Anda di halaman 1dari 53

MODUL PRAKTIKUM

KIMIA DASAR
Edisi Ketiga

Disusun sebagai Panduan Praktikum Kimia Dasar

Oleh :
Akda Zahrotul Wathoni, M.Si

Nama :

NIM/Kelas :

PROGRAM STUDI TEKNIK INDUSTRI


FAKULTAS TEKNIK DAN ILMU KOMPUTER
UNIVERSITAS BUANA PERJUANGAN
2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat-Nya
sehingga Modul Praktikum Mata Kuliah Kimia Dasar ini dapat tersusun hingga
selesai. Modul Praktikum Kimia Dasar adalah petunjuk tata laksana praktikum
yang harus dilaksanakan oleh mahasiswa Program studi Teknik Industri semester 1
(satu). Modul praktikum ini dibuat agar mahasiswa dapat merasakan secara
langsung dan membuktikan mengenai teori Kimia Dasar yang telah dipelajari.
Modul ini bukan merupakan referensi yang dapat dijadikan salah satu daftar
pustaka untuk sebuah makalah ataupun laporan, dengan demikian praktikan
diharapkan tetap untuk mempelajari buku-buku Kimia Dasar lain agar dapat
menambah pengetahuan dan memperkuat pemahaman atas praktek yang
dikerjakan.

Modul praktikum Kimia Dasar lebih disesuaikan dengan kondisi


laboratorium dan kebutuhan yang diperlukan untuk pemahaman Kimia Dasar
khususnya bagi mahasiswa di Program studi Teknik Industri. Tentunya masih
terdapat banyak kekurangan pada modul ini dan tentu saja masih memerlukan
banyak penyempurnaan lebih lanjut. Untuk itu kami mengharapkan adanya kritik
dan saran yang bersifat membangun, sebagai bahan perbaikan dimasa mendatang.
Harapan kami modul praktikum Kimia Dasar ini dapat dapat bermanfaat bagi siapa
saja yang membutukannya.

Sebagai penutup, penyusun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang
telah ikut membantu dalam mewujudkan diktat penuntun praktikum ini.

Karawang, September 2023

Akda Zahrotul W., M.Si

ii
DAFTAR ISI
COVER .................................................................................................. i
KATA PENGANTAR ........................................................................... ii
DAFTAR ISI ........................................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR .............................................................................. v
PANDUAN PRAKTIKUM KIMIA DASAR ......................................... 1

MODUL 1
Pengenalan Peralatan Laboratorium ...................................................... 6
A. Tujuan Praktikum .......................................................... 6
B. Dasar Teori .................................................................... 6
C. Alat dan Bahan .............................................................. 16
D. Prosedur Kerja ................................................................ 16
E. Tugas dan evaluasi ........................................................ 20

MODUL 2
STOIKIOMETRI I ................................................................................. 21
A. Tujuan Praktikum .......................................................... 21
B. Dasar Teori .................................................................... 21
C. Alat dan Bahan .............................................................. 25
D. Prosedur Kerja ................................................................ 25
E. Data dan Hasil Pengamatan .......................................... 26
F. Tugas dan evaluasi ........................................................ 27

MODUL 3
STOIKIOMETRI II................................................................................. 27
A. Tujuan Praktikum .......................................................... 28
B. Dasar Teori .................................................................... 28
C. Alat dan Bahan .............................................................. 30
D. Prosedur Kerja ................................................................ 31
E. Data dan Hasil Pengamatan .......................................... 32
F. Tugas dan evaluasi ........................................................ 32

iii
MODUL 4
ELEKTROKIMIA ................................................................................. 33
A. Tujuan Praktikum .......................................................... 33
B. Dasar Teori .................................................................... 33
C. Alat dan Bahan .............................................................. 34
D. Prosedur Kerja ................................................................ 35
E. Data dan Hasil Pengamatan .......................................... 35
F. Tujuan dan Evaluasi ...................................................... 35

MODUL 5
SEL VOLTA .......................................................................................... 36
A. Tujuan Praktikum .......................................................... 36
B. Dasar Teori .................................................................... 36
C. Alat dan Bahan .............................................................. 39
D. Prosedur Kerja ................................................................ 39
E. Data dan Hasil Pengamatan .......................................... 40
F. Tugas dan Evaluasi ....................................................... 40

MODUL 6
KINETIKA REAKSI ............................................................................. 41
A. Tujuan Praktikum .......................................................... 41
B. Dasar Teori .................................................................... 41
C. Alat dan Bahan .............................................................. 42
D. Prosedur Kerja ................................................................ 43
E. Data dan Hasil Pengamatan .......................................... 45

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................. 37

iv
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1. Contoh penuliasan laporan akhir praktikum. ....................... 5
Gambar 2. Tabung reaksi. ..................................................................... 6
Gambar 3. Gelas Kimia. ........................................................................ 7
Gambar 4..Labu Erlenmeyer ................................................................. 7
Gambar 5.Gelas ukur ............................................................................. 8
Gambar 6. Pembacaan meniscus bawah. ............................................... 8
Gambar 7. Cara membaca meniscus bawah. ......................................... 8
Gambar 8.Jenis-jenis pipet .................................................................... 9
Gambar 9.Bola hisap pipet .................................................................... 10
Gambar 10.Batang pengaduk ................................................................ 11
Gambar 11.Corong kaca ........................................................................ 11
Gambar 12.Labu ukur ............................................................................ 12
Gambar 13.Spatula ................................................................................ 12
Gambar 14.Kaki tiga ............................................................................. 13
Gambar 15.Kasa asbes ........................................................................... 13
Gambar 16.Pembakar spiritus ............................................................... 14
Gambar 17.Pemanas hotplate ................................................................ 14
Gambar 18.Neraca analitik digital ......................................................... 15
Gambar 19.pH meter ............................................................................. 16
Gambar 20.Pemanasan larutan dengan spiritus burner ......................... 19
Gambar 21.Rangkaian alat elektrokimia ............................................... 32
Gambar 22. Rangkaian alat sel volta .................................................... 39
Gambar 23.Gelas selai kaca................................................................... 43

v
PANDUAN PRAKTIKUM KIMIA DASAR

Laboratorium Kimia adalah suatu tempat yang sangat berbeda dengan tempat
lain karena dalam laboratorium Kimia tentunya praktikan akan berhadapan
langsung dengan zat-zat yang banyak sekali macamnya (termasuk bahan
berbahaya) dan peralatan yang banyak ragamnya, akan tetapi sudah dirancang
khusus sehingga memungkinkan kita bisa merasa aman untuk bekerja didalamnya,
dengan syarat harus memahami peraturan dan mengetahui cara bekerja yang baik
di lingkungan laboratorium. Oleh karena itu diperlukan tata tertib untuk mengatur
jalannya praktikum agar berlangsung dengan lancar dan aman tanpa terjadinya
kecelakaan kerja di laboratorium. Berikut beberapa hal yang berkaitan dengan
pelaksanaan praktikum Kimia Dasar yang WAJIB dipahami dan dipatuhi.

A. Persyaratan Praktikum
Persyaratan yang wajib dipenuhi oleh praktikan Kimia Dasar (mahasiswa) antara
lain sebagai berikut:
1. Mahasiswa yang akan melaksanakan praktikum Kimia Dasar merupakan
mahasiswa aktif Teknik Industri yang telah mengambil matakuliah Kimia
Dasar pada semester Ganjil.
2. Mahasiswa harus dalam keadaan sehat jasmani dan rohani saat melakukan
praktikum Kimia Dasar.
3. Mahasiswa wajib mengikuti praktikum Kimia Dasar sesuai dengan jadwal
yang telah ditentukan
4. Mahasiswa wajib mengenakan standar APD yang telah ditentukan (masker,
sarung tangan dan kacamata pelindung)
5. Mahasiswa wajib mengumpulkan jurnal praktikum percobaan yang akan
dilakukan pada saat itu sesuai ketentuan yang telah ditentukan
6. Mahasiswa wajib telah mengumpulkan laporan praktikum percobaan
sebelumnya sebelum mengikuti praktikum selanjutnya sesuai ketentuan
yang telah ditentukan
7. Mahasiswa wajib membawa modul Praktikum Kimia Dasar yang telah
diterima dari pihak Universitas.

1
B. Tata Tertib Laboratorium Kimia Dasar
Tata tertib laboratorium Kimia Dasar dibagi menjadi 2 bagian taitu tata
tertib yang bersifat umum dan tata tertib khusus. Di bawah ini akan dijelaskan
mengenai aturan/tata tertib bekerja di laboratorium Kimia Dasar.
Tata tertib umum
1. Praktikan diharuskan menggunakan pakaian rapi dan sopan (berkerah), jas
laboratorium serta menggunakan sepatu tertutup (bukan sepatu sandal).
2. Jika terjadi kehilangan, kerusakan dan sebagainya pada alat yang
digunakan, maka praktikan harus mengganti alat tersebut dengan kualitas
dan kuantitas yang sama dalam jangka waktu paling lama 1 (satu) bulan.
3. Selama berada di ruangan Laboratorium, praktikan tidak diperkenankan
menerima/menyalakan alat komunikasi, makan dan minum, merokok,
membuang sampah tidak pada tempatnya, membuat gaduh sehingga
mengganggu jalannya praktikum, merubah atau mengambil alat-alat yang
ada di Laboratorium Kimia Dasar.
5. Tas, Jaket dan barang-barang yang tidak digunakan saat praktikum
disimpan di tempat yang ditentukan. Kehilangan atas barang-barang
berharga milik praktikan menjadi tanggung jawab masing-masing
praktikan.
6. Sebelum bekerja di laboratorium, persiapkan dengan betul-betul mengenai
peraturan di laboratorium dan menguasai materi praktikum dengan sebaik-
baiknya, mulai dari tujuan, konsep dasar, prosedur dan teknik-teknik
pengerjaan yang akan dilakukan.
7. Bila ada pengoperasian peralatan laboratorium yang tidak dimengerti,
tanyakan kepada dosen atau asisten.
8. Asisten berhak mengeluarkan praktikan atau memberi tugas tambahan bila
praktikan dianggap tidak siap untuk mengikuti praktikan dan atau
melanggar peraturan yang lain.
9. Selama praktikum berlangsung, praktikan tidak diperkenankan
meninggalkan ruangan tanpa seizin asisten.
10. Pelanggaran terhadap tata tertib akan dikenakan sanksi.

