Anda di halaman 1dari 1

PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI

APRON/CELEMEK
Nomor Dokumen : 18/SOP/GM2/2023
No. Revisi :-
SOP
Tanggal Terbit : 03 Februari 2023
Halaman : 1/1
KLINIK
GRAHA MEDIS
CILAMAYA Ulinnuha

Pengertian Apron/Celemek plastik adalah merupakan penghalang (barrier) fisik tahan air
untuk sepanjang bagian depan tubuh petugas kesehatan yang digunakan untuk
mencegah penyebaran infeksi
Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk penggunaan alat pelindung diri
Apron/Celemek plastik
Kebijakan Berdasarkan keputusan Penanggung Jawab Klinik Graha Medis Cilamaya
Nomor 10/SK/GM2/2023 tentang Pedoman Pencegahan dan Pengendalian
Infeksi
Referensi Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 27 Tahun 2017 tentang Pedoman
Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Di Fasilitas Pelayanan Kesehatan;
Prosedur / 1. Petugas melakukan kebersihan tangan.
Langkah-langkah 2. Petugas memakai apron/celemek plastik sesuai kebutuhan, di bawah gaun
penutup.
3. Petugas mengikat di bagian belakang leher dan pinggang.
4. Setelah selesai melakukan tindakan petugas tidak boleh menyentuh bagian
depan gaun karena telah terkontaminasi.
5. Petugas melepas tali.
6. Petugas menarik dari leher dan bahu dengan memegang bagian dalam
apron/celemek plastik saja.
7. Petugas membalik apron/celemek plastik.
8. Petugas melipat atau menggulung menjadi gulungan dan diletakkan di tempat
yang telah disediakan untuk diproses ulang, atau dibuang di tempat limbah
infeksius.
9. Petugas melakukan kebersihan tangan 6 langkah

Keterangan Alat dan Bahan :


1. Apron/celemek plastik
2. Cairan desinfektan
3. Tempat sampah / tempat apron re-use
Diagram Alir (jika -
diperlukan)
Unit Terkait - Ruang Dokter
- Ruang Dokter Gigi
- Ruang Bidan
- Ruang Tindakan

Rekaman Historis Perubahan


Tanggal Mulai
No. Yang Diubah Isi Perubahan
Diberlakukan

Anda mungkin juga menyukai