Anda di halaman 1dari 9

PANITIA

LOMBA KETERAMPILAN PRAMUKA DAN PASKIBRA (LKBB)


LKPP 2024
Se – Bandung Raya
SMP AL FALAH DAGO BANDUNG
Sekretariat : Jln. Cisitu Baru No. 52 Telp. (022) 2530135 Bandung 40135
PANITIA
LOMBA KETERAMPILAN PRAMUKA DAN PASKIBRA (LKBB)
LKPP 2024
Se – Bandung Raya
SMP AL FALAH DAGO BANDUNG
Sekretariat : Jln. Cisitu Baru No. 52 Telp. (022) 2530135 Bandung 40135

Nomor :001/SMP-LKPP/III/2024
Lampiran :-
Perihal : Undangan Kegiatan

Kepada Yth :
Kepala SD/MI
Negeri dan Swasta
Se – Bandung Raya

Sehubungan Dengan program kerja PASKIBRA dan PRAMUKA SMP AL – FALAH Bandung, Maka kami
selaku pengurus dan panitia akan mengadakan Lomba Keterampilan Paskibra dan Pramuka (LKPP) 2024
Tingkat Sekolah Dasar (SD) / Madrasah Ibtidiyah (MI) / Sederajat Se – Bandung Raya, Yang Akan Di
laksanakan Pada :

PERLOMBAAN TINGKAT PRAMUKA PERTEMUAN TEKNIS LOMBA


Hari/Tanggal : Minggu, 05 Mei 2024 Hari/Tanggal : Minggu, 28 April 2024
Waktu : 07.00 s.d Selesai Waktu : 09.00 s.d Selesai
Tempat : Kampus SMP AL FALAH Bandung Tempat : Kampus SMP AL FALAH Bandung
Jalan Cisitu Baru No.52 Jalan Cisitu Baru No. 52
Telp. 022 – 2530135 Telp. 022- 2530135

PERLOMBAAN TINGKAT RUKIBRA


Hari/Tanggal : Minggu, 05 Mei 2024
Waktu : 07.00 s.d Selesai
Tempat : Kampus SMP AL FALAH Bandung
Jalan Cisitu Baru No.52
Telp. 022 – 2530135

Untuk itu kami selaku Panitia LKPP 2024 Bermaksud menggundang dan memohon kesediaan
Bapak/Ibu untuk mengirimkan siswa/siswinya dalam acara tersebut.
Demikian undangan ini kami buat dan kami sampaikan. Atas perhatian dan partisipasinya kami
ucapkan terima kasih.

Ketua Pelaksana Sekretaris / Wakil Ketua

Iwan Kurniawan Hadili, S.Pd, M.M

Mengetahui.

Kepala SMP Al Falah PKS Kesiswaan

H.A.Suganda,S.Ag Novrizal, S.Kom


NUPTK.0433758658200022
PANITIA
LOMBA KETERAMPILAN PRAMUKA DAN PASKIBRA (LKBB)
LKPP 2024
Se – Bandung Raya
SMP AL FALAH DAGO BANDUNG
Sekretariat : Jln. Cisitu Baru No. 52 Telp. (022) 2530135 Bandung 40135

KETENTUAN KEGIATAN
1. Ketentuan Umum

Pasal 1 Ketentuan Peserta

1. Regu/Pasukan peserta adalah pelajar SD/MI atau Sederajat, terdaftar di panitia,dan telah
menyelesaikan kegiatan/proses administrasi lomba.
2. Regu/Pasukan Peserta wajib membawa surat keterangan dari pejabat Sekolah dan mengisi
formulir yang telah di sahkan oleh pejabat sekolah.
3. Anggota Pasukan peserta boleh terdiri dari 13 atau 16 orang termasuk satu orang komandan
(untuk Rukibra)
4. Anggota Regu pramuka peserta terdiri dari 8 - 10 orang
5. Peserta boleh putra/putri saja atau campuran dari keduanya. (untuk Rukibra)
6. Peserta boleh putra/putri saja atau campuran dari keduanya. (untuk Pramuka)
7. Regu/Pasukan peserta wajib di dampingi oleh pembina, pelatih ataupun manajer.
8. Anggota cadangan hanya dapat menggantikan anggota inti apabila regu peserta masih
berada di luar persiapan.
9. Regu/Pasukan peserta yang melakukan kecurangan dalam keanggotaan regu akan
mendapatkan sanski diskualifikasi.
10. Kuota peserta pramuka sebanyak 30 regu dan Rukibra sebanyak 30 Pasukan