2
Tata tertib khusus
1. Praktikan wajib mengenakan Jas Laboratorium beserta standar APD yang
ditentukan (masker, sarung tangan, dan kacamata pelindung)
2. Praktikan wajib membawa tissue untuk membersihkan dan mengeringkan
peralatan laboratorium yang akan maupun telah digunakan selama
praktikum.
3. Praktikan diwajibkan mencuci semua peralatan laboratorium yang dipakai
sehingga dalam kondisi bersih dan kering baik sebelum maupun sesudah
dipakai.
4. Jika membuang zat cair pekat, dituangkan ke bak cuci sambil diguyur air
yang banyak. Hati-hati dengan H2SO4 pekat, ada caranya sendiri.
5. Zat padat dan logam-logam buang ke wadah yang tersedia (jangan dibuang
ke washbak)!
6. Larutan yang mengandung logam berat (seperti: Pb, Cd, Cu, Cr, Hg, Ag,
As, Zn, Ni) harus dibuang ke wadah/botol tersendiri yang sudah disediakan.
Jangan sekali-kali dibuang ke washbak!
7. Apabila bekerja dengan gas-gas atau zat berasap/pekat, bekerjalah di dalam
lemari asam (fume hood), jangan sampai terhirup gas-gas beracun. Jangan
sekali-kali meninggalkan percobaan yang sedang berjalan, tunggu sampai
prosesnya berhenti.
8. Setiap botol zat dan pereaksi, ada labelnya yang jelas berisi nama, rumus
kimia dan konsentrasi atau identitas lain. Bacalah dengan teliti sebelum anda
menggunakannya. Tidak diperbolehkan menukar tutup botol!
9. Setiap praktikan WAJIB memelihara kebersihan meja zat ini, dan paling
utama adalah menjaga pereaksi-pereaksi jangan sampai rusak atau
terkontaminasi akibat kecerobohan pengambilan. Misalnya salah
menggunakan pipet untuk mengambil zat. Setiap pereaksi dilengkapi dengan
pipet sendiri-sendiri (pipet-pipet tidak boleh ditukar), atau kalau botol reagen
tidak ada pipetnya berarti pengambilan nya dengan cara dituangkan ke dalam
gelas ukur.
10. Bekerjalah yang tekun, percaya diri dan jangan ragu-ragu. Catatlah setiap
kejadian dan pengamatan percobaan dengan teliti dan cermat, sebab salah

3
satu kegiatan terpenting dalam praktikum adalah pengamatan dan
pengumpulan data. Jangan ragu untuk bertanya kepada asisten, dan
jawablah setiap pertanyaan yang diajukan asisten dengan singkat dan jelas.

C. Penanggulangan Kecelakaan Kerja di Laboratorium


Kecelakaan kerja merupakan kejadian yang tidak diharapkan dan mungkin
saja bisa terjadi termasuk dalam laboratorium. Mengingat laboratorium Kimia
ini merupakan salah satu tempat berbahaya karena terdapat berbagai zat kimia
didalamnya, oleh karena itu perlu dijelaskan penanggulangan khusus/
pertolongan pertama sebelum penanggulangan lebih lanjut dari dokter atau
paramedic. Penanggulangan sementara untuk jika terjadi kecelakaan kerja
didalamnya sebagai berikut:
1. JANGAN PANIK!! Ketika terjadi kecelakaan kerja dalam laboratorium
kimia baik itu keracunan maupun kebakaran praktikan diharapkan tidak
panik dan segera melapor ke petugas yang bertugas (dosen, asisten, laboran
atau penjaga laboratorium).
2. Jika zat kimia terpapar kulit, secepatnya cuci dengan air mengalir pada kran
air sampai dirasa gejala pada kulit berangsur menghilang ( 20 menit).
3. Jika zat kimia terhirup pada saluran pernapasan, praktikan yang
bersangkutan secepatnya keluar ruangan laboratorium menuju ke ruang
terbuka.
4. Jika terkena mata segera cuci mata dengan air mengalir selama  20 menit.
5. Jika zat kimia tertelan segera lakukan kumur dan berikan air minum 1-2 gelas
pada korban dan segera dibawa ke fasilitas kesehatan terdekat.

D. Petunjuk Penulisan Laporan Praktikum


Sistematika penulisan laporan praktikum Kimia Dasar sebagai berikut:
1. Laporan Praktikum harian ditulis tangan rapi diatas kertas folio bergaris
dengan margin kiri 4cm, kanan 3cm, atas 3cm dan bawah 3cm. Laporan
praktikum ditulis 1 halaman dalam 2 kolom. Contoh laporan harian dapat
dilihat pada Gambar 1.

4
2. Praktikan wajib membuat jurnal praktikum yang merupakan sebagian isi
dari laporan praktikum.
3. Isi laporan praktikum terdiri dari (minimal 4 halaman):
- Judul
- Pendahuluan
- Tinjauan Pustaka Jurnal
- Alat dan Bahan Laporan
- Metode (skema kerja)
- Hasil dan Pembahasan
- Kesimpulan
- Daftar Pustaka
4. Laporan akhir praktikum dibuat perkelompok (max 5 mhasiswa) diketik
sesuai format publikasi jurnal Teknik Industri. Huruf yang digunakan
Times New Roman ukuran 10pt, spasi 1 dan margin 3 diseluruh sisi. Detail
bisa dilihat pada Gambar 2.

Gambar 1. Contoh penulisan laporan akhir praktikum


5. Laporan akhir diprint out dan dipresentasikan saat ujian akhir praktikum.
Selain itu file laporan akhir dikirimkan via email ke asisten praktikum
(diinfokan lebih lanjut).

5
Modul 1
Pengenalan Peralatan Laboratorium
A. Tujuan Praktikum
1. Mengenal berbagai jenis dan fungsi peralatan laboratorium kimia dasar.
2. Mampu dengan benar menggunakan berbagai peralatan sederhana
laboratorium kimia dasar.
3. Mengetahui cara membersihkan dan cara menyimpan peralatan sederhana
laboratorium kimia dasar.

B. Teori Dasar
Sebelum melakukan suatu percobaan dalam suatu labopratorium kimia,
maka sebagai praktikan perlu mengenal dan mengetahui mendalam mengenai alat-
alat yang akan digunakan pada suatu percobaan saat di laboratorium. Pengenalan
ini meliputi bagaimana bentuk alat, fungsinya, cara penggunaan yang benar, cara
pembersihannya dan cara penyimpanannya.Peralatan sederhana yang berada pada
laboratorium kimia dasar pada umumnya terdiri dari peralatan gelas. Peralatan
gelas sering digunakan karena memiliki sifat yang tidak mudah bereaksi dengan
bahan-bahan kimia yang akan digunakan saat melakukan percobaan. Berikut
beberapa peralatan yang terdapat pada laboratorium kimia dasar diantaranya:
1. Tabung reaksi (test tube),
Tabung reaksi terbuat dari gelas kaca dengan berbagai macam ukuran yang
menunjukkan kapasitasnya. Fungsi dari peralatan ini adalah sebagai tempat
untu melakukan reaksi kimia dalam jumlah yang sedikit.

Gambar 2. Tabung Reaksi (test tube)

6
2. Gelas kimia (beaker glass),
Gelas kimia terbuat dari gelas kaca maupun material polimer menyesuaikan
penggunaan ketika di laboratorium. Fungsi gelas kimi ini digunakan untuk
menampung cairan atau larutan serta untuk memanaskannya. Biasanya
penggunaan disertai pemanasan bahan gelas kimia terbuat dari kaca tahan
panas misalnya pyrex. Gelas kimia tersedia dari berbagai ukuran yang
menentukan kapasitas daya tampungnya.

Gambar 3. Gelas kimia (beaker glass)

3. Labu Erlenmeyer (Erlenmeyer Flask)


Labu Erlenmeyer terbuat dari gelas kaca dengan berbagai ukuran sesuai
kapasitas daya penampungannya. Seperti hal nya gelas kimia labu
Erlenmeyer ini biasanya digunakan untuk pengadukan cairan atau larutan
melalui pengadukan. Labu Erlenmeyer ini biasanya digunakan untuk media
titrasi.

Gambar 4. Labu Erlenmeyer (Erlenmeyer Flask)

7
4. Gelas ukur (graduated cylinder)
Gelas ukur salah satu peralatan laboratorium yang berfungsi untuk
mengukur cairan dengan berbagai volume. Alat ini terbuat dari kaca
maupun polimer plastic berbentuk silinder dan setiap garis pada alat tersebut
merupakan penanda yang mewakili jumlah volume cairan yang terukur.
Gelas ukur ini memilik akurasi lebih baik dibandingkan gelas kimia maupun
labu Erlenmeyer. Pembacaan volume dengan akuran harus dilakukan
dengan mata sejajar tabung dan pembacaan pada meniskus bawah cairan
(Gambar.5).

Gambar 5. Gelas ukur Gambar 6. Pembacaan


meniskus bawah 36,5 mL

Gambar 7. Cara membaca meniskus bawah

Cara membaca volume (gelas ukur):


Gelas ukur atau labu ukur adalah alat untuk mengukur
jumlah cairan yang terdapat di dalamnya. Oleh karena itu skala 0 (dalam
millilitre, mL) akan terletak di bagian bawah. Masukkan jumlah zat cair

8
yang akan diukur volumenya, lalu tepat kan dengan pipet tetes sampai skala
yang diinginkan. Yang penting di sini adalah cara membaca skala harus
dibaca garis singgung skala dengan bagian bawah miniskus cairan.
Miniskus adalah garis lengkung (untuk air akan cekung) permukaan cairan
akibat adanya gaya adhesi atau kohesi zat cair dengan gelas. Dalam contoh
Gambar 6., yang dibaca adalah 24,50 mL bukan 24,62 mL.

