Anda di halaman 1dari 4

SUMATIF AKHIR SEMESTER

Mata Pelajaran : Pendidikan Pancasila


Kelas : V (Lima)
Waktu : 60 Menit
Tahun Pelajaran : 2023/2024

Berilah tanda silang (x) pada huruf A, B, C, atau D pada jawaban yang paling tepat!

1. Perilaku yang mencerminkan nilai kemanusiaan adalah ....


A. menghargai hasil karya orang lain
B. membantu orang yang sedang kesulitan secara sukarela
C. menyelesaikan masalah bersama dengan cara musyawarah
D. menunjukkan sikap toleran kepada teman yang berbeda agama
2. Fungsi dari Pancasila sebagai pandangan hidup yang tercermin dalam sila keempat adalah ....
A. membela kebenaran dan keadilan
B. menghormati orang lain yang berbeda agama
C. membiasakan diri bermusyawarah untuk menyelesaikan masalah
D. mengutamakan kepentingan diri sendiri daripada kepentingan orang banyak

3. Perhatikan gambar di samping!


Kegiatan di samping mencerminkan pengamalan
Pancasila, yaitu sila ....
A. kesatu
B. kedua
C. ketiga
D. keempat
4. Menghormati jalannya ibadah suatu agama sesuai dengan Pancasila sila ....
A. kesatu C. ketiga
B. kedua D. keempat
5. Tidak bercanda di tempat ibadah karena dapat mengganggu orang lain yang sedang beribadah
merupakan perilaku yang sesuai dengan Pancasila sila ....
A. kesatu C. ketiga
B. kedua D. kelima
6. Kakak dan adik memelihara kelinci. Setiap hari, mereka memberi makanan dan membersihkan
kandang kelinci. Adik memberi makan pada pagi hari. Kakak memberi makan pada sore hari.
Tindakan yang mereka lakukan sesuai dengan nilai Pancasila, yaitu ...
A. ke-1 karena mereka masih ingin membeli kelinci lain di pasar
B. ke-2 karena mereka diminta ibu memberikan makanan setiap hari
C. ke-3 karena mereka bekerja sama merawat hewan peliharaan dengan baik
D. ke-4 karena mereka ingin ayah dan ibu memuji tindakan yang mereka lakukan
7. Menjenguk teman yang sedang sakit merupakan contoh pengamalan ....
A. sila ke-1 C. sila ke-3
B. sila ke-2 D. sila ke-4

8. Berikut yang merupakan contoh pengamalan Pancasila sila keempat adalah ....
A. memberikan sumbangan
B. menghormati teman yang sedang beribadah

Halaman 1
C. mengadakan pemilihan ketua kelas di sekolah
D. mengadakan kerja bakti di lingkungan sekolah
9. Manfaat menerapkan nilai-nilai luhur Pancasila adalah ....
A. warga menjadi tidak mau mengikuti aturan di masyarakat
B. kehidupan menjadi tidak nyaman dan timbul perselisihan
C. kehidupan menjadi aman, damai, dan sejahtera
D. semakin banyak warga yang mudah bertengkar
10. Berikut sikap yang sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung dalam sila-sila Pancasila adalah ....
A. membantu teman saat ujian sekolah C. memilih teman yang kaya saja
B. memaksa teman membuat PR D. mengikuti upacara bendera
11. Berikut ini bukan termasuk sikap dan perilaku sehari-hari dari warga masyarakat di lingkungan
sekitar yang berkaitan dengan pengamalan nilai-nilai Pancasila, yaitu ....
A. melakukan gotong royong
B. tidak mengganggu ibadah orang lain
C. mengerjakan tugas sekolah dengan baik
D. menghargai hak dan kewajiban orang lain
12. Berikut termasuk perilaku-perilaku yang sesuai dengan pengamalan sila-sila Pancasila di rumah,
kecuali ....
A. mendengarkan dan melaksanakan nasihat orang tua
B. melaksanakan aturan di rumah dengan baik
C. menyayangi adik dan kakak
D. mematuhi rambu-rambu lalu lintas
13. Nilai yang tidak sesuai dengan pengamalan Pancasila di lingkungan sekolah adalah ....
A. berteman dengan semua teman C. menyontek hasil ulangan teman
B. mengikuti upacara bendera D. memberi pinjaman pena ke teman
14. Manusia saling membantu secara bersama-sama antara satu manusia dengan manusia lainnya
dalam melaksanakan suatu kegiatan untuk mewujudkan tujuan bersama-sama adalah
pengertian ....
A. hibah C. bantuan antarmanusia
B. gotong royong D. kerjasama antarmanusia
15. Gotong royong sebagai kebiasaan bangsa Indonesia mengandung manfaat untuk ....
A. mewujudkan keselamatan dan kesejahteraan bersama
B. meningkatkan taraf hidup setiap warganya
C. mewujudkan masyarakat yang lebih maju
D. meringankan beban orang di sekitar kita
16. Gotong royong harus dilakukan secara ....
A. meminta imbalan C. pamrih
B. terpaksa D. sukarela
17. Nilai-nilai positif dalam gotong royong antara lain ....
A. kebersamaan dan keuntungan C. kebersamaan dan persatuan
B. keuntungan dan persatuan D. keuntungan dan balas jasa

18. Ikut serta dalam kegiatan kerja bakti, perayaan-perayaan hari besar nasional atau keagamaan,
termasuk bentuk-bentuk kerja sama di lingkungan ....
A. sekolah C. masyarakat
B. pergaulan D. perkotaan

