Anda di halaman 1dari 1

KATA

PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan atas kehadiran Allah SWT atas rahmat, hidayah dan
karunia-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan penyusunan dokumen KTSP
ditengah merebaknya pandemi Corona Virus Desease (Covid-19).
Kurikulum SMK Kesehatan Mutiara Mandiri Sungailiat ini disusun dengan
tujuan agar dapat digunakan sebagai dasar, arah dan pedoman pengembangan
pembelajaran di SMK Kesehatan Mutiara Mandiri Sungailiat sesuai dengan Visi,
Misi dan Tujuan yang telah ditentukan.
Terimakasih kami sampaikan atas dukungan pemikiran dari berbagai pihak
yang telah membantu dan memberikan data, informasi yang terkait dalam
penyusunan dokumen KTSP SMK Kesehatan Mutiara Mandiri Sungailiat tahun
pelajaran 2021/2022.
Semoga Allah SWT memberikan taufik dan hidayah-Nya kepada kita semua
yang telah bekerja keras untuk memajukan pendidikan khususnya di SMK
Kesehatan Mutiara Mandiri Sungailiat, untuk mewujudkan kompetensi lulusan
yang berakhlak mulia, berbudi pekerti luhur, berilmu berwawasan luas, cakap,
kreatif, mandiri, peduli pada sesama dan lingkungan.
Kami menyadari bahwa dokumen KTSP ini masih jauh dari sempurna, untuk itu
masukkan dan saran yang konstruktif sangat kami harapkan untuk penyempurnaan
dokumen ini dimasa mendatang.

Sungailiat, Mei 2021


Kepala Sekolah,

Nurul Widya Sari, S.ST., M.Kes

III

Anda mungkin juga menyukai