Anda di halaman 1dari 3

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d didepan jawaban yang benar!

1. Sikap yang tercermin dalam sila pertama pancasila adalah.......


a. Mengikuti ibadah pemeluk agama lain
b. Tidak mau bekerja sama dengan pemeluk agama lain
c. Berteman hanya dengan orang yang sama agamanya
d. Saling menghormati kebebasan dalam menjalankan ibadah
2. Toleransi merupakan sikap yang sesuai dengan sila ke...........
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
3. Sikap yang sesuai dengan sila pertama dalam pertemanan adalah....
a. Mengajak teman yang berbeda agama untuk ikut beribadah
b. Melarang teman yang berbeda agama untuk beribadah
c. Menghormati teman yang berbeda agama
d. Menghindari teman yang berbeda agama
4. Sikap berani menegakkan kebenaran dan keadilan tercermin dalam sila ke..........
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4

5. Berikut ini contoh menegakkan dan membela kebersamaan adalah......


a. Merendahkan derajat orang lain
b. Tidak memberikan hak orang lain
c. Tidak bersikap adil kepada teman
d. Menjunjung tinggi persamaan sesama teman
6. Berikut ini contoh sikap yang sesuai dengan sila ketiga pancasila adalah....
a. Gotong royong membangun fasilitas umum
b. Gemar melakukan kegiatan kemanusiaan
c. Menghormati pemeluk agama lain
d. Berlaku adil terhadap sesama
7. Sikap cinta tanah air termasuk penerapan sila ke ......
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
8. Semboyan Bhineka Tunggal Ika sesuai dengan panacasia sila ke.....
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
9. Berikut ini cara menjaga persatuan dan kesatuan bangsa adalah....
a. Menghina suku bangsa lain
b. Mempelajari budaya dan suku bangsa
c. Acuh tak acuh dan tidak peduli terhadap keragaman
d. Berteman tanpa membedakan agama, suku dan ras
10. Masyawarah mufakat termasuk pengamalan sila ke.......
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
11. Fahri berpartisipasi daam rapat pemilihan ketua kelas, sikap Fahri sesuai dengan
sila...
a. Ketuhanan yang mha esa
b. Persatuan indonesia
c. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam pemusyawaran dan
perwakilan
d. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia
12. Sesuatu yang mutlak menjadi milik seseorang disebut.....
a. Hak
b. Kewajiban
c. Tanggung jawab
d. Tugas
13. Kita dapat merasakan hidup tenang dan damai lingkungan masyarakat dengan
melaksanakan kewajiban berupa...
a. Melanggar norma dan adat istiadat
b. Masa bodoh dan cuek dengan lingkungan sekitar
c. Tidak memahami aturan yang berlaku di tempat tinggalnya
d. Mematuhi aturan atau norma yang berlaku dalam masyarakat
14. Kita berhak menikmati lingkungan bersih dengan melaksanakan kewajiban berupa...
a. Membuang sampah sembarangan
b. Menanam pohon dilingkungan rumah
c. Mencemari lingkungan dengan asap knalpot
d. Menghiasi selokan dengan daun daun kering
15. Apabila ada tetangga yang terkena musibah sikap kita adalah..
a. Apatis
b. Diam saja
c. Pura pura tidak tahu
d. Empati dan membantu
II. Isilah titik –titik dibawah ini dengn jawaban yang tepat...
1. Dasar negara indonesia adalah.......
2. Sikap rela berkorban sesuai dengan sila....
3. Pengambilan keputusan dalam masyarakat dilakukan dengan ....
4. Agama yang diakui indonesia berjumlah....... sebutkan.....
5. Gotong royong dapat menumbuhkan sikap.......
III. Jawablah pertanyaan – pertanyaan dibawah ini dengan singkat dan tepat...
1. Sebutkan 4 contoh hak yang diperoleh sebagai pelajar.....
2. Sebutkan 4 contoh kewajiban yang dilakukan sebagai pelajar
3. Sebutkan dampak dari persatuan dan kesatuan dalam kehidupan sehari –hari....
4. Sebutkan manfaat persatuan dan kesatuan dalam kehidupan sehari- hari .....
5. Sebutkan semboyan bangsa indonesia yang dapat mengatasi berbagai perbedaan......

Anda mungkin juga menyukai