5. Pipet (pipette)
Pipet digunakan untuk mengukur volume cairan yang diambil atau
diperlukan. Ada beberapa macam, pertama pipet seukuran (volumetric
pipette) yang hanya bisa mengambil sejumlah volume (dengan tepat) cairan,
kedua pipet berukuran (graduated measuring) yang bisa mengatur jumlah
volume (dengan teliti) cairan yang kita ambil, ketiga pipet tetes Pasteur
pipette) yang bisa mengambil sejumlah kecil cairan.

a. b.

c. d.

Gambar 7. a. pipet tetes; b.mikro pipet; c. pipet volumetrik; d.pipet ukur

9
6. Bola hisap pipet (Bulb pippete)
Bola hisap pipet merupakan suatu alat laboratorium yang berfungsi
menghisap cairan atau larutan yang akan diambil menggunakan pipet
volumetric maupun pipet ukur. Beberapa tanda simbol pada alat tersebut
memiliki fungsi masing-masing yaitu
o S untuk suction (menghisap/mengambil cairan agar masuk kedalam
pipet),
o E untuk exhaust (mengeluarkan/mendorong cairan keluar dari
tabung silindris pipet volumetric maupun pipet ukur)
o A untuk aspirate terletak dibagian atas pipet (mengeluarkan udara
yang berada pada bulb filler)

Gambar 9. Bola hisap pipet (bulb pipet)

7. Batang Pengaduk
Batang pengaduk merupakan sebuah peralatan laboratorium yang berfungsi
untuk mencampur dan mengaduk bahan kimia untuk keperluan
laboratorium. Batang pengaduk ini biasanya terbuat dari kaca pejal dengan
ujung membulat. Pemilihan material kaca karena kaca cenderung tidak
bereaksi dengan bahan kimia yang akan diaduk.

10
Gambar 10. Batang pengaduk

8. Corong
Corong biasanya berbentuk kerucut dengan ujung sempit disalah satu
ujungnya dan sebaliknya ujung lebar disalah satu ujung yang lainnya.
Corong berfungsi sebagai alat bantu untuk memindahkan atau menuangkan
cairan dari suatu tempat ke tempat lainnya agar tidak terjadi tumpahan.
Corong dilaboratorium kimia biasanya terbuat dari bahan kaca atau glass.
Corong yang digunakan dalam laboratorium juga memiliki variasi ukuran
yang beragam sesuai dengan kebutuhan penggunaan volume cairan yang
akan digunakan.

Gambar 11. Corong kaca

11
9. Labu ukur
Labu ukur atau biasanya disebut sebagai labu volume merupakan salah satu
alat laboratorium kimia yang terbuat dari gelas berbentuk seperti labu dan
memiliki satu ukuran volume untuk satu labu ukur. Labu ukur digunakan
untuk mengukur volume larutan secara spesifik dengan ketelitian
pengukuran yang sangat tinggi. Fungsi utama alat ini digunakan untuk
mengencerkan larutan. Labu ukur dilengkapi dengan garis batas pada leher
botol yang menandakan batas pengukuran untuk volume labu tersebut. Alat
ini tersedia dari berbagai ukuran mulai 5mL hingga 5L.

Gambar 12. Labu ukur


10. Spatula
Spatula merupakan suatu alat penunjang dalam laboratorium untuk
mengambil suatu objek yang akan diguanakan. Spatula biasanya berbentuk
mirip dengan sendok pipih pada kedua ujungnya yang terbuat dari bahan
stainlessteel.

Gambar 13. Spatula

12
11. Kaki tiga
Kaki tiga merupakan alat pendukung laboratorium bukan gelas yang
berfungsi sebagai penyangga saat proses pemanasan menggunakan
pembakar Bunsen maupun pembakar lampu spirtus. Biasanya antara kaki
tiga dan media gelas yang dipanaskan dibutuhkan kasa asbes sebagai
pembatas antara api dengan peralatan gelas yang dipakai.

Gambar 14. Kaki tiga


12. Kasa asbes (wire gauze/screen with asbestos center)
Kasa asbes terbuat dari kawat yang dilapisi bahan asbes. Kegunaan untuk
menahan dan menyebarkan panas yang bersumber dari api pada Bunsen.

Gambar 15. Kasa asbes


13. Pembakar spirtus
Pembakar spiritus atau biasanya disebut dengan pembakar Bunsen
merupakan alat pembakaran yang berfungsi sebagai menghasilkan sumber

13
api saat diperlukan proses pemanasan atau pembakaran di laboratorium.
Bahan bakar yang digunakan pad alat ini adalah alcohol (spiritus).

Gambar 16. Pembakar Spiritus


14. Hotplate pemanas
Pemanas hotplate merupakan alat yang berfungsi untuk memanaskan suatu
sampel/campuran di laboratorium. Sama seperti pembakar spiritus memiliki
fungsi pemanasa namun pada hotplate sumber panas yang dihasilkan
bersumber dari listrik. Terdapat beberapa tombol pada alat ini untuk on off
dan mengatur suhu hotplate. Penggunaan hotplate ini cenderung lebih aman
dan mudah dibandingkan dengan pemanas spiritus karena pada alat ini tidak
ada interaksi langsung dengan api. Beberapa tipe hotplate juga dilengkapi
dengan stirrer yang mempunyai fitur tambahan yaitu sebagai alat
pengadukan saat dilakukan pemanasan pada sampel.

Gambar 17. Pemanas Hotplate

15. Naraca analitik


Neraca analitik atau neraca laboratorium merupakan suatu instrument
laboratorium yang berfungsi sebagai alat untuk mengukur masa kecil dalam
sub-miligram. Neraca ini memiliki beberapa jenis ketelitian tergantung pada

14
jenis neraca yang dipilih. Salah satu jenis neraca analitik yang mudah
digunakan adalah neraca analitik elektronik yang terhubung dengan sumber
listrik. Naraca analitik digital ini memiliki fungsi sebagai alat ukur yang
lebih akurat, presisi dan akuntable. Neraca analitik elektronik juga
dilengkapi dengan beberapa tombol antara lain zero, function dan tare.
Fungsi dari masing-masing tombol tersebut yaitu
a. Zero berfungsi sebagai tombol pengaturan hidup dan mematikan
timbangan.
b. FUngtion berfungsi sebagai pengatur konversi satuan yang digunakan
dalam proses penimbangan.
c. Tare berfungsi untuk mengatur timbangan dalam keadaan nol.

Gambar 18. Neraca analitik digital

Adapun beberapa hal yang harus diperhatikan saat menggunakann neraca


analitik digital ini yaitu mengatur posisi timbangan agar horizontal secara
sempurna jika perlu gunakan waterpass saat menempatkan timbangan yang
akan digunakan. Selain itu perlu juga diperhatikan udara dimana neraca
tersebut disimpan dan digunakan tidak terlalu lembab karena dapat
menimbulkan korosi pada neraca tersebut sehingga mengurangi
performanya. Kalibrasi berkala juga dibutuhkan untuk memastikan neraca
masih dapat berfungsi dengan baik dan akurat.

15
16. pH meter
pH meter merupakan sebuah instrument elektronik penunjang dalam
laboratorium kimia yang berfungsi untuk mengukur pH (derajat keasaman)
suatu cairan. Pada intrumen pH meter terdapat suatu elektode yang
terhubung pada alat sehingga dapat mengukur dan menampilkan nilai pH
yang diukur. Alat ini juga membutuhkan kalibrasi berkala agar dapat
terpantau dengan baik apakah alat masih berfungsi baik dan akurat.

Gambar 19. pH meter

C. Alat dan Bahan


Tabung reaksi, penjepit tabung reaksi, spiritus burner, gelas kimia, pengaduk,
gelas ukur, pipet tetes, pipet seukuran dan pipet berukuran (pipet volume), kaca
arloji, neraca analitik digital, bola hisap pipet (Bulb pippete), benzoil peroksida
dan aquadest.

D. Prosedur Kerja
Bagian 1. Cara menggunakan naraca analitik digital
1. Pastikan timbangan dalam kondisi setimbang atau posisi horizontal
sempurna.
2. Ketika posisi timbangan sudah sempurna dan setimbang kemudian
hubungkan timbangan analitik dengan catu daya (power supply) dan tekan
tombol ON di bagian depan timbangan.

16
3. Tunggu beberapa detik timbangan akan menyala dan menunjukan angka
NOL.
4. Siapkan kaca arloji dan tempatkan diatas piringan neraca analitik.
5. Tekan tombol tare pada neraca dan tunggu sampai muncul angka nol
Kembali pada layar neraca.
6. Ambil bahan yang akan ditimbang (benzoil peroksida) menggunakan
spatula ke atas kaca arloji tersebut sampai menunjukan angka 0,1 gram.
7. Catat bobot benda tertimbang di layar neraca
8. Tempatkan bahan yang telah ditimbang ke dalam plastic klip yang
disediakan dan diberikan identitas.
9. Lakukan hal serupa untuk penimbangan 0,4 gram

Bagian 2. Cara membaca volume (gelas ukur)


1. Skala 0 gelas ukur (dalam mL) terletak di bagian bawah.
2. Masukan sejumlah cairan (akuadest) yang akan di ukur volumenya,
3. Lalu tepatkan dengan pipettetes sampai skala yang diingikan.
4. Cara membaca skala adalah dengan cara membaca garis singgung skala
dengan bagian bawah meniscus cairan. Meniskus adalah garis lengkung
permukaan cairan akibat adanya gaya adhesi atau kohesi cairan dengan
gelas (untuk air akan cekung).

