Adi?
A. Pukul 14.06
B. Pukul 14.08
C. Pukul 14.16
D. Pukul 14.18
E. Pukul 14.28

8. Ayah akan memasukkan kardus berisi radio yang berukuran 5 cm x 6 cm x 7 cm ke dalam kotak besar
berukuran 42 cm x 25 cm x 60 cm. Berapa jumlah kardus radio yang dapat dimasukkan ke dalam kotak
tersebut?
A. 300
B. 325
C. 400
D. 420
E. 480

9. Berat badan Joni dua kali berat badan Mimin. Berat badan Dudi 50% berat badan Luki. Berat badan
Mimin 60% berat badan Bobi. Luki 90% lebih berat dari pada Joni. Yang mempunyai berat badan paling
ringan adalah …
A. Bobi
B. Dudi
C. Joni
D. Luki
E. Mimin

10. Sebuah bilangan terdiri dari empat buah angka yang berbeda. Jumlah ke empat angka nilainya 12.
Angka pertama ditambah angka ke tiga sama dengan angka ke empat dikurangi angka ke dua. Angka
ke tiga sama dengan selisih angka ke dua dan pertama. Angka ke empat dibagi angka ke dua sama
dengan angka ke tiga dibagi angka pertama. Bilangan tersebut adalah …
A. 1236
B. 1326
C. 1632
D. 2136
E. 2316

11. Sebuah pabrik memiliki tiga buah mesin X, Y, dan Z yang digunakan untuk membuat lampu neon. Jika
ketiganya bekerja dihasilkan 249 lampu per hari. Jika X dan Y bekerja, tetapi Z tidak, dihasilkan 159
lampu per hari. Jika Y dan Z bekerja tetapi X tidak, dihasilkan 147 lampu per hari. Produksi harian mesin
Z adalah …
A. 90
B. 84
C. 73
D. 62
E. 60

12. Budi menjual parcel yang berisi 2 kg mangga, 2 kg jeruk, dan 1 kg anggur dengan harga Rp 157.000,
sedangkan parcel yang berisi 1 kg mangga, 2 kg jeruk, dan 2 kg anggur dihargai Rp 178.000. Jika parcel
yang berisi 2 kg mangga, 2 jeruk, dan 3 kg anggur dijual dengan harga Rp 247.000, berapa harga parcel
yang berisi 2 kg mangga dan 2 kg anggur?
A. Rp 93.000
B. Rp 114.000
C. Rp 138.000
D. Rp 117.000
E. Rp 159.000

13. Sepuluh tahun yang lalu, Rudi adalah sepertiga dari usianya sekarang. Lima belas tahun yang akan
datang, perbandingan antara usia Marlena dan usia Rudi adalah 3 : 5. Berapa tahun usia Marlena 5
tahun yang akan datang?
A. 30
B. 20
C. 15
D. 12
E. 8

14. Vivian membeli sepatu seharga Rp 215.000 dalam rangka harbolnas maka ia mendapat diskon 30%.
Jika pembelian dilakukan secera online melalui marketplace dengan ongkos kirim Rp 11.000 dan
pembayaran dilakukan dengan aplikasi pay. Saldo pada aplikasi pay ada sebesar Rp 250.000. Setelah
transaksi maka sisa saldo pada aplikasi sebanyak ...
A. Rp 161.500
B. Rp 88.500
C. Rp 75.800
D. Rp 88.000
E. Rp 61.500

