Anda di halaman 1dari 1

ULANGAN HARIAN KE-I SEMESTER II SEKOLAH DASAR TAHUN PELAJARAN 2011-2012

Tanda tangan Bidang Studi : IPS Nilai


Orang tua/Wali Kelas : III ( tiga )
Murid Hari / Tanggal : ………………….. Tanda Tangan Guru
Nama : …………………..

A. Pilihlah jawaban yang benar dengan memberi tanda silang (X) pada huruf a, b, atau c!
1. Untuk memenuhi kebutuhan, orang harus . . . .
a. meminta-minta b. belajar c. bekerja d. mencuri
2. Jenis pekerjaan yang menghasilkan barang adalah . . . .
a. dokter b. sopir c. guru d. petani
3. Jenis pekerjaan yang menghasilkan jasa adalah . . . .
a. peternak b. dokter c. petani d. pelukis
4. Pegawai negeri yang bekerja di kantor memberikan jasa di bidang. . . .
a. kedudukan b. jabatan c. barang d. layanan
5. Di dalam bekerja juga dibutuhkan ….
a. teman yang menyenangkan b. tempat yang cocok
c. semangat yang tinggi d. upah yang tinggi
6. Pelayan toko disebut juga...
a. Pramuwisma b. Pramuniaga c. Pramusaji d. Pramugari
7. Mau mengakui kekurangan dan mau belajar lagi merupakan sikap . . . .
a. pemalu b. jujur c. berani d. putus asa
8. Modal penting untuk mendapatkan pekerjaan adalah ….
a. uang dan barang b. pendidikan dan keterampilan
c. teman dan saudara d. guru dan orang tua
9. Pekerjaan yang menghasilkan jasa adalah ….
a. tukang cukur b. pegawai negeri c. karyawan pabrik d. berdagang
10. Orang yang memberikan jasa akan memperoleh ….
a. barang b. jasa c. imbalan d. hadiah

B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!


11. Alasan orang bekerja untuk...
12. Industri yang menghasilkan barang-barang pakaian disebut...
13. Stetoskop adalah alat yang dibutuhkan seorang...
14. Tuna karya adalah sebutan untuk orang yang ...
15. Sebagian besar penduduk di desa bekerja sebagai...
16. Pekerjaan yang paling banyak di kota adalah menjadi...
17. Agar bisa bekerja dengan baik seseorang harus memiliki ...
18. Pramuwisma disebut juga ...
19. Orang yang menciptakan lapangan kerja sendiri disebut...
20. Orang yang bekerja dan mendapat gaji dari pemerintah disebut...

C. Jawablah pertanyaan di bawah ini!


21. Tuliskan 3 contoh pekerjaan yang menghasilkan barang!
22. Tuliskan 3 contoh pekerjaan yang menghasilkan jasa?
23. Berikan 3 contoh pekerjaan yang mendapat gaji dari pemerintah!
24. Sebutkan semangat kerja yang harus dimiliki oleh setiap pekerja!
25. Bagaimana akibatnya bila seseorang tidak memiliki semangat kerja?

Anda mungkin juga menyukai