Pasal II Ketentuan Daftar Ulang


1. Daftar Ulang Dilakukan Oleh Pembina / Pelatih / Komandan Regu (Peserta Lomba)
Sebelum upacara pembukaan Pada Tanggal 05 Mei 2024 dan apabila terlambat mendapat
pengurangan / penalti dari nilai akhir.
a. Pendaftaran di buka mulai Sejak diterima surat ini sampai 28 April 2024.
Bisa juga via SMS Hubungi :
a. Nama : Iwan Kurniawan
Telp : 0895346120677
b. Nama : Novrizal
Telp : 085759261234

b. Biaya Pendaftaran
a. Pramuka : Rp. 200.000,- (1 Regu)
b. RUKIBRA: Rp. 200.000,- (1 Pasukan)
2. Nomor Undian atau nomor peserta akan di undi pada saat jumpa teknis

Pasal III Ketentuan Upacara


1. Upacara Pembukaan Direncanakan pada hari minggu tanggal 05 Mei 2024 pukul 07.00
WIB, Bertempat di lapangan SMP AL FALAH Bandung.
2. Seluruh Regu/Pasukan peserta wajib mengikuti Upacara pembukaan dan untuk upacara
penutupan/apel/doa bersama.
3. Anggota Regu/Pasukan peserta yang karena satu dan lain hal tidak dapat mengikuti upacara
penutupan, di wajibkan melaporkan kepada panitia.
4. Regu/Pasukan peserta yang hadir di lokasi lomba di wajibkan menuju lapangan agar dapat
menghemat waktu.
PANITIA
LOMBA KETERAMPILAN PRAMUKA DAN PASKIBRA (LKBB)
LKPP 2024
Se – Bandung Raya
SMP AL FALAH DAGO BANDUNG
Sekretariat : Jln. Cisitu Baru No. 52 Telp. (022) 2530135 Bandung 40135

5. Pakaian selama upacara adalah seragam Pramuka/ seragam yang di peruntukan untuk
lomba, dan di sarankan untuk pasukan Rukibra yang mendapatkan no undian No. 1 s.d 5
Untuk Rukibra, di harapkan memakai pakaian lomba untuk mengefektifkan waktu.
6. Regu peserta yang terlambat dan atau tidak mengikuti upacara mendapat
pengurangan/penalti dari nilai akhir.

Pasal IV Ketentuan Pakaian / Seragam Lomba


1. Pakaian Regu/Pasukan peserta adalah pakaian/seragam yang sesuai peruntukannya sebagai
seragam lomba.
2. Pakaian Pasukan untuk Rukibra bebas, tetapi rapi, bersih, seragam dan sesuai dengan
norma masyarakat.
3. Pakaian Regu untuk pramuka, seragam pramuka dan tanda pengenal gerakan pramuka,
sesuai dengan petujuk penyelenggara .
4. Untuk Rukibra Penilaian terhadap keseragaman pakaian peserta meliputi aspek
keseragaman atribut, warna, kerapihan, kebersihan, dan kesesuaian aturan.
5. Nomor peserta di kenakan oleh Komandan atau Pimpinan Regu pada pinggang kanan.

Pasal V Ketentuan Supporter


1. Regu peserta boleh membawa pengembira sebanyak – banyaknya.
2. Penggembira wajib memberikan dukungan yang sportif, dengan menjaga keamanan,
ketertiban dan persatuan siswa.

