Anda di halaman 1dari 15

LAPORAN PROGRAM KERJA

WALI KELAS X.1


TAHUN PELAJARAN 2023/2024

OLEH

ARLIANA NURSAL, S. Pd

DINAS PENDIDIKAN PROVINSI RIAU


SMAN 11 PEKANBARU
TAHUN 2024
KATA PENGANTAR

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

Alhamdulillahirobbil'alamiin, segala puji bagi Allah SWT, Tuhan Yang Maha


Pengasih lagi Maha Penyayang. Kami haturkan puji syukur atas limpahan rahmat dan
ridha-Nya, yang telah memberikan kemudahan dan kesempatan bagi kami untuk
menyusun Program Kerja Wali Kelas pada tahun pelajaran 2023/2024 ini.Program
Kerja ini kami susun sebagai bagian dari tanggung jawab kami sebagai wali kelas, yang
bertujuan untuk menjadi pendidik dan pembimbing bagi para siswa di lingkungan
sekolah. Dalam kesempatan ini, kami juga tidak lupa untuk menyampaikan Shalawat
serta salam kepada junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW, sebagai suri tauladan
utama dalam kehidupan kita.

Program Kerja Wali Kelas ini kami susun sebagai panduan untuk mengelola
kelas dengan baik dan terarah, demi meningkatkan serta menunjang keberhasilan para
peserta didik dalam menempuh pendidikan di sekolah. Sebagai figur yang memiliki
peran penting untuk mengawasi, membimbing, memotivasi, dan mengarahkan para
siswa agar senantiasa memiliki tanggung jawab dalam proses belajar-mengajar.

Kami mengakui bahwa Program Kerja ini masih memiliki kekurangan, oleh
karena itu, kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari semua
pihak guna menyempurnakannya. Dengan demikian, Program Kerja ini dapat menjadi
acuan yang lebih baik dalam upaya peningkatan hasil belajar para peserta didik, baik di
kelas maupun secara umum di lingkungan SMAN 11 Pekanbaru.

Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:

● Kepala Sekolah SMAN 11 Pekanbaru.


● Wakil Kepala Sekolah
● Para Guru dan Staf Tata Usaha.
● Para Peserta Didik Kelas X.1 Tahun Pelajaran 2023/2024.
● Semua pihak yang sudah membantu terlaksananya pembuatan Laporan Wali
kelas ini.

Semoga dengan kerjasama dan dukungan dari berbagai pihak, Laporan Program
Kerja ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi kemajuan pendidikan di sekolah
kita tercinta.

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.


Hormat kami,
ARLIANA NURSAL,S.Pd

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN

● Latar Belakang
● Dasar Hukum
● Maksud/Tujuan
● Strategi Pencapaian
● Target Pencapaian

BAB II PENGORGANISASIAN KELAS

● Susunan pengurus
● Struktur dan tugas pokok
● Rincian tugas

BAB III PROGRAM WALI KELAS

● Kegiatan Awal
● Kegiatan Inti
● Kegiatan Akhir

BAB IV PENUTUP

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN
BAB I

PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Pendidikan adalah fondasi utama kemajuan sebuah bangsa. Tujuan pendidikan


nasional, sebagaimana diatur dalam UU No. 20 tahun 2003 pasal 4, adalah untuk
membentuk individu yang beriman, berakhlak mulia, sehat, berilmu, kreatif, mandiri,
estetis, demokratis, serta memiliki rasa kemasyarakatan dan kebangsaan. Oleh karena
itu, peran sekolah sebagai lembaga pendidikan sangatlah penting dalam mencetak
sumber daya manusia yang berkualitas.

Dalam konteks ini, peran wali kelas yang juga seorang guru menjadi krusial.
Wali kelas bertanggung jawab untuk menyampaikan materi pelajaran dengan cara yang
dapat dipahami dan merangsang motivasi belajar siswa. Motivasi belajar yang tinggi
akan menghasilkan siswa yang rajin, disiplin, dan bertanggung jawab, serta berkualitas.

Wali kelas juga memiliki peran dalam mengakses informasi terkait siswa agar
dapat memberikan bantuan atau solusi ketika terjadi hambatan dalam proses
pembelajaran. Sinergi antara sekolah, wali kelas, dan guru bimbingan dan konseling
menjadi kunci keberhasilan peserta didik dalam pendidikan.

