Anda di halaman 1dari 14

12.45-13.

00 SAPA-SAPA AWAL
Assalamualaikum Wr.Wb. Selamat siang Bapak dan Ibu?
Apa kabar Bapak Ibu?
Semoga Bapak dan Ibu sehat, sehat, dan tentunya siap mengikuti acara hari
ini, bersama saya di sini.
Apakah suara saya sudah terdengar dengan jelaskah Bapak dan Ibu? Kalau
suara saya sudah jelas Bapak dan Ibu bisa memberikan jempol ke kamera
seperti ini ya!! Bagaimana Bapak dan Ibu, apakah suara Saya dapat terdengar
dengan jelas?

Baik.. terima kasih Bapak dan Ibu.

Menit ke-1
Sebuah pantun untuk mengawali perjumpaan kita hari ini, pantunnya adalah :
Aku tanya , kamu malu.
Aku siapa, kamu siapa.
Ayo kita kenalan dulu,
Biar bisa saling menyapa.
Perkenalkan Saya Nanda dari Laboratorium Bea dan Cukai Jakarta yang akan
menjadi moderator untuk acara sosialisasi ini sampai dua jam ke depan.
Senang sekali Saya bisa bertemu Bapak dan Ibu semuanya para petugas
garda terdepan PT.Pos Indonesia yang tentunya mengemban peran penting
dalam mengawasi lalu lintas barang kiriman yang masuk maupun keluar
Indonesia.
Bapak dan Ibu, kami ucapkan selamat datang dalam Acara Sosialisasi
Kepabeanan untuk Sahabat Kantor Pos se- Indonesia.
Bapak dan Ibu, acara ini akan kita buka pada pukul 13 Waktu Indonesia bagian
Barat, dalam mengikuti sosialisasi nanti, kami persilakan Bapak dan Ibu jika
ingin sambil menyantap roti, sambil meminum kopi atau segelas teh hangat
agar semakin semangat.
Jika Bapak dan Ibu tak ada roti maupun kopi, tak perlu berkecil hati, karena
acara hari ini akan tetap kita nikmati.
Bapak dan Ibu, agar kita bisa saling menyapa dan acara dapat berjalan dua
arah artinya saling berinteraksi antara kita semua, karena kalau kita diam-
diaman saja berarti kita tak saling kenal, dan kalau tak saling kenal nanti saling
sayang. Padahal nih dengan saling mengenal kita bisa menjadi orang yang
kaya, kaya akan pengetahuan, informasi dari masing-masing pribadi. Olhe
karena itu, kami mohon kepada Bapak dan Ibu untuk merubah username zoom
Bapak dan Ibu terlebih dahulu format
(Nama_Nama kantor) contohnya Habari_PT.Pos Indonesia Jaya
Bapak dan Ibu, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai dalam menjalankan
tugasnya mengawasi arus barang yang masuk dan keluar Indonesia tidak
mampu sendirian, banyak lembaga dan instansi sahabat yang membantu
perannya, salah satunya PT. Pos Indonesia yang juga memiliki peran dekat
dengan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai di bidang pengawasan lintas barang
impor dan ekspor.
MENIT KE-2
Bapak dan Ibu, izinkan saya membacakan sedikit sajak untuk Bapak dan Ibu
sebelum mengawali sosialisasi kita pada hari ini.
Di tengah Pandemi yang belum juga berakhir ini,
Direktorat Jenderal Bea dan Cukai tak lantas berdiam diri,
Beribu ide dan inovasi lahir,
Dengan memanfatkan seluruh teknologi mutakhir,
Salah satunya dengan acara sosialisasi yang saat ini terselenggara,
Untuk Petugas Pos Lalu Bea se-Nusantara.

