Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN KEDIRI

DINAS PENDIDIKAN
SD NEGERI BENDO 2
Jalan Soekarno-Hatta Nomor 16, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri 64225
Telepon (0354) 396131, Pos-el sdnegeribendo2.pare@gmail.com

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C, atau D di depan jawaban yang benar!

1. Penampakan alam yang terdapat di peta tersebut


adalah . . . .
A. Gunung Krakatau
B. Gunung Kelud
C. Gunung Merapi
D. Gunung Bromo

2. Suku Dayak dan Banjar adalah suku bangsa di Indonesia yang terdapat di Pulau . . . .
A. Jawa B. Sumatra C. Kalimantan D. Sulawesi
3. v
Mata pencaharian masyarakat pada gambar di
samping adalah . . . .
A. Nelayan
B. Petani
C. Berdagang
D. Perkantoran

4. Pak Yudi tinggal di wilayah pegunungan. Wilayahnya berupa lereng dengan didukung
suhu yang sejuk. Kondisi geografis wilayah tersebut dapat digunakan Pak Yudi untuk
mengembangkan sektor . . . .
A. Perkebunan B. Perindustrian C. Perdagangan D. Perikanan
5. Perhatikan gambar berikut!
Peninggalan bersejarah tersebut berada di . . . .
A. Semarang
B. Surabaya
C. Magelang
D. Solo

6. Perhatikan daftar Negara-negara berikut ini:


1. Timor Leste 4. Malaysia 7. Filipina
2. Indonesia 5. Singapura 8. Amerika
3. Korea 6. Australia 9. Kamboja
Dari daftar Negara-negara di atas, Negara yang termasuk anggota ASEAN adalah . . . .
A. 1,2,3,4,5 B. 2,3,4,5,7 C. 2,4,5,7,9 D. 2,4,5,6,9
7. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1. Berkunjung ke wisata sejarah seperti candi
2. Mengambil benda-benda antic yang ada di sekitar candi
3. Menaati tata tertib saat mengunjungi candi
4. Melakukan pemugaran candi dan meninggalkan bentuk aslinya
Dari beberapa pernyataan di atas, yang, merupakan untuk menjaga kelestarian
peninggalan sejarah terdapat pada pernyataan nomor . . . .
A. 1 dan 2 B. 1 dan 3 C. 2 dan 3 D. 3 dan 4
8. B Bentuk pemerintahan negara yang mempunyai bendera di
samping adalah . . . .
A. Republik C. Kesultanan
B. Kerajaan D. Monarki

9. Apabila di sekolah kita ada teman yang berbeda suku sikap yang seharusnya kita
lakukan adalah . . . .
A. Tidak berteman dengan yang berbeda suku
B. Mengejek dan memusuhi
C. Menghargai dan tetap berteman walau berbeda suku
D. Menghindar dan menjauhi
10. Pada zaman dahulu, orang memintal barang dengan alat sederhana. Saat ini benang
dipintal dengan mesin pintal yang canggih. Dampak positif penemuan mesin pintal
adalah . . . .
A. Jenis pohon kapas semakin berkurang
B. Berkurangnya lapangan pekerjaan
C. Jenis kain bermacam-macam
D. Hasil produksi benang menjadi lebih banyak dan cepat
11. Tanggal 17 Agustus 1945 negara Republik Indonesia mulai berdiri setelah
dikumandangkannya Proklamasi Kemerdekaan oleh Ir. Sukarno dan M. Hatta. Tokoh
yang mengetik teks Proklamasi . . . .
A. Sukarni B. Sukarno C. Sayuti Melik D. Sutan Syahrir
12. Sikap yang harus kita lakukan untuk menghindari dampak negatif dari modernisasi
adalah . . . .
A. Selektif
B. Sikap konsumtif
C. Suka membeli produk luar negeri
D. Main game berlebihan
13. Gajah Mada terkenal dengan sumpahnya yaitu tidak akan memakan buah palapa
sebelum menyatukan Nusantara di bawah Kerajaan Majapahit. Upaya yang dilakukan
Gajah Mada dalam mempersatukan Nusantara adalah dengan . . . .
A. Mengadu domba para raja dari berbagai daerah
B. Menanam pohon palapa di berbagai wilayah
C. Menggulingkan kekuasaan dan kejayaan Raja Hayam Wuruk
D. Melakukan ekspansi politik atau penyerangan kerajaan lain
14. Apakah tujuan ditanaminya tumbuhan mangrove di wilayah pantai . . . .
A. Mengurangi jenis ikan laut C. Menjaga kualitas air tetap jernih
B. Mencegah abrasi D. Untuk keindahan pantai
15. Perhatikan gambar berikut!

1 2 3
Candi Surowono ditunjukkan pada gambar nomor . . . .
A. 1 B. 2 C. 3 D. 1 dan 2
16. Upaya apakah yang bisa dilakukan oleh seorang pelajar dalam mempertahankan
kemerdekaan Indonesia . . . .
A. Belajar ketika akan ujian saja
B. Bangga menggunakan produk dalam negeri
C. Menganggap remeh orang lain
D. Sering berkelahi dengan teman
17. Dalam proses perumusan teks proklamasi kemerdekaan Indonesia di rumah Laksamana
Maeda, tokoh yang mengusulkan supaya yang menandatangani oleh dua orang saja
yaitu Ir. Soekarno dan Moh. Hatta adalah . . . .
A. Sutan Syahrir B. Moh. Hatta C. Sayuti Melik D. Sukarni
18. Makna penting proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia adalah . . . .
A. Sebuah hadiah dari negara penjajah
B. Perjuangan sudah selesai
C. Bisa menjajah negara lain
D. Bebas dari segala penjajahan bangsa lain
19. Salah satu isi dari perjanjian Linggarjati adalah . . . .
A. RIS dan Belanda bergabung menjadi Uni Indonesia-Belanda
B. Masalah Irian Barat akan dibahas dan diselesaikan setelah pengakuan kedaulatan
C. Indonesia akan mengembalikan seluruh milik Belanda dan membayar semua hutang
Hindia Belanda sebelum 1949
D. Belanda mengakui wilayah Indonesia yang mencakup Jawa, Sumatera, dan Madura
20. Contoh kegiatan sehari-hari yang dapat mengurangi dampak negatif dari proses
modernisasi . . . .
A. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia
B. Mendatangkan artis luar negeri
C. Memberikan komentar yang tidak baik terhadap hasil karya orang lain
D. Mendukung adanya budaya konsumtif

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!


1. Manfaat sumber daya alam di waduk Karangkates adalah . . . .
2. Upacara adat pembakaran mayat ngaben dari daerah . . . .
3. Sebutkan contoh kegiatan di rumah yang bisa kita lakukan dalam upaya menghemat
energi . . . .
4. Indonesia terletak di antara 2 samudera yaitu . . . .
5. Banyaknya kapal-kapal yang ada di laut maka Indonesia disebut negara . . . .
6. Wilayah Indonesia banyak yang merupakan pesisir pantai. Mata pencaharian penduduk
di daerah tersebut adalah . . . .
7. Indonesia adalah negara yang tanahnya subur, berbagai tanaman dapat tumbuh, salah
satu tujuan Belanda menjajah Indonesia adalah untuk mencari . . . .
8. Nama tokoh pendiri ASEAN yang berasal dari Indonesia adalah . . . .
9. Sebutkan contoh dampak positif dari pengaruh globalisasi . . . .
10. Kerjasama antar negara-negara ASEAN dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi
masing-masing negara, sehingga dapat mengurangi . . . .

Anda mungkin juga menyukai