Anda di halaman 1dari 2

PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS

EME (ENGLISH MATHEMATICS EVENT) TINGKAT SMP/MTs


SE KARESIDENAN BOJONEGORO
2023
Jenis Perlombaan : AKADEMIK
A. Bentuk Kegiatan
Kegiatan ini berbentuk Kompetisi Bahasa Inggris dan Matematika dengan 2 Babak, yaitu :
1. Babak Penyisihan
2. Babak Final

B. Peserta Kompetisi
1. Peserta EME 2023 adalah siswa/siswi SMP/MTs. Se-derajat kelas VIII, dan IX.
2. Setiap Lembaga boleh mengirimkan lebih dari 1 peserta untuk masing-masing lomba.

C. Syarat Pendaftaran
1. Membayar uang pendaftaran sebesar Rp. 10.000 per peserta paling lambat 20 Februari 2023
dikirim ke rekening :
Bank Jatim
a/n Ita Moraliawati
No Rekening 0082467017
Khusus untuk peserta dari SMPN MT tidak dipungut biaya apapun.
2. Mengisi Formulir pendaftaran (Melalui G-Form) yang bisa diakses di laman smanmt.sch.id
dan melampirkan scan/foto bukti pembayaran.
3. Bergabung grup WA peserta EME dengan mengikuti tautan yang telah disediakan setelah
mengisi formulir pendaftaran.

D. Ketentuan Kompetisi
1. Kompetisi Bahasa Inggris
a. Babak Penyisihan
▪ Soal sebanyak 40 soal dengan waktu 60 menit. Bentuk soal berupa pilihan ganda.
▪ Bobot nilai +4 jika benar, -1 jika salah dan 0 jika tidak diisi. Prioritas soal dari yang
tertinggi hingga terendah adalah reading, grammar dan vocabulary.
▪ Tidak diperbolehkan menggunakan kamus dan alat komunikasi
▪ Peserta yang dapat lanjut ke babak final diambil dari 10 peserta dengan nilai teratas.
▪ Jika terdapat dua atau lebih peserta dengan nilai yang sama pada batas 10 peserta,
maka akan dipilih peserta dengan perolehan nilai lebih banyak pada soal dengan
bobot lebih tinggi.

b. Babak Final
▪ Babak final diikuti oleh peserta dengan perolehan nilai tertinggi pada babak
penyisihan
▪ Tersedia 10 artikel pendek yang berbeda untuk dibagikan secara acak kepada peserta.
▪ Para finalis akan diberi waktu untuk membaca, memahami dan mencatat poin-poin
penting yang bisa membantu mereka dalam menyampaikan opini di hadapan dewan
juri.
▪ Setelah itu, artikel akan ditarik kembali oleh panitia dan peserta dipersilahkan keluar
dari ruang karantina dan menuju ruang di mana para finalis akan menyampaikan
opini mereka di hadapan dewan juri
▪ Peserta akan dipanggil satu persatu untuk menyampaikan opini singkat mereka terkait
artikel yang dibaca di hadapan para dewan juri selama maksimal 3 menit
▪ Setelah penyampaian opini, dewan juri dapat mengajukan satu pertanyaan.
▪ Selama salah seorang finalis menyampaikan opininya dan menjawab pertanyaan,
peserta lain tetap berada di ruangan yang sama untuk ikut mendengarkan opini dan
jawabannya.
▪ Kriteria penilaian pada babak ini adalah kemampuan analisa peserta mengenai sebuah
artikel, kekritisan berpikir peserta, kelancaran penyampaian, pelafalan dan keterkaitan
opini dengan artikel.
2. Kompetisi Matematika

a. Babak Penyisihan
▪ Babak ini terdiri dari 25 soal dalam bentuk pilihan ganda (multiple choice) dengan 5
opsi
▪ Waktu pengerjaan 60 menit
▪ Jawaban dipilih pada opsi yang telah disediakan.
▪ Bobot nilai +4 jika benar, -1 jika salah dan 0 jika tidak diisi
▪ Peserta yang dapat lanjut ke babak final diambil dari 10 peserta dengan nilai teratas.
▪ Jika terdapat dua atau lebih peserta dengan nilai yang sama pada batas 10 peserta, maka
akan dipilih peserta dengan perolehan nilai lebih banyak pada soal dengan bobot lebih
tinggi.

b. Babak Final
▪ Babak final diikuti oleh 10 peserta dengan perolehan nilai tertinggi pada babak
penyisihan.
▪ Soal terdiri dari 20 isian jawaban singkat dengan waktu 45 menit.

E. Ketentuan Pemenang
1. Dari akumulasi poin pada dua babak yakni babak penyisihan dan babak final akan diambil
masing-masing juara 1, juara 2, juara 3.
2. Untuk Juara 1, 2, dan 3 hadiah berupa Fresh Money dan Voucher belajar, Sertifikat dari
Dinas Pendidikan dan Trophy untuk pemenang.
3. Untuk seluruh peserta kegiatan mendapatkan e-sertifikat sebagai peserta kegiatan.

Anda mungkin juga menyukai