Pasal VI Ketentuan Umum Peserta


1. Menjaga kebersihan, keamanan dan ketertiban di lingkungan lokasi lomba dan atau pada
saat menuju/meninggalakan lokasi lomba.
2. Menjaga persatuan dan kesatuan antar pelajar
3. Mematuhi aturan panitia

2. Ketentuan Lomba
Pasal I Ketentuan Pokok Lomba
I. Ketentuan Pokok Lomba PRAMUKA Komponen SD/MI
a. Pengetahuan Kepramukaan dan Pengetahuan Umum
• Setiap regu mengirimkan perwakilan maksimal 2 orang
• Soal terdiri dari 30 soal berbentuk pilihan ganda
• Setiap peserta membawa pulpen dan papan dada
• Waktu maksimal 60 menit (jika ada nilai yang sama dilihat dari kecepatan
mengumpulkan)
• Kisi-kisi soal pengetahuam kepramukaan diambil dari terdiri SKU dan buku
Boyman. Kisi-kisi soal pengetahuan umum meliputi, tentang Indonesia, Sunda,
teknologi, dan alam.

b. Sandi Berantai ( Sandi Kotak 1, Sandi AN dan Semaphore)


• Setiap regu mengirimkan perwakilan 4 orang
• Setiap peserta membawa pulpen, papan dada dan tongkat semaphore (bagi peserta
bagian semaphore)
• Lembar kertas disediakan oleh panitia
• Waktu maksimal 30 menit (jika ada nilai yang sama dilihat dari kecepatan
mengumpulkan)
PANITIA
LOMBA KETERAMPILAN PRAMUKA DAN PASKIBRA (LKBB)
LKPP 2024
Se – Bandung Raya
SMP AL FALAH DAGO BANDUNG
Sekretariat : Jln. Cisitu Baru No. 52 Telp. (022) 2530135 Bandung 40135

• Lomba dilaksanakan dengan sistem berantai, mulai dari sandi kotak 1, sandi AN,
semaphore, dan penjawab semaphore

c. Tali Temali (Membuat Blankar )


• Setiap regu mengirimkan perwakilan maksimal 4 orang
• Aspek penilaian meliputi, simpul 0-40, kekuatan 0-40, dan kerapihan 0-20
• Peserta membawa tongkat bambu dan tali pramuka sendiri
• Tongkat bambu ukuran 160 cm 2 buah
• Palang bambu ukuran 70 cm 2 buah
• Tali yang digunakan tali pramuka
• Waktu maksimal 30 menit (jika ada nilai yang sama dilihat dari kecepatan
membereskan)

II. Ketentuan Pokok Lomba Rukibra Komponen SD/MI


a. Ketentuan pokok pelaksanaan PBB sesuai dan mengacu pada juklak PBB-PERPANG
No. 58 Tahun 2018
b. Tinggi tiang 8 meter dari catok ke ujung tiang setinggi.
c. Ukuran bendera untuk SD 100 cm x 180 cm,
d. Tali menggunakan tali layar dan catok logam (ring dan cantol).
e. Peserta melakukan pengecekan tali dan pelipatan bendera sendiri.

Pasal VIII Ketentuan Waktu Tampil untuk Rukibra


1. Regu peserta tampil maksimal 7 (tujuh) menit.
2. Regu peserta masuk/keluar lapangan lomba dengan cara langkah Tegap.
3. Regu peserta memasuki lapangan lomba setelah mendapat panggilan dari panitia, dan
sebelumnya melakukan persiapan di daerah persiapan.
4. Waktu dihitung pada saat Aba-aba “ LANGKAH TEGAP MAJU….JALAN “ dan
Diakhiri pada saat Regu peserta membubarkan diri.
5. Regu peserta yang tampil melebihi waktu mendapat pengurangan/penalti dari nilai akhir
berikut gerakan lain tidak akan mendapat nilai.

