Surat MOU

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

SURAT PERJANJIAN KERJASAMA

PERUM PESONA FARIDA REGENCY


Desa.Citepus Kec.Palabuhanratu Kab.Sukabumi

Perihal : Kerjasama Marketing Outsource


Lampiran : 3 Berkas

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :


bertindak atas nama Developer disebut sebagai PIHAK PERTAMA
Nama : Developer Pesona Farida Regency
Alamat : Jln Sudirman Palabuhanratu

bertindak sebagai Marketing Outsource di proyek perumahan Pesona Farida Regency


yang dalam hal ini disebut sebagai PIHAK KEDUA
Nama : Marketing Outsource
Alamat :
Kedua pihak telah sepakat untuk mengadakan kerjasama usaha dengan ketentuan-ketentuan
yang diatur sebagai berikut ini :

Kewajiban dan Hak para Pihak:


1. Pihak Pertama berkewajiban memberikan fee/komisi setelah terjadinya akad selambat-
lambatnya 1 bulan dari waktu akad.
2. Pihak Pertama berkewajiban memberikan info terbaru untuk unit yang sudah terjual
kepada Pihak Kedua (dalam grup whatsApp marketing).
3. Pihak Pertama berkewajiban memberikan data dan rencana pembukaan tahap-tahap
pembangunan selanjutnya.
4. Pihak Pertama berhak mendapatkan info serta data pembeli dari Pihak Kedua untuk di
jadikan arsip serta akses, serta menjaga data tersebut tetap berada pada PT.Ratu Bangun
Utama.
5. Pihak Kedua berkewajiban menjual, memasarkan serta mengurus customer sampai
pada collective data dan atau sampai akad berlangsung.
6. Pihak Kedua berkewajiban mengupdate informasi real time berdasarkan booking fee
yang masuk.
7. Pihak Kedua berkewajiban melampirkan Simple Company Profile kepada Pihak
Pertama dan menunjuk satu perwakilan untuk dimasukkan kedalam grup besar
marketing Pesona Farida Regency.
8. Pihak Kedua berhak mengajukan 50% dari booking fee selambat-lambatnya 7 hari
kerja.
9. Pihak Kedua berhak mengajukan fee komisi dari setiap unit yang sudah terakad
berdasarkan waktu selambat-lambatnya 30 hari kerja.
10. Pihak Kedua tidak boleh menggunakan nama Account Pesona Farida Regency disosial
media manapun (Facebook,Instagram,Tiktok,Website dll).
11. Untuk semua konten yang dibuat oleh pihak marketing terkait harus diberikan
watermark/logo sehingga selain marketing terkait tidak boleh menggunakannya tanpa
izin terlebih dahulu kepada pemilik konten terkecuali PT. Ratu Bangun Utama.

Para pihak bersepakat untuk bekerjasama dengan baik dan berkompetisi terhadap pihak
marketing outsource lainnya yang memiliki kerjasama dengan pihak developer secara sportif
dan sehat serta tanpa menjatuhkan pihak lain, dan seluruh aktivitas pihak kedua akan dimonitor
oleh pihak pertama dengan diadakannya meeting bulanan untuk seluruh marketing outsource
terkait dikantor developer.
SURAT PERJANJIAN KERJASAMA
PERUM PESONA FARIDA REGENCY
Desa.Citepus Kec.Palabuhanratu Kab.Sukabumi

