Anda di halaman 1dari 6

DOKUMEN SEKOLAH Nama :............................

Kelas :............................
No. Absen :............................

SUMATIF AKHIR SEMESTER NILAI


SEKOLAH DASAR NEGERI CITAPEN
TAHUN PELAJARAN 2023/2024
Kelas : IV (Empat)
Mata pelajaran : Bahasa Indonesia
Hari, Tanggal : Selasa, 5 Desember 2023
Waktu : Pukul 09.00 - 10.30 WIB
LEMBAR SOAL
I. Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang paling tepat!
1. Perhatikan teks berikut!
Sonny bermain bola di lapangan.
bola pada kalimat tersebut berfungsi sebagai….
A. objek
B. subjek
C. predikat
D. keterangan
2. Perhatikan teks berikut!
"Apa kabarmu? Semoga kamu serta Om dan Tante sehat semua, ya. Kami di sini juga baik-
baik saja. Ingat tidak, pohon jambu yang ada di depan rumahku?"
Kata keterangan dari teks tersebut yaitu ...
A. ingat tidak
B. pohon jambu
C. Om dan Tante
D. di depan rumahku
3. Kalimat transitif adalah kalimat yang memerlukan objek. Pernyataan-pernyataan berikut ini
yang merupakan kalimat transitif adalah….
A. Beni berangkat ke sekolah
B. Kakak duduk diatas Kasur
C. Adik tertidur di sofa
D. Hani mencuci piring
4. Perhatikan kata-kata berikut!
(1) pergi
(2) tertawa
(3) menarik
(4) membeli
Jenis kata kerja intransitif ditunjukkan oleh kata pada nomor ….
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (3)
C. (1) dan (4)
D. (3) dan (4)
5. Perhatikan kalimat berikut!
Kalau tidak memakai kacamata, semua tampak kabur bagi Ruli.
Arti kata 'kabur' pada kalimat tersebut adalah .....
A. menghilang
B. melarikan diri
C. meninggalkan tempat
D. tidak dapat melihat sesuatu dengan jelas
6. Perhatikan kata-kata berikut ini!
1) bisa: bisa
2) bang; bank
3) selang; slang
4) bangun; tidur
Di antara kata-kata tersebut, yang termasuk contoh homonim adalah kata-kata pada
nomor….
A. 1)
B. 2)
C. 3)
D. 4)
7. Perhatikan kalimat berikut ini!
"Inang sedang mengupas mangga di depan rumah". Kata dasar dari mengupas adalah....
A. ngupas
B. kupas
C. upas
D. pas
8. Perhatikan kata-kata berikut ini!
1) menterbangkan
2) mengkayuh
3) memagar
4) mensapu
Di antara kata-kata tersebut, penulisan imbuhan me- yang tepat terdapat pada kata nomor….
A. 1)
B. 2)
C. 3)
D. 4)
9. Berikut ini kata yang huruf pertama kata dasarnya luluh adalah....
A. melihat
B. memberi
C. mengajak
D. memanen
10. Perhatikan kalimat berikut ini!
1) Puspa menyapu halaman.
2) Melati hanya duduk di kursi.
Kata hubung yang tepat untuk menggabungkan kedua kalimat tersebut adalah….
A. dan
B. atau
C. sedangkan
D. melainkan
11. Perhatikan kalimat berikut!
Aku mencuci kentang … mengupas kentang tersebut.
Kata hubung yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah.....
A. lalu
B. atau
C. tetapi
D. sedangkan
12. Berikut yang termasuk kalimat majemuk setara pilihan adalah...
A. Kamu ingin mengerjakan tugas di kelas atau perpustakaan?
B. PR Beni bukan menggambar melainkan membuat puisi.
C. Kakak menyiram tanaman lalu menyapu halaman.
D. Cici membeli buku tulis dan pensil
13. Dani membunyikan bel sepedanya, Bang Darwo membunyikan klakson sepeda motornya.
Makna kata klakson pada kalimat di atas yaitu......
A. lampu berwarna merah, kuning, dan hijau yang dipasang di perempatan jalan
B. topi pelindung kepala yang dibuat dari bahan yang tahan benturan
C. alat yang dibunyikan dengan listrik pada kendaraan bermotor
D. cakram yang dapat menghentikan kecepatan sepeda motor
14. Perhatikan paragraf berikut!
Air putih memiliki segudang manfaat untuk tubuh. Terlebih jika cairan tersebut dikonsumsi
selagi hangat. Sebuah studi yang dipublikasi dalam Journal of Food Science tertulis bahwa
konsumsi air putih saat masih hangat dengan suhu di antara 54-71 derajat celcius memiliki
sejumlah manfaat. Selain itu, air putih hangat dapat dikonsumsi kapan pun, baik saat bangun
tidur, siang dan sore hari, atau ketika menjelang waktu tidur.
Paragraf di atas termasuk paragraf...
A. narasi
B. persuasi
C. deskripsi
D. argumentasi
15. Apabila kata serta diberi awalan 'ber-', maka kata berimbuhannya menjadi....
A. berseta
B. beserta
C. berserta
D. bersertakan
16. Perhatikan kalimat berikut!
Tanaman ini racun. Kalimat tersebut kurang tepat. Kalimat yang benar adalah....
A. Tanaman ini beracun
B. Tanaman ini meracun
C. Tanaman ini berracun
D. Tanaman ini mengracun
17. Paragraf argumentasi adalah paragraf yang berisi….
A. penggambaran suatu objek
B. cerita serangkaian peristiwa
C. topik untuk menambah pengetahuan
D. pendapat yang disertai data dan fakta
18. Berikut ini adalah kata-kata awalan saat berargumentasi kecuali..
A. "menurutku,.."
B. "jagalah tindakan kita"
C. "aku tidak setuju, karena.."
D. "aku sependapat denganmu, karena.."
19. Berikut adalah ciri-ciri teks deskripsi, kecuali ...
A. menjelaskan dengan fakta dan bukti
B. menggambarkan atau melukiskan sesuatu
C. penggambaran objek dikuatkan dengan melibatkan pancaindra
D. membuat pembaca atau pendengar merasakan atau mengalami sendiri
20. Mengidentifikasi informasi artinya menjelaskan hal-hal secara tersurat (terlihat jelas) dan
tersirat (tidak terlihat jelas) pada teks. Cara mengidentifikasi informasi dari teks informatif
adalah….
A. catatlah ide pokok dan pendukung dari setiap paragraf
B. bacalah bagian yang kamu suka
C. bacalah secara acak dan cepat
D. bacalah bagian awalnya saja
21. Perhatikan paragraf berikut!

