Anda di halaman 1dari 5

PROGRAM MA’HAD AL-AZHAR MESIR

Pendahuluan

Helwa Center adalah lembaga konsultan pendidikan yang memfasilitasi calon pelajar yang berasal
dari Indonesia mulai dari pendaftaran, pemberkasan, pembinaan, pemberangkatan dan
pendampingan di Institusi-institusi Al-Azhar di Mesir sejak tahun 2015 sampai sekarang.

Dan yang akan kami jabarkan di bawah ini adalah penjelasan syarat beserta teknis untuk calon
pelajar Ma’had Al-Azhar.

Ma’had Al-Azhar adalah salah satu institusi pendidikan yang berada di bawah naungan Al-Azhar
Mesir yang setara dengan SMP dan SMA, namun memiliki kurikulum dan sistem yang berbeda dari
Indonesia.

Berikut adalah poin yang perlu diketahui :

1. Untuk memasuki ma’had, harus melalui ujian tes tahdid mustawa DK dan masuk kelas
persiapan atau biasa disebut dirosah khosoh terlebih dahulu.
2. Nama jenjang dan lama belajar dirosah khosoh
 Mubtadi awal (30 – 45 hari)
 Mubtadi Tsani (30 – 45 hari)
 Mutawassith Awal (30 – 45 hari)
 Mutawassith Tsany (30 – 45 hari)
 Mutaqoddim Awal (30 – 45 hari)
 Mutaqoddim Tsani (30 - 45 hari)
3. Tahdid mustawa DK adalah ujian penentuan kelas persiapan bahasa. Jika dalam tahdid
Mustawa calon pelajar mendapatkan hasil kelas mutaqoddim awal atau mutaqoddim
tsani,maka calon pelajar langsung berhak untuk mengikuti imtihan qobul (ujian tes masuk
ma’had) pada tahun ajaran yang sama.
4. Imtihan qobul adalah ujian masuk penerimaan kelas ma’had, yang diadakan 2 kali setahun,
yaitu pada bulan Januari atau Februari dan bulan September atau Oktober.
5. Jenjang setara SMP Ma’had Al-Azhar disebut i’dady
6. Jenjang setara SMA Ma’had Al-Azhar disebut tsanawy
7. Tingkatan kelas dan lama belajar di Ma’had Al-Azhar (Mustawa)
 1 I’dady (1 tahun ajaran)
 2 I’dady (1 tahun ajaran)
 3 I’dady (1 tahun ajaran)
 1 tsanawy (1 tahun ajaran)
 2 tsanawy (1 tahun ajaran)
 3 tsanawy (1 tahun ajaran)
8. Ma’had Al-Azhar memiliki sistem kelas akselerasi (percepatan).
9. Ijazah ma’had Al-Azhar bisa digunakan untuk masuk universitas Al-Azhar tanpa harus
mengikuti seleksi kemenag dan tanpa harus mengikuti kelas persiapan bahasa Arab terlebih
dahulu (Dauroh Lughoh).

1|He lwa Ce nter 2022/2023


Informasi sistem kelas percepatan di Ma’had Al-Azhar:

Teknis dari proses calon pelajar memasuki Ma’had Al-Azhar adalah;

Tahdid Mustawa DK (penentuan kelas dirosah khossoh) → Dirosah Khossoh (Kelas Persiapan
Bahasa) → Imtihan Qobul (Penerimaan) dan Tahdid Mustawa Ma’had (penentuan kelas Ma’had
Al-Azhar) → Kelas Ma’had Al-Azhar

1. Jika dalam ujian masuk (imtihan qobul) calon pelajar mendapatkan hasil penempatan di
kelas 3 i’dady, maka peserta dianggap tidak perlu mengikuti jenjang i’dady dan dalam
estimasi waktu 1 sampai 2 minggu kemudian bisa langsung mengikuti ujian penentuan kelas
(Imtihan Tahdid Mustawa) tsanawy.
2. Jika dalam Tahdid Mustawa ma’had calon pelajar mendapatkan hasil di kelas 3 tsanawy,
maka peserta hanya perlu belajar selama setahun di kelas 3 tsanawy, lalu setelah itu dapat
melanjutkan studinya di Universitas Al-Azhar tanpa harus melakukan tes apapun
3. Jika calon pelajar mendapatkan hasil imtihan qobul di kelas 1 i’dady atau 1 tsanawy, maka
peserta harus mengikuti kelas 1 i’dady atau 1 tsanawy selama setahun, lalu melanjutkan ke
kelas 2 i’dady atau 2 tsanawy.
4. Jika dalam Tahdid Mustawa ma’had calon pelajar mendapatkan hasil di kelas 2 i’dady,
peserta dapat mengikuti kelas akselerasi (percepatan) dan bisa langsung ke kelas 1 tsanawy
tanpa harus ke kelas 3 i’dady terlebih dahulu.
5. Jika dalam Tahdid Mustawa ma’had calon pelajar mendapatkan hasil di kelas 2 tsanawy,
peserta dapat mengikuti kelas akselerasi (percepatan) dan bisa langsung masuk ke
Universitas Al-Azhar tanpa harus ke kelas 3 tsanawy terlebih dahulu.

