Anda di halaman 1dari 24

SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101

PENALARAN UMUM

1. Jika seseorang jujur, menyampaikan informasi secara utuh, tidak memanipulasi informasi yang
disampaikannya, dan tidak melakukan kebohongan, ia dipercaya oleh masyarakat.
Jika orang itu suka menyampaikan informasi yang tidak lengkap, memanipulasi informasi, dan
suka menyampaikan berita bohong, manakah kesimpulan yang SENAR?
A. Orang itu selalu dicurigai
B. Orang itu bukan orang jujur
C. Orang itu suka mengarang cerita
D. Orang itu akan dijauhi masyarakat
E. Orang itu membuat orang terkecoh

2. Sebagian siswa tidak dapat mengikuti mata pelajaran IPA apabila siswa tidak mengerjakan laporan
praktikum.
Siswa melakukan hal demikian apabila asisten tidak membimbing praktik di laboratorium.
Manakah simpulan berikut yang BENAR?
A. Asisten tidak membimbing praktik di laboratorium apabila sebagian siswa dapat mengikuti
pelajaran IPA
B. Sebagian siswa dapat mengikuti mata pelajaran IPA apabila asisten tidak membimbing praktik
di laboratorium
C. Sebagian siswa tidak dapat mengikuti mata pelajaran IPA apabila asisten tidak membimbing
praktik di laboratorium
D. Asisten membimbing praktik di laboratorium agar sebagian siswa dapat mengikuti mata
pelajaran IPA
E. Sebagian siswa tidak dapat mengikuti mata pelajaran IPA apabila asisten membimbing praktik
di laboratorium

3. Banyak promosi produk dilakukan di berbagai media sehingga banyak masyarakat melakukan
pembelian produk. Banyaknya masyarakat yang melakukan pembelian produk meningkatkan
perilaku konsumtif pada masyarakat. Meskipun perilaku konsumtif mendorong roda perekonomian,
masyarakat tidak bisa menabung karena perilaku konsumtif mereka meningkat.
A. Perilaku konsumtif masyarakat tidak terjadi untuk produk yang tidak dipromosikan di media
B. Jika perilaku konsumtif masyarakat mendorong roda perekonomian, banyak promosi produk
dilakukan di berbagai media
C. Tingkat perilaku konsumtif masyarakat berkurang karena perilaku konsumtif mendorong roda
perekonomian
D. Meningkatnya perilaku konsumtif masyarakat disebabkan banyaknya promosi produk yang
dilakukan di berbagai media
E. Masyarakat yang tidak bisa menabung menyebabkan banyak promosi produk dilakukan di
berbagai media

4. Semua danau di pulau besar memiliki hutan pinus di pinggir danaunya.


Beberapa hutan pinus di pinggir danau digunakan untuk memelihara hewan ternak oleh warga
sekitar.
Berdasarkan informasi di atas, manakah simpulan berikut yang PALING BENAR?
A. Sebagian hutan pinus di pinggir danau tidak berpotensi menjadi lahan produktif bagi warga
sekitar
B. Sebagian danau di pulau besar digunakan untk memelihara hewan ternak oleh warga sekitar
C. Sebagian hutan pinus di pinggir danau tidak digunakan untuk memelihara hewan ternak oleh
warga sekitar
D. Sebagian danau di pulau besar memiliki hutan pinus di pinggir danau
E. Sebagian pinggir danau yang ditumbuhi pohon pinus bukan danau di pulau besar
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
5. Kurangnya enzim laktase pada pencernaan menyebabkan peningkatan kadar laktosa yang tidak
tercerna. Upaya peningkatan enzim laktase dapat dilakukan dengan mengonsumsi pil laktaid.
Risiko tingginya kadar laktose yang tidak tercerna akan berkurang jika penurunan enzim laktase
dapat dicegah.
Berdasarkan informasi tersebut, manakah pernyataan berikut yang PASTI BENAR?
A. Mengonsumsi pil laktaid dapat menyebabkan penurunan enzim laktase
B. Kadar laktosa menjadi meningkat karena tercernanya pil laktaid dalam tubuh
C. Tidak mengonsumsi pil laktaid menyebabkan kadar laktosa menurun
D. Penurunan kadar laktosa yang tidak tercerna dapat dialkukan dengan mengonsumsi pil laktaid
E. Kadar laktosa yang tercerna meningkat dengan menurunnya enzim laktase

6. Penggunaan aroma terapi memiliki khasiat yang baik bagi kesehatan karena terapi dapat
menenangkan tubuh dan membuat rileks. Selain itu, aroma terapi juga dapat meredakan nyeri dan
meningkatkan nafsu makan. Akan tetapi, penggunaan jenis aroma terapi tertentu dapat
menyebabkan napas sesak dan gejala asma sehingga mengganggu kesehatan.
Berdasarkan informasi tersebut, manakah pernyataan berikut yang PASTI BENAR?
A. Beberapa masalah kesehatan tubuh muncul karena penggunaan jenis aroma terapi tertentu
B. Orang mengalami sesak napas karena penggunaan aroma terapi
C. Orang yang membutuhkan ketenangan pasti akan menggunakan aroma terapi
D. Orang yang mengalami nyeri pinggang dapat sembuh dengan penggunaan aroma terapi
E. Semua orang mengalami stress karena tidak menggunakan aroma terapi

7. Ketika Band X mengadakan konser tunggal, penonton yang menghadiri konser cukup banyak.
Ketika Band Y mengadakan konser tunggal, penonton yang menghadiri konsernya lebih banyak
daripada konser Band X.
Manakah pernyataan berikut yang PALING MUNGKIN menjelaskan perbedaan kedua kondisi
tersebut?
A. Harga tiket konser Band X lebih murah daripada harga tiket konser Band Y
B. Tiket konser Band Y sudah dijual sejak jauh hari sebelumnya
C. Penggemar Band Y lebih banyak daripada penggemar Band X
D. Band X lebih populer daripada Band Y
E. Konser Band Y diadakan pada hari libur nasional

8. Nalar kritis adalah penyaring gempuran informasi dari berbagai sumber yang sulit diidentifikasi
keabsahannya. Apabila nalar kritis telah hilang, orang tersebut cenderung menerima dan langsung
menindaklanjuti semua informasi. Selain itu, orang tersebut juga sering kali terburu-buru dalam
mengambil keputusan dan tidak mampu mengenal kebenaran informasi.
Berdasarkan bacaan di atas, apabila seseorang sering kali terburu-buru dalam mengambil
keputusan dan tidak mampu mengenali kebenaran informasi, manakah di bawah ini simpulan yang
PALING MUNGKIN BENAR?
A. Orang tersebut sudah tidak kritis
B. Orang tersebut pernah tidak kritis
C. Orang tersebut sudah pasti tidak kritis
D. Orang tersebut mungkin akan tidak kritis
E. Orang tersebut tidak akan kritis
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
9. Danau Toba merupakan salah satu danau yang paling indah di antara danau yang lain. Makin
indah pemandangan suatu danau, makin banyak wisatawan yang mengunjungi danau tersebut.
Berdasarkan informasi di atas, manakah pernyataan sebab-akibat berikut yang PALING MUNGKIN
BENAR?
A. Tigginya tingkat ekonomi masyarakat di sekitar danau pasti disebabkan oleh keindahan alam di
sekitar danau
B. Tingkat kunjungan wisatawan ke suatu danau menyebabkan tingginya tingkat ekonomi
masyarakat sekitar danau
C. Jumlah kunjungan wisatawan ke Danau Toba dipengaruhi oleh keindahan alam danau tersebut
D. Keadaan alam sekitar danau yang tidak banyak dikunjungi wisatawan biasanya kurang indah
E. Masyarakat di sekitar danau biasanya bekerja sebagai nelayan, penjual cendera mata, atau
penjual makanan