Bagian 3. Cara menggunakan pipet volumetrik dan pipet ukur

Pipet tetes digunakan untuk memindahkan cairan, dimana volumenya tidak


terukur.

a. Pipet volumetric
2. Siapkan Bulb pippete dengan kondisi tidak ada udara didalamnya dengan
cara menekan tanda A sambal ditekan bola rubber nya.
3. Celupkan bagian bawah pipet ke dalam cairan sampai terendam.
4. Cairan di sedot dengan Bulb pippete sampai melebihi gari batas dengan
menekan tanda S, ditahan jangan sampai terbuka dan cairan masuk kedalam
Bulb pippete.

17
5. Lalu di keluarkan sedikit demi sedikit sampai garis batas dengan menekan
tanda E.
6. Kemudian di pindahkan ke tempat lain dan cairan dikeluarkan (tekan tanda
E) sambil ujung pipet menempel di gelas.

b. Pipet berukuran:
1. Siapkan Bulb pippete dengan kondisi tidak ada udara didalamnya dengan
cara menekan tanda A sambal ditekan bola rubber nya.
2. Celupkan bagian bawah pipet ke dalam cairan sampai terendam. Skala 0
(nol) terletak dibagian atas atau bagian tangan.
3. Cairan di sedot dengan Bulb pippete sampai melebihi gari batas dengan
menekan tanda S, ditahan jangan sampai terbuka dan cairan masuk kedalam
Bulb pippete.
4. Lalu di keluarkan sedikit demi sedikit sampai garis batas dengan menekan
tanda E.
5. Larutan di pindahkan ke tempat lain dan cairan dikeluarkan (tekan tanda E)
sambil ujung pipet menempel di gelas.
6. Kemudian cairan dikeluarkan dan kecepatannya harus diatur agar volume
yang dikeluarkan sesuai dengan yang dikeluarkan.

Bagian 4. Cara memanaskan larutan


a. Memanaskan caiaran dalam tabung reaksi:
1. Jangan mengarahkan mulut tabung reaksi kepada diri sendiri atau orang
disekitar kita.
2. Jepitlah tabung di dekat mulutnya.
3. Miringkan tabung kearah yang aman dan panaskan sambil sebentar-sebentar
dikocok.
4. Lakukan pengocokan terus beberapa saat setelah api dijauhkan
/didinginkan.

18
b. Memanaskan cairan dalam gelas kimia atau Erlenmeyer menggunakan
spiritus burner:
1. Siapkan larutan (akuadest 25mL) yang akan dipanaskan dalam gelas kimia.
2. Nyalakan pembakar spiritus dan tempatkan kaki tiga serta kasa asbes pada
posisinya (lihat Gambar 19).
3. Tempatkan larutan yang telah disiapkan di gelas kimia diatas kasa asbes.
4. Letakan batang pengaduk dan lakukan pengadukan secara perlahan selama
proses pemanasan.
5. Jika penamasan telah selesai, geser pembakar spiritus menjauhi kaki tiga.
6. Matikan api pada spiritus burner dengan cara menutup dengan
menggunakan penutupnya.
7. Biarkan larutan dan gelas kimia yang masih panas sampai suhu ruang.
8. Peralatan bisa dibersihkan dan dirapikan.

Gambar 20. Pemanasan larutan dengan spiritus burner

c. Memanaskan cairan dalam gelas kimia atau Erlenmeyer dengan pemanas


hotplate:
1. Siapkan larutan (akuadest 25mL) yang akan dipanaskan dalam gelas kimia.
2. Nyalakan pemanas hotlplate sesuai prosedur
3. Tempatkan larutan yang telah disiapkan di gelas kimia diatas hotplate.

19
4. Letakan batang pengaduk dan lakukan pengadukan secara perlahan selama
proses pemanasan.
5. Jika penamasan telah selesai, matikan hotplate dengan menekan tombol
OFF.
6. Biarkan larutan dan gelas kimia yang masih panas sampai suhu ruang.
7. Peralatan bisa dibersihkan dan dirapikan.

E. Tugas dan Evaluasi


Buatlah daftar alat yang biasa digunakan untuk percobaan kimia yang anda ketahui,
meliputi nama, gambar dan fungsinya!

20
Percobaan 2
Stoikiometri I
A. Tujuan Praktikum
1. Mengetahui proses pembuatan larutan kimia dengan konsentrasi tertentu
2. Mampu dengan benar melakukan proses pelarutan dan pengenceran suatu
larutan.
3. Mengetahui cara menghitung jumlah bahan yang dibutuhkan untuk
membuat suatu larutan dengan konsentrasi tertentu.

B. Dasar Teori
Larutan adalah campuran homogen dari dua macam zat atau lebih. Zat
padat, cair dan gas semuanya dapat dilarutkan ke dalam cairan untuk membuat
larutan. Dengan kata lain, setiap campuran yang membentuk hanya satu fase adalah
larutan. Sesuai dengan definisi atau pengertian maka udara bersih dapat dipandang
sebagai larutan. Sebab larutan yang dianggap udara merupakan campuran homogen
dari sistem gas seperti nitrogen, oksigen, argon, dan juga karbon dioksida, dan lain-
lain (Khopkar, 1990).
Fasa larutan dapat berupa fasa cair, padat atau gas tergantung pada dua sifat
komponen larutan tersebut. Dan tiga wujud zat seharusnya terbentuk dalam
sembilan macam zat larutan, tetapi zat berwujud padat dan cair tidak membentuk
dalam larutan dalam pelarut berwujud gas. Partikel yang berwujud padat dan cair
dalam zat lain yang berwujud gas akan membentuk larutan heterogen (Khopkar,
1990).
Campuran adalah gabungan zat – zat yang berbeda jenisnya dengan
perbandingan tidak tetap atau juga penggabungan antara dua zat atau lebih yang
berbeda tanpa reaksi dan jenis – jenis campuran ada 2 macam, yaitu campuran
homogen yang artinya adalah campuran yang seluruh bagiannya mempunyai
perbandingan komponen yang sama sehingga sangat sulit untuk membeda –
bedakan komponen zat penyusunannya dan campuran heterogen yang artinya

21
adalah campuran yang perbandingan komponen disetiap bagiannya tidak sama
sehingga masih dapat dibedakan zat – zat penyusunnya (Khopkar, 1990).

Kelarutan atau solubility merupakan jumlah maksimum dari suatu zat yang
dapat larut didalam sejumlah pelarut pada temperatur atau suhu tertentu (Khopkar,
1990). Kelarutan suatu zat memiliki beberapa faktor yang mempengaruhinya antara
lain:
1) Jenis pelarut, zat bisa bercampur asalkan keduanya memiliki jenis yang sama.
2) Suhu, kelarutan suatu zat berwujud padat semakin tinggi , jika suhunya
dinaikkan.
3) Pengadukan, dengan diaduk maka antara partikel dan pelarut bertumbukan
sehingga akan semakin cepat gula larut dalam cair (Hiskia, 1996).
Larutan dapat dibagi menjadi 3, yaitu:
1) Larutan Jenuh, suatu larutan yang mengandung sejumlah zat pelarut yang larutan
dan mengadakan kesetimbangan dengan zat pelarut padatnya. Atau dengan kata
lain, larutan yang partikel – partikelnya tepat habis bereaksi dengan pereaksi.
2) Larutan Tak Jenuh, larutan yang mengandung (zat terlarut) kurang dari suatu
yang diperlukan untuk membuat larutan jenuh atau dengan kata lain, larutan
yang partikel–partikelnya tidak tepat habis bereaksi dengan pereaksi.
3) Larutan Lewat Jenuh, suatu larutan yang mengandung lebih banyak solut tidak
daripada yang diperlukan untuk larutan jenuh atau dengan kata lain, larutan
yang dapat lagi melarutkan zat terlarut sehingga terjadi endapan
Larutan Pekat adalah larutan yang memiliki atau mengandung sebagian besar zat
pelarut sedangkan Larutan Encer adalah larutan yang mengandung sejumlah kecil
zat pelarut, relatif terhadap jumlah pelarut (Hiskia, 2001). Air disebut pelarut
universal karena dapat melarutkan lebih banyak zat daripada pelarut lainnya, tetapi
tidak benar - benar universal, namun air merupakan pelarut yang luar biasa karena
ditandai polaritas dari molekul air dan kecendrungan untuk membentuk ikatan
hidrogen dengan molekul lain (Aminu, 2010).

Beberapa pereaksi dan/atau hasil reaksi dapat berada dalam bentuk larutan.
Jumlah zat terlarut yang dapat dilarutkan dala, suatu pelarut sangat beragam. Itulah
sebabnya, perlu mengetahui komposisi atau konsentrasi yang tepat dari suatu
larutan jika harus berhubungan dengan perhitungan stoikiometri dalam larutan.