Untuk Bapak dan Ibu yang saat ini sedang Work From Home maupun Work
From Office, tetap semangat dan jaga kesehatan ya karena
meskipun masih pandemi, tapi semangat tak boleh terhenti.
Dan meskipun kita tak bisa saling berdekatan, namun tak ada kata menyerah
untuk saling mengingatkan. Mengingatkan dalam hal menjaga kesehatan,
seperti memakai masker, menjaga jarak, disiplin mencuci tangan, dll.
Jadi, untuk Bapak dan Ibu, saya mohon izin mengingatkan untuk tetap
menjalankan protokol kesehatan pencegahan covid-19 saat sosialisasi ini
berlangsung. Karena kesehatan Bapak dan Ibu adalah nomor satu, kalau saya
nomor dua tidak apa-apa deh Bapak dan Ibu,
Bapak dan Ibu yang berbahagia, saat ini sudah ada .... peserta yang
bergabung dalam zoom meeting kita.
kirakira sudah ada dari mana saja ya? Mari kita lihat
Ada dari Kantor Pos.......
Ada dari.........., .............. , .........., ............., .......(sebutin 5)
Bapak dan Ibu, untuk menambah semangat serta kemeriahan acara kita pada
hari ini, saya akan memperkenalkan tepuk tangan secara virtual yang mungkin
banyak dari Bapak dan Ibu yang sudah mengenal tepuk tangan tersebut saat
mengikuti sosialiasi secara daring sebelumnya.
Tepuk tangan secara virtual dapat kita lakukan dengan gerakan seperti ini..
(CONTOHIN GERAKAN TEPUK TANGAN VIRTUAL)
Boleh kita coba ya Bapak dan Ibu..
Beri tepuk tangan untuk Acara Sosialisasi kita hari ini (Kuasai Sampai Tuntas)!!
(Tepuk tangan virtual)

Bapak dan Ibu, Untuk menambah semangat dan kekompakkan acara kita pada
pada siang ini, kami akan ajak para peserta yang telah bergaung di sini untuk
bersama menggunakan VIRTUAL BACKGROUND yang telah disediakan.

Nah, untuk penggunaan background zoom sendiri, Bapak dan Ibu dapat
melihat tata caranya di layar monitor Anda saat ini.

Berikut tutorial singkat untuk Bapak dan Ibu yang menggunakan komputer atau
laptop.

1. Pertama, cari ikon stop video


2. Kemudian, kik tanda panah yang berada samping ikon stop video
3. Kemudian pilih choose a virtual background
4. Kemudian, pilih background yang telah didownload tadi.
5. Lalu klik add photo

Sedangkan, untuk Bapak dan Ibu yang menggunakan handphone,


Virtual Background hanya dapat dilakukan pada saat meeting berlangsung,
namun perlu Bapak dan Ibu ketahui bahwa tidak semua jenis handphone bisa
menggunakan fitur yang satu ini.
Jadi, jika cara di bawah ini gtidak berhasil pada handphone Bapak dan Ibu,
maka kemungkinan handphone Bapak dan Ibu tidak mendukung fitur ini.
Berikut adalah caranya menggunakan virtual background untuk device
handphone:
1. Pada saat Bapak dan Ibu sudah masuk dalam zoom meeting. Tekan
tombol titik tiga pada bagian kanan bawah,
2. Lalu klik “virtual background”
3. Dan yang terakhir Pilih background yang telah Bapak Ibu download tadi.
Kami silakan kepada Bapak dan Ibu yang belum menggunakan akan virtual
background untuk mengganti backgroundnya, namun jika perangkat Bapak dan
Ibu tidak mendukung fitur ini, tidak masalah dan kami harap Bapak dan Ibu
tetap semangat mengikuti acara pada hari ini.

Bapak dan Ibu yang berbahagia, beragam ide dan inovasi lahir untuk terus
memberikan yang terbaik kepada negeri salah satunya acara ini yang
bertujuan untuk meningkatkan pemahaman Bapak dan Ibu para petugas POS
SE-Indonesia yang memiliki peran penting yang mengawasi pergerakan
barang yang masuk dan keluar Indonesia.

