Anda di halaman 1dari 2

1

B U PATI K ATIN G AN
PROVINSI KALIMANTAN TENGAH

INSTRUKSI BUPATI KATINGAN


NOMOR : 3 TAHUN 2022

TE N T A N G

UPAYA PEMENUHAN PELAYANAN KESEHATAN


PADA RUMAH SAKIT PRATAMA TUMBANG SAMBA
DI TUMBANG SAMBA

BUPATI KATINGAN,

Menindaklanjuti kebijakan pemerintah daerah Kabupaten Katingan dalam upaya


pemenuhan Pelayanan Kesehatan pada Rumah Sakit Pratama Tumbang Samba yang
mempunyai tugas melaksanakan pelayanan kesehatan secara berdayaguna dan berhasil
guna dengan mengutamakan upaya penyembuhan (kuratif) dan pemulihan (rehabilitatif)
yang dilaksanakan secara serasi dan terpadu dengan upaya promotif dan preventif dan
pelayanan rujukan kesehatan, pelayanan rawat inap serta penyelenggaraan pendidikan
dan pelatihan, penelitian dan pengembangan bidang kesehatan.

Dengan ini menginstruksikan :

Kepada : 1. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan;


2. Kepala Puskesmas Tumbang Samba;

Untuk ;

KESATU : Melaksanakan pemenuhan pelayanan kesehatan pada Rumah Sakit


Pratama Tumbang Samba;

KEDUA : Melakukan koordinasi pada seluruh unsur terkait sebagaimana yang


dimaksud pada point kesatu dengan Dinas Kesehatan Kabupaten
Katingan;

KETIGA : Pelayanan kesehatan pada Rumah Sakit Pratama Tumbang Samba


dilakukan oleh Puskesmas Tumbang Samba guna pemenuhan
pelayanan kesehatan masyarakat;

KEEMPAT : Kebutuhan pembiayaan dalam pelaksanaan pelayanan pada Rumah


Sakit Pratama Tumbang Samba merupakan pembiayaan yang
bersumber dari Puskesmas Tumbang Samba, selanjutnya akan
diusulkan pada perubahan anggaran tahun 2022 dan anggaran
tahun 2023;

I*
Jl. Garuda No. 1 Telp. (0536) 4043510, 4043511, Fax. (0536) 4043508
KASONGAN, KALIMANTAN TENGAH

i

KELIMA : Untuk standart biaya pelayanan Rumah Sakit Pratama Tumbang


Samba mengacu pada tarif retibusi Puskesmas sesuai dengan
Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 2021 Tentang Perubahan Ketiga
Atas Peraturan Daerah Kabupaten Katingan Nomor 14 Tahun 2011
Tentang Retribusi Jasa Umum;

K E E N AM : Instruksi Bupati ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, agar


dilaksanakan sebagaimana mestinya dengan penuh rasa
tanggungjawab.

Ditetapkan di Kasongan
pada tanggal, /\pnl d~0^2

BUPATI KATINGAN,

Jl. Garuda No. 1 Telp. (0536) 4043510, 4043511, Fax. (0536) 4043508
KASONGAN, KALIMANTAN TENGAH

Anda mungkin juga menyukai