Anda di halaman 1dari 4

Program Sarjana Ilmu Politik

Departemen Ilmu Politik


Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Indonesia

SATUAN ACARA PERKULIAHAN (SAP)

1. Nama Mata Kuliah : Metodologi Ilmu Politik Kelas B


2. Semester/Th. Akademik : Semester Genap 2023-2024
3. Kode Mata Kuliah : SPIP 600010
4. Status Mata Kuliah : Wajib Program Sarjana Ilmu Politik
5. Bobot SKS : 3 (tiga) SKS
6. Pengajar : Prof. DR. Maswadi Rauf, MA (MR) (Koordinator)
Syaiful Bahri, S.Sos., M.Si. (SB)
Prof. (Ris.) DR. Firman Noor, SIP, MA (FN)
DR. Sarah Nuraini Siregar, SIP, M.Si. (SN)

7. Waktu dan Ruang Kuliah : Jumat, 14.00-16.30/Ruang H 304


8. Tujuan dan Materi Perkuliahan :
▪ Menjelaskan masalah-masalah yang berkaitan dengan filsafat ilmu untuk
memberikan gambaran tentang asal usul ilmu pengetahuan dan
kegunaannya bagi masyarakat
▪ Memahami beberapa pengertian dasar tentang berbagai konsep dalam
theory-building yang terdapat dalam filsafat ilmu serta masalah yang
dihadapi ilmu politik dalam hal tersebut.
▪ Membahas ruang lingkup dan objek studi ilmu politik sebagai salah satu
cabang ilmu sosial sehingga terlihat perbedaan ilmu politik dari
cabang-cabang ilmu sosial lainnya.
▪ Mempelajari sejarah perkembangan ilmu politik untuk melihat
kecenderungan-kecenderungan keilmuan yang terjadi di dalam cabang
ilmu sosial tersebut.
▪ Mempelajari berbagai pendekatan dalam ilmu politik sebagai serangkaian
usaha yang ditempuh oleh para ilmuwan politik untuk menjadikan ilmu
politik lebih ilmiah.

9. Kegiatan Perkuliahan :
Ada 2 (dua) kegiatan utama dalam perkuliahan, yaitu kuliah dan seminar.
Kuliah-kuliah diberikan pada bagian pertama. Setelah itu diadakan seminar yang
mendiskusikan makalah-makalah yang ditulis oleh para mahasiswa secara
perorangan (yang tebalnya 8 s.d. 15 halaman). Topik untuk setiap makalah
akan ditentukan oleh pengajar. Para mahasiswa wajib menyajikan makalah
masing-masing di depan kelas secara bergiliran sesuai dengan jadwal yang
akan ditentukan kemudian. Makalah dan penyajian makalah merupakan syarat
untuk lulus dalam mata kuliah ini.

1
10. Cara Penilaian :
Nilai Akhir bagi mata kuliah ini ditentukan oleh 4 (empat) komponen dengan
bobot sebagai berikut :
1. Kehadiran : 10%
2. Makalah/Penyajian/Keaktifan di kelas : 25%
3. Ujian Tengah Semester : 30%
4. Ujian Akhir Semester : 35%
Nilai Akhir : 100%

Nilai Akhir (NA) dihitung dengan rumus sebagai berikut :