10.Sejak tahun 2005, Sekolah X sudah mulai menggunakan teknologi di dalam proses belajar-
mengajar. Proses pembelajaran yang mereka terapkan disesuaikan dengan tuntutan revolusi
industri 4.0. Setiap ujian tengah semester dan ujian akhir semester, siswa sudah tidak lagi
menggunakan kertas ujian, melainkan dengan menggunakan aplikasi sekolah. Siswa hanya boleh
membuka aplikasi ketika mereka berada di dalam kelas, demi menjaga kerahasiaan soal ujian.
Berdasarkan paragraf di atas, manakah di bawah ini peristiwa yang PALING MUNGKIN BENAR
mengenai Sekolah X?
A. Jumlah siswa yang mengakses aplikasi sekolah akan meningkat setiap semester
B. Siswa akan datang ke kelas dan mengakses aplikasi sekolah secara rutin setiap semester
C. Jumlah siswa yang mengakses aplikasi sekolah dari luar kelas sangat kecil
D. Sebelum tahun 2005, semua siswa mengerjakan ujian hanya dengan menggunakan kertas
E. Setelah tahun 2005, teknologi yang digunakan dalam proses belajar hanya berupa aplikasi
sekolah

11.Bunga hias makin populer di kalangan masyarakat, terutama pada era serba digital, ketika setiap
orang bisa bekerja di rumah. Akan tetapi, banyak warga yang mengeluhkan maraknya kasus
pencuriian bunga hias. Untungnya, demi menjaga keamanan lingkungan, warga mengadakan
ronda pada malam hari dengan sukarela sehingga dapat mengurangi kejadian pencurian di rumah
warga.
Berdasarkan paragraf tersebut, manakah yang PALING MUNGKIN menjadi asumsi yang mendasari
argumen di atas?
A. Tidak ada barang lain yang menjadi target pencurian selain bunga hias
B. Pencuri hanya akan mencuri bunga hias meskipun ada barang berharga lainnya
C. Masyarakat tetap memelihara bunga hias meskipun terjadi banyak pencurian
D. Ronda tidak pernah dilakukan sebelum ada kasus pencurian bunga hias
E. Barang berharga lainnya selain bunga hias juga diambil oleh pencuri

12.Uang elektronik adalah alat transaksi yang banyak digunakan karena dinilai lebih praktis dan
mempersingkat transaksi pembayaran. Salah satu merek uang elektronik yang banyak digunakan
adalah uang elektronik X, yang mudah untuk diisi ulang dan dapat digunakan di mana saja.
Berdasarkan informasi tersebut, manakah pernyataan berikut yang PASTI BENAR?
A. Uang elektronik X merupakan satu-satunya uang elektronik yang mudah diisi ulang
B. Transaksi pembayaran lebih cepat dengan menggunakan uang elektronik X
C. Semua jenis uang elektronik dapat digunakan di mana saja
D. Uang elektronik selain merek X tidak praktis untuk bertransaksi sehingga jarang digunakan
E. Selain uang elektronik merek X mudah untuk diisi ulang
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
13.Belimbing merupakan buah yang kaya serat dan mineral, serta dapat dikonsumsi secara langsung
ataupun diolah menjadi jus. Sayangnya, mengonsumsi belimbing secara berlebihan dapat
menyebabkan kerusakan pada ginjal. Pada penderita ginjal, konsumsi belimbing dapat memicu
komplikasi neurologis, seperti kebingungan dan kejang. Untuk itu, konsumsi belimbing harus
dibatasi agar terhindar dari efek sampingnya.
Berdasarkan informasi tersebut, manakah pernyataan berikut yang PASTI SALAH?
A. Belimbing memberikan manfaat yang baik pada tubuh dan tidak akan mengganggu kesehatan
B. Belimbing harus dicuci di bawah air mengalir sebelum dikonsumsi untuk menghilangkan
kontaminannya
C. Belimbing mentah mengandung asam yang tinggi yang menyebabkan sakit perut
D. Dibandingkan buah lain, belimbing termasuk buah yang paling banyak kandungan seratnya
E. Konsumsi belimbing tidak akan menimbulkan masalah bagi kesehatan

14.Negara-negara maju telah banyak menggunakan robot untuk menggantikan manusia dalam
menyelesaikan pekerjaan. Para ilmuwan berlomba-lomba untuk berinovasi dalam mengembangkan
fungsi robot di dalam kehidupan manusia. Penggunaan robot terus berkembang, mulai dari hanya
sebagai hiburan sampai dengan penggunaannya sebagai sistem keamanan. Meskipun demikian,
seperti halnya dua sisi koin uang yang bertolak belakang, begitu pula robot, ada banyak manfaat
yang dapat diperoleh manusia, tetapi di sisi lain, robot menyebabkan manusia kurang berinteraksi
dengan manusia lainnya sebagai makhluk sosial.
Berdasarkan paragraf tersebut, jika robot disamakan dengan koin uang, manakah di bawah ini
simpulan yang PALING MUNGKIN BENAR?
A. Penggunaan robot untuk menyelesaikan pekerjaan akan diiringi risiko interaksi sosial yang
berkurang
B. Semua robot yang diciptakan di negara maju terbuat dari logam yang berharga mahal
C. Robot yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan manusia hanya ada di negara maju
D. Robot yang digunakan sebagai hiburan pasti akan mengurangi interaksi sosial manusia
E. Penggunaan robot untuk sistem keamanan hanya digunakan di negara maju

15.Pakar energi A menyatakan, “Proses transisi energi terbarukan pada Negara X harus dilakukan
secara sinergis oleh semua pihak.”
Pakar energi B menyatakan, “Pemanfaatan energi terbarukan di Negara X masih jauh tertinggal
dari negara tetangga.”
Data laporan menyebutkan bahwa percepatan pemanfaatan energi terbarukan terkendala regulasi
yang ada di Negara X.
Manakah pernyataan berikut yang PALING TEPAT mengenai data tersebut?
A. Memperkuat pernyataan pakar energi A
B. Memperlemah pernyataan pakar energi A
C. Memperkuat pernyataan pakar energi B
D. Memperlemah pernyataan pakar energi B
E. Tidak relevan dengan pakar energi A dan B