15. Riska membeli baju seharga Rp 365.000, ia mendapat diskon 8%. Kemudian ia membeli celana dengan
harga Rp 420.000 dan mendapat diskon 12%. Karena toko sedang berulangtahun maka toko juga akan
memberikan diskon bagi pelanggan yang hari itu sedang berulangtahun. Kebetulan Riska juga sedang
berulang tahun. Ia kembali mendapat tambahan diskon sebesar 15% dari total barang yang ia beli.
Riska harus membayar uang sebesar ...
A. Rp 335.800
B. Rp 369.600
C. Rp 599.590
D. Rp 599.690
E. Rp 705.400
16. Bianka berangkat menuju Karawang dari Purwokerto pukul 08.00 WIB menggunakan mobil dengan
kecepatan rata-rata 60 km/jam. Pada waktu yang sama Dion berangkat dari Karawang menuju
Purwokerto dengan kecepatan rata-rata 40 km/jam. Jarak kota Karawang dan Purwokerto adalah 300
km. Bianka kemungkinan akan berpapasan dengan Dion pada pukul ...
A. 09.00
B. 09.30
C. 10.30
D. 11.00
E. 12.00

17. Gian membeli dua ekor ikan gurame di kios Mang Adang. Setelah sampai di rumah ikan tersebut
dibersihkan. Ternyata setelah ditimbang massa ikan mengalami penyusutan 20%. Jika massa 2 ekor
gurame setelah dibersihkan adalah 2,76 kg, maka kemungkinan massa seekor ikan gurame sebelum
dibersihkan adalah ... ons
A. 1,75
B. 3,45
C. 17,25
D. 34,5
E. 38,5

18. Surya menabung di bank Rp 425.000 uang tabungannya tidak ditambah atau diambil selama 8 bulan.
Jika suku bunga per tahun 12% maka jumlah uang tabungan Surya setelah 8 bulan adalah ...
A. 340.000
B. 430.000
C. 449.000
D. 459.000
E. 515.000

19. Sebuah karton berukuran 14 cm x 15 cm. Akan diletakan foto pada karton tersebut sehingga pada
bagian sisi atas, kiri dan kanan karton tersisa 2 cm. Jika foto dan karton sebangun maka bagian bawah
karton tersisa … cm
A. 1,5
B. 1,8
C. 2,1
D. 2,3
E. 2,6
20. Untuk mengerjakan 1 unit ruko dibutuhkan waktu 20 hari dengan 10 orang pekerja. Jika akan
dipekerjakan hanya 8 orang saja, maka ruko akan selesai dibangun selama …
A. 18 hari
B. 22 hari
C. 25 hari
D. 26 hari
E. 30 hari

21. Rindu membeli 1 unit televisi seharga Rp 3.010.400 sudah termasuk pajak sebesar 6%. Harga televisi
sebelum dibebankan pajak adalah …
A. Rp 2.840.000
B. Rp 2.940.000
C. Rp 3.000.000
D. Rp 3.000.100
E. Rp 3.000.400

22. Skor try out Doni di platform EduPower adalah 343, 365, 358, 390, dan 385. Skor try out keenam yang
harus dicapai agar nilai rata-ratanya menjadi 380 adalah …
A. 414
B. 419
C. 444
D. 449
E. 494

23. Jovicy adalah sebuah tempat untuk menyewa komik. Sebuah komik disewakan dengan harga Rp 7.000
untuk tiga hari pertama, dan selanjutnya Rp 1.500 per hari. Radian menyewa sebuah komik dan harus
membayar Rp 14.500. Jumlah hari Radian menyewa komik adalah …
A. 5 hari
B. 8 hari
C. 9 hari
D. 10 hari
E. 15 hari

24. Perbandingan uang Dimas dan Anita adalah 5 : 3. Jika jumlah uang keduanya Rp 640.000. Selisih uang
mereka adalah ...
A. Rp 160.000
B. Rp 240.000
C. Rp 400.000
D. Rp 440.000
E. Rp 500.000

25. Dania menjual sepeda motor seharga Rp 15.000.000 ia mengalami kerugian 25%. Harga beli sepeda
motor tersebut adalah …
A. 18.000.000
B. 18.600.000
C. 19.500.000
D. 20.000.000
E. 20.250.000

26. Sebuah tendon air berisi air sebanyak 1/3 bagian. Apabila ke dalam tendon dituang 3 liter air, maka isi
tendon menjadi ½ bagian. Kapasitas tendon air tersebut adalah …
A. 8 liter
B. 10 liter
C. 14 liter
D. 18 liter
E. 20 liter

