Anda di halaman 1dari 4

KEMENTERIAN SEKRETARIAT NEGARA

REPUBLIK INDONESIA
Jalan Veteran No. 17-18, Jakarta 10110, Telepon (021) 3845627, 3442327
Faksimile (021) 3813583, Situs: www.setneg.go.id

Nomor : B-279/S/KTLN/LN.03.00/01/2024 19 Januari 2024


Sifat : Sangat Segera
Lampiran : -
Hal : Penawaran Pelatihan Pemerintah Selandia Baru -
English Language Training for Officials
Programme (ELTO) Intake 59: Sustainable
Agriculture and Food Security in an Era of Climate
Change

Yth. Pejabat terlampir


di tempat

Pemerintah Selandia Baru resmi membuka peluang bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS)
Indonesia untuk mengikuti pelatihan Bahasa Inggris melalui program English Language
Training for Officials Programme (ELTO) Intake 59 dengan tema Sustainable Agriculture and
Food Security in an Era of Climate Change. Program pelatihan ini bertujuan untuk
meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris PNS, serta mempererat hubungan bilateral antara
Indonesia dan Selandia Baru. Rangkaian program ELTO Intake 59 ini akan
dilaksanakan bulan Juli s.d. Desember 2024 dan awal tahun 2025 serta mulai tanggal
5 September s.d. 5 Desember 2024 untuk pelaksanaan pelatihan di Selandia Baru dengan
pembiayaan dari Pemerintah Selandia Baru.
Sehubungan dengan hal tersebut, sesuai dengan tema penyelenggaraan pelatihan
yang menargetkan PNS yang terlibat dalam proses pembuatan kebijakan atau terlibat dalam
perencanaan, persetujuan, pelaksanaan, atau pelaporan proyek-proyek terkait pertanian
berkelanjutan dan keamanan pangan, dengan hormat kami sampaikan tawaran pelatihan
Pemerintah Selandia Baru kepada instansi Saudara. Tawaran pelatihan tersebut hendaknya
dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh calon peserta yang memenuhi persyaratan sebagai
berikut:
1. Berusia 25 s.d. 45 tahun;
2. Memiliki kemampuan Bahasa lnggris dengan nilai IELTS 4.5 - 5.5;
3. Berhubungan langsung dengan tema Sustainable Agriculture and Food Security,
khususnya di bidang teknis dan kebijakan;
4. Memerlukan penguasaan Bahasa lnggris dalam bekerja sehari-hari.

Aplikasi calon peserta ELTO intake 59 beserta surat pencalonan dari institusi Saudara
diharapkan dapat diterima Biro Kerja Sama Teknik Luar Negeri, Kementerian Sekretariat
Negara selambat-lambatnya tanggal 16 Februari 2024 dengan mengunggah dokumen pada
tautan https://s.id/NZELTO59 untuk selanjutnya akan disampaikan kepada Kedutaan Besar
Selandia Baru di Jakarta, dengan melampirkan dokumen sebagai berikut:
1. ELTO application form intake 59 yang diisi lengkap dan diketik rapi, serta disetujui
oleh pejabat yang berwenang dalam employer endorsement form;
2. Surat pencalonan/rekomendasi dari Kementerian/Lembaga pegawai;
3. Pas foto ukuran 4x6;
4. Salinan paspor yang masih berlaku;
5. Daftar riwayat hidup;
6. Jika tersedia: salinan sertifikat IELTS dalam 18 bulan terakhir dengan rentang nilai
IELTS 4.5 - 5.5 (atau nilai TOEFL yang setara).

Untuk informasi lebih lanjut, terlampir kami sampaikan informasi persyaratan program
pelatihan dimaksud dan ELTO application form.

Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami sampaikan terima kasih.

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik


yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE).
Kepala Biro Kerja Sama Teknik
Luar Negeri,

Noviyanti

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik


yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE).
Lampiran Surat Dinas
Kepala Biro Kerja Sama Teknik Luar Negeri,
Nomor : B-279/S/KTLN/LN.03.00/01/2024
Tanggal : 19Januari 2024

DAFTAR PEJABAT YANG DIKIRIMI SURAT DINAS

1. Kepala Biro Umum,


Kementerian
Koordinator Bidang
Perekonomian
2. Kepala Biro Umum,
Kementerian
Koordinator Bidang
Kemaritiman dan
Investasi
3. Kepala Biro
Organisasi dan
Kepegawaian,
Kementerian
Pertanian
4. Kepala Biro
Kepegawaian dan
Organisasi,
Kementerian
Lingkungan Hidup
dan Kehutanan
5. Kepala Pusat
Pendidikan dan
Pelatihan,
Kementerian
Investasi/BKPM
6. Kepala Biro Sumber
Daya Manusia,
Aparatur, dan
Organisasi,
Kementerian
Kelautan dan
Perikanan
7. Kepala Biro Sumber
Daya Manusia,
Kementerian
Perencanaan
Pembangunan
Nasional/Bappenas
8. Kepala Biro Sumber
Daya Manusia,
Kementerian
Keuangan
9. Kepala Biro Sumber
Daya Manusia,
Kementerian Luar
Negeri
10. Kepala Biro
Perencanaan,
Organisasi, dan
Kepegawaian
Kementerian Badan
Usaha Milik Negara
11. Kepala Biro
Organisasi dan
Sumber Daya
Manusia, Badan
Riset dan Inovasi
Nasional
12. Kepala Biro
Kepegawaian,
Organisasi, dan Tata
Laksana,
Kementerian
Pekerjaan Umum
dan Perumahan
Rakyat
13. Direktorat
Perundingan
Organisasi
Perdagangan Dunia,
Kementerian
Perdagangan
14. Kepala Badan
Kepegawaian
Daerah/Badan
Pengembangan
Sumber Daya
Manusia Pemerintah
Daerah Se-
Indonesia

Anda mungkin juga menyukai