Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN,

RISET, DAN TEKNOLOGI


POLITEKNIK NEGERI MALANG
Jl. Soekarno Hatta No. 9 Malang 65141
Telp (0341) 404424 – 404425 Fax (0341) 404420
http://www.polinema.ac.id

PENGUMUMAN REVISI
Nomor 07/BAAK/PENG/2022 LAMPIRAN
tentang
PENGAJUAN SKLA
(SURAT KETERANGAN LUNAS ADMISNISTRASI)
SEMESTER GENAP 2021/2022
POLITEKNIK NEGERI MALANG

Diumumkan kepada seluruh mahasiswa tingkat akhir bahwa SKLA (Surat Keterangan
Lunas Administrasi) merupakan salah satu syarat dalam pendaftaran ujian
TA/Skripsi/Tesis, dengan ketentuan pengajuan SKLA sebagai berikut:
1. UKT (Uang Kuliah Tunggal) HARUS LUNAS sampai dengan semester genap 2021/2022
2. Foto Ijazah TERVALIDASI
Upload foto ijazah paling lambat 20 Februari 2022 pada SIAKAD menu Tingkat Akhir -
Verifikasi Data Ijazah (ketentuan foto ijazah terlampir)
3. Data mahasiswa telah SESUAI DAN BENAR (Nama, NIM, NIK, tempat dan tanggal
lahir)
Upload KTP, Ijazah terakhir, akta lahir dan pernyataan kebenaran data paling lambat
20 Februari 2022 pada SIAKAD menu Tingkat Akhir - Verifikasi Data Ijazah (apabila
terdapat ketidaksesuaian data, klik tombol Perubahan Data)
4. Pengajuan SKLA melalui helpakademik.polinema.ac.id menu Fasilitas, pilih SKLA.
 DIPROSES apabila butir 1, 2 dan 3 terpenuhi.
 TIDAK DIPROSES apabila butir 1, 2 dan 3 tidak terpenuhi, maka tidak memperoleh
SKLA dan tidak diperbolehkan mendaftar/mengikuti ujian TA/Skripsi/Tesis
 Bagi mahasiswa yang mendaftar/mengikuti ujian TA/Skripsi/Tesis TANPA SKLA,
maka IJAZAH, TRANSKRIP DAN SKPI TIDAK DIPROSES

Demikian untuk diperhatikan, terima kasih.

Malang, 14 Februari 2022


Koord. BAAK dan PSI,

Kartika Windrajanti, S.Sos., M.Si


NIP 196410281989022001

Tembusan:
1. Para Kajur
2. Admin Akademik Prodi
Lampiran Pengumuman No 07/BAAK/PENG/2022

FOTO IJAZAH
1. Ketentuan Foto Ijazah
a. Ukuran Foto 3x4 cm
b. Ukuran file foto maksimal 2 MB (2048 KB)
c. Ukuran pixels minimal 354px X 472px
d. Jenis File Foto *.jpg/*.jpeg
e. Nama file berupa NIM (contoh: 2131310001.jpg)
f. Kode warna backgroundnya #46b4f0

2. Ketentuan Pakaian Untuk Pas Foto


a. Putra
 Menggunakan Jas Almamater dengan LAMBANG POLINEMA
 Kemeja (berkerah) berwarna putih polos
 Berdasi Hitam
 Rambut tertata rapi tidak menutupi telinga, tidak memakai tutup
kepala, topi atau songkok
 Tidak memakai asesoris anting atau asesoris lainnya
 Tidak berkacamata

b. Putri
 Menggunakan Jas Almamater dengan LAMBANG POLINEMA
 Kemeja (berkerah) berwarna putih polos, kerah tidak boleh dikeluarkan
 Tidak berdasi
 Jika berkerudung, kerudung warna putih, kerudung di dalam
jas, tidak menggunakan kerudung variasi
 Jika tidak berkerudung, rambut tertata rapi, anting sederhana,
tidak mengggunakan asesoris lainnya
 Tidak berkacamata

Contoh foto Ijazah yang benar

PUTRI PUTRI
PUTRA RAMBUT RAMBUT PUTRI
SEBAHU PANJANG BERKERUDUNG

Anda mungkin juga menyukai