16.SMP X akan melaksanakan pemilihan Ketua OSIS dengan kriteria pernah menjadi pengurus OSIS
dan memiliki kemampuan berkomunikasi. Q adalah pengurus OSIS SMP X pada tahun sebelumnya
dan memiliki banyak teman. Simpulan berdasarkan informasi dalam teks tersebut adalah Q
kemungkinan besar menjadi Ketua OSIS SMP X.
Manakah pernyataan berikut yang menggambarkan kualitas simpulan tersebut?
A. Simpulan tersebut pasti benar
B. Simpulan tersebut mungkin benar
C. Simpulan tersebut pasti salah
D. Simpulan tidak relevan dengan informasi yang diberikan
E. Simpulan tidak dapat dinilai karena informasi tidak cukup
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
17.Apabila mengikuti wawancara kerja di bank, X membeli kemeja berwarna putih di mal.
Apabila tidak menghadiri acara silaturahmi di rumah nenek, X tidak pergi ke luar kota bersama
paman.
Apabila X tidak membeli kemeja berwarna putih di mal atau X pergi ke luar kota bersama paman,
manakah kesimpulan berikut yang BENAR?
A. X tidak mengikuti wawancara kerja di bank atau X menghadiri acara silaturahmi di rumah nenek
B. X tidak mengikuti wawancara kerja di bank dan X menghadiri acara silaturahmi di rumah nenek
C. X mengikuti wawancara kerja di bank dan X tidak menghadiri acara silaturahmi di rumah nenek
D. X mengikuti wawancara kerja di bank atau X tidak menghadiri acara silaturahmi di rumah nenek
E. X mengikuti wawancara kerja di bank atau X, tetapi X tidak menghadiri acara silaturahmi di
rumah nenek

18.Dinas Perdagangan Daerah X menyatakan bahwa permintaan masyarakat terhadap tepung terigu
mengalami peningkatan yang sangat tinggi pada bulan ini karena makin banyak kedai yang
menjual olahan makanan kreatif dari tepung terigu.
Manakah pernyataan berikut, yang jika benar, akan MEMPERKUAT informasi yang disampaikan
Dinas Perdagangan Daerah X?
A. Sejak dahulu, olahan tepung terigu sudah sangat disukai oleh masyarakat
B. Bahan makanan yang terbuat dari tepung terigu selalu menjadi favorit
C. Sejak dahulu, masyarakat Daerah X sangat suka membeli makanan di kedai
D. Makanan olahan selain dari tepung terigu juga disukai oleh masyarakat
E. Pada bulan lalu, jumlah kedai penjual makanan berbahan tepung terigu tidak banyak

19.Seledri adalah tanaman yang mengandung mineral dan vitamin. Hasil penelitian terbaru
menunjukkan bahwa mengonsumsi seledri dapat mengurangi risiko munculnya jerawat.
Manakah DUA simpulan di bawah yang PALING DIDUKUNG oleh bacaan tersebut?
i. Seledri dijadikan campuran pada banyak makanan karena memiliki banyak manfaat
ii. Pakar kecantikan menyarankan penggunaan seledri sebagai bahan kosmetik
iii. Seledri makin digemari oleh masyarakat karena bermanfaat untuk kecantikan
iv. Mengonsumsi seledri dapat menyebabkan kulit menjadi lebih sehat
v. Pakar gizi menyebutkan bahwa mengonsumsi seledri dapat menurunkan risiko gangguan pada
kulit
A. i dan ii
B. ii dan iii
C. i dan iv
D. ii dan v
E. iv dan v

20.Minuman berkarbonasi dengan pemanis buatan banyak digemari oleh anak-anak. Banyak iklan
yang mempromosikan minuman manis yang berkarbonasi memiliki kalori yang rendah dan aman
bagi tubuh.
Manakah pernyataan-pernyataan berikut yang MEMPERLEMAH dan TIDAK MEMPERLEMAH promosi
dari iklan tersebut?
i. Mengonsumsi minuman berkarbonasi secara berlebihan dapat menyebabkan obesitas karena
minuman ini memiliki kandungan gula yang sangat tinggi
ii. Beberapa minuman berkarbonasi rendah kalori mengandung vitamin B12 yang penting untuk
pembentukan sel darah merah dan fungsi saraf yang sehat
iii. Minuman berkarbonasi sangat menggoda, tetapi memiliki kalori kosong dan gula rafinasi yang
sangat tidak sehat dalam jangka panjang
iv. Produk minuman berkarbonasi menggunakan kemasan yang kuat, tahan benturan, tidak
tembus cahaya dan ketahanannya terhadap gas
v. Minuman ringan berkarbonasi menyebabkan terjadinya penurunan pH saliva yang berakibat
pada terjadimua karies gigi
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
A. MEMPERLEMAH: i dan iii
TIDAK MEMPERLEMAH: ii, iv, dan v
B. MEMPERLEMAH: i, ii, iii
TIDAK MEMPERLEMAH: iv dan v
C. MEMPERLEMAH: i, iii, dan v
TIDAK MEMPERLEMAH: ii dan iv
D. MEMPERLEMAH: iii dan v
TIDAK MEMPERLEMAH: i, ii, dan iv
E. MEMPERLEMAH: ii, iii, dan v
TIDAK MEMPERLEMAH: i dan iv

21.Jumlah panen cabai merah pada minggu kedua sampai minggu keenam secara berturut-turut
adalah 26, 25, 23, 20, dan 16 kilogram. Jika jumlah panen tersebut bersifat konstan sejak panen
minggu pertama, berapa kilogram cabai merah yang dipanen pada minggu pertama?
A. 26
B. 27
C. 28
D. 30
E. 32

22.Dalam lomba karya ilmiah mahasiswa, nilai akhir ditentukan dengan menjumlahkan nilai esai dan
nilai presentasi. Bobot nilai esai adalah 70%, sedangkan bobot nilai presentasi adalah 30%.
Berikut ini adalah nilai lima tim dalam kompetisi tersebut.
Nama Tim Nilai Esai Nilai Presentasi
F 80 60
G 90 70
H 60 80
I 70 90
J 60 90
Tim manakah yang mendapatkan nilai akhir PALING RENDAH?
A. F
B. G
C. H
D. I
E. J
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
23.Diagram dibawah menunjukkan data rekrutmen teknisi dan operator di sebuah perusahaan
telekomunikasi pada tahun 2017-2021. Berdasarkan data di atas, posisi jabatan apa dan pada
tahun keberapa jumlah rekrutmen yang mengalami kenaikan PALING BESAR?

15

Jumlah Rekrutmen 12
(puluh orang)
9
Operator
6 Teknisi

0
2016 2017 2018 2019 2020 2021 2022
Tahun

A. Teknisi, 2017 – 2018


B. Operator, 2017 – 2018
C. Teknisi, 2018 – 2019
D. Operator, 2019 - 2020
E. Teknisi, 2020 – 2021

24.Diagram di bawah meninjukkan data harga kacang tanah dan kacang kedelai pada lima minggu
terakhir tahun 2021. Berdasarkan data, manakah pernyataan berikut yang PALING TEPAT
menggambarkan harga kacang pada minggu ke-6?

