Anda di halaman 1dari 3

PANDUAN PELAKSANAAN TES WAWANCARA ONLINE

SELEKSI ANGGOTA BARU TBM FK USU PEMA FK USU


ANGKATAN XXI

PRA-WAWANCARA
1. Tes wawancara ini bersifat wajib untuk diikuti seluruh peserta seleksi dan tidak ada
susulan atau waktu pengganti di luar jadwal wawancara yang telah di tentukan yaitu pada hari
Sabtu, 28 Mei 2022.
2. Pelaksanaan tes wawancara sudah ditentukan tanggal, waktu, dan urutan wawancaranya.
peserta diharapkan mencatat tanggal, waktu, dan urutan wawancara masing-masing, yang
telah ditentukan oleh TBM FK USU PEMA FK USU dan telah diinformasikan kepada
seluruh peserta melalui grup koordinasi di Line.
3. Sebagai informasi, zona waktu yang digunakan dalam penjadwalan wawancara adalah WIB.
Bagi calon peserta yang saat ini sedang berada di zona waktu WITA dan WIT, mohon untuk
dapat menyesuaikan dengan acuan waktu WIB.
4. Peserta yang mengikuti tes wawancara ialah peserta yang telah mengikuti tes tertulis online
yang dilaksanakan oleh TBM FK USU PEMA FK USU.

PERSIAPAN
1. Tes wawancara akan dilaksanakan secara online menggunakan aplikasi Zoom. Peserta
diwajibkan untuk mengunduh aplikasi Zoom di ponsel atau laptop masing-masing.
2. Peserta diharapkan menyediakan kuota cadangan dan power bank, serta memastikan
baterai pada ponsel ataupun laptop mencukupi untuk pelaksanaan wawancara.
3. Peserta memilih lokasi yang kondusif serta dapat menjangkau sinyal dengan baik selama
pelaksanaan tes wawancara.
HARI PELAKSANAAN WAWANCARA
1. Peserta diwajibkan untuk berpakaian rapi dan formal (berkemeja) saat pelaksanaan tes
wawancara.
2. Peserta diwajibkan melakukan daftar ulang kepada panitia pada pukul 07.30 – 08.00 WIB
melalui Personal Chat atas nama TBM FK USU yang berada di group line wawancara sebagai
absensi. Peserta dapat mengirimkan absensi dengan format : Nama_Ruang Wawancara_Siap
Wawancara Pukul (sebutkan waktunya)
Contoh : Budi_BR 3_Siap Wawancara Pukul 14.00 WIB
3. Peserta diwajibkan telah mengubah format nama Zoom menjadi No. Breakout Room_Sesi
Wawancara_Nama Lengkap.
Contoh: 3_4_Budi
4. Peserta diwajibkan untuk stand by (dalam kondisi siap join ke aplikasi Zoom dan siap untuk
melaksanakan wawancara) 45 menit sebelum jadwal wawancara yang telah ditentukan untuk
mengantisipasi jika ada calon peserta yang selesai lebih cepat dari waktu yang telah
ditentukan.
5. Saluran komunikasi saat hari H dilakukan melalui group Line yang dibuat oleh panitia. Oleh
karena itu, pastikan selalu stand by dan update terhadap apapun informasi yang disampaikan
di grup sepanjang hari tes wawancara.
6. Peserta perlu memastikan dirinya dalam kondisi yang sehat, segar, rileks, dan tidak lupa untuk
berdoa sebelum tes wawancara dimulai!

Hi TSiLS!!
ALUR PELAKSANAAN TES WAWANCARA ONLINE

Anda mungkin juga menyukai