Sebelum kita masuk ke Acara Sosialisasi, adapun TATA TERTIB ACARA


yang harus diikuti oleh para peserta antara lain :
:
1. Peserta wajib menggunakan username zoom dengan format (nama_nama
kantor) contoh : Putra_PT.POS INDONESIA
2. Peserta diharapkan melakukan login 15 menit sebelum acara dimulai untuk
memastikan koneksi internet dalam kondisi baik, baik audio maupun video,
peserta juga kami harapkan untuk berada di lingkungan yang keadaannya
relatif hening.
3. Peserta kami mohon untuk memperhatikan panduan/etika dalam pertemuan
virtual yaitu video harap dinyalakan dan audio dibisukan selama acara
berlangsung, hal itu dilakukan untuk menjaga acara agar tetap kondusif.
4. Peserta dianjurkan memakai virtual background yang telah disediakan panitia.
5. Peserta dapat memberikan pertanyaan melalui tautan yang telah diberikan,
dan moderator akan memberikan kesempatan kepada peserta yang
pertanyaannya dipilih untuk menyampaikan secara langsung.
6. Peserta dilarang membahas hal bersifat SARA atau provokatif pada fitur chat
zoom.
7. Peserta diharapkan mengikuti sosialisasi hingga akhir, mengisi post test dan
kuesioner yang telah disediakan.

Demikian tata tertib acara sosialisasi kita pada hari ini.

Menit KE- 13

Bapak dan Ibu, sosialisasi kita pada hari ini akan disampaikan oleh
narasumber yang berkompeten dari Direktorat Jenderal Bea dan Cukai lebih
tepatnya Direktorat Tekis Kepabeanan untuk memberikan materi terkait
Informasi umum ketentuan ekspor dan impor untuk petugas yang berada
di garda terdepan PT. Pos Indonesia.

MENIT KE -14

*opsional
Bapak dan Ibu yang berbahagia,
Saya ucapkan kembali selamat datang kepada Bapak dan Ibu serta hadirin
peserta sosialisasi Kepabeanan hari ini.
Senang rasanya saya, Nanda dari Laboratorium Bea dan Cukai dapat
memandu jalannya acara pada hari ini sampai dengan selesai.

Sementara menunggu peserta lain bergabung sampai dengan pukul 13 Waktu


Indonesia Barat,

Saya akan memperkenalkan link atau tautan serba guna yang akan kita guna
hari ini. Tautan atau link serbaguna itu adalah
........linktr.ee/eventbeacukai............................. Mengapa serba guna? Karena
pada tautan tersebut dapat Bapak dan Ibu gunakan sekaligus untuk mengisi
daftar hadir, mengajukan pertanyaan, dan mengisi kuesioner.

Nah, untuk saat ini Bapak dan Ibu kami mohon untuk mengisi daftar hadir
terlebih dahulu pada link yang telah kami berikan agar kehadiran Bapak dan
Ibu dapat terekam dengan baik (mungkin Bapak dan Ibu bisa melihat
link/tautan lebih jelas pada kolom chat yaa karena panitia akan membantu
menginformasikan tautan tersebut)

Sedangkan, dua panel lainnya yaitu pertanyaan dan kuesioner dapat Bapak
dan Ibu gunakan setelah kita masuk ke acara inti. Panel pertanyaan silakan
Bapak dan Ibu manfaatkan untuk mengajukan pertanyaan dan panel
kuesioner untuk memberikan umpan balik terhadap pelaksanaan acara ini.

Silakan Bapak dan Ibu diisi terlebih dahulu daftar hadirnya di tautan
.linktr.ee/eventbeacukai

MENIT KE-15

Bapak Ibu para peserta sosialisasi yang kami hormati, waktu telah
menunjukkan pukul 13 Waktu Indonesia Bagian Barat. Saya izin konfitrmasi
kepada host yang bertugas.
Rekan Host, apakah acara dapat kita mulai?

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------
13.00-13.05 PEMBUKAAN ACARA
Assalamualaikum wr.wb.
Selamat siang dan salam bahagia untuk kita semua.
Kepada yang Terhormat , Kepala Sub Diretorat Penyuluhan dan Layanan
Informasi DJBC, Bapak Hatta Wardhana.
Yang Kami hormati, Kepala Kantor Bea dan Cukai Ngurah Rai,
Bapak .Himawan Indarjono
Yang Kami hormati, Vice Precident International Sales & Operation, Bapak
Yanto P.Hutajulu
Yang kami hormati, , Kepala Seksi Impor III pada Direktorat teknis
Kepabeanan, Bapak Chairul Anwar selaku narasumber kita hari ini
Yang kami hormati, para pejabat Eselon IV di lingkungan DJBC
Yang kami hormati, para petugas frontlinder PT.POS INDONESIA
Serta seluruh hadirin yang berbahagia,
Kami ucapkan selamat datang dalam Acara Sosialisasi Kepabeanan untuk
Para Petugas Frontliner PT. Pos Indonesia.
Bapak dan Ibu yang berbahagia, senang sekali Saya Maulidiya Ananda dari
Laboratorium Bea dan Cukai Jakarta dapat bertindak sebagai moderator untuk
memandu jalannya acara sosialisasi ini sampai dua jam ke depan.

