Anda di halaman 1dari 3

Muatan Pelajaran : Bahasa Indonesia

Perhatikan paragraf di bawah ini untuk menjawab soal nome 1-3!

Laksamana Tadhasi Maeda adalah seorang perwira tinggi Angkatan Laut Kekaisaran Jepang.
Beliau membantu persiapan konsep teks Proklamasi Kemerdekaan dengan mempersilakan rumahnya
digunakan untuk kegiatan yang sangat penting. Di rumahnya berkumpul para tokoh bangsa yang
berjasa sangat besar sekali. Walaupun beliau orang Jepang, beliau rela membantu Indonesia karena
simpati terhadap rakyat Indonesia.

1. Kalimat tanya yang tepat untuk menanyakan orang sesuai dengan paragraf di atas adalah … .
a. Dimana teks Proklamasi disusun?
b. Siapa yang menyusun Naskah Proklamasi?
c. Mengapa Laksamana Tadhasi Maeda membantu Indonesia?
d. Siapa nama perwira tinggi Angkatan laut Jepang yang membantu Indonesia?
2. Karena beliau simpati terhadap rakyat Indonesia.
Kalimat tanya yang tepat untuk jawaban di atas adalah … .
a. Siapa yang simpati terhadap rakyat Indonesia?
b. Mengapa Laksamana Tadhasi Maeda simpati terhadap rakyat Indonesia?
c. Bagiamana bentuk simpati Laksamana Tadhasi Maeda terhadap rakyat Indonesia?
d. Apa yang dilakukan Laksamana Tadhasi Maeda terhadap rakyat Indonesia?
3. Di rumahnya berkumpul para tokoh bangsa yang berjasa sangat besar sekali.
Kalimat di atas bukan merupakan kalimat efektif. Perbaikan agar kalimat di atas menjadi kalimat
efektif adalah dengan menghapus kata … .
a. berkumpul c. sekali
b. para d. yang
4. Berilah tanda centang pada pasangan berikut ini, yang merupakan kata baku dan tidak baku
yang tepat! (jawaban boleh lebih dari satu.)
o Aktif – Aktip
o Bis – Bus
o Gizi – Gisi
o Berfikir – Berpikir
5. Para siswa-siswa banyak yang mengikuti kegiatan pramuka di halaman sekolah.
Kalimat di atas bukan merupakan kalimat efektif. Tuliskan perbaikan kalimat di atas agar
menjadi kalimat yang efektif!
Muatan pelajaran : IPA

1. Tanaman harus kita pelihara agar dapat selalu bermanafaat bagi manusia. Kemampuan atau ciri
khusus yang dimiliki tanaman untuk hidup pada tempat atau daerah tertentu disebut … .
a. berkembangbiak c. bertahan hidup
b. adaptasi d. melindungi diri

2. Beberapa tumbuhan melakukan adaptasi dengan tujuan untuk melindungi dirinya dari pemangsa.
Kelompok tumbuhan yang melindungi dirinya dengan mengeluarkan getah adalah ... .
a. nangka, pepaya, sawo c. jarak, pepaya, nanas
b. sawo, karet, semangka d. nangka, bambu, sawo
3. Perhatikan tabel berikut ini !
Hewan Ciri khusus Fungsi
P. lele i. bantalan kaki V. mendeteksi mangsa didalam lumpur
Q. semut ii. misai panjang W. alat komunikasi
R. kucing iii. sepasang antena X. meredam suara langkah kaki
Pasangan yang tepat antara hewan, ciri khusus dan fungsinya berdasarkan tabel adalah … .
a. P-i-X ; Q-ii-W ; R-iii-V c. P-ii-V ; Q-iii-W ; R-i-X
b. P-ii-V ; Q-iii-X ; R-i-W d. P-iii-W ; Q-ii-V ; R-i-X
4. Perhatikan gambar hewan berikut ini!
Beri tanda centang pada pernyataan di bawah ini yang kamu anggap
benar, sesuai dengan ciri khusus hewan tersebut. (jawaban boleh lebih
dari satu)
o Hewan tersebut berkembangbiak secara ovipar.
o Mempunyai kemampuan ekolokasi, yaitu kemampuan
memancarkan bunyi dan mendengarkan bunyi yang dipantulkan
oleh benda-benda di sekitarnya.
o Pandangannya sangat tajam dan jelas.
o Merupakan hewan nokturnal, yaitu hewan yang aktif di malam hari.
5. Perhatikan gambar hewan berikut ini!
Hewan tersebut memiliki kemampuan untuk hidup di daerah yang
kering seperti gurun pasir. Sebutkan 3 (tiga) macam adaptasi yang
dilakukan hewan tesebut!
Muatan Pelajaran : IPS

1. Sebelum proklamasi kemerdekaan, pada tanggal 16 Agustus 1945, golongan pemuda melakukan
penculikan terhadap Ir. Soekarno dan Drs. Moh.Hatta, dengan tujuan … .
a. Mendesak Ir. Soekarno dan Drs. Moh.Hatta untuk menyerah kepada sekutu
b. Mendesak Ir. Soekarno dan Drs. Moh.Hatta untuk memproklamasikan kemerdekaan
c. Mengamankan Ir. Soekarno dan Drs. Moh.Hatta dari pengaruh Jepang
d. Mengharap Ir. Soekarno dan Drs. Moh.Hatta untuk bergabung dengan sekutu
2. Banyak tokoh bangsa yang terlibat dalam peristiwa persiapan proklamasi kemedekaan. Mereka
memiliki peran penting untuk mewujudkan kemerdekaan bangsa. Pasangkan tokoh berikut
dengan perannya dengan tepat.

Menyusun naskah proklamasi

Mengetik naskah proklamasi

Menyusun, ,menandatangani dan


membacakan naskah proklamasi

Menyusun, menadatangani dan


mendampingi ketika pembacaan naskah
proklamasi

3. Perhatikan isi perjanjian berikut ini!


(1) Belanda hanya mengakui kekuasaan Republik Indonesia atas Jawa, Madura dan Sumatera.
(2) Republik Indonesia dan Belanda akan membuat Uni Indonesia-Belanda dengan diketuai
Ratu Belanda
(3) Dibentuk negara Republik Indonesia Serikat.

Perjanjian di atas adalah isi dari perjanjian … .

4. Setelah Indonesia memproklamasikan kemerdekaannya, Indonesia tetap harus berusaha


mempertahankannya. Banyak pertempuran yang terjadi di Indonesia, salah satunya peristiwa
Bandung Lautan Api. Sebutkan 3(tiga) hal yang melatarbelakangi peristiwa tersebut!

Anda mungkin juga menyukai