27. Sebuah pabrik yang semula memberlakukan jam kerja selama 42 jam setiap minggu kini melakukan
pengurangan jam kerja menjadui 36 jam per minggu, tanpa mengurangi gaji karyawan. Jika upah
pekerja semula per jam Rp 120.000, maka ketika terjadi pengurangan jam kerja upah karyawan per
jam menjadi …
A. 100.000
B. 140.000
C. 150.000
D. 180.000
E. 200.000

28. Dalam rangka ulang tahun sebuah toko furniture ternama maka toko tersebut memberikan dua kali
diskon untuk setiap pembelian barang. Diskon pertama sebesar 20% dan kemudian barang yang sudah
didiskon kembali mendapat diskon 15%. Jumlah diskon yang diberikan sebanyak ... %
A. 32
B. 35
C. 40
D. 42
E. 50

29. Jika sisi sebuah persegi ditambah 10% dari panjang sisi semula, maka luas persegi tersebut bertambah
menjadi …
A. 21%
B. 24%
C. 28%
D. 30%
E. 34%

30. Beras pandan wangi akan dicampur dengan beras cisadane dengan perbandingna massa a: b. Harga
beras pandan wangi Rp 18.000 dan harga beras cisadane Rp 14.000. Jika harga beras pandan wangi
naik 15% dan harga beras cisadane naik 10% tetapi harga beras campuran tidak mengalami kenaikan.
Maka nilai a: b mendekati ...
A. 1 : 2
B. 2 : 1
C. 1 : 3
D. 3 : 2
E. 3 : 4

31. Riana membeli mesin cuci seharga Rp 2.800.000. Ia mendapat diskon 15% dan kemudian karena ia
maka ia mendapat tambahan diskon 10% setelah melakukan pembayaran. Jumlah diskon yang
diperoleh …
A. 65%
B. 40%
C. 25%
D. 23,5%
E. 13,5%

32. Rian adalah seorang youtuber. Ia menyelesaikan proses pembuatan konten dalam waktu 10 jam dan
Riana juga melakukan hal yang sama dan bisa menyelesaikannya dalam waktu 12 jam. Jika suatu hari
mereka berkolaborasi bekerja selama 5 jam pertama kemudian sisa pekerjaan dilanjutkan oleh Riana,
maka sisa pekerjaan tersebut diselesaikan Riana dalam waktu …
A. 1 jam
B. 2 jam
C. 5 jam
D. 7 jam
E. 10 jam

33. Riana meminjan uang di salah satu bank konvensional dengan suku bungan 12% per tahun dan dalam
waktu delapan bulan ia harus mengembalikan pinjaman sebesar Rp 3.024.000. Uang yang dipinjam
Riana sebesar …
A. 3.000.000
B. 2.800.000
C. 2.642.000
D. 2.402.000
E. 2.100.000

34. Sebuah jasa rental mobil mengenakan tariff sewa Rp 400.000 untuk setiap pemakaian 24 jam pertama
ditambah Rp 100.000 untuk setiap 6 jam atau bagian dari 6 jam setelah 72 jam pertama. Jika sebuah
mobil disewa pada hari Senin pukul 08.00 dan dikembalikan pada Kamis pukul 20.00 di minggu yang
sama. Berapa jumlah uang sewa …
A. 800.000
B. 1.200.000
C. 1.400.000
D. 1.600.000
E. 1.650.000

35. Dua buah mesin cetak dapat menghasilkan 1260 eksemplar buku dalam 4 hari. Jika salah satu mesin
rusak, jumlah buku yang dicetak dalam 2 hari adalah …
A. 630
B. 315
C. 300
D. 215
E. 225

36. Dua belas kilogram katul cukup untuk memberi makan 15 ekor ayam selama 4 hari. Untuk memberi
makan 20 ekor ayam dalam 1 hari maka diperlukan katul sebanyak …
A. 10kg
B. 6kg
C. 4kg
D. 1kg
E. 0,5kg