Halaman 2
19. Berikut ini merupakan contoh kerjasama di lingkungan sekolah yaitu ....
A. membantu pekerjaan orang tua C. membersihkan halaman rumah
B. melakukan ibadah di masjid D. melaksanakan diskusi kelompok
20. Berikut ini bentuk kerjasama demi kepentingan umum, kecuali ....
A. membantu tetangga berjualan C. memperbaiki tempat ibadah
B. membersihkan lingkungan sekitar D. memperbaiki jalan lingkungan
21. Kaidah hidup, aturan, perintah, dan/atau larangan yang berlaku dalam masyarakat disebut . . . .
A. adat istiadat C. norma-norma
B. hukum negara D. kebiasaan
22. Tujuan adanya norma-norma dalam kehidupan bermasyarakat adalah ....
A. mewujudkan ketertiban dan keteraturan
B. menghukum orang yang melanggar norma
C. memaksa seseorang untuk bersikap baik
D. menghindari adanya perbedaan kepentingan
23. Akibat dari pelanggaran dari suatu norma akan mendapatkan ....
A. peringatan C. denda
B. sanksi D. ancaman
24. Norma yang bersumber dari hati nurani yang menghasilkan akhlak untuk dapat membedakan baik
dan buruk disebut ....
A. norma hukun C. norma kesusilaan
B. norma agama D. norma kesopanan
25. Ciri-ciri norma hukum seperti di bawah ini, kecuali ....
A. bersumber dari kitab suci
B. bersumber dari negara/lembaga yang berwenang
C. berusaha mewujudkan keadilan dan kedamaian di masyarakat
D. pelanggar mendapat sanksi berupa denda atau hukuman penjara
26. Melaksanakan ibadah sesuai dengan ajaran agamanya merupakan contoh pelaksanaan ….
A. norma hukum C. norma agama
B. norma kesusilaan D. norma kesopanan
27. Peraturan yang timbul dari kebiasaan pergaulan sehari-hari di daerah tertentu disebut .…
A. norma kesopanan C. norma agama
B. norma kesusilaan D. norma hukum
28. Perhatikan pernyataan berikut!
1) Tidak meludah di sembarangan tempat
2) Tidak boleh menyakiti teman
3) Memberi atau menerima sesuatu dengan tangan kanan
4) Selalu menghargai orang lain
Contoh bentuk norma kesopanan ditunjukkan oleh nomor ....
A. 1 dan 2 C. 2 dan 3
B. 1 dan 3 D. 2 dan 4
29. Seseorang menyesal dan merasa bersalah karena telah berbohong kepada orang lain,
merupakan perwujudan norma . . . .
A. agama C. kesusilaan
B. kesopanan D. hukum
30. Bercanda dengan memanggil teman, menggunakan sebutan tertentu yang dapat menyinggung

Halaman 3
perasaannya, merupakan tindakan yang kurang sesuai dengan norma . . . .
A. agama C. kesusilaan
B. kesopanan D. hukum
31. Seseorang melakukan tindakan kekerasan fisik terhadap orang lain dapat diancam hukuman
penjara karena melanggar norma. . . .
A. agama C. kesopanan
B. kesusilaan D. hukum
32. Perbedaan norma hukum dengan norma-norma yang lain terletak pada sanksinya, yaitu . . . .
A. hukuman yang berat C. bersifat jelas dan tegas
B. berupa hukuman penjara D. pengucilan dan pidana
33. Seseorang dapat diancam hukuman penjara bila terbukti menyebarkan berita bohong melalui
media sosial, merupakan pelanggaran norma . . . .
A. agama C. kesusilaan
B. hukum D. kesopanan
34. Membayar pajak adalah salah satu bentuk ketaatan warga negara terhadap ….
A. norma agama C. norma kesopanan
B. norma kesusilaan D. norma hukum
35. Melakukan tindakan main hakim sendiri termasuk perbuatan melanggar ….
A. norma kesusilaan C. norma hukum
B. norma kesopanan D. norma agama
36. Norma yang merupakan peraturan dianggap sebagai suara hati manusia adalah ....
A. norma agama C. norma kesusilaan
B. norma hukum D. norma kesopanan
37. Bersalaman atau berjabat tangan ketika bertemu dengan orang yang lebih tua, termasuk contoh
norma…..
A. norma agama C. norma kesopanan
B. norma kesusilaan D. norma hukum
38. Seseorang yang melanggar norma kesopanan biasanya ……
A. hidupnya tidak tenang C. dibenci oleh negara
B. dikucilkan dalam pergaulan D. dibenci oleh tokoh masyarakat
39. Untuk menghindari pelanggaran terhadap norma agama, setiap pemeluk agama harus…
A. meningkatkan iman dan takwa menurut keyakinannya
B. mendalami ajaran agamanya dan agama orang lain
C. memahami dan membandingkan semua ajaran agama
D. selalu mengikuti kegiatan agama lain
40. Heru mengejek temannya, tetapi akhirnya Heru sadar apa yang dilakukannya bertentangan
dengan hatinya. Akhirnya dia meminta maaf kepada temannya. Hal ini menunjukkan bahwa apa
yang dilakukan oleh Heru melanggar norma ....
A. hukum
B. agama
C. kesusilaan
D. kesopanan

Halaman 4

Anda mungkin juga menyukai