Anda di halaman 1dari 17

Matematika

Pembahasan Uji Kemampuan 1

1. Lima tahun lalu, tiga kali usia Faza sama dengan usia Izbik ditambah empat.
Empat tahun yang akan datang empat kali usia Faza sama dengan dua kali
usia Izbik dikurangi empat. Jumlah usia Faza dan Izbik sekarang adalah …
a. 54
b. 75
c. 35
d. 66

Jawaban: D

© Salam Cendekia 2022 0


Matematika

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

2. Himpunan A adalah himpunan semua bilangan prima dari 1 sampai 10.


Banyaknya himpunan bagian dari A adalah …
a. 8
b. 16
c. 12
d. 64

Jawaban: B
A = {2,3,5,7}

n(A)=4

Himpunan bagian = , n adalah banyaknya anggota himpunan

Himpunan bagian A = 24 =16

Jadi, jawaban yang tepat adalah B.

3.

Gambar di atas merupakan ilustrasi dari himpunan A, B, dan C. manakah dari


gambar di bawah ini yang menunjukkan ?

© Salam Cendekia 2022 1


Matematika

a.

b.

c.

d.

© Salam Cendekia 2022 2


Matematika

Jawaban: B
Daerah himpunan yaitu :

Daerah himpunan yaitu :

Maka =

Jadi, jawaban yang tepat adalah B.

© Salam Cendekia 2022 3


Matematika

4. Dua buah dadu dilempar bersamaan. Peluang jumlah dua mata dadu
bilangan prima adalah…
a. 5/12
b. 2/9
c. 5/12
d. 5/36

Jawaban: A
Misal n(A) adalah banyaknya kemungkinan jumlah mata dadu bilangan prima. A
= {2,3,5,7,11}

Untuk A = 2 -> {(1,1)}

Untuk A = 3 -> {(1,2),(2,1)}

Untuk A = 5 -> {(1,4),(2,3),(3,2),(4,1)}

Untuk A = 7 -> {(1,6),(2,5),(3,4),(4,3),(5,2),(6,1)}

Untuk A = 11 -> {(5,6),(6,5)}

n(A) = 15

misal n(S) adalah banyaknya semua kemungkinan pasangan mata dadu.


n(S)=36

Maka, peluang yang terjadi :

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

5. Suatu n! (baca : n faktorial) didefinisikan sebagai 1x2x3x4x…xn. Contoh 5! =


1x2x3x4x5

Tentukan hasil dari

a. 3/64
b. 2/63

© Salam Cendekia 2022 4


Matematika

c. 3/74
d. 4/74

Jawaban: B

Jadi, jawaban yang tepat adalah B.

6.

Jika diketahui f(2)=14,f(-2)=-10,a=b tentukan nilai a*b*c!

a. 12
b. 4
c. 6
d. 8

Jawaban: D

Dengan metode substitusi/eliminasi akan diperoleh nilai a=2 dan c=2. b=a=2.

© Salam Cendekia 2022 5


Matematika

a*b*c=2*2*2=8

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

7. Ahmad bermain tebak-tebakan angka dengan budi. Budi memberikan clue


bahwa angka tersebut terdiri dari 3 bilangan yang berbeda-beda (abc). Jika 3
bilangan itu dijumlahkan, maka akan menghasilkan 12. Jika bilangan b dan c
digabung (bc), maka nilainya akan 18 kali nilai a. jika bilangan a dan b
digabung (ab) dan ditambah 1, maka nilainya akan 9 kali nilai c. Angka yang
dimaksud Budi adalah…

a. 345
b. 354
c. 435
d. 453

Jawaban: B
Ada 3 pernyataan yang akan menghasilkan 3 persamaan.

Persamaan 1 (3 bilangan dijumlahkan)

a+b+c = 12

Persamaan 2 (bilangan bc)

… (b dikali 10 karena b merupakan bilangan puluhan)

Persamaan 3 (bilangan ab+1)

Eliminasi c pada persamaan 1 dan 2

… (Persamaan 4)

Eliminasi c pada persamaan 1 dan 3

… (Persamaan 1 x 9)

© Salam Cendekia 2022 6


Matematika

------------------- +

… (Persamaan 5)

Eliminasi a pada persamaan 4 dan 5

---------------- +

Subtitusi b ke persamaan 4

Subtitusi a dan b ke persamaan 1

Angka yang dimaksud budi adalah 354.

Jadi, jawaban yang tepat adalah B.