37. Zaskia memiliki lima orang anak. Anak termuda adalah Kama berusia x tahun dan yang tertua adalah
Kana berusia Tiga anak lainya Kala, Kaba dan Bhre berusia masing-masing x+2, x+4 dan 2x-3. Jika rata-
rata usia kelima anak adalah 16 tahun. Siapakah nama anak ketiganya dan berapa usianya?
A. Bhre 19 tahun
B. Kala 11 tahun
C. Kaba 16 tahun
D. Kaba 15 tahun
E. Kana 22 tahun

38. Jumlah dua bilangan bulat 17, sedangkan selisih kedua bilangan itu 13, maka salah satu dari bilangan
itu adalah ...
A. -2
B. 6
C. 10
D. 15
E. 13

39. Jika W, X, Y, dan Z adalah titik-titik secara berurutan berada pada suatu garis lurus. Jika Panjang XY =
75% panjang WX dan XY : XZ = 1 : 3, maka persentase WX terhadap WZ adalah ...
A. 30,8%
B. 33,33%
C. 40%
D. 60%
E. 66,67%

40. Perbandingan uang Suci dan Murni adalah 3 : 7. Jika uang Murni Rp 210.000, maka berapakah selisih
uang keduanya?
A. Rp 90.000
B. Rp 190.000
C. Rp 120.000
D. Rp 130.000
E. Rp 150.000
41. Selisih dua bilangan positif adalah 5. jumlah kuadratnya sama dengan 1500 kurangnya dari kuadrat
jumlah kedua bilangan itu. Jumlah kedua bilangan tersebut adalah …
A. 45
B. 50
C. 55
D. 60
E. 65

42. Jika x adalah banyaknya bilangan prima yang lebih besar dari 21 dan kurang dari 51, sedangkan y adalah
banyaknya bilangan bulat positif yang mengandung angka 6 atau merupakan kelipatan 6 yang kurang
dari 36, maka ...
A. X > Y
B. X = Y
C. X < Y
D. X + 2Y = 22
E. Hubungan X dan Y tidak dapat ditentukan

43. Sebuah gedung kantor sedang dalam proses pembangunan melibatkan 12 orang pekerja agar bisa
selesai dalam waktu 30 hari. Namun jika ingin bisa lebih cepat dikerjakan selesai dalam 24 hari, maka
tambahan pekerja yang harus dilibatkan ada …
A. 3
B. 6
C. 9
D. 12
E. 15

44. Seekor kuda bisa menghabiskan rumput di lapangan selama 8 hari. Sedangkan jika domba yang dilepas
maka seluruh rumput akan habis dalam waktu 12 hari. Baru saja 6 hari melepas kuda di lapangan untuk
rumput, ternyata kuda ada yang membeli dan harus dipindah tempatkan. Hanya domba yang mungkin
rumput di lapangan. Maka kemungkinan rumput di lapangan itu akan habis dalam kurun waktu …
A. 3 hari
B. 6 hari
C. 8 hari
D. 10 hari
E. 14 hari
45. Perbandingan usia Wayan dan Made adalah 2 : 3. Jika usia Made lebih tua 5 tahun maka usia Wayan
adalah ...
A. 5 tahun
B. 10 tahun
C. 15 tahun
D. 22 tahun
E. 25 tahun

46. Untuk membangun sebuah aula sekolah diperlukan 8 orang pekerja dan bisa selesai dalam waktu 30
hari. Jika aula ingin diselesaikan dalam waktu 12 hari, maka dibutuhkan tambahan pekerja sebanyak
...
A. 20
B. 18
C. 12
D. 10
E. 8

47. Namara bisa menyelesaikan pengambilan data skripsi selama 2 bulan. Sedangkan Laika bisa
menyelesaikannya dalam 1 bulan. Seorang dosen memerlukan data mereka untuk proyek dana hibah
Dikti, sehingga mereka dianjurkan untuk bekerja mengambil data secara bersama diharapkan akan
lebih cepat selesai. Jika mereka bersama-sama dalam mengambil data maka mereka bisa
menyelesaikan proses pengambilan data tersebut selama ... hari
A. 2/3
B. 3
C. 14
D. 16
E. 20