Ketentuan Marketing Outsource

1. Dibawah komando komisaris Bpk.Kamal Abudan.


2. Fee 5% sampai dengan akad.
3. Fee 3% membawa customer ke marketing inhouse s/d collective data.
4. Alat peraga kantor serta seluruh keperluan menjadi tanggung jawab Pihak Kedua.
5. Booking fee dibagi 2 oleh PT. Ratu Bangun Utama.
6. Fee yang didapatkan dari bank terkait diberikan kepada Pihak Kedua.
7. Real time update untuk unit yang terjual / terbooking wajib dishare ke group besar
marketing.
8. Acara ceremony atau extra sales exhibition bisa dilakukan dilokasi pesona yang
ditentukan oleh direksi untuk saat ini area netral dekat masjid dan sekitarnya atau
didepan area ruko (waktu dan tempat sehingga tidak terjadi bentrok antar marketing).
9. Kantor pemasaran Pihak Kedua harus diluar area komplek Pesona Farida Regency
(diluar pos).
10. Untuk servis customer dalam rangka menunjukan area pesona dan unit yang ready serta
dalam menerima tamu diperbolehkan menggunakan meja bulat dan kursi tamu kantor
PT. Ratu Bangun Utama.
11. Kantor PT. Ratu Bangun Utama juga diperbolehkan digunakan untuk sampai dengan
AKAD.
12. Periode kerjasama ini berlaku selama 6 bulan dan akan ditinjau lebih lanjut tercapainya
target yang diberikan menjadi dasar pemutusan kontrak atau berlanjutnya kontrak.
13. Pembukaan blok/unit yang akan dijual oleh pihak marketing outsource akan ditentukan
oleh pihak developer dan tidak boleh over laping ke blok/unit yang belum ditentukan.
14. Acuan harga ditentukan oleh direksi dan harus central (seragam).
15. Kenaikan harga akan diinformasikan kepada seluruh marketing yang bekerjasama
dengan kami selambat-lambatnya 2 minggu sebelumnya.
16. Strategi marketing contoh: (gratis AC/kanopi dll ) ditanggung oleh Pihak Kedua
(Marketing Outsource).
17. Kesalahan dalam update real time, booking fee, atau DP oleh pihak marketing
outsource akan menjadi tanggung jawab pihak marketing terkait terhadap customer
terkait.
18. Untuk pembayaran cash bertahap minimal 3 bulan s/d maksimal 6 bulan. Komisi yang
diberikan kepada marketing terkait sesuai dengan pembayaran termin yang ada dengan
catatan (Jika gagal pihak marketing terkait mengembalikan komisi yang sudah
diberikan ke PT. Ratu Bangun Utama)
19. Kebijakan direksi yang bersifat khusus terhadap marketing dan customer terkait harus
tercatat dan diTandaTangani oleh pihak Direksi dan Marketing terkait (sesuai berita
acara marketing terkait).
SURAT PERJANJIAN KERJASAMA
PERUM PESONA FARIDA REGENCY
Desa.Citepus Kec.Palabuhanratu Kab.Sukabumi

Ketentuan Booking fee 2jt dan DP

1. Booking fee non-refundable atau tidak bisa dikembalikan, hanya bisa dikembalikan jika
kesalahan ada pada marketing dan PT. Ratu Bangun Utama, (jika double booking atau
salah kunci unit).
2. Booking fee harus di transfer ke rekening PT. Ratu Bangun Utama (BSI 7919192927)
3. Cash keras ataupun cash bertahap wajib melakukan booking fee.
4. Dp sifatnya bisa dikembalikan jika batal dan akan dikembalikan full menunggu pihak
ke-3 pembeli lainnya s/d akad.
5. Booking fee dikatakan gagal untuk system pembayaran KPR jika sudah lewat dari 1
bulan atau 30 hari (terhitung dari tanggal pembayaran booking fee) dan harus
diupdate oleh pihak marketing terkait yang bertanggung jawab akan customer Kepada
PT. Ratu Bangun Utama (Bpk. Kamal Abudan).
6. Booking fee dikatakan gagal untuk system pembayaran cash bertahap atau cash keras
jika sudah lewat dari 2 minggu (terhitung dari tanggal pembayaran booking fee) dan
harus di update oleh pihak marketing terkait yang bertanggung jawab akan customer
kepada PT. Ratu Bangun Utama (Bpk. Kamal Abudan).

Demikian surat perjanjian ini kami buat sebenar-benarnya dalam rangkap dua yang
mana masing-masing rangkap mempunyai kekuatan hukum yang sama. Dan dalam
pembuatan perjanjian kerja sama ini tidak ada paksaan dari pihak manapun. Diharapkan
ketentuan-ketentuan ini dapat diikuti oleh marketing outsource sehingga dapat terciptanya
suasana yang sehat dalam berkompetisi untuk memajukan perusahaan yang tergabung
dalam keluarga besar PESONA FARIDA REGENCY terimakasih.

Palabuhanratu, 11 Januari 2024

Pihak Pertama Pihak Kedua

Developer Marketing Outsource

Anda mungkin juga menyukai