Anda di halaman 1dari 2

PERATURAN DAN SISTEM PERTANDINGAN

TANGGA BATU VOLLYBALL CUP


TAHUN 2024

A. Waktu,Tempat Pertandingan dan Batas Pendaftaran


a. Pertandingan akan dilaksanakan pada Tanggal 13 April 2024 bertempat di
lapangan Bola Voli desa Tangga Batu Pukul 21.30 WIB – selesai.
b. Batas waktu pendaftaran sampai dengan tanggal 09 Maret 2024 pukul
20.30 WIB.
c. Tehnical Meeting dilaksanakan pada tanggal 09 Maret 2024 Pukul 20.30
WIB di di lapangan Bola Voli desa Tangga Batu.

B. Syarat Pendaftaran
Syarat – syatat pendaftaran sebagai berikut :
a. Membayar Pendaftaran Rp. 150.000/ Club.
b. Memgumpulkan Album Pemain (terlampir)
c. Pemain merupakan penduduk asli desa/ kelurahan yang mendaftar
dengan dibuktikan kartu kependudukan atas identitas lainnya.

C. Peraturan Pertandingan
a. Jumlah Pemain maksimal 12 (dua belas ) orang (line up).
b. Peraturan permainan yang digunakan adalah peraturan bola voli
mengacu PBVSI.

D. Sistem Pertandingan dan poin


a. Pertandingan dilaksanakan dengan sistem ½ kompetisi.
b. 16 tim akan dibagi kedalam 4 Club.
c. Selama babak penyisihan pertandingan menggunakan best of three (3
babak)
d. Kemenangan dengan skor 2-0, maka akan dihitung 3 poin, apabila
kemenangan skor 2-1 maka poin akan dihitung 2 poin, apabila kalah
dengan skor 1-2 akan dihitung dengan poin 1 dan apabila kalah dengan
poin 0-2 dihitung dengan poin 0.
e. Jika salah satu mengundurkan diri atau tidak datang sesuai jadwal, poin
akan akan diberikan poin 3 kepada tim yang hadir dan poin 0 untuk tim
yang mengundurkan diri atau tidak hadir.
f. Untuk babak knockout diambil tim yang berasal dari peringkat grup, yaitu
peringkat 1 dan 2.
g. Untuk babak knockout akan menggunakan 5 babak game, dengan jika
satu tim menang 3 babak, babak ke 4 dan 5 tidak dimainkan.

E. Memulai Pertandingan
a. Perandingan dimulai sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan dan
disepakati.
b. Apabila sarana dan prasarana belum siap, maka kedua regu yang
bertanding harus menunggu.
c. Apabila belum masuk waktu yang telah ditentukan dalam jadwal, namun
sarana dan prasarana serta kedua regu yang akan bertanding sudah siap,
maka pertandingan dapat dilangsungkan atas persetujuan kedua regu
yang akan bertanding, wasit, dan pimpinan pertandingan.

F. Pemimpin Pertandingan
Pemimpin pertandingan terdiri atas wasit

G. Walk Out (WO)


WO dijatuhkan apabila :
a. Peserta pertandingan datang terlambat atas kesalahan sendiri lebih dari
10 menit dari jadwal yang telah ditentukan, kecuali ada alasan yang dapat
diterima.
b. Menolak bertanding sesuai dengan jadwal yang ditentukan.
c. Memakai pemain yang tidak terdaftar sebagai pemain atau memakai kaos
tim yang tidak seragam.
d. Keluar area pertandingan.
H. Bola
a. Bola yang digunakan untuk pertandingan adalah bola panitia.
b. Untuk melakukan pemanasan, diharapkan semua tim
menggunakan bola sendiri.

I. Pakaian
a. Setiap pemain diwajibkan berseragam olahraga bola voli sesuai
peraturan
yang berlaku sejak babak penyisihan.
b. Seragam tim harus bernomor punggung dan nomor dada.
c. Seragam libero harus berwarna kontras dengan seragam timnya.

J. Peserta Pertandingan
a. Peserta harus memenuhi persyaratan yang tercantum dalam
panduan.
b. Peserta merupakan warga desa/ kelurahan yang dibuktikan
dengan KTP atau identitas lainnya.
c. Jumlah satu tim l terdiri atas 12 pemain, serta tiga orang
official.
d. Peserta membawa KTP asli sebagai bahan cross check).
e. Peserta diperbolehkan memohon cross check di saat
pertandingan akan dimulai.
f. Kuota 16 tim.

K. Protes
a. Protes diajukan secara tertulis kepada panitia dengan data yang
lengkap.
b. Protes dilakukan sebelum dan saat pertandingan dimulai disertai
dengan membayar uang protes sebesar Rp. 200.000,- (dua ratus
ribu rupiah).
L. Hadiah
a. Juara I : Rp 850.000 + Trophy
b. Juara 2 : Rp 700.000 + Trophy
c. Juara 3 : Rp 550.000 + Trophy
d. Juara 4 : Rp 400.000 + Trophy
e. Best Player : Rp 100.000 + Trophy
M. Penutup
Hal – hal yang belum tercantum dalam ketentuan ini akan
ditentukan pada saat Technical Meeting.

Tangga Batu, 7 Maret 2024


Panitia

Hongki Saputra

Anda mungkin juga menyukai