48. Perbandingan jumlah balon merah dan biru dalam suatu kotak adalah 4 : 6, sedangkan perbandingan
balon kuning dan merah adalah 3 : 5. Jika selisih balon biru dan merah adalah 10. Jumlah seluruh balon
dalam kotak adalah ...
A. 20
B. 30
C. 43
D. 62
E. 64
49. Rania adalah seorang pedagang online. Ia menjual abaya seharga Rp 280.000 dengan keuntungan 28%
dari harga beli. Maka harga beli abaya tersebut adalah ...
A. Rp 218.750
B. Rp 218.850
C. Rp 228.900
D. Rp 281.750
E. Rp 288.650

50. Seorang anak bernama Intan setiap pagi selalu berolah raga memutari sebuah lapangan dengan keliling
0,5 km. Apabila dengan kecepatan lari 5 km/jam Intan mampu memutari lapangan sebanyak 5 kali,
berapa lamakah Intan lari setiap paginya?
A. 10 menit
B. 30 menit
C. 50 menit
D. 20 menit
E. 40 menit
JAWABAN

1) Metode analisis langsung dan bertahap. 50 ayam terdiri dari 27 jantan, maka 23 betina. 27 jantan
terdiri dari 18 hitam maka 18 hitam total dikandang, 35 hitam maka 17 betina hitam. Dengan demikian
ayam betina yang tidak hitam ada 6 ekor. (A)

2) Vsisa = Vtabung – 3 . Vbola


Vsisa = π.r2.t - 3 . 4/3 .π.r3
Vsisa = π(3)2.18 - 3 . 4/3 .π(3)3
Vsisa = 162π - 108π
Vsisa = 54π (D)

3) Sebelum kenaikan: 200L x Rp 6.500 = Rp 1.300.000


Setelah kenaikan: 200L x Rp 7.300 = Rp 1.460.000
Selisih harga BBM yang terjadi = Rp 160.000
4 x PP = 8x angkut
Total penumpang 1 hari = 8 x 50 = 400
Jadi, kenaikan tarif = 160.000/400 = 400 (C)

4) Jumlah anak ada 5, maka rata-rata hitung adalah dijumlah dan dibagi 5 :
16 = (X+2+(X+2)+(X+4)+(2X-3) / 5
16 = 15X+5 / 5
16 x 5 = 5x + 5
80 = 5x + 5
75 5x
x = 75/5 = 15
Yang ditanyakan adalah anak sulung, maka yang dicari adalah yang paling tua. Dari persamaan dapat
diketahui bahwa yang paling besar adalah 2x – 3.
Maka umur anak sulung : 2 (15) – 3 = 27 (E)

5) X = banyak koin pecahan 500-an


y = banyak koin pecahan 200-an
Z = banyak koin pecahan 100-an
500x + 300y + 200z = 110.000
5x + 3y + 2z = 1100
5x =3/2 (2z)
5x = 3z
5x = ½ (3y)
3y = 10x = 6z
3z + 6z + 2z = 1100
11z = 1100
z = 100
3z = 5x
300 = 5x
x = 60 dan
3y =6z = 600
y = 200
Jadi, X + Y + Z = 360 (B)

6) Banyak bagian = 8
Banyak seksi = 10-16
Banyak pegawai per seksi = 40-60
Banyak juru tulis = 10% dari pegawai
Jumlah minimum juru tulis pada setiap bagian adalah:
= batas bawah seksi X batas bawah pegawai X 10%
= 10 X 40 X 10%
= 40 juru tulis (A)