Dalam rangka memastikan kualitas pendidikan yang terus meningkat, perlu


adanya program kerja yang terencana dengan baik bagi wali kelas di SMA Negeri 11
Pekanbaru. Dengan adanya program kerja ini, diharapkan segala kegiatan terkait
pembinaan siswa dapat berjalan sesuai rencana dan harapan.

2. Dasar Hukum

Penyusunan Program Kerja Wali Kelas di SMAN 11 Pekanbaru Selatan


didasarkan pada beberapa peraturan sebagai berikut:

● UU RI Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.


● Surat Keputusan Mendiknas Republik Indonesia Nomor 060/U/1993.
● Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 19 tahun 2007.
● Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 24 tahun 2007.
● Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 41 tahun 2007.
● Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No.15 Tahun 2018.
● Surat Keputusan Kepala Sekolah Nomor:
tentang Pembagian Beban Kerja Guru Dan Tugas Tambahan Tahun Ajaran
2023/2024.
3. Maksud/Tujuan

Program kerja wali kelas di SMAN 11 Pekanbaru bertujuan:


● Membantu peserta didik mengenali potensi dirinya agar dapat berkembang
maksimal.
● Memperlancar saluran informasi antara siswa, orang tua/wali, dan sekolah.
● Membantu memperlancar proses pembelajaran peserta didik.
● Membantu sekolah dalam menerapkan tata tertib sekolah.
● Menyampaikan informasi terkait proses belajar mengajar kepada orang
tua/wali/masyarakat.
● Mengatur/menata administrasi kelas.
● Mengatur/menata kebersihan lingkungan sekolah.
● Menggalang partisipasi siswa binaan dalam berbagai kegiatan sekolah.

4..Strategi Pencapaian

Strategi pencapaian dalam Program Kerja Wali Kelas di SMAN 11 Pekanbaru


meliputi:

● Bimbingan langsung tatap muka


● Kegiatan harian/piket kelas.
● Pertemuan mingguan : dimasukkan ke dalam jam belajar dalam jadwal KBM
● Kunjungan ke rumah siswa (home-visit).

5. Target Pencapaian

Target pencapaian Program Kerja ini adalah:


● Peserta didik dapat belajar dengan senang dan nyaman
● Peserta didik mampu mengembangkan motivasi intrinsiknya.
● Peserta didik mampu berkolaborasi
● Peserta didik mampu memaksimalkan potensi diri yang dimiliki.
BAB II
PENGORGANISASIAN KELAS

1. Susunan Organisasi

Dalam upaya mencapai tujuan yang tercantum dalam Program Kerja Wali Kelas,
perlu dibentuk kepengurusan organisasi kelas yang terdiri dari berbagai pihak yang
saling berhubungan antara pembina dan pembimbing. Berikut adalah susunan pengurus
organisasi kelas:
 Kepala Sekolah : Edi isnanto M.Pd
 Wakasek Bidang Kurikulum : Heni Guspita, S.Pd
 Wakasek Bidang Kesiswaan : Fernando Rimaldi, M.Pd
 Wakasek Bidang Sarana Prasarana : Siti Yuli Chulaelah, S.Pd
 Wakasek Bidang Humas : Nurariansyah, S.Kom
 Pembina osis : Dra. Yenni Eliza
 Guru BK : Khairunisa, S. Pd
 Wali Kelas : Arliana Nursal, S.Pd

BERIKUT STRUKTUR ORGANISASI SMAN 11 PEKANBARU


KEPALA SEKOLAH

Edi isnanto M.Pd

WAKASEK BIDANG KURIKULUM

Heni Guspita, S.Pd

WAKASEK BIDANG KESISWAAN

Fernando Rimaldi, M.Pd

WAKASEK BIDANG SARANA PRASARANA

Siti Yuli Chulaelah, S.Pd

WAKASEK BIDANG HUMAS

Nurariansyah, S.Kom

PEMBINA OSIS

Dra. Yenni Eliza

GURU BK

Khairunnisa, S.Pd
WALI KELAS

Arliana Nursal ,S.Pd

2. Struktur Kelas X.1

Berikut adalah struktur organisasi kelas X.1 pada tahun pelajaran 2023/2024:

 Kepala sekolah : Edi isnanto M.Pd


 Wali kelas : Arliana Nursal, S.Pd
 Ketua kelas : Efrado
 Wakil ketua kelas : Zhairul Hakim
 Sekretaris : Andieni Putri
 Bendahara : Bella Angie Putri
Seksi bidang:
 Keagamaan islam : Habib
 Keagamaan kriten : Josep
 Kebersihan : Fahreza
Fahrezi
Stefani
 Keamanan : M. Farhan
 Perlengkapan : Dian
 Olahraga : Chelsea leona

 BERIKUT STRUKTUR ORGANISASI KLS XI IPS 2 SMAN 11 PEKANBARU

KEPALA SEKOLAH

Edi isnanto M.Pd

WALI KELAS

Arliana Nursal,S.Pd

KETUA KELAS

Efrado

WAKIL KETUA

Zhairul Hakim

SEKRETARIS BENDAHRA

Andieni Putri Bella Angie Putri

SEKSI SEKSI
Keagamaan , Kebersihan , Keamanan
Perlengkapan , Olahraga

3. Rincian Tugas Wali Kelas

Sebagai wali kelas, rincian tugas yang harus diemban adalah sebagai berikut:
● Mengelola kelas dengan baik.
● Memahami situasi kelasnya dengan baik.
● Menyelenggarakan administrasi kelas.
● Memberikan motivasi kepada siswa untuk belajar dengan sungguh-sungguh.
● Membantu memantapkan tata krama dan tata tertib siswa.
● Menangani hambatan dan gangguan terhadap kegiatan kelas.
● Mendorong partisipasi siswa dalam kegiatan sekolah.
● Membimbing siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler.
● Melakukan kunjungan ke rumah siswa.
● Memberikan masukan dalam penentuan kenaikan kelas siswa.
● Mengarahkan siswa agar peduli terhadap kebersihan dan lingkungan.
● Mengajukan saran dan usul kepada pimpinan sekolah mengenai siswa
bimbingannya.
● Membuat laporan tertulis secara rutin setiap bulan.
● Mengisi dan membagikan buku laporan pendidikan (rapor) kepada wali siswa.
BAB III
PROGRAM KERJA WALI KELAS
1. Kegiatan Awal
Dalam tahap awal program kerja, beberapa kegiatan yang dilakukan meliputi:
● Pendataan awal siswa.
● Pembentukan pengurus kelas.
● Pembuatan Kesepakatan Kelas

2. Kegiatan Inti
Kegiatan inti dalam program kerja ini mencakup:
● Program harian: pembersihan ruang kelas dan lingkungan.
● Program mingguan: rekapitulasi kehadiran siswa dan tindak lanjutnya,
● Program bulanan:rekapitulasi kehadiran siswa dan kegiatan home visit.
● Program semester:pengisian raport dan mengikuti kegiatan sekolah.
● Program tahunan:pengisian raport dan mengikuti kegiatan sekolah.

Program Wali Kelas


Program kerja wali kelas X.1, agar dapat berjalan dengan baik diperlukan
perencanan dan pelaksanaan pengelolaan secara baik dan professional. maka
diperlukan rencana kerja yang teroganisir, adapun tahapan pelaksanaan kegiatan
pengelolaan kelas terdiri atas kegiatan administrasi dan pengadaan sarana kelas,
adapun tahapan kegiatan wali kelas sebagai berikut:
No Kegiatan Waktu Kegiatan Pelaksana

1 Pengarahan wali kelas dalam persiapan Juli minggu keempat Wali kelas
belajar tahun pelajaran 2023/2024 2023
Musyawarah pemilihan ketua kelas Juli Minggu Wali kelas dan
2 keempat 2023 Siswa X.1
Pengecekan dan penataan kelengkapan Juli pekan keempat Wali kelas Ketua
3 kelas 2023 Kelas
Pembuatan Jadwal pelajaran, jadwal piket
4 kebersihan kelas. struktur organisasi kelas, Juli pekan keempat Wali kelas Ketua
denah tempat duduk, inventaris kelas, dan 2023 Kelas dan
lain-lain sekretaris

5 Pembuatan laporan bulanan keadaan siswa, Tiap akhir bulan Wali kelas
laporan prestasi siswa, dan lain-lain. dan akhir
semester