22
Beberapa ungkapan untuk menyatakan konsentrasi suatu larutan antara lain persen
masa dan persen volume berdasarkan massa zat, sedangkan untuk menyatakan
konsentrasi atau kepekatan suatu larutan pada umumnya menggunkan konsep mol.
a. Molaritas (M)
Molaritas adalah satuan konsentrasi larutan untuk menyatakan jumlah mol zat
terlarut per liter larutan, dilambangkan dengan huruf M. Secara matematis dapat
diungkapkan dengan persamaaan:

Konsentrasi molar (M)= jumlah mol zat terlarut (n) / jumlah liter larutan (V)

Jika pembilang dan penyebut pada persamaan diatas dibagi oleh bilangan seribu,
nilai molaritas tidak berubah. Satuan mol/1000 adalah mili mol (mmol), dan satuan
liter/1000 adalah mililiter (mL).

b. Pengenceran larutan
Secara komersial amoniak cair yang dijual dipasaran adalah 14,8 M NH 3
dengan persen volume 28,0 % NH3. Jika ingin membuat larutan amoniak 1,0 M
NH3dari larutan pekat tentunya memerlukan proses pengenceran. Untuk tujuan ini,
perlu pengetahuan tentang hubungan molaritas larutan sebelum dan sesudah
pengenceran. Untuk memperoleh hubungan tersebut pertama menulis ulang rumus
molaritas:
Konsentrasi molar (M) = jumlah mol zat terlarut (n)/jumlah liter larutan (V)

Rumus tersebut dapat disusun ulang menjadi:


Mol zat terlarut = molaritas x Liter larutan
Hasilnya adalah jumlah mol zat terlarut didalam larutan. Jika M 1 menyatakan
konsentrasi molar awal (sebelum pengenceran) dan V1 untuk volume larutan awal,
maka:
Mol zat terlarut = M1 x V1
Jika larutan diencerkan dengan menambahkan pelarut yaitu air, konsentrasi dan
volume larutan berubah menjadi M2 (konsentrasi setelah diencerkan) dan V2
(volume pengenceran). Mol zat terlarut menjadi:

23
Mol zat terlarut = M2 x V2
Karena jumlah mol zat terlarut tidak berubah selama pengenceran (tidak ada zat
terlarut yang ditambahkan), maka:
M 1 x V1 = M2 x V2
(Sunarya, 2010)

Sifat fisik yang dimiliki cairannya berminyak tebal, berbau namun memiliki
bau tersedak ketika panas, tak berwarna dan memiliki rasa asam, sifat kimia yang
dimiliki adalah asam kuat, bersifat korosif, memiliki afinitas yang sangat besar
terhadap air, sifatnya reaktif, asam bervalensi 2, dan diperoleh dari reaksi SO₃
dengan air SO₃+H₂O →H₂SO₄ (Karyadi, 1994).

Natrium hidroksida juga dikenal sebagai soda kaustik dengan rumus kimia
NaOH. Merupakan senyawa kimia yang bersifat basa dengan nilai pH lebih dari 7.
Natrium hidroksida murni berbentuk padatan putih pipih, pellet maupun serpihan.
Natrium hidroksida larut baik dalam air dengan kelarutan 111gr/100mL pada suhu
20C. Material NaOH bersifat korosif ketika terkena jaringan organik makhluk
hidup. Padatan NaOH sangat larut dalam air dan akan melepaskan panas Ketika
dilarutkan, karena pada proses pelarutannya bereaksi secara eksotermis.
Benzoil peroksida merupakan senywa kimia dengan rumus formula (CH 5-
C(=O)O-)2, atau sering dinotasikan dengan BzO2. Molekul ini digambarkan dengan
dua gugus benzoil yang terhubung dengan jembatan peroksida. Bentuk senyawa ini
berupa padatan butir kristal dengan dengan sedikit bau benzaldehida. Sulit larut
dalam air namun larut baik dalam aseton, etanol dan pelarut organik yang lainnya.
Benzoil peroksida (BPO) merupakan agen oksidator kuat yang penggunaanya
sebagai obat, pemutih dan desinfektan air serta sebagai bahan kimia industri.
Reaksi eksoterm adalah reaksi kimia yang melepaskan kalor atau energi dari
suatu sistem ke lingkungan. Sedangkan reaksi endoterm ialah reaksi kimia yang
menyerap kalor atau energi dari lingkungan ke sistem. Salah satu contoh reaksi
eksoterm adalah proses pelarutan NaOH dan contoh reaksi endoterm adalah
percobaan pembuatan larutan NaCl (Petrucci, 1987).

24
C. Alat dan Bahan
Alat:
- Neraca analitik
- Labu ukur 10mL, 100 mL
- Pipet tetes
- Pipet ukur 1 mL
- Gelas kimia 100 mL
- Batang pengaduk
- Spatula
- Corong kaca
- Kaca arloji
- Botol semprot
- Bulp filler
- Peralatan tulis dan kalkulator
Bahan:
- CaCO3
- Akuades
- Tissue

D.Prosedur Kerja
a.Pembuatan larutan CaCO3 0,1 M
1. Lakukan perhitungan kebutuhan padatan CaCO3 yang dibutuhkan dengan
prinsip stoikiometri.
2. Timbang padatan CaCO3 sebanyak beberapa gram sesuai hasil
perhitungan yang dilakukan sebelumnya dengan kaca arloji.
3. Masukkan beberapa mL akuadest pada labu ukur 100 mL hingga
mencapai kira-kira sekitar 1/3 bagian dengan corong kaca.
4. Masukan padatan CaCO3 yang telah ditimbang sebelumnya kedalam labu
ukur yang telah berisi sebagian akuadest.
5. Tutup labu ukur tersebut dan lakukan pelarutan padatan dengan cara
digoyangkan atau dibolak balik hingga seluruh padatan terlarut.

25
6. Buka tutup labu dan tambahkan akuadest sampai batas labu menggunakan
pipet tetes.
7. Larutan siap digunakan, lakukan pengamatan dan catat pH larutan dengan
pH meter.

b.Pembuatan larutan CaCO3 0,01 M dari larutan CaCO3 1M (pengenceran)


1. Hitung menggunakan rumus pengenceran berapakah kebutuhan larutan
pekat CaCO3 0,1 M yang dibutuhkan dengan menggunakan labu
pengenceran 100 mL (catat dalam buku modul).
2. Siapkan perlatan kerja dan bahan yang dibutuhkan
3. Masukan beberapa mL akuades pada labu ukur 100 mL (sekitar ¼ bagian)
4. Ambil x mL (hasil perhitungan) larutan pekat CaCO3 0,1M menggunakan
pipet volume yang dilengkapi dengan bulb filler.
5. Masukan larutan CaCO3 pekat tersebut pada labu ukur yang sebelumnya
sudah diisikan akuades.
6. Tambahkan akuades sampai garis batas labu ukur (gunakan pipet tetes
saat mendekati garis batas labu ukur).
7. Tutup labu dan dibolak-balik dengan tetap memegang erat tutup labu
untuk homogenasi larutan
8. Larutan sudah siap digunakan
9. Amati dan ukur nilai pH dari larutan tersebut, catat nilai pH.

E.Data dan Hasil Pengamatan


No. Bahan Kebutuhan Ukuran Labu pH
1. Padatan ……gram ……mL
CaCO3
2. Larutan …… mL ……mL
CaCO3 0,1M

26
F.Tugas dan Evaluasi
1. Tuliskan perhitungan stoikiometri kebutuhan CaCO3 untuk pembuatan larutan
induk CaCO3 0,1M pada percobaan ini (prosedur kerja poin a)!
2. Tuliskan perhitungan stoikiometri berapakah kebutuhan larutan induk CaCO3
0,1M untuk membuat larutan benzoil peroksida 0,01M (prosedur kerja poin b)!

27
Percobaan 3
Stoikiometri II
(Penentuan Kesadahan Air)

A. Tujuan Praktikum
1. Mengetahui dan mampu melakukan dengan benar proses penentuan
konsentrasi zat yang tidak diketahui dengan metode titimetri.
2. Mampu menguji parameter kualitas kimia pada air sampel yang digunakan
3. Mengetahui cara menghitung tingkat kesadahan total pada air baku dan
sampel yang digunakan.

B. Dasar Teori
Menurut Yayuk Mundriyastutik dkk, (2021, p. 3) Metode Titrimetri atau
titrimetri secara umum masih digunakan secara luas karena metode ini merupakan
metode yang handal dari segi teknis dan prinsip, murah dan mampu memberikan
ketepatan yang tinggi. Keterbatasan dari metode titrimetri adalah metodenya yang
kurang spesifik. Metode titrimetri menggunakan pengukuran volume, yaitu dengan
cara sejumlah zat yang dianalisis direaksikan dengan larutan baku (standar) yang
telah diketahui kadar atau konsentrasinya secara teliti dan reaksinya berlangsung
secara kuantitatif. Reaksi yang terjadi tidak untuk dikhususkan bagi bahan tertentu
saja, akan tetapi dapat mencakup semua bahan dengan sifat yang sama atau hampir
mirip secara umum. Misalnya, suatu reaksi asam basa dapat berlangsung dalam
titrasi tanpa memperhatikan apakah itu basa atau asam yang bersifat kuat maupun
asam basa yang bersifat lemah.
Larutan baku yang diteteskan disebut dengan titran. Ketika reaksi telah
selesai disebut dengan titik ekivalen teoretis (stoikiometris) yang menyatakan
bahwa bahan yang diuji telah bereaksi dengan reagen lain secara kuantitas (jumlah)
tertentu sebagaimana dinyatakan dalam persamaan reaksi. Dalam melakukan suatu
metode titrimetri banyak hal yang harus diperhatikan. Kesetimbangan kimia,

28
konsep stoikiometri dan termodinamika kimia menjadi tiga hal yang sangat penting
untuk dipahami sebelum melakukan teknik analisis titrasi.
Contoh analisis yang menggunakan teknik titrasi adalah penentuan
konsentrasi larutan Asam klorida melalui titrasi dengan larutan natrium hidroksida.
Berikut persamaan reaksinya:
HCl + NaOH → NaCl + H2O; K=1x1014
Pada titrasi tersebut hanya terjadi satu reaksi saja dan tidak ada produk samping
Berikut contoh yang kedua misalnya Asam borat dengan Natrium hidroksida
(NaOH) berikut dari pada persamaan reaksinya:
HBO2 + NaOH → NaBO2 + H2O; K= 6 x106
Reaksi Asam borat dengan Natrium hidroksida tersebut tidak habis bereaksi secara
sempurna, terlihat pada konstanta kesetimbangan reaksi yang hanya mencapai
6x106, pengamatan dalam metode titrimetri dilakukan dengan cara pengamatan
volume. Jumlah analit dalam suatu sampel dapat diketahui secara stoikiometris
pada sebuah metode titrimetri melalui jumlah volume titran. Tiap liter larutan
standar berisi sejumlah berat/mol ekivalen senyawa baku, berat atau kadar suatu
bahan yang diteliti dihitung dari volume larutan serta kesetaraaan mol yang
bereaksi dari reagennya. Di samping volume titran, massa titran juga dapat
diketahui dengan mengetahui massa jenisnya terlebih dahulu. Untuk mengamati
volume secara akurat, alat utama yang digunakan dalam metode ini salah satunya
adalah buret, adapun Syarat reaksi kimia yang tepat untuk berlangsung dalam
analisis volumetri adalah:
a. Reaksinya harus cepat.
b. Reaksinya cukup sederhana sehingga dapat dinyatakan dengan persamaan reaksi
yang tepat.
c. Bahan yang dianalisis harus bereaksi sempurna dengan senyawa baku (standar)
dan perbandingan stoikiometrisnya bisa mencapai kesetimbangan/setara.
d. Perubahan yang terjadi harus tampak jelas saat titik ekivalen tercapai, baik
perubahan secara fisik maupun kimia.
e. Indikator diperlukan ketika salah satu syarat di atas tidak terpenuhi agar
pengamatan dengan pengukuran daya hantar listrik (misalna untuk titrasi
potensiometri atau konduktometri) dapat dilakukan dengan tepat sasaran.