7) tToni = tAdi – 10 menit


VToni = 18 km/jam = 18 km/60 menit = 0,3 km/menit
VAdi = 12 km/jam = 12 km/60 menit = 0,2 km/menit
JarakAdi = JarakToni
VAdi x tAdi = VToni x tToni
0,2 x tAdi = 0,3 x (tAdi – 10 menit)
0,2 x tAdi = 0,3 tAdi – 3 menit
tAdi = 3 menit / (0,3 – 0,2)
tAdi = 30 menit
Toni akan menyusul Adi setelah 30 menit dari Adi pulang, yaitu: 13.36 + 30 menit = 14.06 (A)

8) Volume kardus radio: 5 × 6 × 7 = 210


Volume kotak besar: 42 × 25 × 60 = 63000
Jumlah kardus radio dalam kotak besar: 63000/210 = 300 kardus radio (A)
9) J = 2M
D = 50%L
M = 60%B
L = 90% > J
J = 2M
J = 2(60%)B
J = 120%B
Karena M = 60%B dan J = 120%B, maka M < J
Karena L = 90% > J , maka M < J < L
Karena D = 50%L, maka M < J < L < D
Jadi, berat badan yang paling ringan adalah Mimin (E)

10) a = angka pertama


b = angka kedua
c = angka ketiga
d = angka keempat
a + b + c + d = 12
a + c = d – b (1)
c = b – a (2)
d/b = c/a (3)
(1) dan (2)
a + (b – a) = d – b
b=d–b
2b = d
(3)
d/b = c/a -> 2b/b = b – a/a
2ab = b2 – ab
2a = b – a
3a = b
a + b + c + d = 12
a + 3a + (b – a) + 2b = 12
4a + (3a – a) + 2(3a) = 12
4a + 2a + 6a = 12
12a = 12
a=1
b = 3a = 3(1) = 3
c=b–a=3–1=2
d = 2b = 2(3) = 6
Maka secara berurutan 1326 (B)

11) X + Y + Z = 249
X + Y = 159
Z = 249 – 159 = 90 (A)

12) 2M + 2J + 1A = 157.000 (1)


1M + 2J + 2A = 178.000 (2)
2M + 2J + 3A = 247.000 (3)
(1) dan (3)
2M + 2J + 3A = 247.000
2M + 2J + 1A = 157.000 –
2A = 90.000
A = 45.000
(2) dan (3)
2M + 2J + 3A = 247.000
1M + 2J + 2A = 178.000 –
1M + 1A = 69.000
1M + 45.000 = 69.000
M = 69.000 – 45.000
M = 24.000
2M + 2A = 2(24.000) + 2(45.000) = 48.000 + 90.000 = 138.000 (C)

13) a = usia Rudi sekarang


b = usia Marlena sekarang
Sepuluh tahun lalu, usia Rudi sepertiga dari usianya sekarang,
a – 10 = 1/3a
a – 1/3a = 10
2/3a = 10
a = 15
Lima belas tahun yang akan datang, perbandingan usia Marlena dan usia Rudi 3 : 5, maka usia Rudi
yang akan datang 30 tahun.
b + 15 / a + 15 = 3 / 5
b + 15 / 30 = 3 / 5
b + 15 = 3 / 5 x 30
b + 15 = 18
b=3
Jadi, usia Marlena 5 tahun yang akan datang adalah 8 tahun. (E)

14) Diskon 30%: (100% - 30%) x 215.000 = 150.500


Ongkos kirim = 11.000
Total: 150.500 + 11.000 = 161.500
Saldo: 250.000 – 161.500 = 88.500 (B)

15) Baju Diskon 8%: (100% - 8%) x 365.000 = 335.800


Celana Diskon 12%: (100% - 12%) x 420.000 = 369.600
Total: 335.800 + 369.600 = 705.400
Diskon 15%: (100% - 15%) x 705.400 = 599.590 (C)

16) Waktu berpapasan = Jarak / kecepatan


= 300 km / (60 + 40)
= 300 km / 100km/jam
= 3 jam
Jadi, 08.00 + 3 jam = 11.00 (waktu berpapasan) (D)

17) Susut 20%, massa 2 ekor semula:


= 100/80 x 2,75 kg
= 3,45 kg
Massa 1 ekor:
= 3,45 kg / 2
= 1,725 kg
= 17,25 ons (C)