Pasal IX Ketentuan Penilaian untuk Rukibra


1. Perbandingan penilaian terhadap KIBRA dan Nilai PBB adalah 70% : 30%.
2. Penilaian dewan juri dilaksanakan pada saat regu peserta memasuki lapangan lomba
sampai regu peserta keluar lapangan lomba.
Penilaian regu peserta harus memenuhi kriteria penilaian, sbb :
a. Komandan
(sikap, penampilan, fostur, suara keras, lantang, jelas, intonasi, penguasaan lapang dan
kebenaran aba-abanya).

b. 10 Tahapan pengibaran bendera, antara lain ;


1) Memegang tali (6) Membuka dan memasang catok
2) Membuka tali (7) Menyerahkan tali
3) Melihat ke atas (8) Pembentangan
4) Menyerahkan tali (9) Pengerekan
5) Pengamanan tali (10) Memasang tali
PANITIA
LOMBA KETERAMPILAN PRAMUKA DAN PASKIBRA (LKBB)
LKPP 2024
Se – Bandung Raya
SMP AL FALAH DAGO BANDUNG
Sekretariat : Jln. Cisitu Baru No. 52 Telp. (022) 2530135 Bandung 40135

c. Ketepatan pengerekan = pengerekan yang tepat adalah bendera sampai di puncak tiang
pada saat lagu Indonesia Raya sampai pada suku kata LAH pada kata HIDUPLAH ke-2..
d. Kecepatan pembentangan = dari mulai pelaksanaan sampai dengan pembentangan.
e. Kekonstanan pengerekan
f. Keyakinan dam ketenangan pasukan.
g. Acuan PBB PERPANG 58 2018
h. PBB variasi/formasi.
i. Keseragaman pakaian peserta

Pasal X Ketentuan Pengurangan Nilai/Penalti


1. Terlambat daftar ulang, -2/5 (dua per lima) menit dari nilai akhir.
2. Terlambat dan atau tidak hadir upacara Pembukaan -15 (lima belas) dari nilai akhir.
3. Melebihi waktu tampil, -1 poin/detik dari nilai akhir (Untuk Rukibra).
4. Anggota regu kurang dari ketentuan, -20 ( per satu orang ) dari nilai akhir (Untuk
Rukibra).
5. Anggota sakit di lapangan, - 25 (per satu orang ) dari nilai akhir (Untuk Rukibra).
6. Komandan sakit di lapangan, -10 (sepuluh) dari nilai akhir (Untuk Rukibra).
7. Bendera latihan jatuh, - 100 (seratus) dari nilai akhir (Untuk Rukibra).
8. Memanipulasi data anggota Regu/Pasukan dan atau melakukan kecurangan dalam
keanggotaan mendapat sanksi diskualifikasi.

Pasal XI Kesalahan Panitia


1. Seluruh kesalahan dari panitia menyangkut teknis perlombaan tidak akan mempengaruhi
penilaian.
2. Regu peserta dapat mengajukan keberatan apabila terjadi kesalahan panitia secara
kekeluargaan.
3. Panitia tidak menerima keberatan atas hasil penilaian Dewan Juri.

3. Dewan Juri
Untuk Dewan Juri LKPP terdiri dari Unsur :
1. PPI Kota Bandung
2. Pembina Pramuka Yang Mahir Dibidangnya.
3. Panitia

4. Tropy
RUKIBRA
1. Juara Utama 1.2.3 + Piagam Penghargaan + Voucher Pendidikan
2. Harapan Utama 1,2,3 + Piagam Penghargaan
3. Juara Madya 1,2,3 + Piagam Penghargaan
4. Harapan Madya 1,2,3 + Piagam Penghargaan
5. Juara Bina 1,2,3 + Piagam Penghargaan
6. Harapan Bina 1,2,3 + Piagam Penghargaan
7. Juara Mula 1,2,3 + Piagam Penghargaan
8. Harapan Mula 1,2,3 + Piagam Penghargaan
9. Juara Purwa 1,2,3 + Piagam Penghargaan
10. Juara Harapan Purwa 1,2,3 + Piagam Penghargaan
11. Favorit + Piagam + Penghargaan
12. Kostum Terbaik + Piagam Penghargaan
13. Danton Terbaik + Piagam Penghargaan
PANITIA
LOMBA KETERAMPILAN PRAMUKA DAN PASKIBRA (LKBB)
LKPP 2024
Se – Bandung Raya
SMP AL FALAH DAGO BANDUNG
Sekretariat : Jln. Cisitu Baru No. 52 Telp. (022) 2530135 Bandung 40135