29
Berikut Hal-hal yang harus diperhatikan ketika analisis pengujian titrimetri adalah
sebagai berikut, diantaranya:
a. Alat pengukur volume seperti buret, pipet volume dan labu takar harus ditera
secara teliti (telah dikalibrasi).
b. Senyawa yang digunakan sebagai larutan baku atau sebagai standar harus
senyawa dengan kemurnian yang tinggi.
c. Indikator atau perangkat lain untuk mengetahui titik akhir (selesai) nya reaksi
pada percobaan titrasi
d. Neraca analitik yang akurat untuk menimbang bahan atau senyawa baku untuk
membuat larutan baku.

C. Alat dan Bahan


Alat:
- Labu Erlenmeyer 250 mL
- Pipet tetes
- Pipet volume 1 mL
- Gelas ukur 25 mL
- Gelas kimia 100 mL
- Statip
- Buret
- Batang pengaduk
- Spatula
- Corong kaca
- Kaca arloji
- Botol semprot
- Bulp filler
- Peralatan tulis dan kalkulator

30
Bahan:
- CaCO3 0,1 M
- Indikator EBT
- NaEDTA 0,01 M
- Larutan Buffer pH 10
- Akuades
- Tissue

D.Prosedur Kerja
a.Standarisasi Na2EDTA 0,01 M
1. Ambil larutan baku CaCO3 0,01M sebanyak 10 mL dan dilarutkan dengan
akuades sebanyak 40 mL dalam erlenmeyer 250 mL.
2. Tambahkan larutan penyangga (buffer) pH 10 sebanyak 1 mL.
3. Tambahkan indikator EBT seujung spatula.
4. Larutan di titrasi dengan larutan Na2EDTA 0,01 M hingga mengalami
peribahan warna dari merah keunguan menjadi biru.
5. Catat volume Na2EDTA yang dibutuhkan dan ulangi titrasi (langkah 1-4)
sebanyak 3 kali.

b.Pengujian air sampel dengan titrasi kesadahan total


1. Ambil larutan uji sampel (Vlu) sebanyak 25 mL dan diencerkan dengan
akuades hingga volume menjadi 50 mL dalam erlenmeyer 250 mL.
2. Tambahkan larutan penyangga (buffer) pH 10 sebanyak 1 mL.
3. Tambahkan indikator EBT seujung spatula.
4. Larutan di titrasi dengan larutan Na2EDTA 0,01 M hingga mengalami
peribahan warna dari merah keunguan menjadi biru.
5. Catat volume Na2EDTA yang dibutuhkan dan ulangi titrasi (langkah 1-4)
sebanyak 3 kali.
6. Tentukan kesadahan total air sampel tersebut dengan persamaan berikut:

𝑚𝑔 1000
𝐾𝑒𝑠𝑎𝑑𝑎ℎ𝑎𝑛 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 ( )= × 𝑉Na2EDTA(a) × 𝑀Na2EDTA × 100
𝐿 𝑉𝑙𝑢

31
Ket.
Vlu : Volume larutan uji sampel (mL)
VNa2EDTA : Volume rata-rata larutan baku Na2EDTA untuk titrasi
kesadahan total (mL)
MNa2EDTA : molaritas larutan baku Na2EDTA untuk titrasi (mmol/mL)
100 : berat atom CaCO3 (mg/mmol)

E.Data dan Hasil Pengamatan


No. Bahan VNa2EDTA (1) VNa2EDTA(2) VNa2EDTA (3) VNa2EDTA (rata-rata)
1. Standarisasi
Larutan ……mL ……mL ……mL ……mL
Na2EDTA
2. Uji
Kesadahan …… mL ……mL …… mL ……mL
Total

F.Tugas dan Evaluasi


1. Tuliskan persamaan reaksi yang terjadi pada proses titrasi kesadahan total air
sampel !
2. Tuliskan perhitungan stoikiometri berapakah kesadahan total yang diperoleh
(prosedur kerja poin b)!

32
Percobaan 4
Larutan Elektrolit
A. Tujuan Praktikum
1. Praktikan mampu menguji daya hantaran listrik dalam suatu larutan,
2. Mampu mengidentifikasi larutan elektrolit dan non eleltrolit.

B. Dasar Teori

Zat yang dapat larut dalam pelarut air dibedakan menjadi elektrolit dan non-
elektrolit. Keberadaan ion-ion dalam larutan dapat dibuktikan dengan mengukur
daya hantar listrik larutan tersebut. Zat yang dapat memmbentuk ion- ion di dalam
larutannya disebut elektrolit, dan larutan yang dapat menghantar listrik disebut
larutan elektrolit.Sementara zat yang tidak dapat membentuk ion-ion dalam
larutannya disebut non-elektrolit, dan larutannya yang tidak dapat menghantar
listrik disebut larutan non-elektrolit.

Sifat daya hantar listrik ditemukan oleh Svante August Arrhenius tahun
1884.Ia menemukan bahwa: elektrolit dalam pelarut air akan terurai menjadi ion-
ion sedangkan non-elektrolit dalam pelarut air tidak terurai menjadi ion-ion.

Elektrolit dibedakan menjadi;

a. Elektrolit kuat, yakni elektrolit yang dapat terurai dengan sempurna/hampir


sempurna menjadi ion-ion dalam pelarutnya dan umumnya menghasilkan larutan
dengan daya hantar listrik yang baik. Contoh: senyawa-senyawa ion (NaCl, CaSO4,
KNO3, dan lain-lain), senyawa kovalen polar yang dapat terionisasi
sempurna/hampir sempurna (HCl, HClO4, dan lain-lain)

b. Elektrolit lemah, yakni elektrolit yang hanya terurai sebagian kecil menjadi ion-
ion dalam pelarutnya dan menghasilkan larutan dengan daya hantar listrik yang
buruk. Contoh: senyawa kovalen polar yang hanya terionisasi sebagian (H2CO3,

33
asam formiat, asam asetat, asam benzoate, garam halide/sianida/tiosianat dari Hg,
Zn, Cd)
Dalam mengidentifikasi apakah suatu zat termasuk elektrolit atau non- elektrolit,
dapat dilakukan uji daya hantar listrik, dimana daya hantar listrik dapat diketahui
dari nyala lampu. Rangkaian alatnaya adalah sebagai berikut:

Gambar 20. Rangkaian alat elektrokimia

C. Alat dan Bahan


Alat:
- Baterai besar 4 buah
- Elektroda karbon 2 buah
- Kabel 1 meter
- Lampu LED 1 buah
- Beaker glass 4 buah
- Tissu

Bahan:
- Garam dapur - Cuka
- Kecap - Larutan gula
- Air detergent - NaCl 0,1 M
- Aquadest - NaOH 0,1 M
- Air garam - Benzoil Peroksida 0,1M
- Air soda - Bayclin
- Air sabun - HCl 0,01 M

34
D. Prosedur Kerja
1. Susun alat penguji elektrolit sehingga berfungsi dengan baik
2. Masukkan kira-kira 50 ml larutan uji kedalam gelas kimia dan uji daya
hantarnya. Catat apakah lampu menyala atau timbul gelembung gas pada
elektroda.
3. Bersihkan elektroda dengan aquadest dan keringkan dengan tisu. Dengan cara
yang sama ujilah daya hantar larutan-larutan yang tersedia.
4. Lakukan analissi dan berikan kesimpulan.

E. Data dan Hasil Pengamatan


Gejala

Larutan
Panas Gelembung Nyala lampu ….

Garam dapur

Cuka

F. Tugas dan Evaluasi


1. Gejala apakah yang menandai adanya hantaran listrik melalui larutan?
2. Diantara bahan yang diuji, bahan manakah yang tergolong larutan elektrolit kuat,
elektrolit lemah dan non-elektrolit?
3. Tuliskan ciri-ciri dari larutan elektrolit kuat dan elektrolit lemah yang diamati
dari percobaan tersebut!

35
Percobaan 5
Sel Volta
A. Tujuan Praktikum
1. Praktikan mampu menyusun dan memahami rangkaian sel volta dengan benar
2. Mampu mengukur voltase yang dihasilkan dari sel volta yang telah disusun.

B. Dasar Teori

Menurut Harahap, (2016) Elektrokimia merupakan ilmu kimia yang


mempelajari tentang perpindahan elektron yang terjadi pada sebuah media
pengantar listrik (elektroda). Elektroda terdiri dari elektroda positif dan elektroda
negatif. Hal ini disebabkan karena elektroda tersebut akan dialiri oleh arus listrik
sebagai sumber energi dalam pertukaran elektron. Konsep elektrokimia didasari
oleh reaksi reduksi-oksidasi (redoks) dan larutan elektrolit. Reaksi redoks
merupakan gabungan dari rekasi reduksi dan oksidasi yang berlangsung secara
bersamaan. Pada reaksi reduksi terjadi peristiwa penangkapan elektron sedangkan
reaksi oksidasi merupakan peristiwa pelepasa elektron yang terjadi pada media
pengantar pada sel elektrokimia.