40
Harga Kacang (ribu Rp)

35

30
Kacang Tanah
25
Kacang Kedelai
20

15

10
0 1 2 3 4 5 6
Minggu

A. Harga kacang tanah dan kacang kedelai sama


B. Harga kacang kedelai lebih tinggi dibandingkan minggu ke-4
C. Harga kacang tanah lebih tinggi daripada harga kacang kedelai
D. Harga kacang kedelai akan naik
E. Harga kacang tanah bisa sama dengan minggu sebelumnya
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
25.Grafik di bawah menunjukkan informasi mengenai data jarak tempuh dan waktu tempuh
kendaraan, yaitu P, Q, R, S, T. Kendaraan yang bergerak PALING CEPAT adalah…

5 T

Jarak (km)
3 R S

2 Q

1 P

0
0 1 2 3 4 5
Waktu (jam)

A. P
B. Q
C. R
D. S
E. T

26.Jumlah penjualan gula pasir di sebuah toko pada lima hari terakhir adalah 14, 16, 19, 23, dan 28
kg. Sementara itu, jumlah gula merah yang terjual pada lima hari yang sama adalah 12, 15, 14,
17, dan 16. Jika tren penjualan tersebut bersifat konstan, berapa kg jumlah gula pasir dan gula
merah yang terjual pada hari ke-6?
A. 33 dan 19
B. 34 dan 18
C. 34 dan 19
D. 35 dan 19
E. 35 dan 20

27.Manakah di antara bilangan berikut ini yang nilainya PALING MENDEKATI hasil pengurangan
5
1,92 – 4 ?
A. 45%
B. 54%
C. 65%
D. 74%
E. 85%

28.Untuk membuat roti diperlukan 60% tepung, 30% mentega, dan 10% gula. Berapa kilogram
adonan roti yang dibuat, jika mentega yang digunakan adalah 1.350 gram?
A. 2,25
B. 2,70
C. 4,05
D. 4,50
E. 6,75
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
29.Pendapatan A lebih rendah 30% daripada pendapatan B. Berapa pendapatan B jika pendapatan A
adalah Rp2.100.000,00?
A. Rp900.000,00
B. Rp1.470.000,00
C. Rp2.370.000,00
D. Rp2.570.000,00
E. Rp3.000.000,00

30.Sebuah perusahaan menggunakan mesin cetak A dan B untuk mencetak dokumen. Berikut ini
adalah informasi mengenai proses percetakan dokumen tersebut.
1
i. Kecepatan mesin B dalam mencetak adalah kali lebih cepat daripada mesin A
2
ii. Mesin B dapat menyelesaikan pekerjaan 2 kali lebih lama daripada mesin A
1
iii. Dengan hanya menggunakan mesin A, pekerjaan dapat diselesaikan dalam waktu 5 jam
3
iv. Sebanyak 300.000 lembar dokumen harus dicetak oleh perusahaan tersebut
Informasi manakah yang dapat digunakan untuk menentukan jumlah dokumen yang dapat dicetak
mesin A dalam waktu satu jam?
A. i dan ii
B. i dan iii
C. i dan iv
D. ii dan iii
E. iii dan iv
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
PENGETAHUAN KUANTITATIF

31.Jika U memenuhi U – 30 : 2 = 10, nilai U adalah…


A. -25
B. -5
C. 25
D. 35
E. 50

1
32.Nilai bentuk 5 x (34 x 5−6 )2 adalah….
1
A. 625
3
B. 625
1
C.
125
9
D.
25
E. 15

33.

Prisma persegi terletak di dalam tabung.


Tinggi prisma dan tinggi tabung sama, yakni 5.
Semua titik sudut prisma terletak pada selimut tabung.
Alas prisma dan alas tabung sebidang.
Volume bagian tabung di luar prisma 20π – 40.
Jari-jari tabung adalah…
A. 2
B. π
C. 4
D. 5
E. 2π
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
34.Segitiga ABC dan segitiga PQR sebangun.

R(10,m)

C(3,4)

A(0,0) P(2,0) B(3,0) Q(10,0)

Nilai 3m adalah….
A. 18
B. 24
C. 30
D. 32
E. 33

35.Segitiga ABC dan segitiga PQR sebangun.


R(10,m)

C(3,4)

A(0,0) P(2,0) B(3,0) Q(10,0)

Luas segitiga PQR adalah….


A. 24
94
B.
3
C. 40
128
D.
3
125
E.
3
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
36. 8
√2
A 5
C

B
3
Jika cos B = 5
, manakah dari keempat pernyataan berikut yang bernilai benar?
24 4
(1) Keliling ∆ABC = 5
√2 (3) cos A = 5
48 3
(2) Luas ∆ABC = 25 (4) tan B = 4
A. (1), (2), dan (3)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (4)
D. (4)
E. (1), (2), (3), dan (4)

37.Secara acak diambil sekaligus tiga dari empat bilangan -3, -2, -1, dan 5.
3
Manakah dari keempat kejadian berikut yang memiliki peluang 4 ?
(1) Hasil kali semua bilangan yang terambil merupakan bilangan positif
(2) Selisih dua bilangan yang terambil ada yang habis dibagi 2
(3) Jumlah semua yang terambil habis dibagi 2
(4) Hasil kali semua bilangan yang terambil merupakan bilangan ganjil
A. (1), (2), dan (3)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (4)
D. (4)
E. (1), (2), (3), dan (4)

38.Hubungan antara himpunan A, M, dan N disajikanpada diagram Venn.

M N

Berapakah banyaknya dari empat pernyataan berikut yang bernilai benar berdasarkan informasi di
atas?
(1) M ⊆ AC ∪ NC (3) A ∩ NC ∩ M – ∅
(2) A ⊆ M ∩ N
C C
(4) M ∩ N ⊂ AC
A. 0
B. 1
C. 2
D. 3
E. 4
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
39.Barisan bilangan -1, 2, 5, …. merupakan barisan aritmetika.
Berapakah banyaknya dari empat pernyataan berikut yang bernilai benar berdasarkan informasi di
atas?
(1) Salah satu suku barisan adalah 34
(2) Hasil kali setiap tiga suku berurutan barisan merupakan bilangan genap
(3) Jumlah setiap tiga suku berurutan barisan merupakan bilangan genap
(4) Setiap seilsih dua suku barisan merupakan bilangan prima
A. 0
B. 1
C. 2
D. 3
E. 4

40.Operasi * dan ∇ pada bilangan didefinisikan sebagai berikut.


a×b
a*b=
a+b
c×d
c∇d=c– c+d
Berdasarkan informasi yang diberikan, manakah hubungan antara quantitas P dan Q berikut yang
benar?
P Q
(t * t) ∇ 2 untuk t = -1 atau t = 1 -9
A. Kuantitas P lebih besar daripada Q
B. Kuantitas P lebih kecil daripada Q
C. Kuantitas P sama dengan Q
D. Tidak dapat ditentukan hubungan antara kuantitas P dan Q

41.Fungsi f dan g yang didefinisikan sebagai berikut.


1
f(x) = 5x2 dan g(x) = 2
√5−x
Diketahui f(g(n)) = 5
Berdasarkan informasi yang diberikan, manakah hubungan antara quantitas P dan Q berikut yang
benar?
P Q
n 3
A. Kuantitas P lebih besar daripada Q
B. Kuantitas P lebih kecil daripada Q
C. Kuantitas P sama dengan Q
D. Tidak dapat ditentukan hubungan antara kuantitas P dan Q

42.Tabel berikut menyajikan nilai Biologi tiga kelompok siswa.