8. Apis sedang melaksanakan ujian semester. Nilai rata-rata ujian apis sebelum
mengikuti ujian terakhir adalah 85. Setelah mengikuti ujian terakhir, nilai
rata-ratanya menjadi 86. Jika nilai ujian terakhirnya 95, maka jumlah ujian
yang diikuti Apis adalah…
a. 8
b. 9
c. 10
d. 12

Jawaban: C
Sebelum mengikuti ujian akhir, jumlah nilai apis (N0) adalah rata-rata nilai x
jumlah ujian yang diikuti.

© Salam Cendekia 2022 7


Matematika

(misal x adalah jumlah ujian yang diikuti apis)

…(persamaan 1)

Setelah mengikuti ujian akhir, jumlah nilai apis (N) adalah

…(persamaan 2)

Karena jumlah nilai akhir apis = jumlah nilai sebelum ujian terakhir + nilai ujian
terakhir, maka

(persamaan 3)

Subtitusi N persamaan 2 ke 3.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

9. Anggap saja sebuah dadu berbentuk limas segitiga beraturan. Setiap sisi
memiliki angka yang berbeda dari 1 s.d 4. Peluang angka ganjil untuk muncul
atau terlihat setelah dadu itu dilempar adalah…

a. 1/4
b. 1/2
c. 3/4
d. 1

Jawaban: D
Karena limas segitiga memiliki 4 sisi secara keseluruhan dan yang akan terlihat
adalah 3 sisi yang terlihat saat berdiri, sehingga angka yang tidak muncul hanya
akan ada 1 setiap pelemparan dadu. Di antara bilangan 1,2,3, dan 4, bilangan
ganjil ada 2, yaitu angka 1 dan 3. Oleh karena hanya ada 1 sisi yang tertutup,
maka jika salah satu bilangan ganjil tertutup, maka bilangan ganjil lainnya akan
terlihat. Sehingga, bilangan ganjil akan terlihat di semua kasus.

© Salam Cendekia 2022 8


Matematika

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

10.Untuk bilangan-bilangan real a, b, dan c diberikan sistem persamaan:

a+b=8

b + c = 12

c+d=8

Nilai dari ad + bc – ab – cd adalah …

a. -4
b. 4
c. -16
d. 16

Jawaban: D

𝑎 + 𝑏 = 8 (1)

𝑏 + 𝑐 = 12 (2)

𝑐 + 𝑑 = 8 (3)

Eliminasi persamaan (1) dengan (2)

𝑎 − 𝑐 =− 4

Eliminasi peresamaan (3) dengan (2)

𝑑 − 𝑏 =− 4

Maka,

𝑎𝑑 + 𝑏𝑐 – 𝑎𝑏 – 𝑐𝑑 = (𝑎 − 𝑐)(𝑑 − 𝑏) = (− 4)(− 4) = 16

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

© Salam Cendekia 2022 9


Matematika

11.Jika pola di bawah dilanjutkan, berapakah jumlah lingkaran yang ada pada
pola ke-78?

a. 301
b. 305
c. 309
d. 313

Jawaban: C
Jika kita perhatikan, lingkaran yang bertambah itu lama-kelamaan akan
membentuk huruf ‘X’ yang keempat lengannya semakin memanjang. Oleh
karena itu, pola jumlah lingkaran tersebut bisa ditentukan dari banyak lingkaran
yang ada di lengan huruf ‘X’ tersebut.

Pola ke-1: 1 + 4.(0)

Pola ke-2: 1 + 4.(1)

Pola ke-3: 1 + 4.(2)

Pola ke-4: 1 + 4.(3)

Pola ke-n: 1 + 4.(n-1)

Maka, pola ke-78 adalah 1 + 4.(77) = 309.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

12. Dina ingin membuat baju batik. Baju batik tersebut terbuat dari kain yang
panjangnya haruslah x kali dari tinggi badan penggunanya. Ternyata, Dina
yang memiliki tinggi badan 150 cm membutuhkan kain dengan panjang 180

© Salam Cendekia 2022 10


Matematika

cm. Jika Alya yang memiliki tinggi badan 145 cm ingin membuat baju batik
seperti Dina, berapakah panjang kain yang dibutuhkan oleh Alya?
a. 145
b. 168
c. 174
d. 180

Jawaban: C
Panjang kain Dina = 150x = 180 cm

x = 180/150 = 6/5

Panjang kain Alya = 145x = 145.(6/5) = 174 cm

Jadi, jawaban yang tepat adalah C

13. Berapakah peluang dapat terlihatnya mata dadu lima pada pelemparan
sebuah dadu?
a. 1/6
b. 3/6
c. 5/6
d. 6/6

Jawaban: C
Mata dadu lima dapat terlihat pada semua kemungkinan, kecuali Ketika mata
dadu lima tersebut berada di posisi bawah sehingga tidak bisa terlihat. Maka,
dari 6 kemungkinan, 5 dari kemungkinan tersebut memenuhi kondisi ‘mata dadu
lima dapat terlihat’. Peluang dari kejadian tersebut adalah 5/6.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

