Anda di halaman 1dari 3

INSTRUKSI KERJA PENYUSUNAN PORTOFOLIO

PROGRAM STUDI DESAIN KOMUNIKASI VISUAL

Portofolio DESAIN KOMUNIKASI VISUAL berisikan:


(a) Identitas Peserta Test
(b) 1 karya Ilustrasi Hitam Putih (tema ditentukan)
(c) Pernyataan keaslian karya/penampilan/tulisan yang telah dilengkapi dan
ditandatangani di atas materai.

Poin (b-c) harus dipindai (scanned). Hasil pindai (scan) setiap item dicantumkan pada
halaman file PPT/Powerpoint sesuai peruntukkannya (file maks 2 Mb)

Template PPT (3 halaman slide) disediakan

File Nilai Akademik dan File PPT/PowerPoint/PDF harus diunggah melalui link:
https://portofoliopmb.isi.ac.id/

A. Karya Ilustrasi (Hitam Putih)

Jam dinding di teras rumah Pak Bakti sudah menunjukan pukul 08.43. Terlihat Pak Bakti
masih menikmati secangkir kopi dengan beberapa gorengan kesukaannya. Dengan
penampilan khasnya: meggunakan singlet, dan mengenakan sarung, Pak Bakti duduk santai
di ruang teras.

Pak Bakti tidak sendirian, Ia ditemani anak laki-lakinya yang paling kecil, kira-kira usianya
masih 9 tahun. Cakra namanya. Cakra menggunakan baju Superman dan tengah asik
memerankan dirinya sebagai Superman, berlarian kesana kemari bersama dua orang
temannya yang juga sama sama menggunakan pakaian ala superman. Ketiganya tampak riang
sekali. Hari itu memang hari minggu, jadi Cakra dan teman-temannya libur sekolah.

Cuaca terlihat sangat cerah. Tanaman hias di teras terlihat tumbuh subur, burung-burung
peliharaan Pak Bakti pun nampak berkicau riang di dalam sangkar. Selain terdapat tanaman
hias dan burung-burung peliharaan, nampak pula hiasan dinding di rumah Pak Bakti yang
terlihat rapi terpasang di dinding. Di dinding teras terdapat tulisan yang berbunyi: “KITA
SUPERHERO, SUPERHERO KITA”. Selain itu, terdapat beberapa poster-poster super hero
Indonesia, ada Gundala, Sri Asih, dan juga ada Godam. Pak Bakti memang terkenal suka
membaca komik, hal ini terlihat dari tumpukan komik yang ada di dekatnya, hampir rata-rata
yang ia baca adalah komik-komik Indonesia
Pak Bakti terlihat duduk santai, namun sesekali mengerutkan dahinya, nampaknya komik
yang tengah ia baca sedang teramat seru, hingga tanpa tersadar tangannya turut mengepal
layaknya super hero yang sedang adu kesaktian dengan musuh-musuhnya. Mimik wajahnya
pun terlihat serius. Istri Pak Bakti yang baru pulang dari pasar, terlihat tertawa ketika melihat
tingkah polah suaminya.

Ketentuan teknis :

1. Unsur utama yang harus terlihat menonjol pada ilustrasi adalah:


Manusia (Pak Bakti, Istrinya, Cakra dan teman-temannya)
Benda Pendukung (Hiasan yang terpasang di dinding, Tanaman Hias, Burung-Burung,
Piring dan gorengannya, Tumpukan Komik, Komik yang dibaca Pak Bakti)
Tipografi ( Tulisan di koran dan tulisan di dinding teras: “KITA SUPERHERO,
SUPERHERO KITA )
Adegan, dan Suasana sesuai dengan cerita.
2. Ilustrasi dibuat secara manual dengan outline warna hitam
3. Ilustrasi dibuat dengan gaya visual realis
4. Layout dan komposisi gambar bebas.
5. Tidak boleh mencontoh gambar referensi dari internet
6. Karya harus orisinil
7. Karya digambar di kertas dengan ukuran gambar A4: 21,5 x 30 cm.
8. Format gambar horisontal
9. Alat gambar yang digunakan bebas, seperti: Pensil 2B s/d 6B, Spidol atau Drawing
Pen, dan lain sebagainya yang berwarna hitam.
10. Hasil pindai (scan) atau foto dicantumkan pada halaman (slide) template file
powerpoint yang tersedia.

B. Pernyataan keaslian karya/penampilan/tulisan yang telah dilengkapi dan


ditandatangani diatas materai.
Unduh, isi, dan cetaklah template surat pernyataan peserta. Lengkapi dan tandatangani
surat pernyataan tersebut di atas materai (Rp 10.000). Pernyataan yang telah diisi
lengkap dan ditandatangani di atas materai, kemudian dipindai (di-scan) atau difoto
menggunakan kamera atau ponsel berkamera, dalam format JPEG.
PETUNJUK TEKNIS PROSES PEMINDAIAN (SCANNING) ATAU PEMOTRETAN DIGITAL
1. Jika tidak memiliki atau kurang memahami penggunaan mesin pemindai
(scanner), proses salin dokumen dapat dipotret menggunakan kamera digital
(baik yang terdapat pada ponsel berkamera maupun jenis kamera digital
lainnya).
2. Hasil pindai (scan) dan/atau foto harus terlihat jelas, tidak berbayang (blur),
dan tidak miring ke sudut tertentu. Pengaturan format hasil pemindaian
(scanning) dan pemotretan dipersyaratkan menggunakan JPEG. Besaran fail
(file size): Minimal 150 KB per fail salinan dokumen dengan resolusi imej
(image) dengan ukuran 2610 x 3960 pixel.
3. Hasil pindai (scan) atau foto dicantumkan pada halaman (slide) template file
powerpoint yang tersedia.
4. File unggahan PPT maksimal 2 Megabyte

***** Selamat Bekerja *****

Anda mungkin juga menyukai