Anda di halaman 1dari 2

Skenario Praktik Coaching AGUS

Coach : Assalamualaikum, Selamat sore Pak.


Gimana kabarnya bapak hari ini.
Coachee Waalaikumsalam, Sore juga pak
Alhamdulillah baik aja pak
Coach Saya perhatikan ko bapak keliahatan gelisah, memangnya ada apa pak
Coachee : Sebenarnya gak ada apa-apa sih, Pak. Cuma saya butuh teman curhat untuk dicoaching sebentar
nih mengenai masalah murid dan pembelajaran di kelas saya.
Coach : Oke siap Pak. Semoga bisa saling mencerahkan ya nanti.
Nah, Pak dari pembicaraan kita sekarang, apa yang ingin bapak dapatkan? (Tujuan)
Coachee : Saya ingin mendapat ide segar untuk menciptakan kondisi yang kondusif , murid bisa fokus
ketika mereka mengikuti pembelajaran saya setelah pergantian jam pelajaran.
Coa : Oh, jadi bapak ingin menciptakan fokus atau kondisi yang kondusif setelah murid berganti jam
pelajaran.
Coachee : Iya Pak, seperti itu yang saya harapkan.
Coach : Situasinya seperti apa sekarang?
Coachee : Setelah jam olahraga berakhir biasanya murid-murid tidak langsung ke kelas, mereka malah
pergi ke kantin, dan ketika saya sudah berada di kelas pun mereka masih asyik dengan
jajanannya dan kurang memperhatikan pembelajaran saya. (Identifikasi)
Coach : Apa yang mempengaruhi hal itu Pak ?
Coachee : Mungkin mereka kelelahan setelah berolahraga, atau malah terlalu asyik di luar sehingga timbul
kebosanan saat kembali ke kelas.
Coach : Situasi apa yang bapak inginkan?
Coachee : Yang saya inginkan tentunya murid bisa fokus dalam mengikuti pembelajaran saya dan merasa
senang dalam pembelajaran.
Coach : Menurut bapak, apa yang membuat itu bisa terwujud?
Coachee : Mungkin saya harus bisa menciptakan pembelajaran yang menyenangkan di kelas, selain itu saya
harus mengembalikan fokus mereka terlebih dahulu.
Coach : Oh gitu ya, dari skala 1 hingga 10, kira-kira dimana posisi bapak sekarang dalam pencapaian
tujuan yang bapak inginkan tersebut?
Coachee : Posisi saya dalam mencapai tujuan yang saya inginkan mungkin di angka 6 pak.
Coach : Menurut bapak apa kekuatan dalam mencapai tujuan tersebut?
Coachee : Saat ini sedikitnya saya sudah memiliki pengetahuan tentang pembelajaran sosial emosional pak,
mungkin hal tersebut akan membantu saya.
Coach : Apakah ada hambatan atau gangguan yang dapat menghalangi bapak dalam meraih tujuan
tersebut?
Coachee : Mungkin saya perlu sedikit waktu untuk mengintegrasikan pembelajaran sosial emosional dalam
RPP saya nanti pak.
Coach : Oh gitu ya pak . Menurut bapak apa kira-kira solusi terbaik untuk meminimalisir hambatan
tersebut?
Coachee : Saya akan secepatnya membuat RPP tersebut pak, dan memilih cara yang tepat dalam
pembelajaran nanti.
Coach : Oke kalau begitu, sekarang rencana bapak apa?
Coachee : Saya akan menerapkan pembelajaran sosial emosional di kelas saya terutama praktik kesadaran
penuh ( mindfulness ) untuk mengembalikan fokus murid setelah pembelajaran olahraga.
(Rencana Aksi)
Coach : Apa strategi untuk itu?
Coachee : Saya akan menerapkan teknik STOP (Berhenti sejenak, ambil napas dalam, amati sensasi pada
tubuh, selesai dan lanjutkan), saya juga akan menggunakan musik instrumental sebagai pengiring
dalam praktik teknik ini, kemudian saya akan membuat kuis singkat untuk membuat murid lebih
tertarik dan senang belajar.
Coach : Apa kriteria keberhasilan rencana bapak tersebut?
Coachee : Untuk kriteria keberhasilan tentu saja murid menjadi lebih fokus belajar, dan senang dalam
mengikuti pelajaran saya.
Coach : Jadi apa yang akan bapak lakukan setelah sesi ini dari alternatif-alternatif tadi?
Coachee : Saya akan segera mempersiapkan rencana pembelajarannya supaya segera dapat saya terapkan
di kelas saya pak
Coach : Oke. Sekarang target untuk melaksanakan rencana aksi tersebut kapan nih pak?
Coachee : Target saya 1 minggu pak.
Coach : Oke, sekarang biar kita tahu dalam waktu 1 minggu itu sudah ada progress gimana nih pak?
Coachee : Janjian lagi ya pak, minggu depan nanti saya akan ceritakan update-nya.
Coach : Setuju pak.
Menurut bapak, siapakah yang perlu dimintai dukungan untuk menjaga komitmen bapak
tersebut?
Coachee : Saya akan berkolaborasi dengan rekan sejawat saya pak dalam merencanakan pembelajaran
tersebut. (Tanggung Jawab)
Coach : Wah luar biasa sekali pak, jadi komitmen bapak adalah berkolaborasi dengan rekan sejawat.
Coachee : Iya, betul pak.
Coach : Pertanyaan terakhir pak , apa yang dapat disimpulkan dari sesi ini?
Coachee : Setelah saya ngobrol dengan bapak, alhamdulillah saya ada pencerahan dan mendapatkan ide
untuk memgembalikan fokus anak setelah mereka selesai berolahraga yaitu dengan menerapkan
teknik STOP dengan iringan musik instrumental, kemudian sebelum masuk ke materi
pembelajaran saya akan memulai dengan memberikan kuis singkat agar murid lebih tertarik dan
senang belajar.
Coach : Wah keren pak . Semoga rencana aksinya bisa berjalan dengan baik.
Semoga bermanfaat ya pak hasil diskusi kita hari ini
Coachee : Iya pak, terima kasih sekali sudah menemani saya hari ini.
Coach : Sama-sama pak. Tetap semangat ya pak.

Anda mungkin juga menyukai