14.Sepuluh orang guru akan ditugaskan untuk dinas ke sekolah A, B, dan C,


berturut-turut sebanyak lima, tiga, dan dua orang. Banyak cara yang mungkin
untuk menugaskan kesepuluh guru tersebut adalah …
a. 2630
b. 2520
c. 263
d. 252

© Salam Cendekia 2022 11


Matematika

Jawaban: B

Banyak cara untuk menugaskan kesepuluh dokter tersebut adalah 252 x 10 x 1


= 2520.

Jadi, jawaban yang tepat adalah B.

15.Rata-rata nilai ujian IPA kelas 9A adalah 20 lebihnya dari rata-rata nilai ujian
kelas 9B. Jumlah siswa kelas 9A lebih sedikit 10 dari jumlah siswa kelas 9B.
Jika kedua kelas digabung, dengan jumlah total siswa 100 orang, rata-rata
nilai ujian IPA menjadi 75. Berapakah rata-rata nilai ujian IPA pada kelas 9A?
a. 45
b. 55
c. 66
d. 86

Jawaban: D
Misal:

Jumlah siswa 9A = A

Jumlah siswa 9B = B

© Salam Cendekia 2022 12


Matematika

Rata-rata nilai 9A = x

Rata-rata nilai 9B = y

Rata-rata nilai ujian IPA pada kelas 9A adalah 86.

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

16. Terdapat 3 orang siswa SMP, yaitu Ziyad, Putra, dan Tito yang sangat suka
minum air putih. Ziyad minum air putih setiap 20 menit sekali. Putra minum
air putih setiap 30 menit sekali. Tito minum air putih setiap 40 menit sekali.
Ziyad, Putra, dan Tito minum air bersamaan ketika pukul 10.00. Pada pukul
berapakah mereka bertiga kembali minum air bersamaan?
a. 10.20
b. 10.40
c. 11.00
d. 12.00

Jawaban: D
Untuk mencari tahu berapa menit sekali mereka minum air bersamaan, maka
kita harus tau KPK dari 20, 30, dan 40. KPK dari ketiga bilangan tersebut adalah

© Salam Cendekia 2022 13


Matematika

120. Maka, setiap 120 menit sekali, Ziyad, Putra, dan Tito akan minum air
secara bersamaan. Setelah jam 10.00, mereka akan kembali minum bersamaan
setelah 120 menit, yaitu pada pukul 12.00.

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

17.Hasil perkalian semua nilai yang mungkin dari x+2y jika diketahui persamaan
di bawah ini.

a. -2
b. 2
c. 1
d. 4

Jawaban: A
2
(𝑥 + 2𝑦) + 𝑥 + 2𝑦 = 2

Misal 𝑎 = 𝑥 + 2𝑦
2
𝑎 + 𝑎= 2
2
𝑎 + 𝑎− 2 = 0

(𝑎 + 2)(𝑎 − 1) = 0

𝑎 =− 2 𝑎𝑡𝑎𝑢 𝑎 = 1

Didapatkan nilai 𝑎 = 𝑥 + 2𝑦 =− 2 𝑎𝑡𝑎𝑢 1

Hasil perkalian semua nilai yang mungkin dari x+2y adalah − 2×1 =− 2

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

18. Alya memiliki telur sejumlah x. Perbandingan jika ada 3 telur yang pecah
dan jika dia membeli 7 telur lagi adalah 5:7. Berapakah jumlah telur yang
dimiliki Alya?
a. 24
b. 28
c. 32

© Salam Cendekia 2022 14


Matematika

d. 36

Jawaban: B

Jadi, jawaban yang tepat adalah B.

19. Tentukan hasil kali akar-akar dari persamaan kuadrat di bawah ini!

a. -a/b
b. b/c
c. -c/b
d. c/a

Jawaban: D

© Salam Cendekia 2022 15


Matematika

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

20.Aquila membeli 3 roti dan 4 susu. Ia membayar dengan uang 50000 dan
mendapatkan kembalian 2000. Esoknya, ia kembali ke toko yang sama dan
membeli 7 roti dan 3 susu. Ia memberikan uang 100000 dan mendapat
kembalian 500. Jika ia ingin membeli 2 roti dan 2 susu, berapa uang minimal
yang harus dia bawa?
a. 35000
b. 37000
c. 40000
d. 42000

Jawaban: B

Jadi, jawaban yang tepat adalah B.

© Salam Cendekia 2022 16

Anda mungkin juga menyukai