18) Tabungan:
= (12/100 x 8/12 x 425.000) + 425.000
= 34.000 + 425.000
= 459.000 (D)

19) EF = 14cm
GE = 15cm
AB = 14 – 2 – 2 = 10cm
BD = 15 – 2 – x
AB
/BD = EF/GE
AB(GE) = BD(EF)
10(15) = 14(13 – x)
150 = 182 – 14x
14x = 32
X = 32/14
X = 2,3cm (D)

20) 20 hari = 10 pekerja


X hari = 8 pekerja
10
/8 = 20/x
X = 200/8
X = 25 hari (C)

21) Harga sebelum dikenakan pajak:


= 100/106 x 3.010.000
= 2.840.000 (A)

22) Skor 5x try out:


= 343 + 365 + 358 + 390 + 385
= 1831
Jumlah skor 6x try out agar rata-rata 380:
= 6 x 380
= 2280
Skor try out ke-6:
= 2280 – 1831
= 449 (D)

23) 3 hari pertama = 7.000


Selanjutnya = 1.500/hari
Bayar = 14.500
Maka, 14.500 – 7.000 = 7.500
Hari: 7.500 / 1.500 = 5 hari
Jumlah hari: 3 + 5 = 8 hari (B)

(5 – 3)
24) /(5 + 3) x 640.000 = 160.000 (A)

25) Harga beli:


= 100/(100 – 25) x 15.000.000
= 20.000.000 (D)

1
26) /3t + 3 = 1/2t
3 = 1/2t – 1/3t
3 = 3 – 2 / 6t
3 = 1/6t
18 = t (D)

27) Semula: 42 x 120.000 = 5.040.000


Sekarang:
36 x p = 5.040.000
P = 5.040.000 / 36
P = 140.000 (B)

28) Harga awal = x


Diskon ke-1 = 0,8x
Diskon ke-2 = 0,8x x 0,85x = 0,68x
Selisih:
x – 0,68x = 0,32x = 32% (A)

29) S sekarang: 100% + 10% = 110%


Luas sekarang: 110 x 110 = 12100%
Luas semula: 100 x 100 = 10000%
Selisih: 12100 – 10000 = 2100%
Maka:
= 2100/10000 x 100%
= 21% (A)

30) Kenaikan harga: 100% + 15% = 115%


Kenaikan harga: 100% + 10% = 110%
Harga awal: 18.000(a) + 14.000(b)
Harga naik:
= 18.000a(1,15) + 14.000b(1,1)
= 18a(1,15) + 14b(1,1)
= 20,7a + 15,4b
Harga beras campuran tetap:
20,7a + 15,4b = 18a + 14b
20,7a – 18a = 14b – 15,4b
2,7a = -1,4b
a
/b = 1,4/2,7 = 1 : 2 (A)

31) Diskon pertama (15%): 85/100 x 2.800.000 = 2.380.000


Diskon kedua (10%): 90/100 x 2.380.000 = 2.142.000
Jumlah diskon:
= 2.800.000 – 2.142.000 / 2.800.000 x 100%
= 658.000 / 2.800.000 x 100%
= 23,5% (D)

32) Rian dan Riana berkolaborasi selama 5 jam pertama:


= 5/10 + 5/12
= ½ + 5/12
= 6 + 5 / 12
11
= /12
Sisa pekerjaan yang dilakukan Riana:
= 1 – 11/12
= 1/12 x 12jam
= 1 jam (A)

33) Pengembalian = bunga + pinjaman


3.024.000 = (12/100 x 8/12 x P) + P
3.024.000 = 0,08P + P
3.024.000 = 1,08P
3.024.000
/1,08 = P
2.800.000 = P (B)

34) Senin Selasa Rabu Kamis


08.00 08.00 08.00 20.00
24 jam 24 jam 24 jam + 12 jam
Perhitungan:
= 3 x 24 jam
= 3 x 400.000
= 1.200.000
12 jam: 2 x 100.000 = 200.000
Total: 1.200.000 + 200.000 = 1.400.000 (C)