Kelompok 1 Kelompok 2 Kelompok 3
Nilai Biologi k,6,8,8 4,7,7,8,9 6,6,9,9
Dua kali rata-rata Kelompok 2 sama dengan rata-rata nilai Kelompok 1 ditambah median nilai
Kelompok 3.
Manakah dari tiga pernyataan berikut yang bernilai benar berdasarkan informasi di atas?
(1) Median nilai Kelompok 1 sama dengan modusnya
(2) Jangkauan nilai Kelompok 1 adalah 4
(3) Median nilai Kelompok 2 kurang dari k
A. Semua pernyataan benar
B. Pernyataan (1) dan (2) saja yang benar
C. Pernyataan (1) dan (3) saja yang benar
D. Pernyataan (2) saja yang benar
E. Tidak ada pernyataan yang benar
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
43.Fungsi f didefinisikan sebagai f(x) = √5ax + 4 dengan f(3) = 8.
Manakah dari tiga pernyataan berikut yang bernilai benar berdasarkan informasi di atas?
(1) Terdapat bilangan asli c sehingga f(c) = 12
(2) 1 < a < 5
1
(3) – merupakan anggota daerah asal f
5
A. Tidak ada pernyataan yang benar
B. Pernyataan (1) saja yang benar
C. Pernyataan (3) saja yang benar
D. Pernyataan (1) dan (2) saja yang benar
E. Semua pernyataan benar

44.Secara acak diambil tiga dari empat bilangan asli 2, p, q, dan 4 yang tidak harus berbeda. Apakah
rata-rata ketiga bilangan tersebut sama dengan 2?
Putuskan apakah pernyataan (1) dan (2) berikut cukup untuk menjawab pertanyaan tersebut.
(1) q < 4 – p
(2) 3 ≤ p + q < 5
A. Pernyataan (1) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) SAJA tidak
cukup
B. Pernyataan (2) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) SAJA tidak
cukup
C. DUA pernyataan BERSAMA-SAMA cukup untuk menjawab pertanyaan
D. Pernyataan (1) SAJA atau pernyataan (2) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan
E. Pernyataan (1) dan (2) tidak cukup menjawab pertanyaan

45.Apakah {x | -1 < x < 1, x bilangan real} merupakan himpunan penyelesaian |2x + b| < a?
Putuskan apakah pernyataan (1) dan (2) berikut cukup untuk menjawab pertanyaan tersebut.
(1) 0 < a < 10
(2) a – b = 5
A. Pernyataan (1) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) SAJA tidak
cukup
B. Pernyataan (2) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) SAJA tidak
cukup
C. DUA pernyataan BERSAMA-SAMA cukup untuk menjawab pertanyaan
D. Pernyataan (1) SAJA atau pernyataan (2) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan
E. Pernyataan (1) dan (2) tidak cukup menjawab pertanyaan
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
PENGETAHUAN DAN PEMAHAMAN UMUM

TEXT 1 (untuk menjawab soal no. 46 – 49).

1
Ada tiga faktor mewarnai karakteristik budaya dan masyarakat petani di Indonesia. 2Faktor
pertama adalah kemampuan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sendiri, khususnya kebutuhan
primer. 3Kebutuhan primer meliputi kebutuhan akan pangan, sandang, dan papan. 4Faktor kedua
adalah ada wilayah/lokalitas tertentu tempat masyarakat tersebut bermukim dan bertani. 5Faktor
terakhir adalah ketersediaan struktur kekuasaan otonom. 6Kekuasaan […] ini memiliki sistem nilai dan
kesadaran [….] sebagai bagian dari suatu masyarakat yang lebih besar. 7Ringkasnya, masyarakat desa
memiliki kesadaran hidup mandiri secara ekonomi melalui swasembada pangan, otonomi secara
politik (melalui pemilihan kepala desa secara demokratis), dan berciri guyub karena memiliki
lembaga-lembaga permufakatan.

46.Perumpamaan pada bacaan tersebut dapat ditemukan pada kalimat…


A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

47.Kata yang tepat untuk menyimpulkan situasi dalam bacaan tersebut adalah…
A. meyakinkan
B. menenangkan
C. mencerahkan
D. menyenangkan
E. menguatkan

48.Kalimat (6) menjadi bermakna bila dilengkapi dengan kata….


A. mandiri – kolektif
B. masyarakat – individu
C. individu – sosial
D. sosial – mandiri
E. independen – pribadi

49.Makna ke-an pada kata kelistrikan dalam kalimat Aki kering memiliki beberapa komponen
pendukung sistem kelistrikan sama dengan makna ke-an pada kata….
A. Kemampuan (kalimat 2)
B. Kebutuhan (kalimat 2)
C. Ketersediaan (kalimat 5)
D. Kekuasaan (kalimat 5)
E. Kesadaran (kalimat 7)

TEXT 2 (untuk menjawab soal no. 50 – 53).

1
BI Checking adalah layanan pusat informasi yang dikelola oleh Bank Indonesia dan berisi
informasi riwayat kredit atau pinjaman dari debitur. 2Pencatatan informasi riwayat kredit debitur itu
berada dalam Sistem Informasi Debitur (SID). 3Dengan sistem tersebut, informasi riwayat kredit
debitur akan dibagikan ke bank atau lembaga keuangan lain sebagai penyedia jasa pinjaman.
4
Sebelum menyetujui pinjaman atau kredit, seperti kartu kredit dan Kredit Pemilikan Rumah
(KPR), lembaga keuangan atau bank akan terlebih dahulu mengecek informasi riwayat kredit dari
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
seorang debitur atau pihak peminjam. 5Apabila dalam informasi itu terdapat catatan yang buruk atas
riwayat pembayaran kreditnya, kemungkinan besar permohonan pengajuan pinjaman debitur akan
lebih sulit untuk disetujui bahkan dapat ditolak.

50.Hubungan kata pinjaman dan kata kreditur dalam bacaan sama dengan hubungan kata pelajaran
dan kata…
A. ilmu
B. buku
C. guru
D. kelas
E. sekolah

51.Kata buruk dalam kalimat (5) berasosiasi dengan….


A. angsuran
B. cicilan
C. tunggakan
D. sisa
E. jaminan

52.Kata yang memiliki makna bertingkat dengan kata informasi pada kalimat (2) adalah…
A. keterangan
B. rekaman
C. catatan
D. tagihan
E. tunai

53.Kata riwayat pada kalimat (2) sama maknanya dengan kata…


A. kisah
B. berita
C. narasi
D. sejarah
E. deskripsi

TEXT 3 (untuk menjawab soal no. 54 – 57).

1
Sandiah atau yang akrab disapa Ibu Kasur merupakan salah satu tokoh pendidikan Indonesia
yang melegenda. 2Wanita kelahiran Jakarta pada 16 Januari ini berhasil mendirikan TK Mini pada
1965 untuk menampung anak-anak dari berbagai kelompok umur. 3Dengan TK Mini ini menjadi awal
kiprahnya di dunia pendidikan. 4Ia juga mengasuh rubrik di majalah anak yang bernama Bocil.
5
Ibu Kasur terkenal sebagai seorang pendidik dan pemerhati anak-anak. 6Semasa hidup, ia sering
menjadi pembicara dari berbagai seminar tentang dunia pendidikan anak. 7Sosok Ibu Kasur lekat
dengan pendidikan anak. 8Dia banyak menciptakan lagu-lagu anak, seperti Kucingku, Bertepuk
Tangan, dan Main Sembunyi. 9Ia telah meraih berbagai penghargaan berkat sumbangsihnya dalam
dunia pendidikan anak.