Proses elektrokimia membutuhkan media pengantar sebagai tempat


terjadinya serah terima elektron dalam suatu sistem reaksi yang dinamakan larutan.
Larutan dapat dikategorikan menjadi tiga bagian yaitu larutan elektrolit kuat,
larutan elektrolit lemah dan larutan bukan Elektrolit, larutan elektrolit kuat
merupakan larutan yang mengandung ion-ion terlarut yang dapat mengantarkan
arus listrik sangat baik sehingga proses serah terima elektron berlangsung cepat dan
energi yang dihasilkan relatif besar. Sedangkan larutan elektrolit lemah merupakan
larutan yang mengandung ion-ion terlarut cenderung terionisasi sebagian sehingga
dalam proses serah terima elektron relatif lambat dan energi yang dihasilkan kecil.
Namun demikian, proses elektrokimia tetap terjadi. Untuk larutan bukan elektrolit,
proses serah terima elektron tidak terjadi. Pada proses elektrokimia tidak terlepas

36
dari logam yang dicelupkan pada larutan disebut elektroda. Terdiri dari katoda dan
anoda. Adapun contoh dari reaksi sebuah elektroda seng (Zn) yang sudah
dimasukkan kedalam sebuah larutan tembaga (Cu) maka akan mengalami reaksi
reduksi dan reaksi oksidasi sebagai berikut:

Reaksi Oksidasi: Zn(s) Zn2(aq) + 2e


2
Reaksi Reduksi: Cu (aq) + 2e Cu(s)
Pada proses ini zat yang mengalami oksidasi dinamakan reduktor, sedangkan zat
yang mengalami reduksi disebut oksidator. Sel elektrokimia terdiri dari sel volta
dan sel elektrolisis. Walaupun masing-masing sel sama-sama akan mengalami
proses kimia tetapi terdapat perbedaan yang sangat besar yang akan dipaparkan
sebagai berikut:
1. Sel elektrolisis merupakan sel elektrokimia yang menggunakan sumber
energi listrik untuk mengubah reaksi kimia yang terjadi. Pada sel elektrolisis
katoda memiliki muatan negatif sedangkan anoda memiliki muatan positif.
Sesuai dengan prinsip kerja arus listrik. Terdiri dari zat yang dapat
mengalami proses ionisasi, elektrode dan sumber listrik (baterai). Listrik
dialirkan dari kutub negatif dari baterai ke katoda yang bermuatan negatif.
Larutan akan mengalami ionisasi menjadi kation dan anion. Kation di
katoda akan mengalami reduksi sedangkan di anoda akan mengalami
oksidasi. Salah satu aplikasi dari sel elektrolisis yaitu penyepuhan logam
emas dengan menggunakan larutan elektrolit yang mengandung unsur emas
(Au). Hal ini dilakukan untuk melapisi kembali perhiasan yang kadar
emasnya sudah berkurang.
2. Sel Volta
Sel Volta merupakan sel elektrokimia yang menghasilkan energi listrik
diperoleh dari reaksi kimia yang berlangsung spontan. Beberapa literatur
menyebutkan juga bahwa sel volta sama dengan sel galvani. Diperoleh oleh
gabungan ilmuan yang bernama Alexander Volta dan Luigi Galvani pada
tahun 1786. Bermula dari penemuan baterai yang berasal dari caian garam.
Pada sel Volta anoda adalah kutub negatif dan katoda kutub positif. Anoda
dan katoda akan dicelupkan kedalam larutan elektrolit yang terhubung oleh

37
jembatan garam. Jembatan garam memiliki fungsi sebagai pemberi suasana
netral (grounding) dari kedua larutan yang menghasilkan listrik.
Dikarenakan listrik yang dihasilkan harus melalui reaksi kimia yang
spontan maka pemilihan dari larutan elektrolit harus mengikuti kaedah deret
volta. Deret volta disusun berdasarkan daya oksidasi dan reduksi dari
masing-masing logam. Urutan deret tersebut sebagai berikut:
Berikut Deret volta disusun berdasarkan daya oksidasi dan reduksi dari
masing-masing logam:
Li, K, Ba, Ca, Na, Mg, Al, Mn, (H:O), Zn, Cr, Fe, Cd, Co, Ni, Sn, Pb, (H),
Cu, Hg, Ag, Pt, Au
Sel Volta dibedakan menjadi tiga jenis yaitu sel Volta primer
merupakan sel Volta yang tidak dapat diperbarui (sekali pakai) dan bersifat
tidak dapat balik (irreversible) contohnya baterai kering. Sel Volta sekunder
merupakan sel Volta yang dapat diperbarui (sekali pakai) dan bersifat dapat
balik (reversible) ke keadaan semula contohnya baterai aki. Sel Volta bahan
bakar (full cell) adalah sel Volta yang tidak dapat diperbarui tetapi tidak
habis contohnya sel campuran bahan bakar pesawat luar angkasa, Jadi Sel
elektrokimia merupakan pemanfaatan arus listrik yang dihasilkan dari
sebuah reaksi kimia ataupun arus listrik yang menyebabkan terjadinya suatu
reaksi kimia. Banyak pemanfaatan sel elektrokimia digunakan untuk
menghasilkan teknologi terbarukan. Di dalam proses pengembangannya, sel
elektrokimia dapat menghasilkan reaksi kimia berlangsung spontan atau
pun tidak spontan berdasarkan tingkat oksidasi-reduksi suatu elektroda. Sel
elektrolisis dan sel Volta merupakan hasil terapan dari sel elektrokimia yang
menggunakan media elektroda dan larutan elektrolit. Elektroda akan
mengalami reaksi kimia yang terjadi pada katoda maupun anoda. Hasil dari
interaksi-interaksi pada elektroda ini yang akan menjadi media penghantar
energi yang dihasilkan. Sampai saat ini, sel elektrokimia masih memiliki
peranan penting di dalam kemajuan teknologi modern sampai industri
otomotif maupun rumah tangga.

38
Gambar 22. Rangkaian alat sel volta

C. Alat dan Bahan


Alat:
- Voltameter 1 set
- Elektroda Seng 2 buah
- Elektroda Tembaga 2 buah
- Kabel 1 meter
- Lampu LED 1 buah
- Gelas kimia 50 mL 2 buah
- Tissue

Bahan:
- CuSO4 1M
- ZnSO4 1M
- Jembatan Garam Na2SO4

D. Prosedur Kerja
1. Susun rangkaian sel volta dengan benar sehingga berfungsi dengan baik
2. Masukkan kira-kira 40 mL larutan uji kedalam gelas kimia dan uji voltase
yang dihasilkan dari sel volta tersebut. Amati dan catat.

39
3. Amati dan catat apakah lampu menyala atau timbul gelembung gas pada
elektroda.
4. Bersihkan elektroda dengan aquadest dan keringkan dengan tisu.
5. Lakukan analisis dan berikan kesimpulan.

E. Data dan Hasil Pengamatan


Gejala

Larutan
Voltase Gelembung Nyala lampu ….

Sel Volta

F. Tugas dan Evaluasi


1. Gejala apakah yang menandai adanya hantaran listrik dalam sel volta tersebut?
3. Tuliskan ciri-ciri reaksi yang terjadi pada sel volta tersebut!

40
Percobaan 6
Kinetika Reaksi
A. Tujuan Praktikum
1. Mampu dengan benar memahami konsep Kinetika Reaksi Kimia
2. Mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi Kinetika Reaksi Kimia

B. Dasar Teori
Dalam kinetika kimia dikatakan bahwa pemanasan dapat meningkatkan
kecepatan reaksi, walaupun terdapat pengecualian untuk reaksi tertentu yang justru
terhambat oleh kenaikan suhu. Teori kinetika gas menyatakan bahwa pada suhu
yang lebih tinggi, molekul molekul bergerak dengan kecepatan rata rata lebih besar.
Reaksi terjadi karena tabrakan antara molekul pereaksi yang didahului dengan
adanya pemutusan ikatan antara atom atom dalam molekul pereaksi dan
pembentukan ikatan yang baru. Keseluruhan peristiwa ini terjadi selama tabrakan
molekul pereaksi yang berlangsung dalam selang waktu yang amat singkat. Tetapan
laju/ kecepatan merupakan ukuran apakah suatu reaksi berlangsung sepat, sedang
atau lambat. Suatu reaksi akan berlangsung lebih mudah bila didalam system
terdapat suatu zat yang dapat mempercepat reaksi. Zat semacam ini dinamakan
katalis. Berbeda dengan pengaruh suhu, katalis mempercepat reaksi dengan
mencarikan jalan lain bagi proses reaksi. Artinya pereaksi tidak perlu mencapai
tahapa energi aktivasi yaitu energi yang harus tersedia pada pereaksi untuk dapat
mencapai produk yang ada, tetapi mungkin menjadi lebih rendah.
Salah satu jenis reaksi kimia yang menarik untuk diamati adalah reaksi
polimerisasi. Dimana reaksi polimerisasi ini adalah reaksi pembentukan polimer
dari monomer2nya. Polimer ialah molekul besar yang terdiri atas unit-unit yang
berulang berukuran kecil yang disebut dengan monomer. Berdasarkan sumbernya
polimer dibagi menjadi polimer sintetik dan polimer alami (Chang, 2005). Salah
satu reaksi polimerisasi yang ada yaitu reaksi pembentukan polistirena. Polistirena
dapat dibentuk dari reaksi polimerisasi adisi antara monomer stirena dengan

41
menggunakan inisiator yaitu benzoil peroksida. Adapun beberapa tahapan dalam
polimerisasi adisi antara lain:
1. Pembentukan Radikal bebas dari zat inisiator. Jika radikal bebas
dinyatakan dalam R• dan molekul monomer dinyatakan dengan
CH2=CHX maka tahapan pembentukan radikal dapat dituliskan sebagai
berikut:
R• + CH2=CHX → R - CH2 - CHX•

2. Tahap selanjutnya adalah tahapan perambatan dimana terjadi


perpanjangan (elongasi) radikal bebas yang terbentuk pada tahap
sebelumnya dengan monomer yang lainnya selama reaksi berlangsung.
Maka dapat dituliskan persamaan tahap perambatan sebagai berikut:

R - CH2 - CHX• + CH2=CHX → R - CH2 – CHX - CH2 – CHX•

3. Tahap terakhir adalah tahap pengakhiran yang merupakan tahap dimana


radikal-radikal bebas yang terbentuk.
R-CH2 – CHX• + •XHC – H2C-R → R-CH2 – CHX-XHC – H2C - R
Kecepatan reaksi pembentukan polimer ini bisa diamati dari seberapa cepat polimer
terbentuk dengan beberapa variasi yang diberikan antara lain variasi suhu, variasi
konsentrasi dan penggunaan katalis. Terbentuknya polimer polistirena bisa diamati
dengan mengukur kekentalan atau viskositas hasil reaksi. Dari reaksi yang
dilakukan manakah yang mencapai viskositas lebih tinggi lebih cepat.