Puji syukur mari kita panjatkan kepada Tuhan YME karena atas izin-Nyalah kita
dapat berkumpul pada hari ini dalam keadaan sehat dan semangat.
Bapak dan Ibu yang kami hormati, dalam pelaksanaan acara, terdapat panitia
yang mendukung terselenggaranya acara kita pada hari ini, antara lain:
PENANGGUNG JAWAB I : BAPAK HATTA WARDHANA
PENANGGUNG JAWAB II : IBU ENDANG PUSPAWATI
PIC EVENT : ARI SETIAWAN DARI DIT. KIAL
HOST : SILVESTER ALAN DARI SEKRETARIAT DIREKTORAT
JENDERAL
DESAINER : FRIENLY MARTIN LUKAS DARI KANTOR BEA DAN CUKAI
MARUNDA
PHOTOGRAFER : M.RIFKI AL-HABIB DARI DIT. KIAL

BERDOA
Para hadirin yang berbahagia, agar acara dapat berjalan dengan lancar dan
penuh keberkahan. Mari kita awali acara ini dengan berdoa menurut agama
masing-masing. Berdoa dimulai.
(BERDOA)
Berdoa selesai.

13.05-3.08 LAGU INDONESIA RAYA


Bapak Ibu para hadirin yang kami hormati, sebagai perwujudan cinta kepada
tanah air kita, mari kita dengarkan lagu kebangsaan, INDONESIA
RAYA,hadirin kami mohon mendengarkan dengan khidmat.
( VIDEO INDONESIA RAYA )
13.08 - 13.13 SAMBUTAN KEPALA SUB DIREKTORAT PENYULUHAN DAN
LAYANAN INFORMASI
Bapak Ibu, rekan-rekan peserta sosialisasi yang hadir pada hari ini, selanjutnya
kita akan mendengarkan sambutan oleh Kepala Sub Direktorat Penyuluhan
dan Layanan Informasi DJBC, Kepada Bapak Hatta Wardhana. kami
persilakan.
(SAMBUTAN KASUBDIT PLI)
Terima kasih Bapak Hatta Wardhana atas sambutan disampaikan.
13.13 – 13. 18 SAMBUTAN Vice Precident International Sales & Operation
. Selanjutnya mari kita dengarkan sambutan dari Vice Precident International
Sales & Operation, kepada Bapak Yanto P. Hutajulu kami silakan
(SAMBUTAN VP INTERNATIONAL SALES & OPERATION)
Terima kasih Bapak atas sambutan yang diberikan.

13.18 – 14.15 ( krg lebih 60 menit) PEMAPARAN MATERI 1


Bapak Ibu yang berbahagia, semangat semakin terpancar, meskipun acara ini
baru sebentar
Bapak dan Ibu serta Saya memang lokasi yang berpencar, namun dalam
pengabdian yang tak pernah pudar.
Mari kita masuk ke acara inti, yang pastinya sudah sangat dinanti-nanti
yakni Sosialisasi Kepabeanan yang akan dibawakan oleh narasumber kita
yang satu ini.
BACAIN CV PEMBICARA
Narasumber kita hari ini adalah Kepala Seksi Impor III pada Direktorat Teknis
Kepabeanan DJBC. Beliau lahir di Surakarta tanggal 22 Maret 1977.
Beliau pernah menjabat sebagai Kepala Seksi Pabean dan Cukai pada Kantor
Wilayah Bea Cukai Kalimantan Bgaian Barat pada tahun 2016 s.d.2017, dan
Beliau juga aktif dalam dunia mengajar, antara lain dalam Pelatihan Teknis Ahli
Hukum Kepabeanan dan Cukai, lalu sebagai pengajar Kepabeanan bidang
Impor bagi PT.Pos Indonesia, sebagai pengajar Tata Laksana Kepabeanan di
Bidang Impor untuk Markas Besar TNI dan masih banyak lagi.
Narasumber kita hari ini adalah Bapak Chairul Anwar.