54.Kelompok kata dalam bacaan tersebut yang memiliki pola makna yang sama dengan asrama
pegawai adalah…
A. tokoh pendidikan (kalimat 1)
B. kelompok umur (kalimat 2)
C. dunia pendidikan (kalimat 3)
D. majalah anak (kalimat 4)
E. seorang pendidik (kalimat 5)
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
55.Kata lekat (kalimat 7) memiliki makna yang berlawanan dengan kata…
A. pisah
B. bebas
C. jauh
D. lepas
E. putus

56.Kata dalam bacaan tersebut yang memiliki makna sebenarnya adalah…


A. melegenda (kalimat 1)
B. mendirikan (kalimat 2)
C. mengasuh (kalimat 4)
D. menciptakan (kalimat 8)
E. meraih (kalimat 9)

57.Kalimat yang tidak logis dalam bacaan tersebut adalah…


A. (2)
B. (3)
C. (6)
D. (8)
E. (9)

TEXT 4 (untuk menjawab soal no. 58 – 61).

1
Pegunungan Menoreh yang berderet di selatan Jawa Tengah mempunyai cerita yang menarik.
2
Cerita tersebut berkaitan dengan pembangunan Candi Borobudur yang didirikan sekitar tahun 760
sampai 830 masehi. 3Untuk mengawali pembangunan Candi Borobudur, rancangan candi tersebut
dibuat oleh Pangeran Gunadharma. 4Masyarakat sekitar percaya bahwa Pengeran Gunadharma
tertidur abadi di selatan candi dengan membentuk rangkaian Pegunungan Menoreh dari terjaganya
hasil rancangannya. 5Deretan gunung ini terlihat seperti seseorang yang berbaring dengan mahkota
keagungan. 6Menoreh tersusun atas deretan beberapa gunung api purba. 7Di kawasan ini, dapat
ditemui beberapa gunung api purba yang bagian bekas dapur magmanya terangkat ke permukaan,
misalnya Gunung Ijo, Gunung Gajah, dan Gunung Ayamayam. 8Terletak di bagian tengah deretan,
gunung api purba tertua adalah dari jajaran Pegunungan Menoreh. 9Deretan yang kemudian
terbentuk adalah Gunung Ayamayam, Gunung Gajah, dan beberapa yang terletak di bagian
selatannya.

58.Apabila gagasan pada bacaan tersebut dipisahkan menjadi dua paragraf yang padu dan utuh,
pengelompokan kalimatnya adalah…
A. (1-2) dan (3-4-5-6-7-8-9)
B. (1-2-3) dan (4-5-6-7-8-9)
C. (1-2-3-4) dan (5-6-7-8-9)
D. (1-2-3-4-5) dan (6-7-8-9)
E. (1-2-3-4-5-6) dan (7-8-9)

59.Bentuk ke-an pada kata keagungan dalam kalimat (5) mempunyai kesamaan makna dengan
bentuk ke-an pada….
A. Mohon tunggu kami di pintu kedatangan
B. Hasan malah ketiduran saat permainan dimulai
C. Majapahit adalah kerajaan besar pada masanya
D. Banyak saudara kita yang masih kelaparan di desa
E. Kita semua mendambakan kemakmuran bangsa ini
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
60.Ungkapan rancangan candi tersebut dibuat oleh Pangeran Gunadharma pada kalimat (3) dapat
disempurnakan menjadi…
A. Pembuatan rancangan candi tersebut dilakukan oleh Pangeran Gunadharma
B. Perancangan candi tersebut dibuat oleh Pangeran Gunadharma
C. Candi tersebut dibuat rancangannya oleh Pangeran Gunadharma
D. Oleh Pangeran Gunadharma rancangan candi tersebut dibuat
E. Pangeran Gunadharma membuat rancangan candi tersebut

61.Kelompok kata dengan membentuk rangkaian Pegunungan Menoreh dari terjaganya hasil
rancangannya dalam kalimat (4) dapat diperbaiki menjadi….
A. dengan pembentukan rangkaian Pegunungan Menoreh dan menjaga hasil rancangannya
B. dengan membentuk rangkaian Pegunungan Menoreh dan menjaga hasil rancangannya
C. dengan membentuk rangkaian Pegunungan Menoreh dan terjaganya hasil rancangannya
D. dengan terbentuknya rangkaian Pegunungan Menoreh dan menjaga hasil rancangannya
E. dengan pembentukan rangkaian Pegunungan Menoreh dan terjaganya hasil rancangannya

TEXT 5 (untuk menjawab soal no. 62 – 64).

1
Kesehatan mental seseorang berpengaruh pada kehidupan sosialnya. 2Orang dengan mental yang
sehat bisa berfikir positif, mudah bergaul, dan disenangi rekan sejawat. 3Ia juga mampu memberikan
kontribusi yang baik dalam keluarga dan lingkungan kerja. 4Dengan demikian, ia menjadi pribadi yang
unggul dan jauh lebih baik.
5
Tidak hanya itu, kesehatan mental juga dapat memengaruhi kesehatan fisik. 6Seperti kata
pepatah, “Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,” seseorang dengan kesehatan mental
yang baik terbukti berisiko lebih rendah terkena berbagai penyakit. 7Kesehatan mental yang baik
dapat mencegah penyakit kronis, seperti stroke, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung.

62.Kelompok kata yang berpasangan tetap dalam bacaan tersebut adalah…


A. rekan sejawat (kalimat 2)
B. lingkungan kerja (kalimat 3)
C. kesehatan fisik (kalimat 5)
D. berbagai penyakit (kalimat 6)
E. penyakit jantung (kalimat 7)

63.Gagasan dalam kalimat (2) dapat diungkapkan kembali dengan kalimat….


A. berfikir positif, berkomunikasi lebih baik, mudah berteman, dan disenangi rekan sejawat akan
membentuk kesehatan mengal
B. berfikir positif, berkomunikasi lebih baik, mudah berteman, dan disenangi rekan sejawat dapat
membentuk kesehatan mental
C. berfikir positif, berkomunikasi lebih baik, mudah berteman, dan disenangi rekan sejawat selalu
membentuk kesehatan mental
D. berfikir positif, berkomunikasi lebih baik, mudah berteman, dan disenangi rekan sejawat
biasanya membentuk kesehatan mental
E. berfikir positif, berkomunikasi lebih baik, mudah berteman, dan disenangi rekan sejawat
seharusnya membentuk kesehatan mental

64.Kalimat (5) dan (6) mengandung hubungan…


A. penambahan
B. pemerincian
C. percontohan
D. penegasan
E. perluasan
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
65.Siswa menulis puisi – S witrue povh-eun cgrea
Guru membaca materi – W sitreu povh-eum ptyce
Puisi tidak dibaca guru – W sitreu pvoh-eum-na cgrea
Bagaimana mengatakan “Materi tidak ditulis siswa” dengan menggunakan bahasa tersebut?
A. W sitreu povh-eun-na ogrea
B. W sitreu pvoj-eun cgrea
C. W sitreu pvoh-eun-na ptyce
D. S witreu pvoh-eum-na-ptyce
E. S witreu pvoh-eun-na ptyce
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
PEMAHAMAN BACAAN DAN MENULIS

TEXT 1 (untuk menjawab soal no. 66 – 68).