(Nilai 1)x10 + (Nilai 2)x25 + (Nilai 3)x30 + (Nilai 4)x35


NA = ___________________________________________
100

11. Jadwal Perkuliahan :

KULIAH TANGGAL MATERI BAHAN BACAAN PENGAJAR


1 09 Feb. 2024* Pengantar : - Suriasumantri (Bab I MR
Dasar-Dasar dan II)
Perkembangan - van Melsen (Bab I)
Ilmu Pengetahuan
dan Filsafat Ilmu
2 16 Feb. 2024 Pembentukan - Suriasumantri (Bab III, MR
Teori IV, dan V)
- Vredenbergt (Bab II dan
III)
- Verhaak (Bab II, III, IV)
3 23 Feb. 2024 Manfaat Teori - Koentjaraningrat (Bab I) MR
- Van Peursen (Bab IV)
4 01 Mar. 2024 Kekuasaan Politik - Almond SB
- Easton (Bab V)
5 08 Mar. 2024 Pendekatan - Apter (Bab VI dan VII) SN
Kelembagaan - Varma (Bab I)
- Budiardjo
6 15 Mar. 2024 Pendekatan - Apter (Bab VIII dan IX) FN
Tingkah Laku - Varma (Bab II)
- Bill dan Hardgrave (Bab
VII)
7 22 Mar. 2024 Pendekatan Pasca - Krasner SB
Tingkah Laku - Wiarda (Bab I dan
Bab IV
- Rauf
8. 29 Mar. 2024** UJIAN TENGAH -- SB
SEMESTER
(UTS)
9. 05 Apr. 2024 Seminar -- MR
10 12 Apr. 2024* Seminar -- MR
11 19 Apr. 2024 Seminar -- MR
12 26 Apr. 2024 Seminar -- SB
13 03 Mei 2024 Seminar -- SB
14 10 Mei. 2024* Seminar -- SB
15 17 Mei 2024 Seminar -- SN

2
24 Mei 2024 -- -- --
16 31 Mei 2024*** UJIAN AKHIR -- SB
SEMESTER
(UAS)

*Karena tanggal 9 Februari, 12 April, dan 10 Mei 2024 adalah hari libur (Cuti
Bersama), kuliah pengganti akan ditentukan kemudian.
**Karena tanggal 29 Maret 2024 adalah hari libur (Wafat Yesus Kristus), jadwal UTS
akan ditentukan kemudian.
***Apabila jadwal UAS pada SAP berbeda dengan jadwal yang dibuat oleh Fakultas,
UAS akan dilaksanakan sesuai jadwal yang dibuat oleh Fakultas.

12. Bahan Bacaan :

Almond, Gabriel. “Introduction” dalam Gabriel Almond dan James Coleman (ed).
The Politics of the Developing Areas. Princeton, NJ : Princeton University
Press, 1971.

Apter, David. Pengantar Analisa Politik. Jakarta : LP3ES, 1985.

Bill, James & Robert Hardgrave. Comparative Politics : A Quest for Theory.
Columbus, OH : Charles Merrill, 1973.

Budiardjo, Miriam. “Pendekatan-pendekatan dalam Ilmu Politik”, Jurnal Ilmu Politik,


No. 1, 1986, h. 3-16.

Dahl, Robert. Modern Political Analysis. Englewood Cliffs, NJ : Prentice Hall, 1970.

Easton, David. The Political System. An Inquiry Into the State of Political Science.
New York : Alfred Knopf, 1953.

Koentjaraningrat (ed). Metode-Metode Penelitian Masyarakat. Jakarta : Gramedia,


1977.

Krasner, Stephen. “Approaches to the State. Alternative Conceptions and Historical


Dynamics.” Comparative Politics. 16 No. 2/Januari 1984, hal. 223-246.

Rauf, Maswadi. “Pendekatan Negara (Statist Approach) dalam Ilmu Politik” dalam
Teori-teori Politik Dewasa Ini (Miriam Budiardjo dan Tri Nuke Pudjiastuti,
penyunting), Jakarta: RajaGrafindo Persada, 1996, Bab II, h. 57-83.

Suriasumantri, Jujun S. Filsafat Ilmu. Jakarta : Sinar Harapan, 1985.

Van Melsen, Prof.Dr.A.G.M. Ilmu Pengetahuan dan Tanggung Jawab Kita. Jakarta :
Gramedia, 1985.

Van Peursen, C.A. Susunan Ilmu Pengetahuan. Jakarta : Gramedia, 1985.

Varma, SP. Teori Politik Modern. Jakarta : Rajawali, 1997.

3
Verhaak, C. & R. Haryono Imam. Filsafat Ilmu Pengetahuan : Telaah Atas Cara
Kerja Ilmu-Ilmu. Jakarta : Gramedia, 1989.

Vredenbergt, Jacob. Pengantar Metodologi Untuk Ilmu-Ilmu Empiris. Jakarta :


Gramedia, 1985.

Wiarda, Howard (ed). New Directions in Comparative Politics. Boulder, CO :


Westview Press, 1985.

Depok, 05 Februari 2024

Anda mungkin juga menyukai