Langsung saja, mari kita undang narasumber kita, namun sebelum itu izinkan
saya menyapa Beliau terlebih dahulu ya Bapak dan Ibu..
Selamat Siang Bapak Chairul?
Apa kabar Bapak ?
Izin bertanya sedikit nih pak sebelum kita memulai meteri, materi yang
akan kita bahas hari ini itu secara gambaran umum seperti apa sih pak?

Okey deh pak, memang sangat penting ya pak materi hari ini. Oleh karena itu,
Yang kami hormati, Bapak Chairul Anwar kami persilakan.
(SOSIALISASI MATERI 1 )
Baik, terima kasih Bapak atas materi yang disampaikan.
Bapak dan Ibu serta para peserta sosialisasi yang berbahagia, demikian
pemaparan materi oleh Bapak Chairul Anwar tentang Ketentuan Ekspor dan
Impor untuk para petugas frontliner PT.Pos Indonesia.
Bapak dan Ibu yang kami hormati, jika Bapak dan Ibu ingin mengajukan
pertanyaan terkait bahasan yang disampaikan, silakan tuliskan pertanyaan
Bapak dan Ibu pada linktr.ee/eventbeacukai lalu klik pilihan Pertanyaan. Dan
jangan lupa Bapak dan Ibu untuk menuliskan nama dan asal kantor yaa.

14.15 – 14.18 MEDLEY LAGU DAERAH


Bapak Ibu, sebelum kita lanjut ke acara selanjutnya. kami akan mengajak
Bapak dan Ibu untuk merelaksasikan pikiran sejenak dengan menikmati
penampilan spesial dari para pegawai BEA CUKAI berbakat. Langsung saja,
Inilah penampilan MEDLEY LAGU DAERAH dari pegawai Bea dan Cukai.
Selamat menyaksikan !
(MEDLEY LAGU DAERAH)
Bagaimana Bapak dan Ibu? Sudah semangat lagi yaa untuk melanjutkan ke
acara berikutnya? Sudah terlihat sudah semangat lagi !
14.18 – 14.48 (SESI TANYA JAWAB)

Bapak dan Ibu yang kami hormati, kini kita akan masuk ke sesi tanya jawab
yang saya yakin Bapak dan Ibu sudah tunggu-tunggu yaa karena kita akan
memperoleh jawaban dari pertanyaan yang Bapak dan Ibu ajukan Baik,
langsung saja.
1. Saya izin memilih penanya pertama, kami persilakan kepada .........,
kepada bapak .............. kami silakan untuk mengaktifkan audio juga video
dan menyampaikan secara langsung kepada narasumber.
SILAKAN ..........
Baik, terima kasih atas pertanyaannya, kami persilakan kepada Bapak Chairul
Anwar untuk menjawab, SILAKAN Bapak.
Terima kasih Pak (narasumber), atas jawabannya.
2. Selanjutnya kita ke penanya kedua, kami persilakan kepada ...... kepada
bapak .............. kami silakan untuk mengaktifkan audio juga video dan
menyampaikan secara langsung kepada narasumber. SILAKAN ..........

Baik, terima kasih atas pertanyaannya, kami persilakan kepada Bapak


(nama narasumber) untuk menjawab, SILAKAN ..............
Terima kasih Pak (narasumber), atas jawabannya.
3. Selanjutnya kita ke penanya ketiga, kami persilakan kepada ...... kepada
bapak .............. kami silakan untuk mengaktifkan audio juga video dan
menyampaikan secara langsung kepada narasumber. SILAKAN ..........

Baik, terima kasih atas pertanyaannya, kami persilakan kepada Bapak


(nama narasumber) untuk menjawab, SILAKAN ..............
Terima kasih Pak (narasumber), atas jawabannya.

Baik, Terima kasih. Mohon izin Bapak dan Ibu, sepertinya pertanyaan dari
Ibu.... menjadi pertanyaan terakhir yang dapat dijawab langsung oleh
narasumber kita pada hari ini. Karena keterbatasan waktu yang
disediakan, Kami mohon maaf karena tidak dapat memberikan
kesempatan pertanyaan lain untuk dapat dijawab langsung oleh
narasumber kita pada hari ini.