C. Alat dan Bahan


Alat:
• Gelas kimia 50mL 4 pcs
• Gelas ukur 50mL 1 pcs
• Pipet tetes 3 pcs
• Gelas kaca selai 2 pcs (lihat gambar 21)
• Pembakar Bunsen , Kaki tiga, - Kasa Asbes

42
• Stopwatch 1 pcs
• Termometer. 1 pcs
• Pemanas hotplate
• Batang pengaduk kaca

Bahan:
• Benzoil peroksida (padatan)
• Monomer stirena 30 mL
• Benzena
• Toluene
• Kloroform

Gambar 23. Gelas selai kaca

D. Prosedur Kerja
a. Reaksi Pada suhu Kamar
1. Ukurlah suhu udara pada ruangan anda bekerja yang akan dipakai sebagai
suhu kamar.
2. Siapkan 2 gelas kaca selai dan beri tanda B dan C.
3. Tambahkan 0,1 gram benzoil peroksida pada gelas B dan 0,4 gram benzoil
peroksida pada gelas C.
4. Tambahkan 15 mL larutan monomer stirena pada masing-masing tabung B
dan AC.
5. Lakukan pengadukan secara perlahan hingga larutan mengalami
penyusutan dan viskositas meningkat (kekentalan meningkat).

43
6. Catat waktu yang dibutuhkan untuk larutan berubah kekentalannya dan
terjadi penyusutan volume.
7. Ambil beberapa sampel hasil reaksi dengan menggunakan spatula kaca.
8. Amati kekerasan dan kerapuhan dari masing-masing polimer hasil reaksi
dari gelas B dan C.

b. Reaksi pada suhu  50 oC.


1. Siapkan 2 gelas kaca selai dan beri tanda B1 dan C1.
2. Tambahkan 0,1 gram benzoil peroksida pada gelas B1 dan 0,4 gram benzoil
peroksida pada gelas C2.
3. Tambahkan pada masing-masing tabung 15mL monomer stirena.
4. Aduk masing-masing gelas kaca dengan batang pengaduk hingga benzoil
peroksida terlarut.
5. Letakkan kedua gelas kimia B1 dan C1 tersebut ke hotplate/penangas air
menggunakan spiritus Bunsen yang sudah di atur suhu 50C.
6. Lanjutkan pengadukan untuk homogenasi larutan.
7. Lakukan pengamatan pada larutan gelas B1 dan C1 selama 3 menit.
8. Matikan hotplate dan pindahkan gelas kimia untuk proses pendinginan
9. Ambil beberapa sampel hasil reaksi dengan menggunakan spatula kaca.
10. Amati kekerasan dan kerapuhan dari masing-masing polimer hasil reaksi
dari gelas B1 dan C1.

o
c Reaksi pada suhu 80 C.
1. Siapkan 2 tabung reaksi dan beri tanda B2 dan C2.
2. Tambahkan 0,1 gram benzoil peroksida pada tabung B2 dan 0,4 gram
benzoil peroksida pada tabung C2
3. Tambahkan pada masing-masing tabung 15mL monomer stirena.
4. Aduk masing-masing tabung dengan batang pengaduk hingga benzoil
peroksida terlarut.
5. Letakkan kedua gelas kimia B2 dan C2 tersebut ke hotplate/penangas air
menggunakan spiritus Bunsen yang sudah di atur suhu 80C.
6. Lanjutkan pengadukan untuk homogenasi larutan.

44
7. Lakukan pengamatan pada larutan gelas B2 dan C2 selama 3 menit.
8. Matikan hotplate dan pindahkan gelas kimia untuk proses pendinginan
9. Ambil beberapa sampel hasil reaksi dengan menggunakan spatula kaca.
10. Amati kekerasan dan kerapuhan dari masing-masing polimer hasil reaksi
dari gelas B2 dan C2.

E. Data dan Hasil Pengamatan


a. Reaksi antara benzoil peroksida dan stirena pada suhu kamar =...0C.

Data Pengamatan
Gelas kaca Waktu
Waktu
perubahan Kekakuan
penyusutan
kekentalan
B

b. Reaksi antara benzoil peroksida dan stirena pada suhu 500C.

Data Pengamatan
Gelas kaca Waktu
Waktu
perubahan Kekakuan
penyusutan
kekentalan
B1

C1

0
c. Reaksi antara benzoil peroksida dan stirena pada suhu 80 C.

Data Pengamatan

Gelas Waktu perubahan kekentHarahap, M. R.


kaca (2016). Sel Elektrokimia:
Waktu
Karakteristik dan Aplikasi. Kekakuan
penyusutan
CIRCUIT: Jurnal Ilmiah Pendidikan
Teknik Elektro, 2(1), 177–180.

45
https://doi.org/10.22373/crc.v2i1.764
Yayuk Mundriyastutik dkk. (2021).
Analisis Volumetri (Titrimetri). MU
Press.
alan
B2

C2

46
DAFTAR PUSTAKA

Achmad, Hiskia. 2001. “Kimia Larutan”. Bandung: Citra Aditya Bakti

Chang, Raymond. 2005. “General Chemistry: The Essenstial Concepts (third


edition)”. The McGraw-Hills Companies

Dwantari, Wiyantoko. 2019. “Analisa Kesadahan Total, Logam Timbal (Pb), dan
Kadmium (Cd) dalam Air Sumur Dengan Metode Titrasi Kompleksometri
dan Spektrofotometri Serapan Atom“. Indonesian Journal of Chemical
Analysis, ISSN 2622-7401, Vol.02, No.01, 11-19

Gunawan, Adi dan Roeswati. “Sifat Fisik dan Kimia”. Jakarta: PT. Gramedia
Indonesia

Khadafi, Muamar dan Prawito. “Alat Ukur Viskositas Cairan Menggunakan


Metode Silinder Konsentris Berputar”. Departemen Fisika, Fakultas
Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UI

Khopkar, S.M. 1990. “Konsep Dasar Kimia Analitik” Jakarta: Universitas

Patton, Temple C. (1979). “Paint Flow and Pigment Dispersion (2nd edition)”. John
Wiley & Sons Inc.

Petrucci, R. 1987 . “KimiaDasar 2” . Bandung : ITB

Soemantp, Imam Khasani. 1990. Keselamatan Kerja di Laboratorium Kimia.


Jakarta: PT Gramedia

Sunaryan, Yayan. 2010. “Kimia Dasar 1”. Bandung : Yrama Widya

Wahyuningrum, Deana, dkk. 2019. “Penuntun Praktikum Kimia Dasar II”.


Bandung: Institut Teknologi Bandung

Harahap, M. R. (2016). Sel Elektrokimia: Karakteristik dan Aplikasi. CIRCUIT:


Jurnal Ilmiah Pendidikan Teknik Elektro, 2(1), 177–180.
https://doi.org/10.22373/crc.v2i1.764

Yayuk Mundriyastutik dkk. (2021). Analisis Volumetri (Titrimetri). MU Press.

47
Modul Praktikum
Kimia Dasar
Pemahaman mengenai ilmu kimia dalam tingkat lanjut
diperlukan pelaksanaan praktikum di Laboratorium untuk menunjang
pemahaman mengenai materi terkait dengan ilmu kimia dasar.
Pelaksanaan praktikum dalam ilmu kimia merupakan salah satu wujud
untuk menunjukkan kemampuan penguasaan materi teori di samping
untuk melatih keterampilan, ketekunan, dan kedisiplinan. Modul
Praktikum ini disusun bertujuan sebagai panduan praktikum bagi
mahasiswa yang sedang mengikuti matakuliah Kimia Dasar.
Modul praktikum terbagi menjadi 4 percobaan yang antara lain
berisi mengenai prosedur-prosedur praktikum Kimia Dasar meliputi
Pengenalan Alat Laboratorium, Stoikiometeri I, Stoikiometeri II
Elektrokimia dan Kinetika Kimia. Semua materi tersebut merupakan
aspek penting yang harus dipelajari seseorang yang ingin mempelajari
mengenai ilmu Kimia Dasar. Modul praktikum kimia dasar ini
diharapkan dapat memandu mahasiswa dalam menjalankan praktikum
kimia dasar secara praktis dan mudah dipahami sehingga praktikum
dapat berjalan lancar. Selain itu penggunaan bahan-bahan dalam modul
praktikum ini juga mudah diperoleh sehingga mampu mempermudah
pelaksanaan praktikum tersebut.

Akda Zahrotul Wathoni, S.Si., M.Si adalah dosen


di Fakultas Teknik, Universitas Buana Perjuangan
Karawang mulai tahun 2017 sampai sekarang.
Matakuliah yang diampu dalam program studi
adalah Kimia Dasar dan Material Teknik.
Lahir di Jember, Jawa Timur, pada tanggal 12 Juni
1989. Gelar Sarjana Kimia diraih pada tahun 2012
dari FMIPA, Institut Teknologi Sepuluh
Nopember. Pendidikan S-2 diselesaikan pada tahun 2014 di
Pascasarjana Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam,
Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

Anda mungkin juga menyukai