PRAMUKA
Setiap Kategori lomba akan mendapatkan Trophy terdiri atas Juara Utama I, II, III (Tropy
Tetap) + Voucher Pendidikan

5. PIALA BERGILIR
Untuk Piala Bergilir Hasil Nilai Total dari Pramuka Di Gabung dengan Hasil Nilai LKBB,
Juara Nilai Gabungan Keseluruhan dan dikategorikan Juara Umum Lomba. (Tropy Bergilir Wali Kota
Bandung & Tropy Tetap).
1. Untuk Juara Umum Pramuka (Total Nilai Keseluruhan) mendapatkan Tropy Tetap.
2. Untuk Juara Umum Paskibra (Total Nilai Keseluruhan) mendapatkan Tropy Tetap.
3. Untuk Juara Regu Favorit akan mendapatkan trophy bergilir Kepala Sekolah SMP Al-Falah Dago
Bandung.

Catatan : Hal – hal yang belum termasuk dalam kegiatan – kegiatan di atas, akan di bicarakan saat
technical metting pada tanggal 28 April 2024, pukul 13.00 WIB s.d Selesai. Bertempatan di
kampus SMP Al – Falah Dago Bandung, Jl. Cisitu Baru no. 52 Bandung

DENAH LAPANGAN
RUKIBRA LKPP 2024

DAERAH DP 2
PERSIAPAN
3
(FOTO)
PERSIAPAN
DAERAH

1
PANITIA
LOMBA KETERAMPILAN PRAMUKA DAN PASKIBRA (LKBB)
LKPP 2024
Se – Bandung Raya
SMP AL FALAH DAGO BANDUNG
Sekretariat : Jln. Cisitu Baru No. 52 Telp. (022) 2530135 Bandung 40135

FORMULIR PENDAFTARAN
LOMBA REGU PENGIBAR BENDERA
LKPP 2024

Nama Sekolah :
Nama Pelatih/Pembina :

NO NAMA JENIS POSISI


KELAMIN
1 DANTON
2 PASUKAN
3 PASUKAN
4 PASUKAN
5 PASUKAN
6 PASUKAN
7 PASUKAN
8 PASUKAN
9 PASUKAN
10 PASUKAN
11 PASUKAN
12 PASUKAN
13 PASUKAN
14 PASUKAN
15 PASUKAN
16 PASUKAN
17 CADANGAN
18 CADANGAN
19 CADANGAN
20 CADANGAN

Bandung, ..........................................2024

KEPALA SEKOLAH PEMBINA/PELATIH

(...........................................) (............................................)
PANITIA
LOMBA KETERAMPILAN PRAMUKA DAN PASKIBRA (LKBB)
LKPP 2024
Se – Bandung Raya
SMP AL FALAH DAGO BANDUNG
Sekretariat : Jln. Cisitu Baru No. 52 Telp. (022) 2530135 Bandung 40135

FORMULIR PENDAFTARAN
LOMBA PRAMUKA
LKPP 2024

Nama Sekolah :
Nama Pimpinan Regu :
Nama Pelatih/Pembina :

NO NAMA JENIS POSISI


KELAMIN
1 PINRU
2 ANGGOTA
3 ANGGOTA
4 ANGGOTA
5 ANGGOTA
6 ANGGOTA
7 ANGGOTA
8 ANGGOTA
9 ANGGOTA
10 ANGGOTA

Bandung, ..........................................2024

KEPALA SEKOLAH PEMBINA/PELATIH

(...........................................) (............................................)

Anda mungkin juga menyukai