Kami ucapakn terima kasih atas partisipasi aktifnya dalam sesi tanya
jawab. Dan kami juga ucapakn terima kasih kepada Bapak Chairul Anwar
yang telah memberikan materi bermanfaat hari ini.
14.48 – 14.53 CLOSING STATEMENT & FOTO BERSAMA
Sebelum kita melanjutkan acara berikutnya yaitu GAMES yang banyak
hadiah untuk Bapak dan Ibu, kami mohon kesediaan Bapak
Chairul Anwar untuk berkenan menyampaikan kalimat penutup. Silakan
Bapak.

(CLOSING STATEMENT)
Baik, terima kasih Bapak atas closing statement yang disampaikan dan
materi bermanfaat yang diberikan hari ini. Semoga semua pertanyaan dan
diskusi yang telah berlangsung hari ini dapat memberikan gambaran lebih
jelas terkait KETENTUAN KEPABEANAN untuk Bapak dan Ibu semuanya.

Mohon izin Bapak dan Ibu semuanya, untuk mengabadikan acara kita hari
ini, mari kita masuk ke sesi foto bersama. Oleh karena itu, Bagi Bapak dan
Ibu yang belum membuka fitur videonya, kami mohon untuk dapat
membukanya terlebih dahulu.
Baik, kami mohon Bapak dan Ibu untuk bersiap dan memberikan
senyuman terbaiknya, saya akan hitung.. 3 2 1

Mohon izin Bapak dan Ibu, untuk gaya selanjutnya, kami mengajak Bapak
dan Ibu untuk menyamakan gaya berfoto yaitu dengan gerakan
mengepalkan tangan kanan ke depan seperti ini. Bisa ya Bapak dan Ibu?
Kita mulai dalam 3 2 1 ... terima kasih Bapak dan Ibu 
14.53 – 15.00 (MASUK KE GAMES)
Bapak dan Ibu serta para peserta yang berbahagia, kini kita masuk ke SESI
GAMES yang bernama TEGAR NAPE!
(BACAAIN ATURAN GAMES)
1. TEGAR NAPE adalah suatu games seru yang memiliki kepajangan Tebak
Gambar Nama Penyanyi.
2. Jadi, nanti kami akan memberikan clue berupa gambar dan kata yang akan
memberikan gambaran untuk Bapak dan Ibu dalam menebak nama
penyanyi.
3. Apabila Bapak dan Ibu sudah dapat menebak siapa artis sesuai clue yang
diberikan, Bapak dan Ibu dapat langsung memberikan jawaban pada kolom
chat.
4. Pemenang games TEGAR NAPE ini adalah peserta yang menjawab
dengan tepat dan cepat.
5. Sebagai gambaran untuk Bapak dan Ibu, saya akan memberikan satu
contoh.
(kasih contoh)
Bagaimana Bapak dan Ibu apakah sudah dapat dimengerti cara bermainnya ?
Baik, mari kita mulai games TEGAR NAPE ini!
1. Soal pertama
2. Soal kedua
3. Soal ketiga

Baik, selesai sudah GAMES TEGAR NAPE kita pada hari ini, kami ucapkan
selamat kepada para pemenang. Nanti panitia kami akan menghubungi Bapak
dan Ibu para pemenang.
15.00 – SELESAI ISI KUESIONER, POST TEST
Sebelum kita menutup acara ini, kami izin mengingatkan Bapak dan Ibu untuk
mengisi kuesioner sebagai umpan balik pelaksanaan acara ini dan mengisi
post test yang telah kami siapkan. Untuk kuesioner dan postest sendiri, Bapak
dan ibu bisa cek lagi di linktr.ee/eventbeacukai lalu klik Pilihan Kuesioner atau
pilihan post test.