35) 1260 eksemplar = 4 hari = 2 mesin


X = 2 hari = 1 mesin
X = 1260 / jumlah awal mesin x hari x sisa mesin x hari
X = 1260 / 4 x 2 x 1 x 2
X = 1260 / 8 x 2
X = 315 (B)

36) 12kg = 15 ekor = 4 hari


X = 20 ekor = 1 hari
X = jumlah pakan / jumlah awal ayam x hari x ayam x hari
X = 12 / 15 x 4 x 20 x 1
X = 12 / 60 x 20
X = 4kg

37) Kana = 2x
Kama = x
Kala = x + 2
Kaba = x + 4
Bhre = 2x – 3
Maka:
2x + x + x + 2 + x + 4 + 2x – 3
/ 5 = 16
7x + 3
/ 5 = 16
7x + 3 = 80
7x = 77
X = 11
Jadi:
Kana = 2x = 2(11) = 22
Kama = x = 11
Kala = x + 2 = 11 + 2 = 13
Kaba = x + 4 = 11 + 4 = 15
Bhre = 2x – 3 = 2(11) – 3 = 19
Anak ke-3 adalah Kaba usia 15 tahun (D)

38) a + b = 17
a – b = 13 –
2b = 4
b=2
a = 15 (D)

39) XY : XZ = 1 : 3
XY = 75% WX
XY = ¾ WX
WX = 4/3 XY
WX
/WZ = 4/3 x 100% = 30,8% (A)

40) Uang Suci:


= 3/7 x 210.000
= 90.000
Selisih uang Suci dan Murni: 210.000 – 90.000 = 120.000 (C)

41) a–b=5
a=b+5
a2 + b2 = (a + b)2 – 1500
a2 + b2 = a2 + 2ab + b2 – 1500
2ab = 1500
2(b + 5)b = 1500
b2 + 5b = 750
b2 + 5b – 750 = 0
(b – 25) (b + 30)
b = 25
a = 30
a + b = 55 (C)
42) X = 23, 29, 31, 37, 41, 43, 47 = 7
Y = 6, 12, 16, 18, 24, 26, 30 = 7
(B) X = Y

43) 12 pekerja = 30 hari


X pekerja = 24 hari
12
/X = 24/30
12 x 30 = 24X
360 = 24X
15 = X
Tambahan pekerja: 15 – 12 = 3 pekerja (A)

44) a = banyak rumput


1
/8a = kecepatan kuda makan
1
/12a = kecepatan domba makan
a = 6 x 1/8a + X x 1/12a
a = ¾ a + ax/12
a - ¾ a = ax/12
¼ a = ax/12
12
/4 = X
3 = X (A)

45) Wayan = 2n
Made = 3n
Selisih:
3n – 2n = 5 tahun
n = 5 tahun
Wayan = 2n = 2(5) = 10 tahun (B)

46) 8 orang = 30 hari


X orang = 12 hari
8
/X = 12/30
8 x 30 = 12X
240 = 12X
20 = X
Tambahan pekerja: 20 – 8 = 12 (C)
47) Namara = N
Laika = L
N = 2 bulan
L = 1 bulan
(N x L)
/(N + L) = 2/3 bulan
= 2/3 x 30 hari
= 20 hari (E)

48) m:b=4:6
b = 6/4m
k:m=3:5
b – m = 10
6
/4m – m = 10
½ m = 10
m = 20
b – m = 10
b – 20 = 10
b = 10 + 20
b = 30
k = 3/5m
k = 3/5 x 20
k = 12
Total: m + b + k = 20 + 30 + 12 = 62 (D)

49) Harga beli = 100/128 x 280.000 = 218.750 (A)

50) Jarak yang ditempuh Intan:


= 0,5km x 5
= 2,5km
Waktu:
= jarak/kecepatan
= 2,5km/5km/jam
= 0,5 jam = 30 menit (B)

Anda mungkin juga menyukai