1
Bergulirnya kembali Liga 1 berpotensi menciptakan nilai ekonomi yang besar. 2Bahkan, nilainya
bisa melebihi Rp2,6 trilliun seperti sebelum masa pandemi. 3Hal itu dipicu antusiasme penonton dan
fan yang tetap tinggi. 4Kemudian, mobilitas masyarakat yang berangsur normal dapat mendorong
penonton datang ke stadion. 5[….], platform bisnis hiburan TV dan saluran digital dan mulai pulihnya
perekonomian menjadi potensial. 6Namun, potensi itu tidak akan terealisasi jika kompetisi tidak
berjalan baik. 7Penyebabnya bisa beberapa hal. 8Misalnya, klub tidak merasa mendapatkan dukungan
keuangan yang memadai dari liga besar. 9Apalagi, nilai sponsor dan hak siar kurang transaparan.
10
Di mana diperlukan adanya konsensus tentang waktu pertandingan serta koordinasi lapangan yang
baik antara panitia pelaksana, klub, dan aparat kemanan.

66.Penulisan kata bercetak tebal yang salah pada teks tersebut terdapat pada kalimat…
A. (2)
B. (3)
C. (5)
D. (6)
E. (9)

67.Kata penghubung yang paling tepat untuk melengkapi kalimat (5) adalah…
A. selain itu
B. karena itu
C. kemudian
D. selanjutnya
E. bahkan

68.Manakah kalimat berikut yang merupakan perbaikan kalimat (10)?


A. Di mana diperlukan konsensus tentang waktu pertandingan serta koordinasi lapangan yang baik
antara panitia pelaksana, klub, dan aparat keamanan
B. Di mana konsensus tentang waktu pertandingan serta koordinasi lapangan yang baik antara
panitia pelaksana, klub, dan aparat keamanan
C. Diperlukan konsensus tentang waktu pertandingan serta koordinasi lapangan yang baik antara
panitia pelaksana, klub, dan aparat keamanan
D. Diperlukan ada konsensus tentang waktu pertandingan serta koordinasi lapangan yang baik
antara panitia pelaksana, klub, dan aparat kemanan
E. Di mana diperlukan ada konsensus tentang waktu pertandingan serta koordinasi lapangan yang
baik antara penitia pelaksana, klub, dan aparat keamanan

TEXT 2 (untuk menjawab soal no. 69 – 72).

1
Pendidikan sejatinya berperan sebagai prinsip salam kehidupan manusia. 2Oleh karena itu,
penyelenggaraan pendidikan harus dilakukan dengan sebaik mungkin dan berorientasi pada masa
depan. 3Di samping itu, pendidikan mempunyai peranan penting dalam mengembangkan potensi
kecerdasan manusia agar siap menghadapi pendidikan kehidupan pada masa yang akan datang.
4
Pendidikan dalam sebuah negara merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk [….].
5
Peningkatan sistem pendidikan yang berjalan baik merupakan keberhasilan dari sebuah negara
dalam melakukan pembangunan sumber daya manusianya. 6Hasil didikan inilah yang kelak
memegang tanggung jawab negara. 7Oleh karena itu, pendidikan menjadi prioritas dalam rancangan
pembangunan negara.
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
69.Kata yang paling tepat menggantikan kata prinsip dalam kalimat (1) adalah…
A. petunjuk
B. teladan
C. fondasi
D. arahan
E. aturan

70.Kalimat manakah yang paling tepat sebagai kalimat inti nomor (3)?
A. Pendidikan mengembangkan potensi
B. Pendidikan penting agar manusia siap
C. Pendidikan mempunyai peranan penting
D. Pendidikan mengembangkan kecerdasan
E. Pendidikan penting mengembangkan potensi

71.Kalimat manakah yang paling efektif sebagai hasil penggabungan kalimat (5) dan (6)?
A. Peningkatan sistem pendidikan yang berjalan baik merupakan keberhasilan dari sebuah negara
dalam melakukan pembangunan sumber daya manusianya sehingga hasil didikan inilah yang kelak
memegang tanggung jawab negara
B. Peningkatan sistem pendidikan yang berjalan baik merupakan keberhasilan dari sebuah negara
dalam melakukan pembangunan sumber daya manusianya, bahkan hasil didikan inilah yang kelak
memegang tanggung jawab negara
C. Peningkatan sistem pendidikan yang berjalan baik merupakan keberhasilan dari sebuah negara
dalam melakukan pembangunan sumber daya manusianya agar hasil didikan inilah yang kelak
memegang tanggung jawab negara
D. Peningkatan sistem pendidikan yang berjalan baik merupakan keberhasilan dari sebuah negara
dalam melakukan pembangunan sumber daya manusianya karena hasil didikan inilah yang kelak
memegang tanggung jawab negara
E. Peningkatan sistem pendidikan yang berjalan baik merupakan keberhasilan dari sebuah negara
dalam melakukan pembangunan sumber daya manusianya dan hasil didikan inilah yang kelak
memegang tanggung jawab negara

72.Pernyataan yang paling tepat untuk melengkapi kalimat (4) adalah…


A. diperhatikan dan ditingkatkan
B. ditanamkan dan dipertahankan
C. diperhatikan dan dipublikasikan
D. diraih dan dikembangkan
E. dipertahankan dan diutamakan

TEXT 3 (untuk menjawab soal no. 73 – 75).

1
Indonesia memiliki banyak suku yang tersebar di berbagai penjuru daerah. 2Sejak zaman dahulu,
suku-suku di Indonesia juga mewariskan beraneka ragam budaya kepada generasi penerusnya,
termasuk diantaranya warisan budaya jenis tak benda. 3Bentuk warisan budaya tak benda itu, antara
lain berbagai praktik, representasi, ekspresi, pengetahuan, keterampilan, instrumen, objek, artefak,
dan ruang-ruang budaya yang terkait. 4Salah satu sifat yang dimiliki warisan budaya tak benda adalah
menghilang, seiring berjalannya waktu. 5Selanjutnya, warisan budaya tak benda diturunkan dari
generasi ke generasi yang akhirnya diciptakan kembali oleh masyarakat atau suatu kelompok. 6Selain
itu, warisan budaya tak benda berfungsi untuk memberikan rasa identitas yang berkelanjutan dan
untuk menghargai perbedaan budaya serta kreativitas manusia.
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
73.Kalimat berikut perlu dimasukkan dalam bacaan tersebut.
Dalam beberapa kasus, masyarakat, kelompok, atau seseorang juga dapat menjadi bagian dari
warisan budaya tak benda.
Kalimat tersebut paling tepat ditempatkan setelah kalimat…
A. (2)
B. (3)
C. (4)
D. (5)
E. (6)

74.Penggunaan tanda koma yang salah terdapat pada kalimat….


A. (2)
B. (3)
C. (4)
D. (5)
E. (6)

75.Kalimat manakah yang merupakan kalimat efektif dari kalimat (2)?


A. Sejak dahulu, suku-suku di Indonesia juga mewariskan budaya kepada generasi penerusnya,
termasuk di antaranya warisan budaya jenis tak benda
B. Sejak zaman dahulu, suku-suku di Indonesia mewariskan beraneka ragam budaya kepada
generasi penerusnya, termasuk di antaranya warisan budaya jenis tak benda
C. Sejak dahulu, suku-suku di Indonesia juga mewariskan budaya kepada generasi penerusnya,
termasuk warisan budaya jenis tak benda
D. Sejak zaman dahulu, suku-suku di Indonesia juga mewariskan beraneka ragam budaya kepada
generasi penerusnya, termasuk di antaranya warisan budaya tak benda
E. Sejak dahulu, suku-suku di Indonesia mewariskan beraneka ragam budaya kepada generasi
penerusnya, termasuk warisan budaya tak benda

TEXT 4 (untuk menjawab soal no. 76 – 78).