Persyaratan

1. Pelajar berusia 13 - 30 Tahun


2. Untuk lulusan MI/SD/Paket A, pemohon harus berusia maksimal 18 tahun pada saat permohonan
rekomendasi
3. Untuk lulusan MTS/SMP/Paket B, pemohon harus berusia maksimal 21 tahun pada saat
permohonan rekomendasi
4. Memiliki papsor
5. Surat rekomendasi dari kemenag daerah
6. Ijasah terakhir dan dilegalisir
7. Rekening koran 3 bulan terakhir ( syarat visa Pelajar dan dikirimkan setelah rekom kemenag
pusat selesai )
8. Kartu keluarga
9. Pas foto ukuran 4 x 6 ( 12 lembar ) dan 3 x 4 ( 1 lembar ) background warna putih
10. Ktp pemohon ( jika sudah memiliki )

2|He lwa Ce nter 2022/2023


12. Ktp kedua orang tua atau walinya
13. Hasil screenshoot NISN ( link akan dikirim via whatsapp )
11. Akte kelahiran
12. Berkas permohonan kemenag pusat ( berkas akan dikirim via whatsapp )
13. Scan ijasah ( berwarna )

Biaya

Total biaya pemberangkatan adalah 23.700.000 rupiah, dengan rincian :

1. Pemberkasan Ma’had Al-Azhar


2. Pengurusan rekomendasi KEMENAG PUSAT
3. Visa Pelajar
4. Tiket Pesawat Jakarta – Mesir
5. Penjemputan di bandara Kairo
6. Pendampingan proses administrasi pendaftaran ke Ma’had Al-Azhar di Mesir
7. Biaya masuk rumah binaan sebesar 3.700.000 rupiah

Calon pelajar diwajibkan membayar uang muka sebesar 5.000.000 rupiah untuk proses
pendaftaran dan diwajibkan melakukan pelunasan setelah visa Pelajar turun.

Refund

 Uang muka akan kembali 50% (2.500.000 rupiah) Ketika terjadi pembatalan dan surat
rekomendasi KEMENAG PUSAT belum turun
 Uang pelunasan akan kembali sesuai tahapan atau proses yang sudah dilaksanakan, ketika
terjadi kelalaian atau kesalahan yang dilakukan Helwa Center atau yang berkaitan dengan;
 Kebijakan-kebijakan/regulasi dari pemerintah Republik Indonesia
 Kebijakan-kebijakan/regulasi dari pemerintah Mesir
 Kebijakan-kebijakan/regulasi dari Al-Azhar Mesir
 Dan hal-hal yang belum dituliskan yang berada diluar kendali dari Helwa Center
 Uang pelunasan tidak bisa kembali ketika terjadi pembatalan secara pribadi tanpa alasan yang
jelas oleh calon pelajar.

No. Rekening

 Bank BNI 8383 – 8373 – 30


Atas Nama PT HELWA GROUP BERKAH

3|He lwa Ce nter 2022/2023


Alur Pemberkasan Sampai Pemberangkatan

Teknis proses calon pelajar dari Indonesia sampai berangkat ke Mesir adalah :

Pengumpulan berkas → Pengurusan Rekomendasi Kemenag Pusat →Pendafataran Ke Ma’had


sampai Lettter Of Acceptance (LOA) turun → Kepengurusan Visa Pelajar → Berangkat

Pemberkasan :

1. Proses melengkapi berkas dari calon pelajar


2. Kepengurusan Surat rekomendasi KEMENAG PUSAT
3. Pendaftaran ke Ma’had sampai letter of acceptance ( LOA ) turun
4. Kepengurusan Visa Pelajar di Jakarta
5. Pemberangkatan

Rumah Binaan

Semua calon pelajar, selama menempuh pendidikan di ma’hadnya wajib untuk tinggal di rumah
binaan / asrama yang kamisediakan di Mesir.

Hal yang harus diketahui tentang rumah binaan :

1. Biaya uang masuk rumah binaan 3.700.000 rupiah (sudah termasuk iuran bulan pertama).
2. Biaya iuran bulanan sebesar 1.600.000 rupiah.
3. Rumah binaan memiliki 1 orang pembimbing (musyrif/ musyrifah).
4. Setiap rumah binaan terdiri dari 8 – 14 pelajar.
5. Makan 2X sehari; sarapan pagi dan makan malam untuk 6 hari dalam seminggu.
6. Program harian berupa tahfidz Al-Quran, kelas persiapan ujian dan kelas pemantapan
bahasa.
7. Program mingguan berupa muhadhoroh untuk mengasah kemampuan calon pelajar
berbicara di depan umum.
8. Fasilitas asrama; kasur, lemari, mesin cuci, peralatan masak dan kulkas.

4|He lwa Ce nter 2022/2023


FORMULIR PENDAFTARAN

1. Data Diri Calon Pelajar Ma’had

Nama :
Tempat / Tgl. Lahir :
Jenis Kelamin :
Pendidikan Terakhir :
Asal Sekolah :
Alamat Lengkap :

No. Telpon :
Email :

2. Data Orang tua / Wali

Nama :
Alamat Lengkap :

No. Telpon :
Hubungan dengan calon pelajar :
Pekerjaan :
Email :

Dengan ini saya sudah memahami sepenuhnya isi File Program Ma’had Al Azhar Mesir dan siap
mematuhisetiap persyaratan dan peraturan yang ada.

………..,…………………….- 2022
Mengetahui
Orang Tua / Wali Calon Pelajar

( ) ( )

5|He lwa Ce nter 2022/2023

Anda mungkin juga menyukai