Anda di halaman 1dari 3

TUGAS LITERASI MEDIA DIGITAL

Nama : Annisa Ramadhani


Nim : F0271221008
Mata Kuliah : Teknologi Media Informasi

JAWABAN

1. Pengetahuan tentang cara mengakses media sosial dari interaksi Ibob dan
Mentari di dalam video yaitu :
1. Pengetahuan tentang cara sebelum menggunakan media sosial kita harus
mengetahui apa itu media sosial.
2. Pengetahuan tentang cara untuk mengakses media sosial dengan benar.
3. Pengetahuan tentang cara mengelola informasi dan media sosial dengan
benar.
Sedangkan etika dalam interaksi video Ibob dan Mentari dalam bermedia sosial
yaitu :
1. Ketika bermedia sosial duduklah dengan benar dan sopan. Dan ketika
berbicara dengan orang lain bicaralah dengan sopan.
2. Tidak menggunakan media sosial untuk menghina orang atau pengguna
lain dalam kolom komentar.
3. Mengelola dan menggunakan media sosial sesuai dengan etika dan
kebutuhan.
4. Tidak mengikuti dan ikut campur aktivitas orang lain di akun media
sosialnya.
5. Tetaplah bijak dan asyik dalam bermedia sosial.
2. Urutan cara mengakses dan mengelola informasi dari cuplikan video “Asyik
Berselancar di Media Sosial” yaitu :
1. Pelajari cara mengaksesnya.
2. Gunakan data pribadi yang asli di media sosial jangan yang palsu.
3. Gunakan fitur-fitur utama di setiap media sosial yang digunakan.
4. Jangan gunakan media sosial untuk hal yang tidak baik seperti menghina
orang lain di kolom komentar.
5. Kelola media sosial sesuai dengan kebutuhan dengan tetap memperhatikan
etika dalam bermedia sosial.

3. Salah satu media sosial yang digunakan yaitu Instagram. Fitur yang ada di
media sosial Instagram yaitu :
1. Nametag
Yaitu kartu identitas virtual yang akan mempermudah penggunanya dalam
menemukan profil Instagram orang lain dengan cara memindainya.
Nametag yang digunakan bisa diatur sesuai selera masing-masing pengguna
seperti menambahkan desain seperti warna,stiker,foto,emoji dan
sebagainya.

2. Pin Feed
Fitur ini bisa digunakan untuk menyematkan unggahan yang diinginkan
dalam daftar teratas.

3. Instagram Highlight
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menyimpan Instagram Story tanpa
batasan waktu.

4. Instagram Shopping
Fitur ini digunakan untuk membantu penjual memasarkan produknya di
media sosial Instagram.

5. Instagram Story
Fitur ini digunakan hanya sekedar untuk membagikan momen-momen yang
sedang terjadi.
6. Instagram Live
Fitur ini merupakan fitur video live yang ada di aplikasi Instagram. Adanya
fitur ini dapat menciptakan interaksi dua arah sehingga audiensnya dapat
memberikan pertanyaan,kritik,dan saran selama live berlangsung.

7. Musik di Feed
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk membuat feed yang disertai
dengan tambahan musik yang berasal dari aplikasi Instagram. Pengguna Instagram
bisa menambahkan foto kemudian menambahkannya lagu atau audio di feed
dengan durasi maksimal 90 detik atau 1,5 menit.

8. Insight
Fitur ini ada saat pengguna Instagram mengubah akun Instagramnya dari
yang personal account menjadi professional account. Fitur ini adalah fitur
Instagram bisnis yang memberikan informasi tentang pengikut dan konten yang
paling diminati.

9. Auto Reply DM
Fitur Instagram ini berfungsi untuk membalas pesan pada Dirrect Message
(DM) di Instagram secara otomatis.

10. Hastag
Fitur ini adalah kombinasi huruf,angka,dan emoji yang diawali dengan
simbol tagar. Hastag dapat diklik,sehingga siapapun yang mengklik akan melihat
halaman dengan postingan yang ditandai dengan hastag tersebut.

Anda mungkin juga menyukai