Menurut Bu Narsih, membatik tidaklah sulit. Namun, seseorang perlu telaten untuk menjadi
perajin batik. Oleh karena itu, membatik bisa dilakukan oleh siapa saja. Profesi perajin batik
pun menurutnya harus diwariskan turun-temurun kepada generasi muda agar keterampilan
tersebut tidak lekang oleh zaman.

Jenis paragraf tersebut adalah….


A. atraktif
B. ineratif
C. induktif
D. deduktif
22. Ide pokok pada paragraf tersebut adalah..
A. membatik tidaklah sulit.
B. membatik tidak lekang oleh zaman.
C. membatik bisa dilakukan oleh siapa saja.
D. profesi perajin batik diwariskan turun-temurun kepada generasi muda.
23. Makna kata telaten pada paragraf tersebut adalah….
A. kreatif
B. disiplin
C. terampil
D. sabar dan teliti
24. Dalam teks informatif visual terkadang kita menemukan kata tidak baku. Berikut ini yang
termasuk kata tidak baku adalah….
A. apotek
B. proyek
C. antre
D. atlit
II. Isilah soal berikut dengan benar dan tepat!

25. Dina membaca suatu cerita pada sebuah buku. Dia menemukan kata-kata yang sulit
dimengerti. Dina dapat menemukan arti kata-kata tersebut pada….
26. Kata yang sama lafal dan ejaannya, tetapi berbeda maknanya disebut….
27. Kalimat yang tidak memerlukan objek disebut kalimat….
28. Geri menyobek kertas. Kata menyobek berasal dari kata dasar....
29. Kata cermin apabila ditambah imbuhan ber- maka berubah menjadi….
30. Kata yang sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia disebut kata….
31. Kegiatan bertanya dan menjawab antara pewawancara dan narasumber dusebut….
32. Setelah melaksanakan wawancara, maka kita harus membuat….
33. Kata tanya yang digunakan untuk mengetahui tempat terjadinya suatu peristiwa atau
kegiatan adalah….
34. Kalimat yang digunakan untuk mempengaruhi orang lain untuk melakukan sesuatu disebut
kalimat….
35. Kalimat yang mengandung subjek dan predikat, menggunakan kata baku dan tidak
bermakna banyak disebut kalimat….

III. Kerjakan soal berikut dengan benar dan tepat!

36. Tuliskan masing-masing satu contoh kalimat yang berpola SPK dan SPOK!
37. Lengkapi paragraf berikut dengan menggunakan kata penghubung yang tepat!

Setiap pagi Azizah dan ibunya memiliki jadwal piket di rumah. Azizah bertugas
membersihkan lantai … mengelap kaca rumah. Ibunya meencuci piring … Adnan,
pekerjaan sehari-harinya hanya menonton televisi. Setelah itu Adnan bermain bersama
teman-temannya.

38. Perhatikan denah berikut!

Tuliskan rute perjalanan yang ditempuh Andi dari rumah untuk bisa sampai di SD Jaya!
39. Buatlah sebuah paragraf deskripsi dengan ilustrasi sebagai berikut!
Adik membeli sebuah boneka barbie.
40. Tuliskan dua contoh kalimat pertanyaan wawancara kepada seorang petani?
ALHAMDULILLAH

Skor yang diperoleh


NILAI = × 100 (bobot nilai)
Skor maksimum

Anda mungkin juga menyukai