(Tunggu 10 detik )
FOLLOW @EVENTBEACUKAI , PROTOKOL KESEHATAN. PENUTUP.
Bapak dan Ibu yang kami hormati, meskipun kita berada di tengah kondisi yang
serba terbatas khususnya dalam hal pertemuan secara langsung, namun tak
ada kata tidak mungkin untuk hal berbagi ilmu dan informasi, oleh karea itu
kami mengajak Bapak dan Ibu untuk follow instagram @eventbeacukai yang
merupakan saluran informasi terkait pelaksanaan event-event seru, menarik
dan juga bermanfaat yang diselnggarakan oleh Direktorat Jenderal Bea
Cukai.
Jadi, jangan lupa follow ya Bapak dan Ibu. Instagram @eventbeacukai

Bapak dan Ibu,


Tak hentihentinya kami ingatkan Anda untuk selalu menjalankan protokol
kesehatan pencegahan covid-19 yang telah dianjurkan oleh Pemerintah.
Seperti menggunakan masker, disiplin mencuci tangan, menjaga jarak fisik
dan menghindari keramaian. Kita berharap semoga Pandemi ini lekas
berakhir dan kita bisa kembali menjalankan aktivitas seperti sedia kala.

Bapak dan Ibu,


Seratus pena tak akan mampu menuliskan semua pengabdianmu
Seribu kertas tak akan mampu menyerap segala aspirasimu,
Sejuta kata tak akan mampu menggambarkan betapa indahnya hatimu,
Dan Ratusan juta warga negara Indonesia bangga padamu,

(harapan)
Bapak dan Ibu, semoga dengan adanya sosialisasi ini dapat semakin
menambah pengetahuan, informasi, dan pedoman bagi kita semua dalam
melaksanakan tugas sebagai petugas garda terdepat negeri yang memiliki
peran penting dalam mengawasi lalu lintas barang yang masuk dan keluar
negara.

Akhir kata,
Pagi yang cerah disambut sang mentari
Jalani hari penuh mimpi dan juga harapan
Saya dan tim bertugas pamit undur diri,
Mohon maaf apabila ada kekurangan.

Sampai jumpa di lain kesempatan!


SELAMAT SIANG
Wassalamuaalikum Wr.Wb.
NARSUM TERPUTUS KONEKSINYA.
SENYUUUM!
Baik, izin Bapak ....... (narsum yg terputus koneksi) apakah Bapak masih bergabung
bersama kami?
Masih : Baik, sepertinya masih ya... silakan Bapak untuk melanjutkan.
Terputus : Mohon maaf Bapak dan Ibu, nampaknya terjadi gangguan koneksi oleh
Bapak .........(narsum yang terputus). Saat ini penyelengga dan PIC sedang
berusaha untuk menghubungi Bapak .....( narsum yang terputus), dan kami mohon
kesediaan Bapak dan Ibu untuk berkenan menunggu sementara waktu.
Baik, sembari menunggu narasumber kita bergabung kembali, saya akan ingatkan
Bapak dan Ibu jika sudah ada pertanyaan yang ingin Bapak dan Ibu ajukan, silakan
tuliskan pada link slido yang kami siapkan yaitu di ........... dengan tidak lupa
mencantumkan nama dan asal kantor karena pertanyaan yang terpilih akan dapat
langsung disampaikan kepada narasumber.
Baik, apakah Bapak......... (narsum yang terputus) sudah kembali bergabung
bersama kami?
Belumya, kalau belum saya ingin sedikit me-review materi kita bahas hari ini
bahwa ..........
Bapak dan Ibu yang kami hormati, Topik Sosialisasi PMK N0.177 Tahun 2019 dan
SE Dirjen Bea Cukai No. 17 Tahun 2019 ini merupakan topik pertama dalam
program KUPAS, yang merupakan singkatan dari KUASAI SAMPAI TUNTAS.
Program ini khusus membahas tentang peraturan-peraturan di bidang Kepabeanan
dan Cukai untuk seluruh pejabat dan pegawai Bea Cukai di Indonesia. Tentunya
dengan adanya Program ini, diharapkan Bapak dan Ibu dapat semakin paham
tentang peraturan dan dasar hukum yang berlaku untuk melaksanakan tugas.
MICROPHONE BELUM AKTIF
Mohon izin Bapak/Ibu, Ibu bisa terlebih dahulu mengaktifkan microphonenya agar
suara suara terdengar. Silakan Ibu...

Anda mungkin juga menyukai