Anda di halaman 1dari 4

Gerund as Subject dan Gerund

as Object: Definisi, Penjelasan


dan Contoh kalimat
August 11, 2020 by Tanzir Masykar
Dalam kalimat, gerund dapat berfungsi sebagai subjek (gerund as subject)
dan dapat pula berfungsi sebagai object (gerund as object). Tergantung
letaknya dalam kalimat.
Perhatikan definisi gerund di bawah ini:

Gerund adalah kata benda (noun) yang dibentuk dari kata kerja
(verb) dasar yang sudah ditambahkan -ing atau juga dikenal
dengan present participle.
Hah? maksdunya? Sudah baca dua kali kok masih bingung ya. Baik, saya
akan menjelaskan secara lebih detail.

Banyak artikel di Indonesia yang menjelaskan gerund sebagai object dan


gerund sebagai subject secara terpisah. Padahal fungsi gerund tidak bisa
dipelajari seacara terpisah jika ingin mendapatkan pemahaman yang
komprehensif mengenai fungsi gerund.
Dalam artikel ini, saya akan membahas tuntas masalah gerund. Mari kita
mulai dulu dari pengertian dan definisi gerund itu sendiri.
Pengertian dan Definisi Gerund
Jadi definisi yang saya berikan di atas itu sebenarnya adalah
definisi textbook yang sering kita dapatakan dalam buku Bahasa Inggris atau
kamus Bahasa Inggris. Agar kalian mudah memahami, saya akan coba
menjabarkan satu per satu definisi di atas.
• Gerund adalah Verb tambah –ing. Maksudnya adalah gerund itu
dibentuk dengan menambahkan akhiran -ing pada kata
dasar verb seperti:

speaking
listening
reading
• Gerund juga disebut dengan istilah present participle.
Secara grammar semua VerbING itu disebut present participle. Di
negara asalnya, bulek tidak bilang “Verb ING” tapi sering
disebut present participle.
• Gerund adalah present participle yang bertindak
sebagai noun dalam kalimat.
Running is my hobby.

Kata running di sini adalah gerund dan fungsinya sebagai noun.


Kenapa noun? Karena hanya noun yang bisa menempati
posisi subject. Subject itu hadirnya di awal kalimat seperti kalimat
di atas. Jika belum tahu apa fungsi noun silahkan
baca penjelasan mengenai fungsi noun dalam Bahasa Inggris.
Nah, karena gerund adalah noun, maka ia dapat bertindak
sebagai subject (gerund as subject) dan juga dapat bertindak
sebagai object (gerund as object) dalam sebuah kalimat. Di artikel kali ini saya
akan bahas kedua fungsi yang paling sering kita lihat dalam kalimat.
Namun, seblum kita bahasa fungsi gerund as object dan gerund as object,
kita pelajari dulu cara membentuk gerund dari kata kerja dasar.
Gerund Adalah Noun yang Dibentuk dari
Verb
Gerund adalah kata kerja yang ditambah –ing. Pembentukannya pun
sangat simple. Kita hanya perlu menambahkan -ing pada ujung kata
dasar verb. Namun, apakah semua verb+ing adalah gerund? tentu saja tidak.
Silahkan lanjut membaca, kita akan bahasa tentang ini dalam artikel kali ini.
Fungsi Gerund Sebagai Noun
Gerund dalam Bahasa Inggris bertindak sebagai noun. Dengan kata lain,
dalam kalimat, gerund memiliki fungsi sebagai noun, bersifat seperti noun dan
memiliki seluruh hak-hak noun dalam sebuah kalimat. Artinya,
• Gerund bisa menjadi subjek dalam kalimat (gerund as subject).
• Gerund bisa menjadi objek dalam kalimat (gerund as object).
• Gerund bisa menjadi object of complement dalam kalimat.
• Gerund juga bisa menjadi object of
preposition dalam prepositional phrase.
Perhatikan contoh kalimat berikut dimana gerund dapat menduduki
posisi noun.
Contoh Gerund as subject
Traveling is my hobby
[Traveling adalah hobi saya]
Pada kalimat di atas, gerund traveling berada di awal kalimat. Umumnya kata
yang berada di awal kalimat adalah subject dari sebuah kalimat. Dalam
kalimat ini gerund mengambil fungsi utama noun yakni sebagai subjek dalam
kalimat (gerund as subject)
Contoh lain gerund as subject:

Traveling is a good way to expand your worldview.


