Anda di halaman 1dari 1

Pada saat masa di era pandemi yang belum berakhir ini pemerintah menerapkan protokol

kesehatan, salah satunya yaitu wajib menggunakan masker. Masker dibuat untuk melindungi kita
dari penularan Covid-19 yang di bawa oleh orang lain agar tidak masuk ke saluran pernafasan
kita, karena kita tidak tahu saat berada diluar dan berbicara dengan orang lain, apakah lawan
bicara kita sedang membawa virus. Penggunaan masker juga dapat membantu untuk mengurangi
penularan virus Covid-19.
World Health Organization (WHO) juga memberikan panduan menggunaan masker di
era pademi ini dan menjadi pelindungan utama saat kita sedang beraktivitas keluar rumah atau
bepergian ke tempat umum. Tetapi terkadang masih saja di tempat umum banyak yang tidak
menggunakan maskernya dan menggunakan masker dengan cara tidak benar, seperti hanya
menutupi mulut saja tetapi hidung tidak. Penggunaan masker yang tidak benar seperti itu bisa
mengurangi efektivitas masker dan meningkatkan risiko pemakainya untuk terkena virus
corona.
Masker juga dikenal dengan alat pelindung diri. Sebagai alat pelindung diri, masker
dirancang untuk memberikan perlindungan kepada pemakainya dan bukan sebaliknya menjadi
sarana transmisi atau penularan karena penggunaan yang salah.
Seperti kita ketahui bersama bahwa penularan virus covid-19 dapat melalui droplet
atau percikan yang dikeluarkan pada saat kita batuk atau bicara. Penularan terjadi ketika
percikan terhirup orang lain yang ada di sekitar. Oleh karenanya, masker dibuat untuk
melindungi dari droplet yang di keluarkan oleh orang lain agar tidak masuk ke hidung dan mulut
kita ataupun sebaliknya, agar droplet kita tidak mengenai orang lain karena kita tidak tahu kita
atau lawan bicara kita yang sedang menjadi pembawa virus tersebut.
Mari bersama-sama perbaiki cara kita dalam menggunakan masker, tetap menggunakan
masker dengan benar di manapun dan dalam situasi apapun kita berada kecuali saat makan
masker memang harus dilepas. Termasuk disaat kita sedang berinteraksi dengan orang lain kita
harus tetap menggunakan masker, serta perhatikan pula dalam memakai dan membuang
masker.

Anda mungkin juga menyukai