Anda di halaman 1dari 3

LATIHAN 19

DINAMIKA ROTASI 4
1. Sebatang tongkat homogen AB berdiri tegak pada titik A, batang dilepas kemudian jatuh.
Bila panjang tongkat L dan massanya m, maka tentukan kecepatan linier titik B setelah
mencapai lantai.

2. Sebuah batang yang panjangnya L dan massanya M dapat berotasi dengan bebas seperti
gambar. Batang mula-mula dipegang pada posisi horizontal dan kemudian dilepaskan. Pada
saat batang membentuk sudut θ dengan vertikal maka tentukan kecepatan sudutnya.

3. Batang homogen yang memiliki panjang L berporos di O sehingga dapat berputar dalam
bidang vertikal. Bila batang dilepas dari keadaan horizontal maka tentukan kecepatan linier
ujung A saat posisinya seperti gambar.

4. Sebuah batang homogen AB berdiri tegak pada titik A yang berfungsi sebagai poros. Batang
dilepas kemudian roboh. Bila panjang batang L dan massanya m, maka tentukan kecepatan
linier titik B saat posisinya seperti gambar.

Slamet/osn/1
5. Sebuah silinder pejal dengan jari-jari R dan massa m yang berada di puncak bidang miring
menggelinding menurun seperti pada gambar. Bila selama gerakannya silinder tidak
mengalami selip dan kecepatan awal nol serta percepatan gravitasi bumi g, maka tentukan
kecepatan silinder saat mencapai dasar bidang miring.

6. Sebuah katrol berbentuk silinder pejal memiliki massa M dan berjari-jari R. benang panjang
digulungkan ke katrol kemudian ujungnya diberi beban bermassa m. mula-mula system
diam. Tentukan kelajuan linier balok m setelah turun sejauh h.

7. Sebuah batang tipis (massa diabaikan) dengan panjang 2L diberi poros pada pusatnya. Poros
dipasang pada penumpu sehingga batang bebas berotasi. Di ujung-ujung batang dipasang
balok-balok kecil bermassa m dan M. posisi batang mula-mula adalah seperti gambar. Saat
balok M di posisi terendahnya maka tentukan laju linier balok M.

Slamet/osn/1
8. Sebuah bola kecil berjari-jari r yang mula-mula diam menggelinding murni pada bola besar
yang berjari-jari R. bila bola besar tetap diam maka tentukan:
(a) Besar sudut θ saat bola kecil tepat akan meninggalkan bola besar
(b) Kecepatan bola kecil ketika meninggalkan bola besar
(c) Kecepatan sudut bola kecil ketika meninggalkan bola besar

9. Sebuah bola berjari-jari r berada di dalam lingkaran vertikal yang berjari-jari (R+r) seperti
gambar. Tentukan kecepatan minimum di titik terendah agar bola dapat bergerak
mengelilingi satu lintasan penuh tanpa jatuh bila:
(a) Bola menggelinding murni
(b) Bola meluncur karena tidak ada gesekan

10. Tentukan ketinggian minimum h dihitung dari puncak lingkaran vertikal agar sebuah bola
yang berjari-jari r dapat menggelinding murni mengelilingi lintasan lingkaran tanpa jatuh.

Slamet/osn/1

Anda mungkin juga menyukai