6 Penulisan leger dan buku laporan Akhir semester ganjil Wali kelas
pendidikan dan Semester genap
Kegiatan pembelajaran kelas X.1
Kegiatan proses pembelajaran di kelas X.1 sesuai dengan KurikulumMerdeka
Berikut Jadwal pelajaran kelas X.1 tahun pelajaran 2023/2024

Jadwal Pelajaran Kelas X.1 Tahun Pelajaran


2023/2024
Jam
WAKTU Senin Selasa Rabu Kamis Jum’at
ke
ROHIS /
UPACARA LITERASI IBADAH DAY SISWA ROKHRIS
1 07.15 - 08.00 Bahasa Inggris Pjok Kimia Ekonomi P5
Bahasa
2 08.00 - 08.45 Pjok Kimia Ekonomi P5
Inggris
Bahasa
3 08.45 - 09.30 TIK Fisika PKN P5
Indonesia
Bahasa
4 09.30 - 10.15 TIK Fisika PKN P5
Indonesia
5 10.30 - 11.15 Matematika Geografi Biologi BMR P5
6 11.15 - 12.00 Matematika Geografi Biologi BMR P5
7 12.45 - 13.30 Sejarah Sosiologi Agama Seni Budaya
8 13.30 - 14.15 Sejarah Sosiologi Agama Seni Budaya
9 14.15 - 15.00 - Matematika P5 P5
Bahasa
10 15.00 - 15.45 - Indonesia
P5 P5
Daftar piket kelas X.1
Kegiatan PIKET di kelas X.1 tahun pelajaran 2023/2024 dengan jumlah siswa
19 orang laki laki ,
19 orang perempuan
Jumlah 38 0rang
Jadwal Piket Kelas X.1
Tahun Pelajaran 2023 / 2024
NO Senin Selasa Rabu Kamis Jum’at KETENTUAN
PIKET

1 ANDIENI JOSE ZHAIRUL EFRADO BELLA 1. Menyapu kelas


perempuan
FAHREZA
2 LARAS STEFANI RAHMAD DIAN
2. Ngepel lantai
CHELSEA CHELSEA
3 JOSEP RANDY SRI kelas , lai laki
PUTRI LEONA
4 TYAGA RAISYA FAHREZI FARHAN FAHREZI 3. Menjaga
5 LOREN RIRIN ADIL JAYA AGUS kebersihan
IBNI kelas luar
6 RIANDI REYHAN MAY LELY dalam
KARIN
7 JENY DENATA RAFHA GABRIEL HABIB

Denah Tempat Duduk kelas X.1


Kegiatan PIKET di kelas X.1 tahun pelajaran 2023/2024 dengan jumlah siswa
19 orang laki laki ,
19 orang perempuan
Jumlah 38 0rang
Denah Tempat Duduk Kelas X.1
Tahun Pelajaran 2023 / 2024
PAPAN TULIS & MEJA GURU PINTU
J
E ANDIEN JOSE EFRADO BELLA
ZHAIRU
EFRADO LOREN
N I L
D FAHREZ
STEFAN RAHMA FAHREZA
E LARAS A DIAN RIANDI
I D
L
A CHELSE
CHELSE CHELSEA
/ JOSEP RANDY A SRI JENY
A PUTRI PUTRI
S LEONA
L FARHA FAHREZ
TYAGA RAISYA JAYA AGUS RIRIN
B N I
FARHA DENAT IBNI
RIANDY LELY LELY REYHAN
N A KARIN
DINDING BELAKANG

3. Kegiatan Akhir

Kegiatan akhir dalam program kerja ini meliputi evaluasi program dan
pelaporan.
BAB IV

PENUTUP

Program Kerja Wali Kelas X.1 di SMA Negeri 11 Pekanbaru merupakan upaya
kolaboratif antara wali kelas, siswa, dan pihak sekolah dalam meningkatkan kualitas
pendidikan. Dengan kerjasama yang baik, diharapkan program ini dapat berjalan dengan
efektif dan memberikan hasil yang maksimal sesuai dengan harapan. Semangat dan
partisipasi aktif dari seluruh pihak menjadi kunci keberhasilan program ini.

Kami menyadari bahwa penyusunan laporan ini, masih banyak kekurangan, oleh karena
itu kritik dan saran yang bersifat membangun sangat kami harapkan. Pada akhirnya,
kami selaku wali kelas berharap semoga dapat bermanfaat bagi kita semua.

Anda mungkin juga menyukai