1
Pencemaran air adalah salah satu bentuk dari pencemaran lingkunganyang hingga saat ini masih
terus terjadi. 2Kondisi ini tidak hanya terjadi pada masyarakat yang tinggal di perkotaan, masyarakat
perdesaan agaknya juga sudah mulai merasakan kondisi air yang tercemar. 3Mengapa pencemaran air
bisa terjadi? 4Hal ini bisa terjadi karena kurangnya kesadaran masyarakat untuk menjaga kondisi
perairan, terutama akibat minimnya edukasi untuk tidak membuang sampah sembarangan ke dalam
sungai. 5Pencemaran air yang tidak segera teratasi akan membuat makhluk hidup bisa kehilangan
sumber air bersih yang dapat dikonsumsi. 6Berkurangnya pasokan air bersih juga akan menimbulkan
berbagai bentuk masalah, seperti rusaknya ekosistem laut, munculnya penyakit berbahaya, dan
tanaman akan menjadi sulit untuk tumbuh. 7Oleh karena itu, [….].

76.Kalimat (2) perlu disempurnakan dengan cara….


A. Menambahkan kata daerah sebelum perkotaan
B. Menambahkan kata tetapi sebelum masyarakat perdesaan
C. Mengganti kata agaknya dengan yang
D. Menghilangkan kata sudah
E. Menghilangkan kata mulai
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
77.Kata yang harus dihilangkan pada kalimat (4) adalah….
A. kondisi
B. terutama
C. akibat
D. sembarangan
E. dalam

78.Pernyataan yang paling tepat untuk melengkapi kalimat (7) adalah…


A. Berkurangnya pasokan air bersih harus menjadi perhatian semua pihak
B. Perlu dibuat peraturan agar pasokan air bersih dan ekosistem laut terjaga
C. Harus diusahakan agar pencemaran air berkurang sehingga kualitas perairan terjaga
D. Perlu digalakkan program edukasi kepada masyarakat untuk menjaga kondisi perairan
E. Perlu dibuat program untuk menjaga pasokan air bersih sehingga tidak menimbulkan masalah

TEXT 5 (untuk menjawab soal no. 79 – 82).

1
Juru bicara Kementerian Komunikasi dan Informatika menyampaikan, konektivitas digital
merupakan salah satu solusi atau peluang yang saat ini masih bisa dimanfaatkan, meskipun tengah
berada dalam situasi pandemi Covid-19. 2Terbukti selama tiga kuartal berturut-turut pada 2020,
sektor informatika dan komunikasi menjadi satu-satunya sektor yang masih tumbuh positif ketika
sektor lain mengalami penyusutan. 3Pertumbuhan tersebut juga terus terjadi hingga 2021.
4
Hal tersebut menandakan bahwa ruang digital menjadi salah satu jawaban untuk pemulihan
ekonomi pascapandemi. 5Untuk memanfaatkan peluang tersebut, menurutnya perlu dilakukan [….]
pembangunan infrastruktur digital serta pendukungnya, seperti mengedukasi masyarakat bagaimana
menggunakan internet secara [….]. 6Jadi, tugas Kemenkominfo ada dua, yang pertama mempercepat
dan memperluas akses internet di seluruh Indonesia. 7Kedua, memastikan internet itu bisa digunakan
secara positif dan produktif.

79.Kata yang paling tepat untuk kalimat (5) adalah…


A. percepatan dan produktif
B. intensitas dan baik
C. akselerasi dan efisien
D. akomodasi dan positif
E. inisiatif dan masal

80.Kalimat manakah yang isinya sama dengan kalimat (4)?


A. Hal tersebut menjadi sinyal bahwa ruang digital menjadi salah satu jawaban untuk peningkatan
ekonomi pascapandemi
B. Hal tersebut menunjukkan bahwa salah satu solusi untuk perbaikan ekonomi pascapandemi
adalah ruang digital
C. Hal tersebut menandakan bahwa perbaikan ekonomi pascapandemi ditingkatkan melalui
optimalisasi ruang digital
D. Hal tersebut menjadi sinyal bahwa salah satu cara mengembalikan ekonomi pascapandemi
dilaksanakan melalui ruang digital
E. Hal tersebut menandakan bahwa ruang digital menjadi salah satu cara memantapkan ekonomi
pascapandemi
SNBT 2024 – TES POTENSI SKOLASTIK 101
81.Kata terjadi dalam kalimat (3) seharusnya…
A. dibiarkan saja (sudah benar)
B. diganti dengan kata terselenggara
C. diganti dengan kata berlanjut
D. didahului kata menerus
E. didahului kata bisa

82.Apa judul yang paling tepat untuk teks tersebut?


A. Pemulihan Ekonomi Pascapandemi Melalui Perluasan Akses Internet
B. Konektivitas Digital Sebagai Solusi Pemulihan Ekonomi Pascapandemi
C. Konektivitas Digital sebagai Peluang Untuk Mengatasi Kesulitan Ekonomi
D. Pemulihan Ekonomi Pascapandemi Melalui Sektor Informatika
E. Pemulihan Ekonomi Melalui Percepatan dan Perluasan Akses Internet

83.Perhatikan lima kalimat berikut.


1. Keberhasilan pembangunan suatu negara dilihat dari beberapa indikator
2. Pertumbuhan tersebut dapat diketahui melalui bertambahnya produksi barang industri, jumlah
sekolah, berkembangnya infrastruktur, bertambahnya sektor jasa, dan lain-lain
3. Salah satu indikator penting dalam keberhasilan pembangunan negara adalah pertumbuhan
ekonomi dan tingkat pengangguran
4. Makna lain dari pertumbuhan ekonomi adalah pertumbuhan ekonomi yang menunjukkan
peningkatan kapasitas penduduk dalam barang pada kurun waktu tertentu
5. Pertumbuhan ekonomi merupakan pendapatan negara yang mengalami kenaikan secara
nasional ataupun peningkatan output dalam suatu periode tertentu
Jika lima kalimat tersebut dikembangkan menjadi paragraf, urutan kalimat yang tepat adalah…
A. 1, 2, 3, 4, 5
B. 1, 3, 5, 4, 2
C. 1, 3, 4, 2, 5
D. 1, 4, 2, 3, 5
E. 1, 5, 2, 3, 4

84.Kalimat manakah yang penulisan huruf kapitalnya salah?


A. Menteri Kemendikbudristek meluncurkan program Merdeka Belajar ke-22
B. Tahun lalu, ia dangkat menjadi Sultan di Malaysia ketika masa pandemi Covid-19
C. Novel Gadis Alamanda ditulis oleh Rudi Safrudin di Kota Balikpapan
D. Mereka mendatangi rumah Pak Lurah Sukamaju dengan membawa pisang ambon
E. Banyak delegasi mancanegara berkunjung ke Bali dalam rangka Presidensi G20

85.Kalimat manakah yang penulisan katanya salah?


A. Mari bersama-sama kita pelihara cagarbudaya yang kita miliki
B. Mereka pindah lokasi ke gedung multifungsi yang letaknya lebih aman
C. Para tamu dengan sukacita menikmati berbagai hidangan yang disediakan
D. Banjir yang datang tiba-tiba telah menjadi malapetaka bagi warga desa itu
E. Berbagai mara bahaya akibat bencana alam terjadi karena kelalaian manusia

Anda mungkin juga menyukai