[Traveling adalah cara yang bagus untuk memperluas wawasan dunia kamu]
Contoh Gerund as object
I like traveling
[Saya suka traveling]
Ketika kita meletakkan gerund traveling di akhir kalimat, fungsi gerund
berubah dari subjek menjadi objek. Traveling dalam kalimat di atas
bukan verb melainkan noun yang menjadi objek dari kata kerja like.
Fungsi gerund dalam posisi kalimat di atas kita kenal dengan istilah gerund as
object.
Contoh lain gerund as object:

I like traveling to new places.


[Saya suka traveling ke tempat-tempat baru]

Contoh Gerund as complement


My hobby is traveling
[Hobi saya adalah traveling]
Disamping menjadi subjek dan objek, gerund juga bisa
menjadi complement atau dikenal dengan istilah object of
complement. Gerund sebagai noun hanya disebut sebagai Object of
complement apabila hadir dalam kalimat dengan kata kerja to be. Bedakan
dengan kalimat sebelumnya dimana traveling adalah objek dari kata kerja like.
My hobby is traveling
[Hobi saya adalah traveling]
Apakah Semua VerbING Adalah Gerund?
Karena gerund terbentuk dari kata kerja plus -ing banyak orang yang
menganggap bahwa semua verb+ing adalah gerund. Kamu pasti sering
melihat verb-ing hadir dalam kalimat Bahasa Inggris dengan posisi yang
berbeda-beda. Ada yang hadir di awal, ada di tengah dan ada juga di akhir.
Verb-ing atau juga dikenal dengan istilah present participle fungsinya bukan
hanya sebagai noun ketika dianggap sebagai gerund. Dia bisa saja sedang
berposisi sebagai kata kerja atau kata sifat atau bahkan dalam posisi tertentu
sedang berposisi sebagai reduced adejctive cluase.
Coba perhatikan kalimat di bawah ini. Menurut kamu, apakah talking dalam
kalimat ini gerund?
My brother is talking to her friends.
[Abang saya berbicara dengan temannya]
Talking dalam kalimat di atas BUKAN gerund melainkan VERB (kata kerja).
Lho, kok kata kerja sih?
Oke, mari kita bahas secara grammar. Sebelumnya kita kan sudah belajar
bahwa gerund yang berfungsi sebagai noun paling umum letaknya di awal
dan di akhir kalimat.
Di awal kalimat gerund biasanya sedang berfungsi sebagai subjek (gerund as
subject) sedangkan di akhir kalimat, gerund sedang berfungsi sebagai
objek (gerund as object).
Dalam kalimat di atas, talking berada di tengah kalimat. Tentunya dia tidak
layak diasumsikan sebagai subjek. Karena subjek paling mungkin hadir di
awal kalimat bukan di tengah kalimat.
Sekarang kalian mulai bertanya bukannya di tengah kalimat bisa saja
dianggap sebagai gerund as object? Apalagi ketika kalimatnya panjang
seperti: I like traveling to new places. di pembahasan di atas.
Tentu saja bisa. Namun kita lihat dulu kata sebelum talking itu apa. Jelas di
sini kata sebelum talking adalah to be. Ini menandakan bahwa talking adalah
bagian dari frase kata kerja (verb phrase) yang terdiri dari tobe + verbING (is
talking). Dalam kalimat di atas, is talking adalah bagian dari verb
phrase untuk tenses present progressive atau juga sering disebut present
continuous.
Sekarang kalian pasti mulai ragu bagaimana dengan gerund dalam
posisi object of complement? Bukakhan to be juga hadir sebelum verbING
ketika sedang berposisi object of complement?

Anda mungkin juga menyukai